Anda di halaman 1dari 4

1. 2.

Selamat datang di media pembelajaran audio visual tentang GAYA LORENTZ PADA DUA KAWAT SEJAJAR BERARUS Standar Kompetensi : Kompetensi Dasar :

3.

Dengan media pembelajaran ini diharapkan siswa bisa memahami konsep dari gaya lorentz pada dua kawat sejajar berarus dan siswa dapat menentukan arah dari gaya lorentz pada dua kawat sejajar berarus.

4.

Sebelum kita membahas lebih lanjut mari kita lihat tayangan-tayangan berikut, (tayangan tentang penggunaan gaya lorentz dalam kehidupan sehari-hari) ini merupakan penggunaan kipas angin, mixer, blender dan penggunaan galvanometer.

5. 6. 7. 8.

Tayangan tadi merupakan beberapa contoh pengaplikasian gaya lorentz yang sering kiita jumpai dalam kehidupan sehari-hari Sebenarnya apa sih gaya lorentz itu?? Gaya lorentz adalah gaya yang ditimbulkan oleh muatan listrik yang bergerak atau arus listrik yang berada dalam suatu medan magnet. Secara matematis gaya lorentz dapat dirumuskan sebagai berikut: Dengan demikian dapak kita simpulkan konsep fisisnya yaitu ketika ada arus listrik yang mengalir pada sebuah penghantar di dalam medan magnet maka akan timbul gaya lorentz

9.

Sekarang didepan saya ada sebuah alat. Alat ini terdiri dari satu buah magnet permanen (pembuktian magnet) dan kumparan kawat tembaga.. nah apabila saya mengaliri kumparan kawat ini dengan arus listrik, apa yang akan terjadi pada magnet permanen?

10.

Untuk lebih jelasnya mari kita coba, saya akan menghubungkan ujung kumparan kawat tersebut dengan kutub positif sumber tegangan dan ujung kumparan yang satunya dengan kutub negatif, sekarang kita amati magnet permanen yang berada didalam kumparan kawat tersebut!!

11.

Wah ternyata magnet bergerak kearah ... , sekarang kita balik arah arusnya dengan cara menghubungkan ujung kawat kumparan yang depan dengan kutub negatif dan ujung kawat yang satunya dengan kutub positif sumber tegangan, lalu kita lihat pergerakannya.

12. 13. 14. 15.

Wah ternyata magnet bergerak kearah sebalikanya.

Kenapa magnet bergerak? Ya ketika sebuah benda bergerak, maka ada gaya yang mempengaruhi benda tersebut, gaya yang menyebabkan magnet bergerak itulah yang disebut dengan gaya lorentz. Gaya lorentz disini timbul akibat adanya medan magnet dari magnet permanen tersebut yang berinteraksi dengan arus listrik yang mengalir pada kumparan kawat tersebut.

16.

Gaya lorentz sendiri merupakan besaran vektor, selain mempunyai besar juga mempunyai arah. Arah gaya lorentz dapat ditentukan dengan menggunakan kaidah tangan kanan, dengan ibu jari menunjkan arah arus, keempat jari yang lain menunjukan arah medan magnet dan telapak tangan menunjukan arah dari gaya lorentz. Sekarang dengan menggunakan kaidah tangan kanan, dari percobaan tadi coba kalian buktikan kemanakah arah gaya lorentz.

17. 18.

Apakah sama dengan hasil percobaan tadi? Nah sekarang apa yang terjadi kalo dua kawat yang di letakan sejajar dialiri arus listrik ya? Apakah akan timbul gaya lorentz juga?

19. 20.

Daripada trus bertanya-tanyaa kita lakukan percobaan lagi yuuk.... Sekarang didepan saya ada sebuah alat yang terdiri dari 2 buah kawat tembaga yang dipasang sejajar dan sumber tegangan. Disini saya menggunakan 3 buah baterai yang dipasang seri untuk sumber tegangan pada masing-masing kawat.

21.

Disini kita akan melakukan 2 variasi, pertama dengan mengaliri kawat dengan arus searah, langkah-langkahnya: 1. Menghubungkan ujung kawat A1 dengan kutub positif sumber tegangan dan ujungkawat A2 dengan kutub negatif sumber tegangan 2. Menghubungkan ujung kawat B1 dengan kutub positif sumber tegangan dan ujung kawat B2 dengan kutub negati sumber

tegangan 3. Sekarang kita amati apa yang terjadi pada kedua kawat. 22. Wah ternyata kedua kawat bergerak saling tarik menarik. Apakah gerakan tersebut disebabkan karena timbulnya gaya lorentz juga? Untuk lebih jelasnya mari kita lihat penjelasan berikut. 23. Kawat berarus I1 menghasilakn medan magnet B1 yang besarnya adalah ... Dengan demikian kawat berarus I2 akan dipengaruhi oleh medan magnet B1 sehingga mengalami gaya lorentz F2 yang besarnya ... Yang arahnya ke... Sedangkan kawat I2 menghasilkan medan magnet B2 yang besarnya adalah ... Dengan demikian kawar berarus I2 akan dipengaruhi oleh medan magnet B2 sehingga mengalami gaya lorentz F1 yang besarnya ... Yang arahnya ke... Oleh karena itu akan timbul gaya lorenz yang saling tarik menarik. 24. Bagaimana dengan masing-masing kawat yang dialiri arus yang arahnya saling berlawanan?? Apa ya yang akan terjadi pada kedua kawat? kita lanjutkan percobaan kita yuuk.. Langkah-langkah percobaannya yaitu: 1. Menghubungkan ujung kawat A1 dengan kutub positif sumber tegangan dan ujungkawat A2 dengan kutub negatif sumber tegangan 2. Menghubungkan ujung kawat B1 dengan kutub negatif sumber tegangan dan ujung kawat B2 dengan kutub positif sumber tegangan 3. Sekarang kita amati apa yang terjadi pada kedua kawat. 25. Wah ternyata kedua kawat saling bergerak tolak menolak.

Dapatkah kalian menjelaskannya? 26. Ya mari kita lihat ilustrasi berikut.. Kawat berarus I1 menghasilakn medan magnet B1. Dengan demikian kawat berarus I2 akan dipengaruhi oleh medan magnet B1 sehingga mengalami gaya lorentz F2 yang arahnya ke Sedangkan kawat I2 menghasilkan medan magnet B2. Dengan demikian kawar berarus I2 akan dipengaruhi oleh medan magnet B2 sehingga mengalami gaya lorentz F1 yang arahnya ke Oleh karena itu akan timbul gaya lorenz yang saling tolak menolak. 27. Kesimpulan: 1. Apa bila terjadi interaksi antara medan magnet dengan mutan listrik yang bergerak atau arus listrik maka akan timbul Gaya Lorentz yang besarnya... 2. Arah gaya lorentz dapat ditentukan berdasarkan kaidah tangan kanan, yaitu apabila tangan kanan dibuka dengan ibu jari menunjukan arah arus I dan keempat jari yang dirapatkan menunjukan arah medan magnet B, maka arah keluar dari telapak tangan menunjukan arah Gaya Lorentz. 3. Besarnya gaya persatuan panjang pada dua penghantar lurus sejajar berarus adalah sama, yaitu: 4. Jika arus yang mengalir pada kedua penghantar searah, maka akan tmbul gaya lorentz yang saling tarik menarik 5. Jika arus yang mengalis pada kedua penghantar berlawanan, maka akan timbul gaya lorentz yang saling tolak menolak 28. Berikut ini contoh soal dari gaya lorentz pada dua kawat sejajar berarus .. (contoh soal) 29. 30. Nah sekarang mari kita latihan mengerjakan soal-soal berikut. Demikian penejlasan haya lorentz pada dua kawat sejajae berarus, semoga bermanfaat ya..

Anda mungkin juga menyukai