Anda di halaman 1dari 1

BETAPA KAYANYA BUDAYA ASLI INDONESIA Judul Penulis Penerbit Kota terbit Tahun terbit Tebal : Kebudayaan Unik

Indonesia : Murni Irian Ningsih dan Anna Pujiastuti : Arsanazia : Bandung : 2011 : 100 halaman SINOPSIS Kebudayaan suatu daerah memang merupakan suatu hasil karya yang unik,karena kebudayaan tersebut berbeda dan tidak di temukan di daerah lainnya meskipun kedua daerah itu terletak dalam satu negara atau karena kebudayaan yang berkembang itu merupakan suatu mahakarya yang sangat tinggi nilainya di mata masyarakat sekarang.Berbagai jenis kebudayaan yang ada di Indonesia merupakan mahakarya yang tak ternilai harganya dan merupakan warisan leluhur bangsa Indonesia. Berbagai keunikan budaya nusantara yang berasal dari daerah-daerah Indonesia tersaji dalam buku ini ,keunikan budaya tersebut ada yang sudah terkenal ada juga yang asing di telinga masyarakat awam.Contohnya Angklung, Angklung merupakan alat musik tradisional asal Jawa Barat yang sudah semakin terancam keberadaannya oleh alat-alat musik modern yang berasal dari luar negeri,tetapi berkat mang Udjo angklung kini mulai naik daun kembali. Masih banyak kebudayaan unik yang ada di Indonesia ,apalagi Indonesia merupakan negara yang luas dan merupakan negara kepulauan yang di dalamnya banyak sekali keunikan dan sesuatu yang berbeda. KELEBIHAN BUKU Ketika kita membaca buku ini kita akan menjadi bangga terhadap tanah air Indonesia yang kaya akan keunikan budayanya .Buku ini juga meringkas setiap kebudayaan indonesia sehingga mudah dipahami dan menjadi lebih menarik. KEKURANGAN BUKU Buku ini tidak mewakili seluruh kebudayaan di Indonesia serta tidak mencantumkan sejarah nama dari suatu kebudayaan yang di tulis. KESIMPULAN Buku ini layak di baca karena buku ini menunjukan betapa kayanya kebudayaan yang ada di Indonesia serta dapat mengingatkan kita untuk terus melestarikannya supaya budaya asli Indonesia tidak hilang atau diakui negara lain.

Anda mungkin juga menyukai