Anda di halaman 1dari 4

JOB DESCRIPTION: Komisaris 1.

Mengawasi Direksi perusahaan dalam mencapai kinerja dalam business plan dan memberikan nasehat kepada Direksi mengenai penyimpangan pengelolaan usaha yang tidak sesuai dengan arah yang ingin dituju oleh perusahaan. 2. Memantau penerapan dan efektivitas dari praktek GCG. 3. menentukan strategi perusahaan, seluruh arah, visi, atau misi. 4. Memilih, menganagkat, menilai dan mengawasi kinerja CEO dan jajarannya. 5. Meninjau dan mengawasi penggunaan sumber dana. 1. Direktur/pimpinan Direktur/pimpinan merupakan struktur organisasi perusahaan manufaktur yang tertinggi. Bagian ini merupakan pihak yang bertanggung jawab terhadap segala bentuk operasional atau berjalannya roda perusahaan. Tugas Direktur/pimpinan adalah sebagai berikut: 1. Memimpin seluruh dewan atau komite eksekutif 2. Menawarkan visi dan imajinasi di tingkat tertinggi 3. Memimpin rapat umum, dalam hal: untuk memastikan pelaksanaan tata-tertib; keadilan dan kesempatan bagi semua untuk berkontribusi secara tepat;menyesuaikan alokasi waktu per item masalah; menentukan urutan agenda; mengarahkan diskusi ke arah konsensus; menjelaskan dan menyimpulkan tindakan dan kebijakan 4. Bertindak sebagai perwakilan organisasi dalam hubungannya dengan dunia luar 5. Memainkan bagian terkemuka dalam menentukan komposisi dari board dan subkomite, sehingga tercapainya keselarasan dan efektivitas. 6. Mengambil keputusan sebagaimana didelegasikan oleh bawahannya atau pada situasi tertentu yang dianggap perlu, yang diputuskan, dalam meeting-meeting di perusahaannya. Manajer produksi Tugas utama dari bagian produksi dalam kaitannya dengan pencapaian tujuan perusahaan secara umum adalah berusaha mencapai biaya produksi yang rendah, mutu produk yang tinggi, tanggapan yang cepat atas permintaan, dan fleksibilitas untuk membuat inovasi terhadap produk brownis salak dengan selera dan spesifikasi pelanggan Divisi Produksi dengan tugas dan fungsi sebagai berikut: Menyusun program jangka pendek dan jangka panjang produk perusahaan Zalacca BrownSnake. Menyiapkan bahan yang dibutuhkan untuk proses produksi. Melakukan proses produksi yang merubah suatu bahan baku berupa salak menjadi produk jadi berupa brownis salak yang siap untuk dipasarkan. Melakukan pengevaluasian apakah barang hasil produksi perusahaan Zalacca BrownSnake sudah sesuai dengan standart kualitas yang telah ditentukan atau sesuai dengan pemesanan konsumen.

1. 2. 3. 4.

5.

Divisi produksi juga masih terdiri dari sub divisi lagi,seperti bagian pengemasan, pengepakan, penyimpanan dan lain-lain. 6. Penanggung jawab pemrosesan alur kerja produksi. Manajer personalia 1. Merumuskan dan mengembangkan rencana jangka pendek dan jangka panjang atas aktifitas di bagiannya serta kebijakan dan prosedur yang bertalian dengan aktifitas yang dimaksud. 2. Mengkoordinasikan dan mengarahkan pelaksanaan program kerja di masing-masing seksi yang dibawahinya. 3. Mengadakan rapat/pertemuan secara berkala di bagiannya untuk membicarakan realisasi dan rencana aktifitas di bagiannya, masalah-masalah yang dihadapi dan upaya untuk mengatasinya. 4. Mengkoordinasikan kegiatan-kegiatan seksi yang dibawahinya ke dalam suatu kegiatan yang terpadu dan saling mendukung satu sama lain. 5. Menerima dan memeriksa usulan mutasi karyawan, laporan pelanggraan peraturan dan permohonan cuti karyawan bulanan. Memproses dan mengambil tindak lanjut yang diperlukan sesuai dengan peraturan perusahaan yang berlaku. 6. Memastikan keberadaan seluruh job description karyawan sesuai dengan struktur Organisasi perusahaan. 7. Mengarahkan terciptanya suasana kerja yang harmonis dan terbinanya saling pengertian antara perusahaan dan karyawan sehingga dapat meningkatkan semangat kerja para karyawan. 8. Memantau perkembangan dan program pelatihan karyawan melalui laporan data karyawan yang diterima dari Kepala Seksi Personalia. 9. Memperhatikan pemeliharaan kebersihan dan mengawasi pelayanan kerumah-tanggaan di lingkungan perusahaan. 10. Mengarahkan dan mengawasi kegiatan Seksi Personalia dalam melaksanakan penyaringan, seleksi serta penempatan karyawan baru serta kegiatan administrasinya. 11. Mengawasi kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh Seksi Perizinan & Umum dalam hal pemberian jasa kendaraan, komunikasi, mess, kantin, keamanan perusahaan dan pelayanan umum yang diperlukan untuk mendukung kelancaran aktifitas perusahaan. 12. Mengarahkan dan mengawasi Seksi perizinan & Umum dalam menangani masalahmasalah hokum agar dapat menunjang kelancaran operasional perusahaan.

13. Menelaah rencana anggaran dari seksi-seksi yang dibawahinya dan mengkonsolidasikannya ke dalam rencana anggaran bagiannya serta mengawasi penggunaannya. 14. Mengevaluasi jumlah kebutuhan tenaga kerja perusahaan dan melaporkannya kepada Manager pabrik. 15. Membina hubungan yang baik dengan lembaga pemerintah dan masyarakat. 16. Mengawasi pelaksanaan program kerja bagiannya agar sesuai dengan kebijaka yang telah ditetapkan. 17. Membantu menyelesaikan permasalahan yang timul pada masing-masing seksi yang dibawahinya. 18. Memeriksa dan mengolah laporan yang diterima, mengambil tindak lanjutnya jika diperlukan. 19. Membina dan menjaga disiplin kerja karyawan di Bagian Umum & Personalia. Mengadakan penilaian atas prestasi kerja bawahan secara berkala. 20. Melaporkan secara teratur kepada atasan langsung mengenai kegiatan bagiannya secara keseluruhan. 21. Melaksanakan tugas-tugas lain yang berhubungan dengan jabatannya dan atau yang diberikan oleh Manager Pabrik. Manajer gudang 1. Memeriksa barang barang yang di retur dari konsumen, toko dan counter. 2. Menyiapkan barang - barang dengan benar dan cepat sesuai dengan Sales Order (SO) / DO dan Surat Pengantar ( SP ) yang diterima. 3. Mempacking barang - barang yang akan dikirim dengan benar. 4. Membantu mencek perlengkapan/ jumlah/ kondisi atas barang - barang yang akan dikirim. 5. Mengembalikan semua peralatan dan barang yang telah selesai digunakan. 6. Turut menjaga kebersihan, keselamatan kerja dan keutuhan barang didalam gudang. 7. Membantu Proses bongkar muat barang. 8. Melaporkan hal hal yang mencurigakan. Manajer akuntansi 1. Berpartisipasi dalam persiapan, evaluasi, pembenaran, dan pemeliharaan anggaran serta mengontrol anggaran, dan membantu dalam mengembangkan, mempersiapkan, dan meninjau anggaran perusahaan. 2. Menyiapkan laporan keuangan disertai dengan analisis dan interpretasi

3. Mengumpulkan data tentang biaya langsung - Mengumpulkan data tentang biaya tidak langsung 4. Mengumpulkan data tentang overhead operasi yang berkaitan dengan pengaturan tarif dan biaya perusahaan. 5. Merekomendasikan dan membantu dalam pelaksanaan sistem akuntansi baru 6. Melaporkan mengenai masalah akuntansi dan merekomendasikan solusi yang efektif 7. Menulis laporan secara jelas dan ringkas 8. Membaca, memahami dan menerapkan persyaratan hukum dan kebijakan administratif untuk fungsi akuntansi 9. Membangun dan memelihara hubungan kerja yang efektif dengan orang lain, 10. Mampu melakukan perhitungan matematika dasar.

Anda mungkin juga menyukai