Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL TUGAS AKHIR

ANALISIS PERBANDINGAN WAKTU DAN BIAYA PADA PEKERJAAN PELAT LANTAI BETON BERTULANG MENGGUNAKAN BONDEK DENGAN BEKISTING KONVENSIONAL PADA PROYEK APARTEMEN NIFARRO Disusun untuk melengkapi salah satu syarat kelulusan program Diploma III Politeknik Negeri Jakarta

Oleh : Euis Nurjannah Indrie Maulina Utami (1110050009) (1110050012)

JURUSAN TEKNIK SIPIL PROGRAM STUDI TEKNIK MANAJEMEN KONSTRUKSI POLITEKNIK NEGERI JAKARTA DEPOK 2013

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1

Latar Belakang Pemanasan global (global warming) merupakan fenomena global yang disebabkan oleh aktivitas manusia di seluruh dunia. Banyak faktor yang menyebabkan global warming. Beberapa contoh darinya adalah konsumsi energi bahan bakar fosil, efek gas rumah kaca, peningkatan populasi, penggundulan hutan, perkembangan teknologi industri dan lain-lain. Faktor yang tidak kalah berkontribusi adalah konstruksi. Pada proyek konstruksi banyak membutuhkan kayu, air, dan listrik itu berarti kita harus menggunakan sumber daya lebih efisien atau mengurangi penggunaannya. Bangunan yang kita bangun harus menjadi pembangunan berkelanjutan. Hal itu lah yang saat ini sedang gencar-gencarnya dilakukan atau biasa di sebut green construction. Pembangunan berkelanjutan atau "green building" menggunakan proses yang bertanggung jawab terhadap lingkungan dan penggunaan sumber daya yang lebih efisien, lebih sehat, lebih hemat energy, hemat biaya, hemat waktu, serta mudah pemeliharaannya. Oleh karena itu pelaksana harus mencari metode konstruksi yang selain dapat mengurangi dampak terhadap pemanasan global juga hemat biaya dan waktu. Material yang banyak digunakan pada proyek konstruksi salah satunya adalah kayu yang diambil dari pohon, biasa digunakan sebagai bekisting konvensional dan lainnya. Menghilangkan penggunaan kayu sama sekali merupakan hal yang sulit dilakukan saat ini. Untuk itu salah satu metode yang bisa di lakukan adalah menggantikan penggunaan bekisting konvensional dengan penggunaan bondek yang akan dibahas pada Tugas Akhir ini. Judul Yang Akan Dibahas Pada Tugas Akhir Ini Adalah "Analisis Perbandingan Waktu dan Biaya pada Pekerjaan Pelat Lantai Beton Bertulang Menggunakan Bondek dengan Bekisting Konvensional pada Proyek Apartemen Nifarro"

1.2

Perumusan masalah 1. Bagaimana implementasi penggunaan bekisting konvensional pada pekerjaan pelat beton bertulang dari segi waktu dan biaya pada proyek Apartemen Nifarro? 2. Bagaimana implementasi penggunaan bondek pada pekerjaan pelat beton bertulang dari segi waktu dan biaya pada proyek Apartemen Nifarro? 3. Bagaimana perbedaan dari segi waktu dan biaya pada pekerjaan pelat beton bertulang antara penggunaan bekisting konvensional dan bondek pada proyek Apartemen Nifarro?

1.3

Lingkup Permasalahan Permasalahan yang akan dibahas pada tugas akhir ini adalah perbandingan waktu dan biaya pada Pelaksanaan Konstruksi Pelat Lantai Beton Bertulang Menggunakan Bekisting Bondek Dengan Bekisting Konvensional Pada Proyek Apartemen Nifarro.

1.4

Tujuan Penulisan 1.4.1 Tujuan Umum Untuk memenuhi salah satu syarat dalam memperoleh gelar Diploma Tiga di Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Jakarta. 1.4.2 Tujuan Khusus Untuk mengetahui besarnya biaya dan waktu yang dibutuhkan jika menggunakan bekisting konvensional Untuk mengetahui besarnya biaya dan waktu yang dibutuhkan jika menggunakan bondek Untuk mengetahui perbedaan besarnya biaya dan waktu antara penggunaan bekisting konvensional dan bondek

1.5

Metodologi Penulisan 1. Pengumpulan data Metode studi literatur adalah suatu metode dalam mengambil keputusan dan pengumpulan data berdasarkan buku-buku atau bahan-bahan dari berbagai sumber yang terpercaya yang memberikan gambaran secara umum maupun khusus terhadap permasalahan tersebut

Metode observasi. Penulis melakukan observasi langsung pada lapangan untuk mencari tahu komparasi dari segi biaya dan waktu pada pelaksanaan konstruksi pelat beton bertulang menggunakan bekisting konvensional dan bondek,

Metode wawancara. Penulis akan menanyakan beberapa pertanyaan secara langsung dengan pembimbing dari pihak industri yang bersangkutan, kontraktor dan pembimbing dari jurusan Teknik Sipil tentang hal-hal yang berhubungan dengan metode penggunaan bekisting.

2. Analisa Data Data yang diperoleh akan di analisa dan disusun secara sistematik.

3. Kesimpulan Kesimpulan dibuat berdasarkan hasil analisa yang didapat.

1.6

Penguatan Judul Analisis Perbandingan Waktu dan Biaya pada Pekerjaan Pelat Lantai Beton Bertulang Menggunakan Bondek dengan Bekisting Konvensional pada Proyek Apartemen Nifarro Analisa Perbandingan Merupakan metode analisa yang membandingkan satu metode dengan metode lainnya. Waktu dan Biaya Dua hal penting dalam pelaksanaan pekerjaan konstruksi selain kualitas, karena waktu yang diperlukan akan mempengaruhi kebutuhan biaya yang akan dikeluarkan. Pekerjaan Pelat lantai Beton Bertulang Pekerjaan struktur tipis yang dibuat dari beton bertulang dengan bidang yang arahnya horizontal, dan beban yang bekerja tegak lurus pada struktur tersebut. Bekisting Bondek Pelat baja yang dilapisi galvanis yang memiliki struktur yang kokoh untuk aplikasi pelat lantai Bekisting Konvensional Suatu sistem bekisting yang bagian-bagian bekistingnya dibuat dan dipasang in-situ (pada lokasi proyek).

Proyek Apartemen Nifarro Nama proyek konstruksi yang penulis jadikan tempat observasi terletak di Jl. Raya Pasar Minggu KM 18 12150 Jakarta Selatan.

1.7

Alasan Pemilihan Judul Alasan penulis memilih judul Analisis Perbandingan Waktu dan Biaya pada Pekerjaan Pelat Lantai Beton Bertulang Menggunakan Bondek dengan Bekisting Konvensional pada Proyek Apartemen Nifarro untuk tugas akhir adalah karena pada zaman modern ini penulis menyadari pentingnya mencari metode-metode baru yang lebih efisien serta tidak merusak lingkungan, dan penulis ingin mengetahui perbandingan waktu dan biaya pada pelaksanaan konstruksi.

1.8

Sistematika Penulisan 1. BAB I (Pendahuluan) Berisi latar belakang masalah, perumusan masalah, lingkup permasalahan, tujuan penulisan, metode pengumpulan data, metode analisis data, penguatan judul, alasan pemilihan judul dan sistematika penulisan. Bab ini diaharapkan dapat memberikan gambaran secara umum mengenai masalah yang dibahas pada tugas akhir ini. 2. BAB II (Dasar Teori) Berisi penjelasan teori yang berhubungan dengan masalah yang dibahas, metodemetode yang digunakan serta hal-hal yang berhubungan dengan topik tersebut. 3. BAB III (Data Teknis) Berisi latar belakang proyek, identitas proyek, pihak terkait, data teknis, organisasi perusahaan dan data bobot rencana pekerjaan, waktu dan biaya. 4. BAB IV (Pembahasan) Bab ini akan menjelaskan tentang analisis waktu dan biaya oleh penulis mengacu pada teori dasar dan data yang diperoleh. 5. BAB V (Penutup) Berisi tentang kesimpulan dan saran.

1.9

Lokasi Proyek

Nama Proyek Alamat Nama Perusahaan

: Pembangunan Apartemen Nifarro : Jl. Raya Pasar Minggu KM 18 12150 Jakarta Selatan : PT. Artefak Arkindo

1.10 Penutup Demikian Proposal Tugas Akhir ini dibuat sebagai syarat pengajuan Tugas Akhir. Sebagai penutup maka penulis dengan penuh rasa hormat memohon kepada Bapak Sidiq Wacono, ST, MT. untuk bersedia membimbing kami dalam proses penyusunan Tugas Akhir ini, karena penulis yakin akan mendapat bimbingan yang terbaik dari Bapak. Akhirnya, semoga Tugas Akhir ini mempunyai manfaat yang besar bagi semua pihak terutama mahasiswa Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Jakarta. Atas perhatian yang diberikan penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya.

LEMBAR PENGESAHAN

Penyusun Tugas Akhir

Euis Nurjannah NIM. 1110050009

Indrie Maulina Utami NIM. 1110050012

Depok, 08 Maret 2013 Koordinator KPK MK Calon Dosen Pembimbing

Immanuel Pratomodjati, Drs, MPd 19591213 198603 1004

Sidiq Wacono, ST, MT. 19640107.198803.1.001

DAFTAR PUSTAKA

http://www.alpensteel.com/article/108-230-pemanasan-global/1582--penyebabpemanasan-global-pada-bumi.html http://articles-and-essays.blogspot.com/2009/12/global-warming-and-building.html http://www.greenbuildingsolutions.org/Main-Menu/What-is-Green-Construction.aspx

Anda mungkin juga menyukai