Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN PRAKTIKUM INSTALASI JARINGAN KOMPUTER Memasang Kabel Jaringan

OLEH : RIZKY SHANDIKA P (1102656/2011)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK INFORMATIKA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI PADANG

2013

1. TUJUAN PRAKTIKUM Adapun tujuan praktikum ini adalah sebagai berikut : Mengetahui dan menjelaskan mengenai apa saja bahan yang digunakan sebagai media implementasi jaringan. Mengetahui dan dapat memasang konektor jaringan komputer dari berbagai jenis konektor. 2. LATAR BELAKANG Jaringan komputer padadasarnya adalah jaringan kabel yang menghubungkan satu sisi dengan sisi yang lain. Namun bukan berarti kurva tertutup, bisa jadi merupakan kurva terbuka (dengan terminator diujungnya). Seiring dengan perkembangan teknologi, penghubung antar komputer pun mengalami perubahan serupa. Mulai dari teknologi telegraf yang memanfaatkan gelombang radio hingga teknologi serat optik dan laser menjadi tumpuan perkembangan jaringan komputer. Hingga sekarang, teknologi jaringan komputer bisa menggunakan teknologi kelas rendah (seperti 10BASE2 menggunakan kabel coaxial) hingga menggunakan teknologi tinggi (seperti laser dan serat optik). Bentuk dan fungsi dari jaringan computer menentukan pemilihan jenis kabel, demikian juga sebaliknya, ketersediaan kabel dan harga menjadi pertimbangan utama untuk membangun sebuah jaringan (baik home network, SOHO network ataupun jaringan kelas raksasa seperti MAN metropolitan area network). Tipe dan Jenis Kabel Setiap jenis kabel mempunyai kemampuan dan spesifikasinya yang berbeda, oleh karena itu dibuatlah pengenalan tipe kabel. Ada dua jenis kabel yang dikenal secara umum, yaitu twisted pair (UTP - unshielded twisted pair dan STP - shielded twisted pair) dan coaxial cable. Kategori untuk twisted pair yaitu:

Terminasi Kabel UTP Categori 5e Berikut ini adalah skema warna untuk standar T568A dan T568B :

Rizky Shandika P[1102656]

Posisi kabel pada RJ45 untuk straightthrough adalah sebagai berikut :

Crossover Crossover biasa digunakan untuk menghubungkan komputer dengan komputer langsung tanpa melalui switch, atau switch ke switch yang tidak memiliki upcase modular plug. Skema warna A adalah T568A dan B adalah T568B, atau sebaliknya.

Rizky Shandika P[1102656]

3. ALAT DAN BAHAN o Tang Klem untuk RJ-45 o Kabel Tester (Untuk RJ-45 dan BNC) o Toolset o Kabel UTP o Konektor RJ-45 4. WAKTU DAN TEMPAT PRAKTEK o Waktu : 50 menit / 1 sks o Tempat : Ruang praktek E60 blok Teknik Elektronika Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang. 5. LANGKAH KERJA 1) Pemasangan kabel tipe straight Kupas ujung kabel sekitar 2 cm, sehingga kabel kecil-kecil yang ada didalamnya kelihatan.Pisahkan kabel-kabel tersebut dan luruskan. Kemudian susun dan rapikan berdasarkan warnanya yaitu Orange Putih, Orange, Hijau Putih, Biru, Biru Putih, Hijau, Coklat Putih, dan Coklat. Setelah itu potong bagian ujungnya sehingga rata satu sama lain.

Susunan kabel UTP tipe straight bisa Anda lihat pada gambar di bawah:

Rizky Shandika P[1102656]

Setelah kabel tersusun, ambil Jack RJ-45. Seperti yang saya katakan tadi Jack ini terdiri dari 8 pin. Pin 1 dari jack ini adalah pin yang berada paling kiri jika posisi pin menghadap Anda. Berurut ke kanan adalah jack 2, 3, dan seterusnya.

Kemudian masukkan kabel-kabel tersebut ke dalam Jack RJ-45 sesuai dengan urutan tadi yaitu sebagai berikut: Orange Putih pada Pin 1 Orange pada Pin 2 Hijau Putih pada Pin 3 Biru pada Pin 4 Biru Putih pada Pin 5 Hijau pada Pin 6 Coklat Putih pada Pin 7 Coklat pada Pin 8.

Masukkan kabel tersebut hingga bagian ujungnya mentok di dalam jack.

Rizky Shandika P[1102656]

Masukan Jack RJ-45 yang sudah terpasang dengan kabel tadi ke dalam mulut tang crimping yang sesuai sampai bagian pin Jack RJ-45 berada didalam mulut tang. Sekarang jepit jack tadi dengan tang crimping hingga seluruh pin menancap pada kabel. Biasanya jika pin jack sudah menancap akan mengeluarkan suara klik. Sekarang Anda sudah selesai memasang jack RJ-45 pada ujung kabel pertama. Untuk ujung kabel yang kedua, langkah-langkahnya sama dengan pemasangan ujung kabel pertama tadi. Untuk itu, ulangi langkah-langkah tadi untuk memasang Jack RJ-45 pada ujung kabel yang kedua. Kalau sudah kemudian kita test menggunakan LAN tester. Masukkan ujung ujung kabel ke alatnya, kemudian nyalakan, kalau lampu led yang pada LAN tester menyala semua, dari nomor 1 sampai 8 berarti Anda telah sukses. Kalau ada salah satu yang tidak menyala berarti kemungkinan pada pin nomor tersebut ada masalah. Cara paling mudah yaitu Anda tekan (press) lagi menggunakan tang. Kemungkinan pinnya belum tembus. Kalau sudah Anda tekan tetapi masih tidak nyambung, maka coba periksa korespondensinya antar pin udah 1-1 atau belum.lihat gambar di bawah ini:

2) Pemasangan Kabel tipe crossover Cara memasang kabel UTP tipe straight sudah saya jelaskan tadi. Sekarang saya bahas mengenai cara memasang kabel UTP tipe cross. Cara pemasangan kabel UTP tipe cross hampir sama dengan memasang kabel UTP tipe straight. Mengenai teknis pemasanganya sama seperti tadi. Perbedaanya adalah urutan warna kabel pada ujung kabel yang kedua. Untuk ujung kabel pertama, susunan kabel sama dengan susunan kabel UTP tipe straight yaitu:

Rizky Shandika P[1102656]

Orange Putih pada Pin 1 Orange pada Pin 2 Hijau Putih pada Pin 3 Biru pada Pin 4 Biru Putih pada Pin 5 Hijau pada Pin 6 Coklat Putih pada Pin 7 Coklat pada Pin 8.

Untuk ujung kabel yang kedua, susunan warnanya berbeda dengan ujung pertama. Adapaun susunan warnanya adalah sebagi berikut: Hijau Putih pada Pin 1 Hijau pada Pin 2 Orange Putih pada Pin 3 Biru pada Pin 4 Biru Putih pada Pin 5 Orange pada Pin 6 Coklat Putih pada Pin 7 Coklat pada Pin 8. 7

Rizky Shandika P[1102656]

Hasil akhir kabel UTP tipe cross akan seperti ini:

6. KESIMPULAN Kesimpulannya adalah jika Anda memasang kabel UTP tipe straight maka susunan warna pada kedua ujung kabel adalah sama. Sedangkan cara pemasangan UTP tipe cross, susunan warna ujung kabel pertama berbeda dengan unjung kabel kedua. Jika dites menggunakan LAN tester, maka nantinya led 1, 2, 3 dan 6 akan saling bertukar. Kalau tipe straight menyalanya urutan, sedangkan tipe cross ada yang lompat-lompat. Tapi yang pasti harus menyala semua setiap led dari nomor 1 sampai 8.lihat gambar di bawah ini :

Rizky Shandika P[1102656]

Anda mungkin juga menyukai