Anda di halaman 1dari 10

BAB II Dasar Teori 2.1.

Short Messaging Service (SMS) SMS adalah salah satu fasilitas standar dari GSM yang digunakan untuk mengirim dan menerima pesan berupa teks ke dan dari sebuah ponsel. Untuk dapat menggunakan fasilitas SMS, pengguna perlu melengkapi ponselnya dengan kartu SIM (Subscriber Identity Module) dari penyedia layanan GSM yang mendukung SMS. Sebuah pesan SMS tidak dikirimkan langsung dari ponsel pengirim ke ponsel penerima tetapi akan dikirimkan terlebih dahulu ke SMS center. Ketika ponsel tujuan tidak aktif, sistem akan menunda pengiriman pesan ke ponsel tujuan sampai ponsel tujuan aktif kembali. Apabila terjadi kegagalan pengiriman pesan yang bersifat sementara seperti yang telah disebutkan sebelumnya maka akan dilakukan pengiriman ulang pesan, kecuali bila diberlakukan aturan bahwa pesan yang telah melampaui batas waktu tertentu harus dihapus dan dinyatakan gagal terkirim. Sebuah pesan SMS mempunyai panjang 160 karakter tiap satu kali pengiriman SMS dalam penyandian ASCII 7-bit. Format ini merupakan format standar yang digunakan pada SMS. Pada J2ME, diijinkan mengirim dan menerima SMS, namun dengan alasan keamanan sebuah MIDlet hanya dapat memproses pesan SMS yang dikirimkan pada port yang terdaftar sebagai listener. MIDlet tidak dapat mengakses pesan SMS dari aplikasi lain ataupun yang dikirimkan pada port default. Hal ini berdampak pada penerimaan SMS melalui MIDlet yang pada intinya MIDlet untuk menerima SMS tidak dapat menerima SMS yang masuk ke inbox ponsel, namun MIDlet untuk mengirimkan SMS dapat mengirimkan SMS yang masuk ke inbox ponsel.

2.2. PhoneGap PhoneGap adalah cross platform mobile framework, yaitu alat pengembang open source untuk membuat aplikasi mobile dengan menggunakan JavaScript. Phonegap berperan sebagai jembatan yang menghubungkan aplikasi berbasis web dengan aplikasi berbasis mobile.

PhoneGap dapat digunakan untuk membuat aplikasi mobile pada perangkat iPhone, Android, BlackBerry, Symbian, dan Windows Mobile dengan memanfaatkan SDK masing-masing mobile platform tersebut. PhoneGap, awal mulanya hanya dapat digunakan untuk membuat aplikasi mobile untuk iPhone dan sekarang PhoneGap sudah dapat digunakan untuk membuat aplikasi mobile untuk Android dan BlackBerry. Sedangkan saat ini PhoneGap masih mengembangkan tools-nya agar dapat digunakan untuk membuat aplikasi mobile pada platform Symbian dan Windows Mobile. PhoneGap dapat mengakses device yang terdapat di dalam perangkat mobile sehingga PhoneGap dapat memanfaatkan fasilitas yang ada perangkat mobile, seperti Geolocation, Vibration, Accelerometer, Sound, dan Contact Support

2.3. PHP PHP: Hypertext Preprocessor adalah bahasa skrip yang dapat ditanamkan atau disisipkan ke dalam HTML. PHP banyak dipakai untuk memrogram situs web dinamis (Wikipedia, 2001). PHP dapat digunakan untuk membangun sebuah CMS. Beberapa kelebihan PHP dari bahasa pemrograman web, antara lain: 1. 'Bahasa pemrograman PHP adalah sebuah bahasa script yang tidak melakukan sebuah kompilasi dalam penggunaanya.' 2. 'Web Server yang mendukung PHP dapat ditemukan dimana - mana dari mulai apache, IIS, Lighttpd, hingga Xitami dengan konfigurasi yang relatif mudah.' 3. 'Dalam sisi pengembangan lebih mudah, karena banyaknya milis - milis dan developer yang siap membantu dalam pengembangan.' 4. 'Dalam sisi pemahamanan, PHP adalah bahasa scripting yang paling mudah karena memiliki referensi yang banyak.' 5. 'PHP adalah bahasa open source yang dapat digunakan di berbagai mesin (Linux, Unix, Macintosh, Windows) dan dapat dijalankan secara runtime melalui console serta juga dapat menjalankan perintah-perintah system.

2.4. Database 2.4.1. Pengertian Database Database adalah susunan record data operasional lengkap dari suatu organisasi atau perusahaan, yang diorganisir dan disimpan secara terintegrasi dengan menggunakan metode tertentu sehingga mampu memenuhi informasi yang optimal yang dibutuhkan olehpara pengguna (thekicker96, 2011), 2.4.2. Asal Mula Istilah Database Istilah database berawal dari ilmu komputer. Meskipun kemudian artinya semakin luas, memasukkan hal-hal yang di luar bidang elektronika, artikel mengenai database komputer. Catatan yang mirip dengan database sebenarnya sudah ada sebelum revolusi industri yaitu dalam bentuk buku besar, kuitansi danm kumpulan data yang berhubungan dengan bisnis (thekicker96, 2011). 2.4.3. Konsep Dasar Database Konsep dasar database adalah kumpulan dari catatan, atau potongan dari pengetahuan. Sebuah database memiliki penjelasan terstruktur dari jenis fakta yang tersimpan di dalamnya: penjelasan ini disebut skema. Ada banyak cara untuk mengorganisasi skema, atau memodelkan struktur database: ini dikenal sebagai database model atau model data. Model yang umum digunakan sekarang adalah model relasional, yang menurut istilah yaitu mewakili semua informasi dalam bentuk tabel yang saling berhubungan dimana setiap tabel terdiri dari baris dan kolom (definisi yang sebenarnya menggunakan terminologi matematika). Dalam model ini, hubungan antar tabel diwakili dengan menggunakan nilai yang sama antar tabel. 2.4.4. Perangkat Untuk Membuat Database. Database dapat dibuat dan diolah dengan menggunakan suatu program komputer, yaitu yang biasa disebut dengan software (perangkat

lunak).Software yang digunakan untuk mengelola dan memanggil kueri (query) database disebut Database Management System (DBMS) atau jika diterjemahkan kedalam bahasa indonesia berarti Sistem Manajemen Basis Data.

DBMS terdiri dari dua komponen, yaitu Relational Database Management System (RDBMS) dan Overview of Database Management System (ODBMS). RDBMS meliputi Interface Drivers, SQL Engine, Transaction Engine, Relational Engine, dan Storage Engine. Sedangkan ODBMS meliputi Language Drivers,Query Engine, Transaction Engine, dan Storage Engine. Sedangkan level dari softwarenya sendiri, terdapat dua level software yang memungkinkan untuk membuat sebuah database antara lain : 2.4.4.1.High Level Software dan Low Level Software. Yang termasuk di dalam High Level Software, antara lain Microsoft SQL Server, Oracle, Sybase, Interbase, XBase, Firebird, MySQL, PostgreSQL, Microsoft Access, dBase III, Paradox, FoxPro, Visual FoxPro, Arago, Force, Recital, dbFast, dbXL,Quicksilver, Clipper, FlagShip, Harbour, Visual dBase, dan Lotus Smart Suite Approach. Sedangkan yang termasuk di dalam Low Level Software antara lainBtrieve dan Tsunami Record Manager. 2.4.5. Tipe Database Terdapat 12 tipe database, antara lain Operational database, Analyticaldatabase, Data warehouse, Distributed database, End-user database, External data base, Hypermedia databases on the web, Navigational database, In-memory data bases, Document-oriented databases, Real-time databases, dan RelationalDatabase

2.5. ORACLE Oracle ada sebuah database yang telah diakui dunia sebagai database yang memiliki securitas tingkat tinggi dan memiliki pengaturan yang relative mudah dipelajari dan juga dari pihak provider memberikan materi pembelajaran untuk setiap orang dapat menjadi expert pada database oracle dan database oracle adalah database yang tersetifikasi,Menurut Oracle.com (2002 : 1) keunggulan dari database oracle kurang lebih sebagai berikut : Scalability Reliability

Stability Availability Multiplatform Mendukung Database berukuran besar Security .

1. Scalability, kemampuan menangani banyak user yang Melakukan koneksi secara simultan tanpa berkurangnya performance secara signifikan. Dalam dokumentasinya, Oracle menyebutkan bahwa database Oracle dapat melayani puluhan ribu user secara simultan. 2. Reliability yang bagus, yaitu kemampuan untuk melindungi data dari kerusakan jikaterjadi kegagalan fungsi pada sistem seperti disk failure. 3. Stability, yaitu kemampuan untuk tidak crash karena beban yang tinggi. 4. Availability,yaitu kemampuan dalam penanganan crash atau failure agar service tetap. 5. Multiplatform, dapat digunakan pada banyak sistem operasi sepertiWindows, Unix, Linux dan Solaris. 6. Mendukung data yang berukuran besar. Berdasarkan dokumentasinya, Oracle dapat menampung data sampai 512 petabyte(1 petabyte= 1024 terabyte). 7. Security yang cukup handal. 2.6. NowSMS Now SMS & MMS Gateway adalah produk perangkat lunak server yang menyediakan Solusi SMS dan MMS Content Delivery. Nowsms adalah jalur cepat untuk menyebarkan dan mengembangkan SMS, MMS dan WAP Push solusi. Nowsms dapat dengan mudah-untuk-menginstal Server SMS, MMS Server, Gateway WAP push Proxy dan Multimedia Messaging Center (MMSC). Nowsms adalah solusi berskala yang terjangkau untuk pengembangan, pengujian, dengan skalabilitas untuk mendukung penuh sistem produksi operator seluler. NowSMS & MMS Gateway adalah sebuah alat yang sangat kuat dan fleksibel dengan lebih dari 2000 instalasi pelanggan dibeli di sixcontinents dan puluhan wilayah pulau di antara. Namun, hal yang biasa bagi setiap instalasi nowsms satu

untuk memanfaatkan semua fitur dari nowsms. Hal ini lebih khas bahwa pelanggan akan menggunakan hanya satu, atau beberapa, dari banyak fitur dari

nowsms.Pelanggan menggunakan nowsms untuk berbagai alasan yang berbeda ... High Performance SMS Gateway, 2-Way SMS dan / atau MMS Aplikasi Enabler, MMS, MMS Gateway, WAP Push Proxy Gateway (PPG), SMSC Multiplexer, Alat Pengujian, dan banyak lagi. Untuk informasi lebih lanjut, silakan lihat ini Contoh Cara Penggunaan Pelanggan nowsms. Tetapi nowsms bukanlah SMS massal atau penyedia layanan MMS. Juga, nowsms bukanlah pengganti untuk SMS massal atau penyedia layanan MMS. Anda memerlukan koneksi ke penyedia layanan SMS, atau modem GSM, sebelum Anda dapat mengirim pesan dengan nowsms. Nowsms adalah alat middleware yang menyederhanakan proses untuk menghubungkan ke satu atau lebih dari penyedia layanan dan / atau mengelola satu atau lebih modem GSM.Perangkat lunak nowsms berjalan pada platform Windows, dan didukung pada Windows XP, Windows Vista, Windows 7, Windows 2003 Server dan Windows 2008 Server. 2.6.1. Apa Service Provider SMS? Nowsms bukanlah pengganti untuk SMS massal atau penyedia layanan MMS. Anda memerlukan koneksi ke penyedia layanan SMS, atau modem GSM, sebelum Anda dapat mengirim pesan dengan nowsms. 2.6.2. Apa itu GSM Modem? Sebuah modem GSM adalah jenis khusus dari modem yang menerima kartu SIM, dan mengoperasikan lebih dari berlangganan ke operator selular, seperti modem GSM phone.A mengekspos sebuah antarmuka yang memungkinkan aplikasi seperti nowsms untuk mengirim dan menerima pesan melalui antarmuka modem 2.7. SMS Gateway SMS Gateway adalah suatu platform yang menyediakan mekanisme untuk EUA menghantar dan menerima SMS dari peralatan mobile (HP, PDA phone, dll) melalui SMS Gateways shortcode (sbg contoh 9221) (Security, 2009) SMS Gateway membolehkan UEA untuk berkomunikasi dengan Telco SMSC (telkomsel, indosat, dll) atau lebih mudah kita sebut provider,SMS platform untuk menghantar dan menerima pesan SMS dengan sangat mudah, Karena SMS Gateway

akan melakukan semua proses dan koneksi dengan Telco. SMS Gateway juga menyediakan UEA dengan interface yang mudah dan standar. UEA dapat berupa berbagai aplikasi yang memerlukan penggunaan SMS. Seperti berbagai aplikasi web yang telah banyak menggunakan SMS (free sms, pendaftaran, konfirmasi melalui SMS, aplikasi perkantoran, dsb), CMS, acara pengundian di televisi, dll. UEA melakukan komunikasi dengan SMS Gateway melalui Internet menggunakan standard HTTP GET atau HTTPS (untuk komunikasi yang aman). Telco SMSC akan menghantar pesan (SMS) tersebut kepada perusahaan SMS Gateway (sesuai dengan nomor yang telah disewa) dengan menggunakan protokol yang khusus. Dan berdasarkan keyword yang telah dituliskan pada SMS, maka sistem SMS Gateway akan menghantar SMS tersebut ke URL yang telah ditentukan. UEA dapat menghantar SMS reply kepada pelanggan melalui SMS Gateway tersebut. Dan UEA dapat menentukan besarnya biaya (charging) yang akan dikenakan kepada pelanggan. Biasanya telah ditentukan regulasi biayanya (microcharging mechanism), contoh Rp 0 (gratis); Rp 500,- dst. 2.7.1 Kebutuhan Hardware Untuk kebutuhan SMS Gateway tidak terlalu belebihan dan juga fleksibel karena bisa dibuat dengan 1. PC maupun Notebook. Yang mutlak dibutuhkan adalah sebuah komputer, 2. sebuah ponsel dengan 3. kabel data (Kabel berantarmuka serial yang dapat menghubungi ponsel dengan PC) atau dapat munggunakan InfraRed dan piranti lunak sebagai SMS Gateway. Untuk menggunakan InfraRed anda membutuhkan sebuah ponsel yang juga memiliki fasilitas tsb, tapi tidak dianjurkan untuk kebutuhan SMS gateway karena komunikasi dengan InfraRed tidak terlalu baik (jika tergeser gampang putus). 2.7.2 Kebutuhan Software Untuk software bisa beraneka ragam yang digunakan tergantung kenyamanan dari developer dan juga keamanan dari para pengguna nantinya dalam proyek akhir ini penulis menggunakan aplikasi sms gateway yaitu now-sms yang telah dijelaskan diatas untuk Operating System disarankan untuk menggunakan linux karena linux terkenal handal dalam mengatasi jaringan dan memiliki tool tool yang lebih lengkap untuk masalah penanganan network software terakhir yang dibutuhkan yaitu database pengertian dari database itu sendiri adalah kumpulan informasi yang

disimpan di dalam komputer secara sistematik untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut (thekicker96, 2011), database digunakan untuk menyimpan data data yang nantinya akan diproses. Dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat dan pengaksesan yang begitu mudah belum ditemui sebuah teknologi yang bergerak dibidang pendidikan yang digunakan untuk orang tua memantau aktivitas dari anaknya didalam sebuah instansi pendidikan, Kebanyakan orang tua murid tidak dapat menggetahui atau memantau langsung apa yang dilakukan oleh anak mereka yang berstatus mahasiswa didalam suatu instansi pendidikan dikarenakan belum adanya layanan dari pihak kampus atau instansi pendidikan tersebut yang diperuntukan bagi para orang tua murid turut berperan aktif dalam pemantauan jadwal serta aktivitas perkuliahan dari anaknya, yang bisa dilakukan oleh orang tua murid hanyalah percaya kepada putra putri mereka bahwa mereka belajar dengan sungguh- sungguh dan lulus dengan hasil yang maksimal akan tetapi kenyataannya tidak seperti itu kelemahan instansi pendidikan tersebut dimanfaatkan oleh para mahasiswa yang tidak bertanggung jawab untuk dapat tidak mengikuti perkuliahan secara utuh dan belajar dalam perkuliahan sesuka hati sehingga nilai yang didapatkan pun akan kurang maksimal dan tindakan tersebut kerap menyusahkan kampus terutama untuk dosen pengampu yang harus memberikan ujian susulan atau jam kuliah tambahan bagi meraka yang tidak mengikuti perkuliahannya atau mendapat nilai kurang dari standart minimal bukan hanya itu ada juga mahasiswa yang menggelapkan uang yang didapatkan dari orang tua murid dengan dalih digunakan untuk melunasi buku atau melunasi uang semester padahal uang tersebut digunakan untuk keperluan yang sifatnya pribadi bahkan ada kasus dimana si anak tiap semester meminta uang biaya semester kepada orang tuanya padahal si anak tersebut sudah dikeluarkan atau tidak mengikuti perkuliahan lagi masalah masalah seperti ini sudah banyak ditemui diberbagai instansi pendidikan tapi belum ada penanganan yang serius dari pihak terkait karena itu dibutuhkan sebuah solusi untuk mengatasi masalah tersebut dan solusi tersebutlah yang ditawarkan dalam pengerjaan proyek akhir ini. Aplikasi yang digunakan untuk melakukan pengechekan absensi sebenarnya sudah ada yang telah menggembang kan dengan berbagai metode dan tools tetapi banyak diantaranya yang diperuntukan untuk mahasiswa itu sendiri bukan untuk orang tua untuk memantau anak anaknya didalam sebuah instansi pendidikan berikut ini adalah contoh aplikasi yang sudah dikembangkan oleh vicanssa software

dimana aplikasi ini menggunakan tool berupa php,mySQL,sms gateway dan OS linux yang memang saat ini banyak digemari oleh banyak programmer, pada aplikasi yang dikembangkan oleh vicanssa software dapat melakukan pengecekan nilai dan absensi dengan ketentuan sang pengajar yang mengirimkan nilai dan absensi kepada mahasiswa yang bersangkutan dengan menggunakan sms gateway yang

disediakan[1] kemudian ada sebuah software yang serupa yang dikembangkan oleh Universitas Pancasila pada software ini berorientasi penuh pada web application dimana mahasiswa dapat melakukan pengisian angket untuk dosen, melihat nilai UTS, UAS, nilai SP, jadwal mata kuliah, absensi mata kuliah, pengisian KRS, dan data diri dari mahasiswa untuk dapat melakukan itu semua user diwajibkan untuk memiliki koneksi internet untuk membuka web yang disediakan oleh universitas tersebut[2] berikutnya ada lagi software yang dikembangkan oleh mobile-8 yang bekerja sama dengan Universitas Gunadarma Depok dan aplikasi ini diberinama UG-1 click aplikasi ini menawarkan fitur untuk mahasiswa dapat melakukan pengecekan nilai UTS, UAS , pendaftaran seminar kampus, portofilio mahasiswa, aktivasi website mahasiswa, melakukan pengecekan absensi dari dosen dan pendaftaran akifitas kampus lainya untuk dapat menikmati fasilitas ini user diharuskan menggunakan operator mobile-8 dan memiliki username atau terdaftar dikampus sebagai mahasiswa Universitas Gunadarma Depok[3] dan ada lagi software yang telah dikembangkan oleh Dwi Yudha Hardiansyah sebagai tugas akhir pada Universitas Komputer Indonesia (Unikom) dengan judul Perancangan Sistem Informasi Akademik Berbasis web Di Skeolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Lembang pada software ini terdapat fitur untuk para murid dapat mengecek absensi pada hari tertentu dan mengecek nilai untuk mata pelajaran tertentu dan dapat melihat profil dari guru yang mengajar pada software ini juga memiliki fitur untuk orang tua melihat nilai dari anaknya dengan cara mengisikan nomor induk dari anak tersebut untuk dapat melakukan semua aktvitas tersebut user diharuskan memiliki koneksi internet untuk membuka website yang bersangkutan.[4]

[1] Vicanssa software. (2010), artikel kategori februari (3), SMS Gateway Cek Nilai dan Absensi Mahasiswa, ajj.wtk@gmail.com. [2] http://akademik.univpancasila.ac.id. (2002), Panduan penggunaan aplikasi akademik online bagi Mahasiswa, agungsap2002@yahoo.com [3] Jatis Group. (2010), artikel kategori new room, Layanan Mobile Academic Pertama di Indonesia [4] Dwi. Yudha Hardiansyah, (2011), Perancangan Sistem Informasi Akademik Berbasis web Di Skeolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Lembang, Proyek Management Informatika, Universitas Komputer Indonesia, Bandung, Jawa Barat

Berdasarkan semua fitur dan metode yang digunakan oleh para penggembang sebelumnya yang memiliki kelebihan dan kekurangan masing masing penulis menawarkan sebuah terobosan dan pengembangan baru dengan teknologi yang lebih sesuai dengan era teknologi informasi saat ini dan penulis memberikan solusi untuk para orang tua murid yang tidak memiliki jaringan internet dirumahnya untuk tetep dapat memantau perkuliahan putra putrinya dengan teknologi sms gateway dan memberikan kenyamanan kepada dosen pengampu, orang tua, serta anak didik dalam perkuliahan untuk mengetahui jika absensi yang dimilikinya kurang dari minimal dosen pengampu tidak perlu mengirimkan peringatan kepada

mahasiswanya tetapi sistem yang akan mengirimkan peringatan secara otomatis kepada mahasiswa atau orang tua yang bersangkutan dengan query database yang nantinya dibuat dan dikirimkan secara otomatis dengan sms gateway, tetapi ada kalanya orang tua murid ada yang memiliki kesulitan untuk melihat isi text dari sms karena ukurannya yang kecil atau kurang nyaman menggunakan text pada sms untuk mengantisipasi hal tersebut penulis memberikan tambahan aplikasi ini juga akan disediakan dalam bentuk web application untuk orang tua yang lebih suka melihat tulisan dalam bentuk yang lebih besar dan rincian yang lebih detail atau untuk orang tua yang sibuk juga masih dapat tetap memantau perkuliahan putra putrinya dengan mobile application yang support untuk beberapa platform yang sedang marak saat ini yaitu Black Berry dan Smart Phone sehingga pada saat senggang para orang tua murid tetap dapat memantau bagaimana perkuliahan dari anaknya.

Anda mungkin juga menyukai