Control Panel atau Web Manager merupakan tool yang paling popular untuk mengelola
website Anda. Dengan adanya Control Panel, Anda tidak perlu menggunakan metode
manual lagi untuk mengelola website Anda. Anda juga tidak perlu lagi menghubungi staff
kami untuk pembuatan alamat email baru, subdomain, backup, pembuatan database baru,
pergantian password FTP/Control Panel dan sebagainya. Semuanya dapat Anda lakukan
sendiri dengan login ke Control Panel .
cPanel adalah Control Panel yang populer untuk mengelola account webhosting. Mudah
digunakan dan memiliki banyak fitur serta sering di-update oleh penerbitnya.
Catatan:
• Setup awal cPanel untuk account hosting selalu menggunakan thema "light" yang
terdiri dari teks tanpa icon, agar lebih mudah dimengerti bagi yang belum
terbiasa, dan memakai bhs. Inggeris. User dapat merubah theme dan language ini
setelah login. Untuk bahasa, user bisa memilih bahasa Indonesia, dll.
• Fungsi untuk perubahan thema cPanel, dapat dilakukan di menu "Preferences",
pilih "Change Look and Feel".
Terdapat beberapa jenis thema yang terpasang: rvskinlight, rvskin, x2 (versi lama,
tidak dianjurkan), x3 (versi baru, dianjurkan).
• Untuk merubah tampilan (style) dari thema yang dipilih tersebut, bisa dilakukan
dari menu "Prefenrences", pilih "Change Style".
1. E-MAIL:
o Pengelolahan Account E-Mail (untuk menambah, menghapus, mengedit
atau mengubah password)
o 3 Webmail untuk masing-masing alamat email. Webmail adalah software
E-Mail yang memungkinkan Anda untuk membaca email di mana &
kapan saja: di rumah, di kantor atau di mana saja. Kami menyediakan 3
Web Mail yang paling popular: NeoMail, Horde & Squirrel Mail. Anda
dapat memilih salah satu webmail yang sesuai dengan mood dan
kebutuhan Anda.
o POP3 Account untuk menambah, mengedit & menghapus e-mail POP3
Anda yang dapat digunakan di Outlook Express
o E-Mail Forwarding untuk menambah, mengedit & menghapus e-mail
forwarding Anda. Anda dapat mengalihkan misalnya email:
sales@domainanda.com ke agus@domainanda.com &
andi@domainanda.com, dstnya.
o Auto Responder untuk menambah, mengedit & menghapus e-mail Auto
Responder Anda yang dapat digunakan sebagai jawaban otomatis.
o Mailing List untuk membuat grup diskusi seperti
http://www.yahoogroups.com
o Custom mail filtering
o DNS/MX Management untuk mengubah DNS, MX, CNAME, dll. Sangat
diperlukan apabila Anda menggunakan web mail gratis seperti
Gawab.com, BigMailBox.com atau OemMail.com.
o Domain Forwarding untuk mengalihkan semua email dari domain yang
satu ke domain yang lain. Sebagai contoh: jika Anda mengalihkan email
dari toko.com ke rumah.com, maka semua email yang dikirim ke
nama@toko.com akan dikirimkan ke nama@rumah.com (misalnya:
agus@toko.com akan dikirimkan ke agus@rumah.com).
o Default Address Manager yang memungkinkan Anda untuk mengalihkan
semua alamat email yang belum dibuat ke 1 alamat email. Sebagai contoh:
apabila Anda hanya membuat "agus@domainanda.com", maka semua
email yang dikirimkan ke apasaja@domainanda.com (selain
agus@domainanda.com) akan ditampung di dalam 1 mailbox (misalnya
di: default@domainanda.com)
o Catch All yang dapat digunakan agar apasaja@domainanda.com
dikirimkan ke salah satu mailbox utama Anda.
o POP3 Mail Password Changer untuk mengubah password POP3 Email
Anda sendiri tanpa harus menghubungi webmaster/admin Anda yang
menggantikannya untuk Anda! Karena password email Anda sangat
confidential!
2. SITE TOOLS:
o File Manager untuk meng-upload, mengedit, menghapus, memproteksi &
mengubah permission file Anda.
o Change Password untuk mengubah password website & Frontpage Anda,
tanpa Anda perlu menghubungi kami.
o Install/Uninstall FrontPage Extensions
o General Account Information untuk melihat jumlah space website, space
database, bandwidth, mailing list & subdomain yang masih tersedia.
Sehingga Anda dapat menentukan kapan Anda harus meng-upgrade paket
hosting Anda.
o General Server Information untuk melihat versi Operating System,
apache, php, database, perl & module, sendmail, bind & ftpd.
o Custom Error Pages untuk mengatur halaman apa yang akan ditampilkan
jika link website Anda salah (Error 404) atau jika script Anda error. (Error
500)
o Redirects untuk mengalihkan alamat website, misalnya pengunjung
masuk ke http://www.domainanda.com/divisi secara otomatis akan
dialihkan ke: http://www.divisi.com
o Image Manager berfungsi untuk membuat thumbnail foto (foto ukuran
kecil), mengubah ukuran foto dan mengubah foto dari format satu ke yang
lain.
o MIME Types Manager
o Apache Handlers
3. FTP (UPLOAD/DOWNLOAD):
o FTP Accounts Manager untuk menambah, menghapus & mengganti
password FTP.
o Anonymous FTP controls untuk membuat public access FTP.
o Anonymous FTP Message
o FTP Sessions Control
6. BACKUP:
o Backup terdiri dari: Full Backup, Home Directory Backup & Database
backup. Kini Anda dapat memiliki backup website Anda di harddisk
computer rumah Anda!
o Restore untuk mengembalikan backup yang ada pada computer Anda ke
website Anda. Backup dan Restore website dapat Anda lakukan sendiri
dengan mudah dan praktis, kapan saja. Keamanan data website Anda lebih
terjamin dan ada di tangan Anda.
Memungkinkan Anda untuk menginstalasi script berikut ini hanya dalam hitungan
detik dan hanya dengan 1 click (tanpa harus mengedit file apapun)
8. DATABASE MANAGEMENT:
o MySQL Databases Manager untuk create/modify/drop/insert tables di
database Anda!
o Akses phpMyAdmin
9. SUBDOMAINS:
o Sub Domain Manager untuk menambah & menghapus subdomain
(http://namasubdomain.domainanda.com). Masing-masing dilengkapi
dengan password FTP upload tersendiri.
o Subdomain Redirects berfungsi untuk mengalihkan suatu subdomain ke
website lain. Misalnya http://namasubdomain.domainanda.com dialihkan
ke http://domainlain.com
o Statistic Subdomain untuk menganalisa jumlah pengunjung di
subdomain website Anda.
Semuanya instant! Tersedia lebih dari 50 jenis script PHP/CGI siap pakai! Anda tidak
perlu mengetahui bagaimana cara menginstall script-script di atas... Anda tidak harus
memiliki pengetahuan programming untuk memanfaatkan semua fasilitas di atas.
Semuanya "auto-install"! Memungkinkan Anda untuk menginstalasi script berikut ini
hanya dalam hitungan detik dan hanya dengan 1 click (tanpa harus mengedit file apapun).
Sesudah script ter-install, Anda cukup mengkonfigurasinya sesuai dengan kebutuhan
bisnis Anda!
Anda dapat dengan mudah mengkonfigurasikan fitur Fantastico di dalam menu cPanel
hosting kami.
Fantastico merupakan kumpulan aplikasi siap pakai yang terdapat pada fasilitas cPanel
(Hosting Control Panel). Fantastico merupakan tambahan dalam cPanel. Berbagai
aplikasi dalam Fantastico dapat diinstall dengan mudah, hanya dengan mengisikan
beberapa parameter dan dalam beberapa klikan, aplikasi telah siap dijalankan.
Berikut daftar lengkap aplikasi web dalam Fantastico (dapat berubah sewaktu-waktu
tergantung versi Fantastico terbaru):
• b2evolution (website)
• Nucleus (website)
• pMachine Free (website)
• WordPress (website)
Content Management/Portal/CMS
• Drupal (website)
• Geeklog (website)
• Joomla (website)
• Mambo Open Source (website)
• PHP-Nuke (website)
• phpWCMS (website)
• phpWebSite (website)
• Post-Nuke (website)
• Siteframe (website)
• TYPO3 (website)
• Xoops (website)
Discussion Boards
• phpBB2 (website)
• SMF (website)
E-Commerce
• CubeCart (website)
• OS Commerce (website)
• Zen Cart (website)
F.A.Q.
• FAQMasterFlex (website)
Guestbooks
Image Galleries
Mailing Lists
• PHPlist (website)
Project Management
• dotProject (website)
• PHProjekt (website)
Site Builders
Wiki
• TikiWiki (website)
• PhpWiki (website)
Other Scripts
• Dew-NewPHPLinks (website)
• Moodle (website)
• Noahs Classifieds (website)
• Open-Realty (website)
• phpAdsNew (website)
• PHPauction (website)
• phpFormGenerator (website)
• WebCalendar (website)
Parked Domain & Addon Domain
cPanel menyediakan fitur untuk menyuguhkan beberapa situs/domain berbeda dari
account yang sama. Hal itu dapat dilakukan melalui fitur sub-domain, add-on domain
atau parked domain.
Untuk mengalihkan semua email dari sebuah domain-name ke lokasi lainnya (atau server
lain), dapat dilakukan dengan mengubah alamatnya di cPanel:
Bila kurang pasti, sebaiknya ajukan perubahan ini ke staff Technical Support.
Fasilitas ini dapat diakses melalui: cPanel > Site Management Tools > Backup
[Full Backups]
Untuk membuat backup seluruh isi account hosting, dan meletakkannya di directory
/home/... atau ditransfer ke server lain (harus memiliki akses + password ke server remote
tersebut)
[Home Directory]
Click di Download a home directory Backup, untuk membackup seluruh isi /home/...
account user dan mendownloadnya ke PC lokal. File dikompress dalam format tar.gz.