Anda di halaman 1dari 1

Sindroma Koroner Akut (SKA) merujuk pada sekumpulan keluhan dan tanda klinis yang sesuai dengan iskemia

miokardium akut.SKA merupakan suatu spektrum dalam perjalanan penderita penyakit jantung koroner (aterosklerosis koroner).SKA dapat berupa angina pektoris tidak stabil,infark miokard dengan non-ST elevasi, infark miokard dengan ST elevasi, dan atau kematian jantung mendadak.(1) Infark adalah area nekrosis koagulasi pada jaringan akibat iskemia lokal, disebabkan oleh obstruksi sirkulasi ke daerah itu, paling sering karena trombus atau embolus.Iskemia terjadi oleh karena obstruksi, kompresi, ruptur karena trauma, dan vasokonstriksi.Obstruksi pembuluh darah dapat disebabkan oleh embolus, trombus, atau plak aterosklerosis.Kompresi secara mekanik dapat disebabkan oleh tumor, volvulus, atau hernia.Ruptur karena trauma disebabkan oleh aterosklerosis dan vaskulitis.Vasokonstriksi pembuluh darah dapat disebabkan obat-obatan seperti kokain. Infark miokard adalah perkembangan cepat dari nekrosis otot jantung yang disebabkan oleh ketidakseimbangan antara suplai dan kebutuhan oksigen.Klinis sangat mencemaskan karena sering berupa serangan mendadak, umumya pada pria 35-55 tahun, dan tanpa gejala pendahuluan. Otot jantung diperdarahi oleh 2 pembuluh koroner utama, yaitu arteri koroner kanan dan arteri koroner kiri.Kedua arteri ini keluar dari aorta.Arteri koroner kiri kemudian bercabang menjadi arteri desendens anterior kiri dan arteri sirkumfleks kiri.Arteri desendens anterior kiri berjalan pada sulkus interventrikuler hingga ke apeks jantung.Arteri sirkumfleks kiri berjalan pada sulkus arterio-ventrikuler dan mengelilingi permukaan posterior jantung. Arteri koroner kanan berjalan di dalam sulkus atrioventrikuler ke kanan bawah.(2)

Anda mungkin juga menyukai