Anda di halaman 1dari 1

Ismi Nur Hidayati D77209076

Dalam Undang-Undang pornografi dan pornoaksi pasal 8 yang berbunyi: Setiap orang dilarang dengan sengaja atau atas persetujuan dirinya menjadi objek atau model yang mengandung muatan pornografi.

KOMENTAR : Dari pasal 8 ini sangat jelas dan tegas bahwa setiap orang warga negara Indonesia dilarang menjadikan dirinya sebagai objek atau model yang mengandung pornografi, tetapi pada kenyataannya dalam kasus pornografi tidak ada tindakan jelas. yang mana bila melakukan sesuai dalam pasal 8 orang tersebut akan terkena sanksi seperti pasal 33. Yang berbunyi: Setiap orang yang dengan sengaja atau atas persetujuan dirinya menjadi objek atau model yang mengandung muatan pornografi sebagaimana dimaksud dalam pasal 8 dipidan dengan pidana penjara paling lama 10 (sepuluh) tahun dan/atau pidana denda paling banyak Rp. 5.000.000.000,00 (enam miliar rupiah). Banyak kasus pornografi yang melibatkan artis yang tak ditanggapi oleh pemerintah. Saat ini banyak artis atau model yang dengan sengaja mempertontonkan tubuhnya didepan khalayak demi menunjang kesuksesan dan ketenaran secara instant. Karena tidak adanya tindakan tegas dari aparat yang berwenang tersebut menjadikan mereka malah berulah dan semakin menjadi. Dengan mudah kita dapat melihat model tersebut di majalah, televisi, dan internet. Jika sanksi dalam pasal 34 benar-benar ditegakkan dirasa cukup membuat mereka yang hendak melakukan hal tersebut akan berpikir beberapa kali karena takut dengan ancaman denda dan pidana tersebut.

Anda mungkin juga menyukai