Anda di halaman 1dari 2

Assalamualaikum Wr. Wb Yang terhormat guru pembimbing bahasa Indonesia Beserta teman-teman yang berbahagia.

Salam sejahtera Sebelumnya, marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan semesta alam yang telah berkenan memberikan kita rahmat kesehatan, sehingga kita semua bisa berkumpul disini tanpa ada satu halangan apapun. Globalisasi membawa pengaruh kehidupan manusia termasuk remaja. Dalam kesempatan yang baik ini saya akan menyampaikan topik Tantangan generasi muda di era globalisasi. Tujuannya yaitu agar para remaja memiliki sikap terbuka terhadap globallisasi namun juga harus selektif Teman teman yang berbahagia globalisasi merupakan sebuah proses menuju system kehidupan yang lebih global, terbuka secara luas dalam berbagai aspek dan segi kehidupan manusia . baik di bidang ekonomi ,social budaya, teknologi dan sbgainya. Globalisasi informasi merupakan salah satu bagian penting yang sudah cukup dirasakan oleh manusia melalui adanya jaringan internet yang terhubung secara luas di sseluruh dunia. Pengaruh globalisasi ini secara khusus juga dirasakan oleh kalangan remaja sebagai kalangan dari usia yang memiliki rasa keingintahuan yang cukup besar Globalisasi itu sendiri merupakan proses transformasi fenomena lokal atau regional menjadi fenomena global atau internasional. Dengan kata lain, setiap negara di dunia ini dapat mempengaruhi negara lain. Jika negara kita ingin bertahan di dalam era globalisasi ini, kita harus menjadi

orang yang pintar. Kita harus mengambil semua dampak positif dari globalisasi dan kita tidak perlu mengambil dampak negatifnya. Contohnya: kita butuh mengadopsi dan belajar tekhnologi tinggi dari negara maju agar bisa mengembangkan negara kita. Tetapi, kita tidak mesti meniru kebiasaan atau kelakuan buruk dari negara-negara lain seperti seks bebas dan obat-obatan.

Sodara-sodara sekalian.... Ini adalah sebuah fakta bahwa terdapat banyak tantangan di era globalisasi. Hal ini tidak dapat dipungkiri bahwa globalisasi bersangkutpaut dengan kompetisi dan kemampuan untuk bertahan. Pertanyaannya adalah : Apa yang harus kita lakukan untuk menghadapi era globalisasi? Yang pertama adalah, membangun dan memperkuat karakter-karakter yang baik berdasarkan agama. Yang kedua, kita harus menguasai tekhnologi untuk membangun negara kita. Yang terakhir, selalu siap untuk menghadapi berbagai macam perubahan dan kompetisi dengan menyiapkan dan mengasah kemampuan kita.. Demikian pidato singkat dari saya. Saya berharap, pidato tersebut akan bermanfaat bagi kalian semua. Terimakasih banyak atas perhatiannya. Wassalamu'alaikum Wr. Wb

Anda mungkin juga menyukai