Anda di halaman 1dari 1

Halo sobat Lentera! Wah, liburan sekolah kali ini sudah di depan mata.

Akhirnya setelah berbulan-bulan hidup dengan rutinitas sekolah kali ini ada waktu dua minggu yang bisa menyegarkan pikiran kita untuk kabur sejenak dari kegiatan sekolah maupun luar sekolah yang cukup menyita waktu dan pikiran kita. Bayangan liburan pastinya sudah terpikirkan dikepala. Mulai dari berlibur ke pantai, ke Puncak, ke rumah saudara di luar kota atau mungkin mengunjungi tempat wisata bersama keluarga maupun teman-teman. Menghabiskan waktu liburan untuk ke tempat-tempat tersebut memang sudah menjadi tempat yang biasa dikunjungi untuk liburan. Beberapa orang dari kalian mungkin bosan dengan pilihan liburan yang itu-itu saja, apalagi yang belum punya rencana liburan. Nah, kali ini Lentera akan memberikan kalian pilihan yang berbeda untuk liburan kali ini. Pernah berpikiran untuk pergi ke tempat-tempat tersebut dengan cara backpacking? Pernah dengar istilah backpacker? Backpacker itu sendiri diambil dari kata backpack dalam bahasa Inggris yang berarti ransel. Mereka adalah seseorang melakukan perjalanan ke kota-kota maupun negara luar namun dengan budget biaya yang seminimal mungkin. Istilah backpacker itu sendiri disimpulkan dari ransel besar yang mayoritas dipakai para backpacker itu sendiri yang lama-lama menjadi ciri khas mereka. Padahal tidak semuanya lho memakai ransel untuk bepergian. Untuk meminimalisir uang yang dikeluarkan biasanya para backapacker akan mencari dari banyak sumber terlebih dahulu untuk mempertimbangkan mulai dari tempat apa saja yang mau dikunjungi, transportasi, tempat menginap dan lainnya. Kalau kamu adalah orang yang menjunjung tinggi kenyamanan untuk berlibur, mungkin kata backpacker bukan sesuatu yang cocok untuk kamu.

Anda mungkin juga menyukai