Anda di halaman 1dari 2

Entropi dan Hukum Kedua Termodinamika | Berita dan Fakta Ilmiah Harian http://www.faktailmiah.com/2010/07/21/entropi-dan-hukum-kedua-term...

Home
Berita Kimia

Biologi

Fisika

Kimia
Kimia Unsur

Matematika
Teori Kimia

Berpikir Ilmiah

Psikologi

Kesehatan dan Obat

Diposting Rabu, 21 Juli 2010 jam 12:14 pm oleh The X

Entropi dan Hukum Kedua Termodinamika


Suka dengan artikel ini?
Jelajahi artikel-artikel FaktaIlmiah yang berdasarkan apa yang dibaca dan ditonton teman-teman. Terbitkan aktivitas Anda sendiri dan dapatkan kendali penuh. Login Like 21 people like this. Be the first of your friends.

Bergabung dengan 1000 orang lebih dengan kami melalui sosial media

Buzz
Followers

Facebook
Fans

Twitter
Followers

Rss/Atom
Feeds

More

Tweet

Berlangganan artikel dan berita terbaru dari kami via email

Rabu, 21 Juli 2010 - Entropi adalah ukuran ketidak teraturan sistem kimia. Apa saja contoh dan penjelasan lebih jauhnya? Silakan dipelajari
Beberapa proses kimia terjadi bahkan walau tidak ada perubahan energi total. Coba perhatikan tabung yang memuat gas, terhubung dengan selang yang berujung pada penutup. Penutup ini menghalangi gas pindah ke tabung buang. Bila penutup ini dilepaskan, gas akan masuk ke tabung buang. Pengembangan ini sesuai dengan pengamatan kalau gas selalu mengembang mengisi volume yang ada. Saat suhu kedua tabung sama, energi gas sebelum dan sesudah pengembangan menjadi sama. Reaksi balik tidak terjadi. Reaksi spontan terjadi bila keadaan terbawa pada kondisi kekacauan yang lebih besar. Dalam volume yang mengembang, molekul gas individual memiliki derajat kebebasan yang lebih besar untuk bergerak sehingga lebih tidak teratur. Ukuran ketidak teraturan sistem disebut dengan istilah entropi. Pada suhu nol mutlak, semua gerakan atom dan molekul berhenti, dan ketidak teraturan dan entropi zat padat sempurna demikian adalah nol. (Entropi nol pada suhu nol sesuai dengan hukum ketiga termodinamika). Semua zat diatas nol mutlak akan memiliki nilai entropi positif yang terus bertambah seiring meningkatnya suhu. Saat sebuah zat panas mendingin, energi termal yang terlepas darinya lewat ke udara sekitar, yang berada pada suhu lebih rendah. Saat entropi zat yang mendingin menurun, entropi udara sekitar meningkat. Faktanya, peningkatan entropi di udara lebih besar daripada penurunan entropi pada zat yang mendingin. Ini sesuai dengan hukum kedua termodinamika, yang mengatakan kalau entropi sistem dan lingkungannya selalu meningkat dalam reaksi spontan. Jadi hukum pertama dan kedua termodinamika menunjukkan kalau, untuk semua proses perubahan kimia di alam semesta, energi selalu kekal namun entropi selalu meningkat. Penerapan hukum termodinamika pada sistem kimia memungkinkan ahli kimia meramalkan perilaku reaksi kimia. Saat energi dan entropi membantu pembentukan molekul hasil, molekul pereaksi akan bertindak untuk membentuk molekul hasil hingga keseimbangan tercapai antara hasil reaksi dan pereaksi. Rasio hasil reaksi dengan pereaksi diberi istilah tetapan keseimbangan, yaitu sebuah fungsi selisih entropi dan energi antara kedua zat. Walau begitu, termodinamika tidak dapat meramalkan kecepatan reaksi. Untuk reaksi yang cepat, campuran hasil reaksi dan pereaksi yang seimbang dapat diperoleh dalam waktu seperseribu detik atau kurang; untuk reaksi yang lambat, waktunya bisa mencapai ratusan tahun. Referensi 1. Chang, R. 2002. Kimia Dasar Jilid 2. Terjemahan. Erlangga 2. Encyclopaedia Americana. 2010. Chemistry 3. Solids, Liquids and Gases Course Team. 1973. Entropy and the Second Law of Thermodynamics: Entropy and Microstates: Thermodynamic Potentials and Their Applications. Open University Press.

Langganan!

Fans Facebook
FaktaIlmiah dot com : Masyarakat MIPA Indonesia on Facebook
Like 4,987 people like FaktaIlmiah dot com : Masyarakat MIPA Indonesia.

Alfani

Tetap

Faldy

W ahy oediennjelemakasep

Dedy

Sigit

Risda

Fuefa

Facebook social plugin

Sponsors

Aktifitas
Like 21 people like this. Be the first of your friends.

Artikel Terkait Komentar Rekomendasi Penulis Kutip Artikel terbaru FaktaIlmiah.com

1. Gelombang Kejut Hantaman Komet Menstimulasi Kehidupan di Bumi 2. 3. 4. 5. Revolusi Kimia Sejarah Kimia di Zaman Kuno Alkimia Teori Phlogiston

1 dari 2

9/3/2012 10:37 PM

Entropi dan Hukum Kedua Termodinamika | Berita dan Fakta Ilmiah Harian http://www.faktailmiah.com/2010/07/21/entropi-dan-hukum-kedua-term...

Recent Activity
Daftar Nama Tuhan Di Dunia 387 people recommend this. Kesurupan 155 people recommend this. Dalam Dunia Kuantum, Berlian Berkomunikasi Satu Sama Lain 10 people recommended this.

Facebook social plugin

Join the conversation

Partner:

Layanan

Informasi

Feedback

Komunitas dan sosial

Majalah Bulanan Langganan RSS Versi Mobile

Sitemap Partner Situs

Kirim feedback Kritik & saran

Facebook Page Follow Twitter Forum

Home Kontak Kami Tentang Kami Pasang Iklan Kebijakan Privasi Terms of Use
2010 FaktaIlmiah.com. Hak cipta asli oleh faktailmiah Anda boleh mendistribusikannya dengan mencantumkan referensi dari situs kami.

2 dari 2

9/3/2012 10:37 PM

Anda mungkin juga menyukai