Anda di halaman 1dari 7

PAI SUSMAKER

Penilaian :

Saat merayakan hari yang dinantikan selain menyajikan kue-kue tradisional ada baiknya Anda juga menyajikan kue modern yang dikreasikan. Seperti resep berikut ini. Kulit pai yang renyah dikombinasikan dengan lembutnya susmaker yang gurih pasti menjadi snack yang unik dan menggiurkan.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu: Bahan Kulit Pai: 150 gram mentega tawar 1/2 sendok teh garam 2 sendok makan gula tepung 2 kuning telur 250 gram tepung terigu protein sedang 4 sendok teh air es Bahan Cake: 5 kuning telur 1 putih telur 50 gram gula pasir 35 gram tepung terigu protein sedang 10 gram susu bubuk 35 gram margarin, lelehkan Bahan Isi Cake: 1/2 sendok makan mentega tawar 1 siung bawang putih, cincang halus 1 lembar smoked chicken, potong kotak kecil 25 gram jamur kancing, cincang kasar 1 sendok makan tepung terigu 150 ml susu cair 1/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh gula pasir 1/4 sendok teh merica bubuk 1/4 sendok teh pala bubuk 50 ml cooking cream 25 gram keju cheddar parut

Bahan Taburan: 25 gram keju cheddar parut

Cara membuat: 1. Kulit, campur semua bahan jadi satu. Aduk rata dan gumpalkan. Dinginkan 20 menit dalam lemari es. 2. Pipihkan di cetakan pai bulat kecil diameter bawah 3 cm, diameter atas 4 cm, dan tinggi 1/1/2 cm. Tusuk-tusuk dengan tusuk gigi. 3. Oven dengan api bawah suhu 170 derajat Celcius 15 menit sampai setengah matang. 4. Isi, panaskan mentega. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan smoked chicken dan jamur. Aduk rata. 5. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal. Tambahkan susu cair. Aduk sampai licin. 6. Masukkan garam, merica bubuk, gula, dan pala bubuk. Aduk sampai kental. Tambahkan cooking cream. Masak sampai kental. Tambahkan keju parut menjelang akan diangkat. Aduk rata. Sisihkan. 7. Cake, kocok telur dan gula pasir sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata. 8. Masukkan margarin sambil diaduk perlahan. 9. Tuang sedikit isi ke dalam kulit pai. Semprot adonan cake di atas isi . Tabur keju. 10. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celcius 15 menit sampai matang.

Untuk 50 buah

TART VLA JAMBU

Kudapan yang satu ini memiliki rasa segar yang sangat istimewa. Kulit pie yang renyah dan gurih ini diisi dengan vla jambu biji yang manis dan segar. Anda dapat menyajikannya sebagai hidangan penutup yang pasti disuka banyak orang.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu: 225 gram margarin 100 gram gula tepung 1 buah telur 330 gram tepung terigu protein sedang 25 ml susu cair Bahan Vla: 150 ml jambu biji, diblender dan disaring 200 ml susu cair 85 gram gula pasir 25 gram maizena 1/8 sendok teh garam 1 kuning telur 1/2 sendok makan margarin Cara membuat : 1. Kocok margarin dan gula pasir. Tambahkan telur, aduk sampai tercampur rata. Masukkan tepung dan susu cair. Aduk rata. 2. Uleni sampai kalis. Bungkus adonan dengan plastik. Simpan dalam kulkas 30 menit. 3. Ambil sedikit adonan. Giling tebal 1/2 cm. Cetak dalam cetakan pai diameter 4 1/2 cm. Tusuk-tusuk dengan garpu. Panggang dengan api bawah suhu 170 derajat Celcius 15 menit sampai matang dan kecokelatan. 4. Vla, masak jambu, susu, gula pasir, maizena, dan garam sambil diaduk hingga meletup-letup. Matikan api. 5. Tuang 3 sendok adonan ke dalam kuning telur. Aduk rata. Tuang kembali campuran telur ke dalam adonan susu. Aduk cepat. Nyalakan api. Aduk hingga meletup-letup. Masukkan margarin. Aduk rata, dinginkan. 6. Isi pai dengan vla. Sajikan.

Untuk 32 buah

PAI AYAM SAYURAN


Penilaian :

Pai mungil dengan isi ayam dan sayuran ini sangat pas untuk Anda jadikan snack gurih saat arisan atau pesta kecil di rumah. Atau Anda ingin mengisinya dengan isi yang manis? Boleh juga. Isi vla dengan buahbuahan segar yang dipotong cantik juga lo...!

Bahan-bahan/bumbu-bumbu: Bahan Kulit Pai: 200 gram margarin 1/2 sendok teh garam 1 butir telur 250 gram tepung terigu protein sedang 1 sendok makan air es Bahan Isi: 1 1/2 sendok makan margarin 1/2 buah bawang bombay, dicincang halus 1 1/2 sendok makan tepung terigu protein sedang 175 ml susu cair 150 gram dada ayam fillet, direbus, dipotong kotak 1x1x1cm 50 gram jamur merang, diiris halus 50 gram wortel, dipotong kotak kecil, direbus 50 gram buncis, diiris halus, direbus sebentar 25 gram kacang polong 3/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh merica bubuk 1/2 sendok teh pala bubuk 25 gram keju cheddar parut Hiasan: cabai merah besar, diiris miring daun parsley

Cara membuat: 1. Kulit, kocok margarin, garam, dan telur 30 detik asal rata .

2. Masukkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan air es. Aduk rata. Gumpalkan dan dinginkan 30 menit dalam lemari es. 3. Giling tipis adonan. Cetak di cetakan pai oval kecil. Tusuk tusuk dengan garpu. 4. Oven dengan api bawah suhu 170 derajat Celcius 30 menit sampai matang. Dinginkan. 5. Isi, panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan jamur. Tumis sampai layu. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal. 6. Masukkan susu cair sedikit sedikit sambil diaduk sampai licin. Tambahkan ayam, jamur, wortel, buncis, kacang polong, garam, merica, dan pala. Aduk sampai meletup-letup. 7. Masukkan keju cheddar. Aduk rata. Angkat. 8. Ambil 1 buah kulit pai. Beri isi. Hias dengan bahan hiasan.

Untuk 24 buah

PAI VLA BUAH


Penilaian :

Ini merupakan resep dasar dari pembuatan pai. Baik kulit maupun isi bisa Anda kreasikan sekreatif mungkin. Selamat bereksperimen. Bahan-bahan/bumbu-bumbu : Resep Dasar: Bahan Kulit: 100 gram margarin 30 gram gula tepung 1/4 sendok teh garam 1 kuning telur 200 gram tepung terigu protein sedang 1 sendok makan air es Bahan Vla: 300 ml susu cair 50 gram gula pasir 30 gram maizena dan 3 sendok makan air, dilarutkan 1 kuning telur, dikocok lepas 1 sendok makan margarin 1/8 sendok teh esens vanila Bahan Toping: 1 kaleng buah koktail, tiriskan Bahan Olesan: 5 gram jeli instan 2 sendok makan gula pasir 250 ml air

Cara Pengolahan : 1. Kulit: aduk margarin, gula tepung, garam, kuning telur, tepung terigu, dan air es sampai rata. Gumpalkan. 2. Pipihkan di cetakan pai diameter atas 5 cm dan bawah 7,5 cm. Tusuk-tusuk dengan garpu. 3. Oven 25 menit dengan suhu 170 derajat Celsius sampai matang.

4. Vla: rebus susu cair dan gula pasir sampai mendidih. tambahkan larutan tepung maizena. Aduk sampai meletup-letup. Matikan api. 5. Masukkan kuning telur. Aduk dengan cepat. Nyalakan api. Masak sampai meletupletup. Tambahkan margarin dan esens vanila. Aduk rata. Angkat. 6. Isi ke dalam pai. Dinginkan. Sendokkan buah koktail diatasnya. 7. Olesan: rebus jeli dan gula dalam air sampai mendidih. 8. Oles bagian atas pai dengan bahan olesan. Dinginkan. Untuk 14 buah

Anda mungkin juga menyukai