Anda di halaman 1dari 4

Remote mikrotik via winbox over the internet/IP Publik.

Syarat: 1. punya IP public static. liatx di status, modem.

yg saya blok/sensor itu adalah ip public anda. oke, selanjutnya melakukan pengaturan agar bisa diteruskan ke mikrotik, sehingga bs di remote. saya anggap letak pengaturan modem hampir sama, jadi sesuaikan sj dengan milik anda. 1. Masuk modem, kemudian masuk Advanced Setup >> NAT >> Virtual server

2. kemudian isi parameter sebagai berikut: -Protocol: All -start port number: 80 -end port number: 8291 -Local ip address: sesuaikan dengan ip mikrotik anda, contoh: ip-ether1 [192.168.1.2] Save

sekarang saatnya mencoba melalui winbox. jalankan winbox.. dan isi ip-public anda, serta password mikrotik. connect.

ok, simple kan. sekarang anda bisa memantau mikrotik anda melalui jaringan internet http://blackfiul.wordpress.com/2011/03/28/remote-mikrotik-via-winbox-over-the-internet-tanpadial-dari-mikrotik/

================================ ====
Akses Mikrotik Internal via Internet

Awalnya bingung juga bagaimana cara mengakses Router Board yang berada di Internal Private Network dari Public Network (dari rumah).

Setelah bertanya ke situs www.mikrotik.co.id, akhirnya ada sedikit pencerahan. Intinya adalah dengan memanfaatkan NAT (Network Address Translation) yang tersedia pada RouterOS. Berdasarkan situs yang direkomendasikan Mikrotik Indonesia, kita dapat mengakses sebuah host di jaringan pribadi melalui jaringan publik melaui sebuah IP Public. Tapi sayangnya tutorial ini tidak menjelaskan bagaimana jika host di jaringan pribadi ada beberapa buah, tidak hanya satu. Dengan sedikit modifikasi, tutorial tersebut menjadi sangat bermanfaat. Yang dimodifikasi adalah port yang akan diakses dari jaringan publik. Dalam situs Mikrotik dikatakan bahwa Winbox Console menggunakan port 8291/TCP. Sehingga isian "To Ports" pada Destination NAT diubah dari "0-65535" menjadi "8291". Isian "To Ports" pada Source NAT diubah dari "0-65535" menjadi "1002". Port 1002 bisa Anda ganti sesuai keinginan Anda. Asumsi yang digunakan adalah : 10.140.1.30 : alamat IP Public dari si RB Utama 192.168.1.1 : alamat IP Private dari si RB Utama 192.168.1.2 : alamat IP RB Internal #1 192.168.1.3 : alamat IP RB Internal #2

Setting pada Destination NAT : 1. Setelah WinBox terbuka, masuk ke menu IP --> Firewall --> tab NAT --> Add 2. Tab General Chain : dstnat Dst. Address : 10.140.1.30 Protocol : tcp Dst. Port : 1002 3. Tab Action Action : dst-nat To Address : 192.168.1.2 To Ports : 8291 4. OK

Setting pada Source NAT : 1. Setelah WinBox terbuka, masuk ke menu IP --> Firewall --> tab NAT --> Add 2. Tab General Chain : srcnat Src. Address : 192.168.1.2 Protocol : tcp Src. Port : 8291 3. Tab Action Action : src-nat To Address : 10.140.1.30 To Ports : 1002 4. OK Untuk RB Internal #2, silahkan ganti IP Address 192.168.1.2 menjadi 192.168.1.3 dan port 1002 menjadi 1003.

Dengan pengaturan seperti ini maka alamat IP Public untuk akses ke RB Internal #1 dengan WinBox menjadi 10.140.1.30:1002. Sedangkan untuk RB Internal #2, alamatnya menjadi 10.140.1.30:1003. Sekarang Router Board internal bisa diakses dari manapun dari Internet menggunakan WinBox.

Anda mungkin juga menyukai