Anda di halaman 1dari 2

BAB 6 SIMPULAN DAN SARAN 6.1.

Simpulan Berdasarkan penelitian tentang hubungan antara pemberian ASI dengan kejadian ISPA pada bayi (6-12 bulan) di Puskesmas Kebonsari Kecamatan Jambangan pada tanggal 1 - 7 Juni 2012 maka disimpulkan sebagai berikut : 6.1.1. Hampir seluruh (81,3%) bayi tidak diberi ASI eksklusif. 6.1.2. Hampir setengah (40,6%) bayi sering mengalami ISPA. 6.1.3. Ada hubungan antara pemberian ASI dan kejadian ISPA pada bayi (6-12 bulan), dimana pemberian ASI eksklusif pada bayi menurunkan frekuensi kejadian ISPA. 6.2. Saran Berdasarkan penelitian dan pembahasan yang telah diuraikan, maka perlu diberikan saran: 6.2.1. Bagi Pemerintah Diharapkan kepada tenaga kesehatan, khususnya petugas puskesmas dalam program KIA untuk lebih meningkatkan upaya promosi kesehatan berupa penyuluhan kesehatan kepada ibu menyusui tentang manfaat pemberian ASI eksklusif untuk bayinya. 6.2.2. Bagi Institusi Pendidikan Diharapkan kepada institusi pendidikan untuk mengembangkan hasil penelitian menjadi lebih luas mengenai faktor lain yang mempengaruhi ISPA pada bayi. 57

58 6.2.3. Bagi Ibu Menyusui Diharapkan kepada seluruh ibu menyusui untuk memberikan ASI secara eksklusif selama 6 bulan pertama guna meningkatkan imunitas bayi dan menurunkan frekuensi kejadian ISPA pada bayi.

Anda mungkin juga menyukai