Anda di halaman 1dari 4

Aneka Chiffon Cake

December 23, 2009 Filed under cake Chiffon Cake Pandan Sumber: Fatmah Bahalwan Adonan Pasta 50 g Gula pasir 20 g Susu bubuk full cream 20 g Tepung maizena 140 g Tepung terigu 1 sdt BPDA (Baking Powder Double Action) 100 ml minyak sayur 100 ml santan sedang 140 g kuning telur 1 sdt pasta pandan Adonan Putih Telur 300 ml Putih telur 150 gr Gula pasir sdt Garam halus 1 sdt Cream of tartar (optional) Cara Membuat: 1. Panaskan oven 180 derajat Celsius. 2. Adonan pasta: Campur gula pasir, susu bubuk, tepung maizena , tepung terigu, dan BPDA. Lubangi tengahnya. Tuang telur di tengah, aduk searah dari arah dalam menggunakan whisk, sambil dituangi minyak sayur dan santan. Aduk hingga menjadi adonan pasta halus. Masukkan pasta pandan, aduk rata. 3. Adonan putih telur: Kocok putih telur, gula pasir, garam dan cream of tartar (jika pakai) hingga puncak tumpul (soft peak). 4. Campurkan adonan putih telur ke dalam adonan pasta, aduk perlahan dengan whisk hingga rata. 5. Tuang ke dalam loyang chiffon diameter bawah 20 cm tanpa dioles apa-apa. Panggang kurang lebih 45 menit hingga kue matang dan kokoh (jika ditekan permukaannya kembali membal). 6. Keluarkan kue. Panas-panas, balikkan loyang, bisa disangga botol atau disangga kakikaki loyang. Biarkan dalam keadaan terbalik hingga dingin. 7. Jalankan pisau tipis di sekeliling loyang dengan gerakan lurus. Juga di dasar kue. 8. Lepaskan bagian tengah kue dengan menggunakan tusuk sate. Balik kue ke atas rak kawat atau langsung ke piring saji. Potong-potong menggunakan pisau gergaji.

***** Chiffon Rainbow Cake Sumber: Fatmah Bahalwan Adonan Pasta 50 g Gula pasir 20 g Susu bubuk full cream 20 g Tepung maizena 140 g Tepung terigu 1 sdt BPDA 100 ml minyak sayur 100 ml santan sedang 140 g kuning telur Adonan Putih Telur: 300 ml Putih telur 150 g Gula pasir sdt Garam halus 1 sdt Cream of tartar (optional) Rainbow: sdt pasta pandan sdt pasta strawberry sdt pasta cokelat Cara Membuat: Panaskan oven 180 derajat Celsius. Adonan pasta: Campur gula pasir, susu bubuk, tepung maizena , tepung terigu, dan BPDA. Lubangi tengahnya. Tuang telur di tengah, aduk searah dari arah dalam menggunakan whisk, sambil dituangi minyak sayur dan santan. Aduk hingga menjadi adonan pasta halus. Adonan putih telur: Kocok putih telur, gula pasir, garam dan cream of tartar (jika pakai) hingga puncak tumpul (soft peak). Campurkan adonan putih telur ke dalam adonan pasta, aduk perlahan dengan whisk hingga rata. Bagi adonan menjadi 4 bagian. Campur 1 bagian adonan dengan pasta pandan, 1 bagian lain dengan pasta strawberry, dan 1 bagian lain dengan pasta coklat. Satu bagian lain biarkan putih. Tuang kembali keempat adonan tersebut ke dalam satu mangkuk besar, tapi jangan diaduk. Tuang adonan 4 rasa tersebut ke dalam loyang chiffon diameter bawah 20 cm tanpa dioles apaapa. Panggang kurang lebih 45 menit hingga kue matang dan kokoh (jika ditekan permukaannya kembali membal). Keluarkan kue. Panas-panas, balikkan loyang, bisa disangga botol atau disangga kaki-kaki loyang. Biarkan dalam keadaan terbalik hingga dingin. Jalankan pisau tipis di sekeliling loyang dengan gerakan lurus. Juga di dasar kue.

Lepaskan bagian tengah kue dengan menggunakan tusuk sate. Balik kue ke atas rak kawat atau langsung ke piring saji. Potong-potong menggunakan pisau gergaji. ***** Banana Chiffon Cake Sumber: Fatmah Bahalwan Bahan A: 7 btr kuning telur 100 gr gula palm 175 gr tepung terigu 100 gr pisang ambon halus 1/2 sdt garam 1/2 sdt BPDA 80 ml minyak sayur 1 sdt essence pisang / bumbu spekoek Bahan B: 250 ml putih telur 100 gr gula pasir 1/2 sdt Cream of Tar-tar (optional) Cara Membuat: Campur tepung terigu, BPDA, aduk rata sisihkan. Kocok kuning telur dan gula palm hingga kental, tuang ditengah tepung terigu, aduk putar, tuangi pisang halus, dan minyak sayur. Aduk rata hingga menjadi adonan pasta.. sisihkan. Kocok bahan B hingga kaku. Satukan adonan A dengan adonan B secara bertahap, hingga tercampur rata dan ringan. Tuang adonan kedalam loyang chiffon yg tidak dipoles apapun. Panggang dalam oven suhu 180C selama 45 menit atau hingga matang. Angkat dan dinginkan dengan posisi loyang terbalik. ***** Chiffon Cake Durian Sumber: Fatmah Bahalwan Kunci sukses membuat Chiffon Cake adalah pengadukan yang saksama sehingga terjadi adonan yang ringan seperti busa sabun.

Bahan A : 7 btr kuning telur 100 gr gula pasir 175 gr tepung terigu 150 gr daging durian, haluskan sdt garam sdt BPDA 80 ml minyak sayur 1 sdt essence Durian bila suka Bahan B: 250 ml putih telur 100 gr gula pasir Cara Membuat: campur Bahan A semua bahan menjadi satu hingga menjadi adonan pasta, sisihkan. Kocok Bahan B hingga kaku. Satukan adonan A dengan adonan B secara bertahap, hingga tercampur rata dan ringan. Tuang adonan kedalam loyang chiffon yg tidak dipoles apapun. Panggang dalam oven suhu 150C selama 45 menit atau hingga matang. Angkat dan dinginkan dengan posisi loyang terbalik. Lepaskan dengan bantuan pisau tumpul untuk mengerik pinggirannya. potong-potong, sajikan.

Anda mungkin juga menyukai