Anda di halaman 1dari 3

PROPOSAL PELATIHAN OLAHRAGA BILLIARD KING BALL

PENDAHULUAN Olahraga billiard atau olahraga bola sodok adalah olahraga yang memerlukan keseimbangan otak, mata dan tangan. Olahraga ini sudah cukup dikenal oleh semua kalangan masyarakat dan dalam kenyataannya juga olahraga billiard memunyai banyak peminat. Sering adanya event atau kerjuaraan olahraga billiard di kalangan nasional sampai internasional juga membuktikan bahwa olahraga ini cukup banyak penggemarnnya. Para peminat olahraga billiard tersebut juga bermacam-macam , ada yang ingin sekedar bisa, dan banyak juga yang ingin mendalami olahraga ini atau bisa dikatakan sudah menjadi hobi dan mungkin ingin menjadi seorang atlet. Para peminat olahraga ini khususnya yang sudah menjadi hobi jarang mendapat perhatian khusus, padahal dari sekian banyak peminat memungkinkan akan timbul bibit baru atlet olahraga billiard. Dan juga bisa ikut serta dalam menyumbang prestasi dalam negeri d cabang olahraga billiard. Atas dasar pemikiran ini saya berupaya menjalin kerjasama dengan pihak King Ball dan masyarakat untuk mengadakan pelatihan billiard bagi masyarakat umum yang mungkin berminat dalam olahraga billiard. MANFAAT , FUNGSI dan TUJUAN Manfaat diadakannya pelatihan billiard adalah sebagai wadah penyaluran hobi, minat, dan bakat secara postif bagi masyrakat umum yang sangat tertarik dan ingin mendalami olahraga billiard ini. Fungsi dari pelatihan billiard ini adalah mengasah kemampuan, daya kreatifitas, dan rasa percaya diri bagi para pemuda/pemudi dalam menciptakan sebuah generasi muda yang unggul dan berprestasi di cabang olahraga billiard. Tujuan diadakan pelatihan billiard adalah menggali dana mengembangkan potensi yang ada di masyarakat umum dan juga memasyarakatkan King Ball juga turut aktif berperan dalam

menyalurkan potensi masyrakkat umum bagi Negara untuk menciptakan generasi muda di cabang olahrga billiard yang unggul dan berprestasi.

PROGRAM PELATIHAN Program pelatihan billiard ini bertempat di King Ball di jalan Genteng Muhamadiya no 2A. Pelatihan ini dibuka bagi masyrakat umum yang berminat dalam mendalami olahraga billiard. Pelatihan billiard ini mempunyai pesyaratan yaitu, setiap para anggota dikenakan biaya sebesar Rp. 500.000,-(lima ratus ribu rupiah) dengan mendapatkan fasilitas sebagai berikut: 1. Mendapatkan faslitas meja billiard selama 40 jam, dimana 40 jam tersebut bisa dimanfaatkan kapanpun dan hanya bisa diwakili oleh seorang yang mendaftar. 40 jam dapat dihabiskan tanpa batas waktu. Jika 40 jam habis para anggoota wajib membayar uang pendaftaran lagi jika ingin tetap menjadi anggota. 2. Mendapakan diskon 10% FNB (Food And Beverage). 3. Mendapatkan Club Trainer. ( Jika para anggota berminat pada Private Trainer akan dikenakan biaya khusus sebesar Rp. 200.000,- (dua ratus ribu rupiah)per bulan) PENUTUP Demikian proposal ini disusun sebagai acuan kerjasama dengan King Ball untuk mengadakan kegiatan pelatihan billiard. Atas perhatian dan kerjasamanya saya ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai