Anda di halaman 1dari 3

KODE UNIT JUDUL UNIT DESKRIPSI UNIT

: KTL.TI02.204.01 : Komisioning Sistem Proteksi bay Trafo. : Unit kompetensi ini mencakup pelaksanaan komisioning sistem proteksi bay trafo sesuai prosedur dan persyaratan standar yang berlaku.

ELEMEN KOMPETENSI

KRITERIA UNJUK KERJA

01. Merencanakan dan menyiapkan komisioning sistem proteksi bay trafo.

1.1.

Surat perintah kerja, izin kerja, gambar kerja, blangko berita acara, persyaratan lingkungan, blangko uji dokumen kontrak dan dokumen terkait lainnya sudah disiapkan, dipelajari dan dipahami. Jadwal dan program kerja komisioning sistem proteksi bay trafo sudah disiapkan. Alat uji dan alat K3 sudah disiapkan sesuai keperluan dalam kondisi dapat bekerja dangan baik dan aman. Kondisi lapangan sudah sesuai dengan dan persyaratan K3. perintah kerja

1.2. 1.3.

02. Menyiapkan pelaksanaan di lapangan untuk komisioning sistem proteksi bay trafo.

2.1. 2.2.

Alat uji komisioning sistem proteksi bay trafo sudah disiapkan, ditempatkan dan dipasang dilapangan.

03. Melaksanakan komisioning sistem proteksi bay trafo.

3.1. Kelengkapan dan tata letak peralatan proteksi bay trafo sudah diperiksa secara visual sesuai gambar kerja dan standar/acuan. 3.2. Spesifikasi peralatan proteksi bay trafo yang terpasang sudah diperiksa sesuai standar/acuan . 3.3. Setting peralatan proteksi bay trafo sudah diperiksa sesuai standar/acuan yang terpasang

3.4. Hasil uji individu relai proteksi listrik: Differensial Relay, Pengamanan Gangguan-bumi Terbatas (Restricted Earth Fault Relay), Relai Arus Lebih (Over Current Relay), Relai Gangguan Tanah (Ground Fault Relay), Stand-by Earth Fault, Relai Kegagalan Pemutus Tenaga (Circuit Breaker Fault Relay), Under Frequency relay dan relai beban lebih sudah diperiksa sesuai standar/acuan.

392

ELEMEN KOMPETENSI

KRITERIA UNJUK KERJA 3.5. Hasil uji individu trafo ukur ( Traformator Arus/Current Transformer dan Transformator Tegangan/Voltage Transformer) sudah diperiksa sesuai standar/acuan. 3.6. Sistem pembidasan/tripping setiap relai sampai dengan Pemutus tenaga sudah diiuji fungsi sesuai prosedur pengujian.

04. Melakukan evaluasi hasil komisioning sistem proteksi bay trafo. 05. Membuat laporan hasil komisioning sistem proteksi bay trafo.

4.1

Hasil komisioning sudah dievaluasi standar/acuan/spesifikasi dan dokumen kontrak

sesuai

5.1

Laporan hasil komisioning sudah diisi sesuai format yang berlaku dan ditandatangani oleh pihak-pihak yang terkait.

1.

BATASAN VARIABEL. Dalam melaksanakan unit kompentensi ini harus didukung dengan tersedianya: 1.1 SOP yang berlaku diperusahaan 1.2 Dokumen kontrak 1.3 Instruction manual dari masing-masing peralatan 1.4 Gambar skematik dan data hasil uji individu 1.5 Peraturan tentang K3 1.6 Peraturan perusahaan 1.7 Blangko berita acara dan blangko uji yang ditetapkan oleh perusahaan dan disetujui bersama 1.8 Standar/acuan terkait 1.9 Peralatan dan instrumen yang terkait dengan pelaksanaan unit kompetensi ini 1.10 Kompetensi yang diketahui sebelumnya adalah :

1.10.1 Memelihara dan Menguji Relai Diferencial. 1.10.2 Melaksanakan pengujian Pengamanan Gangguan-bumi Terbatas (Restricted Earth Fault Relay trafo. 1.10.3 Memelihara dan Menguji Relai Pengaman Arus Lebih (Over Current Relay) dan Hubung Tanah (Ground Fault Relay). 1.10.4 Melaksanakan pengujian Stand-by Earth Fault. 1.10.5 Melaksanakan pengujian Under Frequency relay. Melaksanakan pengujian Traformator Arus/Current Transformer dan Transformator Tegangan/Voltage Transformer).

393

2.

PANDUAN PENILAIAN. 2.1 Pengetahuan dan Keterampilan yang dibutuhkan : 2.1.1 Pengetahuan : 2.1.1.1 Trafo daya dan trafo ukur 2.1.1.2 Relai proteksi trafo daya : Differential, REF, OCR/GFR, SBEF, relai frekuensi , Bucholz, Suhu, Jansen, Tekanan lebih 2.1.1.3 Sistem pentanahan trafo daya 2.1.1.4 Penggunaan alat ukur : alat ukur tegangan, alat ukur arus, alat ukur tahanan isolasi 2.1.1.5 SNI. 04-0225-2000/PUIL atau standard yang diperlukan 2.1.1.6 Peraturan keselamatan dan kesehatan kerja 2.1.2 Keterampilan : 2.1.2.1 Dasar-dasar komisioning 2.1.2.2 Orientasi lapangan pekerjaan komisioning 2.1.2.3 Peralatan uji yang dioperasikan (melalui on site training) 2.1.2.4 Diagram pengawatan proteksi bay trafo 2.1.2.5 Penggunaan peralatan kerja komisioning sistem proteksi bay trafo 2.2 Ruang Lingkup Pengujian 2.2.1 Kompetensi harus diujikan ditempat kerja atau ditempat lain secara simulasi dengan kondisi kerja sesuai dengan keadaan normal. 2.2.2 Kompetensi yang berkaitan dengan pengetahuan, diujikan secara tertulis atau lisan Aspek Penting 2.3.1 Persyaratan dasar Kualifikasi pendidikan formal minimal SLTP yang memiliki pengetahuan setara SMK (STM) / SMU (IPA). 2.3.2 Melaksanakan pekerjaan yang konsisten pada setiap elemen Kompetensi. 2.3.3 Memenuhi kriteria unjuk kerja yang tercakup pada setiap elemen Kompetensi dengan menggunakan, teknik-teknik dan standar perusahaan sesuai dengan tempat kerja. 2.3.4 Menunjukan pemahaman terhadap pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan serta sikap kerja yang dituntut dari pekerjaan tersebut

2.3

3.

KOMPETENSI KUNCI. NO 1 2 3 4 5 6 7 KOMPETENSI KUNCI DALAM UNIT INI Mengumpulkan, menganalisa dan mengorganisasikan informasi Mengkomunikasikan ide dan informasi Merencanakan dan mengatur kegiatan Bekerjasama dengan orang lain dan kelompok Menggunakan ide dan teknik matematika Memecahkan masalah Menggunakan Teknologi TINGKAT 2 2 2 2 2 2 3

394

Anda mungkin juga menyukai