Anda di halaman 1dari 2

NOTULIS

PERTANYAAN
1. Ketika kapal malaysia memasuki wilayah perairan Indonesia secara illegal, apa yang salah dengan pertahanan Indonesia? (Humaira Salsabilla) 2. Apa yang dimaksud dengan pernyataan Semakin tinggi ketahanan Indonesia, semakin tinggi pula daya tangkap Indonesia ? (Aulia Hasanah) 3. a. Bagaimana keadaan ketahanan Indonesia saat ini? b. Bagaimana bila ketahanan Indonesia melemah? c. Bagaimana cara mengatasinya? 4. Bisakah anda menjelaskan implimentasi dari Ketahanan nasional? Dan apa yang akan pertama kali anda lakukan jika anda menjadi bagian dari pertahanan Indonesia? 5. Akhir-akhir ini kita sering mendengar keluhan dari berbagai pihak bahwa polisi telah menjadi musuh masyarakat. Bagaimana cara mengatasinya? 6. Pertahanan mencakup seluruh aspek kehidupan. Siapa yang menjalankan pertahanan di setiap aspek? 7. Pada masa pemerintahan siapakah pertahanan Indoneisa bagus? 8. Keinginan daerah untuk lepas dari Indonesia merupakan kesalahan pemerintah. Apa yang seharusnya dilakukan? 9. Kenapa pendidikan tidak masuk ke dalam ideologi ketahanan nasional?

JAWABAN
1. Kesalahan yang sebenarnya terjadi terdapat pada batas-batas wilayah perairan yang diyakini oleh Malaysia berbeda dengan Indonesia. Sedangkan Indonesia sudah menanggapinya sesuai prosedur tanpa langsung mengangkat senjata, seperti menggunakan metode negosiasi dengan pihak Malaysia dan juga melapor kepada badan Internasional. 2. Maksudnya adalah bahwa daya tangkap dengan tingkat ketahanan nasional itu berbanding lurus. Daya tangkap kita harus tinggi agar tingkat ketahanan nasinal kita juga tinggi, begitu pula sebaliknya. Karena Indonesia bertujuan menciptakan perdamaian dunia, maka Indonesia tidak mungkin langsung menggunakan kekerasan ketika ketahanan Indonesia diserang, melainkan harus menggapinya dengan lebih demokratis terlebih dahulu. Di situlah daya tangkap kita berperan penting. 3. a. Jika ditanya masalah keadaan ketahanan nasional kita pada saat ini, maka kami akan menjawab bahwa ketahanan nasional sekarang baik-baik saja. Karena tidak terlalu banyak masalah yang dapat megguncang ketahanan nasional kita akhir-akhir ini. b. Bila ketahanan nasional kita melemah, tentunya kita harus memperkuatnya kembali. Karena kita tidak mungkin membiarkan ketahanan kita rusak terus-menerus.

c. Bisa dengan cara memberikan pendidikan tentang ketahanan nasional kepada masyarakat umum atau dengan meberikan pelatihan intensif untuk memperkuat pertahanan kita. 4. Implimentasi dari ketahanan nasional itu sendiri dapat kita lihat pada kehidupan sehari-hari. Misalnya, di pedesaan atau bahkan perkotaan diadakan Sistem Keamanan Lingkungan atau Siskamling yang bertujuan menjaga atau melindungi daerah itu dari gangguan penjahat pada malam hari. Dan jika kami masuk menjadi anggota pertahanan nasional, kami akan melaksanakan tugas-tugas kami sebagai pelindung masyarakat dengan sebaik-baiknya. 5. polisi bukan musuh masyarakat. Kalaupun ada yaang menjadi musuh masyarakat, yang salah adalah polisi tersebut, bukan masyarakat. Cara mengatasinya adalah dengan cara membeberkan bukti tindak penyelewengan yang dilakukan oleh polisi tersebut. Sementara dari segi pemerintah, melakukan pengawasan yang lebih intensif terhadap penyelewengan yang dilakukan oleh polisi. Kita tidak bisa menjudge suatu instansi pemerintah hanya karena kesalahan satu orang. Sistem kepolisian kita sudaah baik, namun praktiknya yang masih belum sempurna. Jadi dapat dikatakan bahwa yang masih salah pada sistem ketahanan nasional kita saat ini ada pada tingkat makro atau personalnya. 6. yang berperan dalam setiap aspek ketahanan nasional adalah dari seluruh aspek sosial. Karena aspek-aspek tersebut seharusnya saling berperan terhadap satu sama lain. 7. dilihat dari history/sejarahnya, kami dapat mengatakan bahwa masa pemerintahan dengan sistem ketahanan yang paling baik ada pada masa pemerintahan (Alm.) Soeharto. Hal ini dapat dilihat dari tingkat kejahatan dan penyelewengan yang sangat rendah pada saat itu. Memang cara atau sistem yang diberlakukan pada masa itu cukup keras, namun terbukti ampuh dalam menekan laju penyelewengan dan kejahatan masyarakat. 8. GAM, RMS, RIB. Pemerintah sudah mencoba untuk tetap dapat berhubungan dengan daerah-daerah terpencil maupun perbatasan Indonesia. Namun dalam praktiknya hal tersebut sangat susah untuk dilaksanakan. Jika yang dipermasalahkan sampai ingin melakukan pembebasan daeraah adalah masalah pembagian subsidi daerah, hal itu sudah diupayakan pemerintah melalui sistem Otonomi Daerah. Sehingga permasalah kembali lagi ke tingkat personal, bukan yang sentral. 9. sesuai dengan judul pembahasan yang dipermasalahkan, pertahanan nasional berpengaruh terhadap aspek-aspek yang ada. Sementara pendidikan merupakan aspek yang mendasari semua aspek yang lain, termasuk pertahanan nasional itu sendiri. Jadi pertahanan nasional tidak memberikan pengaruh, atau pengaruhnya sangat kecil, terhadap aspek pendidkan. Namun sebaliknya, aspek pendidikan itu lah yang memberikan pengaruh terhadap sostem ketahanan nasional.

Anda mungkin juga menyukai

  • Upa
    Upa
    Dokumen1 halaman
    Upa
    Akbar Raya
    Belum ada peringkat
  • Mentoring
    Mentoring
    Dokumen3 halaman
    Mentoring
    Akbar Raya
    Belum ada peringkat
  • Isi
    Isi
    Dokumen21 halaman
    Isi
    Akbar Raya
    Belum ada peringkat
  • Gaje Season 1
    Gaje Season 1
    Dokumen2 halaman
    Gaje Season 1
    Akbar Raya
    Belum ada peringkat
  • Daftar Pustaka
    Daftar Pustaka
    Dokumen1 halaman
    Daftar Pustaka
    Akbar Raya
    Belum ada peringkat