Anda di halaman 1dari 2

PETUNJUK GSLC - GUIDED SELF LEARNING CLASS (Petunjuk KELAS PEMBELAJARAN MANDIRI) Pertemuan 21 : Producing World-Class Goods And

Services (Buku Wajib Chapter 9 atau Chapter 14 untuk Buku Edisi ke 9) Pertemuan 22 : Marketing: Building Customer Relationships Session (Buku Wajib Chapter 13). _____________________________________________________________________________

Dear Students, Minggu ini kita masuk ke Pertemuan 21 dan 22. Saya sangat berharap semua mahasiswa membaca Buku Wajib : UNDERSTANDING BUSINESS by Nickels, McHugh, McHugh, yaitu : Chapter 9 dan Chapter 13. Setelah membaca materi yang ada dalam chapter yang Saya sebutkan diatas, maka jawablah pertanyaa-pertanyaan berikut ini :
1. Orang

orang yang dulunya bekerja di pabrik-pabrik sekarang digantikan oleh robot dan mesin-mesin otomatis. Di sisi lain, itu adalah satu cara perusahaan bersaing dengan tenaga kerja yang murah dari dalam negeri maupun luar negeri. Di sisi lain, otomatisasi meniadakan banyak pekerjaan. Apakah Anda khawatir bahwa otomatisasi dapat meningkatkan pengangguran atau kekurangan pekerjaan berbayar di Indonesia dan di seluruh dunia ? Mengapa ? Silahkan dibahas dan Uraikan pendapat Anda mengenai hal ini ! 2. Manufaktur yang diintegrasi oleh computer (CIM-Computer Integrated Manufacturing) telah merevolusioner proses produksi. Sekarang, segala hal dari kue kering sampai mobil dapat dirancang dan dibuat secara jauh lebih murang ketimbang sebelumnya. Lagi pula, perubahan yang disesuaikan dapat dilakukan dengan sangat sedikit peningkatan biaya. Apakah arti perubahan yang seperti ini untuk industri pakaian, industri sepatu, dan industri yang berkaitan dengan mode lainnya ? Apakah artinya untuk konsumen dan industri barang industri lainnya ? Bagaimana Anda diuntungkan sebagai konsumen ? 3. Dari kebutuhan Anda, kebutuhan apa YANG BELUM TERPENUHI OLEH BISNIS DAN/ATAU ORGANISASI NIRLABA DI DAERAH ANDA ? Apakah terdapat cukup banyak orang yang memiliki kebutuhan yang sama untuk menarik organisasi yang dapat memenuhi kebutuhan itu ? Bagaimana Anda dapat mencari tahu ? 4. Ketika bisnis membeli barang dan jada dari bisnis lain, mereka biasanya membeli dalam volume besar. Para penjual dalam era bisnis ke bisnis biasanya dibayar berdasarkan komisi; yang berarti, mereka mendapatkan persentase tertentu dari setiap penjualan yang mereka lakukan. Dapatkah Anda melihat mengapa penjualan B2B (Business to Business) dapat menjadi bidang karier yang memberikan penghargaan

lebih secara financial daripada penjualan konsumen ? Perusahaan industri menjual barang-barang, seperti baha, kayu, computer, mesin, komponenkomponen, dan persediaan. Dimanakah Anda dapat menemukan namanama perusahaan seperti itu ? Saya berharap semua dapat mengerjakan secara INDIVIDU. Jika ditemui ada dua atau lebih tugas yang isinya sama lebih dari 80% maka nilainya akan dibagi sejumlah mahasiswa yang mengerjakan tugas dengan isi sama. Misalnya ada Tugas yang isinya sama persis dari 2 mahasiswa, jika nilainya 80, maka masing-masing mahasiswa mendapatkan Nilai : 80/2= 40. Tugas diketik dalam spasi rangkap (1 spasi), dengan tipe huruf CALIBRI atau Times New Roman ukuran font 12. Semua tugas di up-load pada Newbinusmaya di Assignment paling lambat hari Selasa, tanggal 5 Juni 2012 Pukul 24.00 WIB. Selamat Belajar dan Mengerjakan Tugas. SEMOGA SUKSES. Regards, E.A.Kuncoro

Anda mungkin juga menyukai