Anda di halaman 1dari 5

MENGENAL LEBIH DEKAT BEASISWA UNGGULAN (BU) KEMENDIKBUD*

Oleh: SOFJAN muhammad (Mahasiswa Doktoral di Bordeaux, Perancis/Penerima BU Kemendknas)

Siapa yang ingin melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi di tingkat S1, S2 dan S3 dengan biaya murah atau bahkan gratis? Penulis rasa hampir tidak ada yang berkata tidak untuk pertanyaan tersebut. Pendidikan murah merupakan dambaan setiap orang. Apalagi jika pemerintah dapat

memberikan pendidikan yang gratis bagi warga negaranya. Pemerintah Indonesia dalam hal ini melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) yang bertanggung jawab atas penyelenggaran pendidikan bagi warga Negara Indonesia menyediakan beberapa skema bantuan atau beasiswa bagi warga nya yang akan melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi. Salah satu beasiswa yang ditawarkan yaitu Beasiswa Unggulan (BU). Tahun 2012 merupakan tahun ketujuh pelaksanaan program BU sejak tahun 2006 yang dirilis oleh Departemen Pendidikan Nasional (Sekarang Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan) melalui Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri (BPKLN). BU merupakan program beasiswa khusus dari pemerintah dengan alokasi anggaran dari APBN/APBD atau hibah yang dalam hal ini melibatkan BUMN dan swasta untuk ikut andil dalam memajukan pendidikan. BU memberikan bantuan berupa biaya pendidikan dan biaya lainnya yang mendukung terlaksananya pendidikan kepada putra-putri terbaik bangsa indonesia dan bahkan mahasiswa asing terpilih yang akan belajar di Indonesia. Selain itu, terdapat pula beasiswa yang dirancang khusus bagi para pencipta, peneliti, penulis, seniman, wartawan, olahragawan, dan tokoh (P3SWOT). Ada juga Double Degree atau Joint Degree. . Menurut Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No:20 tahun 2009 tentang Beasiswa Unggulan yang dimaksud dengan putra-putri terbaik bangsa Indonesia yaitu peraih medali olimpiade internasional, juara tingkat nasional, regional, dan internasional bidang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, dan olah raga, guru berprestasi, pegawai/karyawan berprestasi, dan mahasiswa berprestasi. Beasiswa yang menarik skema nya ini menurut penulis sudah banyak yang mengetahui tapi tidak sedikit juga yang bingung atau tidak paham keseluruhan apa dan bagaimana mengajukan aplikasi BU Kemendikbud ini. Bagaimana seorang pelamar mengajukan persyaratan yang diminta untuk mendapatkan beasiswa ini? Berikut penulis akan ulas sebagai acuan para pelamar untuk mendapatkan salah satu pembiayaan agar dapat meraih mimpinya untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

Proses Pengajuan Aplikasi

Untuk mendapatkan skema BU ada beberapa cara yaitu pelamar mengajukan melalui program studi perguruan tinggi penyelenggara maupun bisa juga diajukan secara perorangan melalui manual
dan/atau online. Melalui Perguruan Tinggi Pelamar yang mengajukan lamaran lewat perguruan tinggi maka harus melengkapi persyaratan yang disyaratkan oleh Sekretariat BU dan perguruan tinggi yang dituju. Pelamar yang telah melengkapi berkas pendaftaran (lulus administrasi) selanjutnya menjalani seleksi dan tes di perguruan tinggi. Perguruan tinggi akan mengolah hasil tes calon peserta dan mengusulkan namanama calon peserta yang lulus ke Sekretariat BU. Selanjutnya Tim BU memvalidasi dan Setelah itu Sekretariat BU akan memverifikasi berdasarkan persyaratan yang ditentukan.

mengumumkan nama peserta yang lulus seleksi ke perguruan tinggi yang bersangkutan.

Sumber: Tim Beasiswa Unggulan Kemdikbud

Perorangan Pelamar yang menggunakan jalur perorangan, artinya tidak melalui perguruan tinggi dapat juga melakukan pengajuan aplikasi untuk mendapatkan BU. Pelamar terlebih dahulu mengajukan aplikasi secara online Sebelum melakukan pendaftran online maka pelamar harus menyiapkan dokumen berikut dalam bentuk softcopy dengan format jpg atau pdf (pilih yang ukuran filenya kecil) untuk di unggah. Dokumen tersebut adalah: 1. 2. Data Awal yaitu Letter of Acceptance (LoA) dan Proposal Kegiatan Form Data Diri yaitu Foto diri dan CV

3. 4. 5.

Form Data Pendidikan yaitu Ijazah Terakhir (dan/atau ijazah sebelumnya) serta Transkrip Nilai Form Prestasi yaitu Sertifikat Prestasi yang pernah di dapat Form Pelatihan/workshop/seminar yaitu Sertifikat Pelatihan/workshop/seminar yang pernah diikuti dalam skala nasional maupun internasional

6. 7. 8.

Form Bahasa yaitu Sertifikat TOEFL/IELTS/DELF/DALF atau sejenisnya Form Rekomendasi yaitu Surat Rekomendasi dari atasan atau Dosen Buku Rekening yang menunjukkan No rekening, nama jelas pemilik dan nama Bank serta NPWP Sejak tahun 2010 maka pelamar perorangan diwajibkan melakukan pendaftaran secara

online.

Pendaftaran

secara

online

dilakukan

dengan

mengakses

laman

http://buonline.beasiswaunggulan.kemdiknas.go.id/atauhttp://www.beasiswaunggulan.kemdiknas. go.id/ dan masuk menu Daftar dengan tahapan sebagai berikut: Setelah masuk ke laman tersebut selanjutnya Login atau klik Daftar Baru untuk pengguna pertama. Isikan Nama Lengkap, Email, pilih akun Mandiri, dan ketik Kode yang tampak di layar kemudian klik Submit. Login ke email anda dan lakukan aktivasi dengan mengklik aktivasi atau ikuti langkah yang dipandu oleh Tim BU Online Pendafatran. Setelah akivasi, maka anda kembali ke layar Online BU untuk melengkapi data yang diminta.

Menurut pengalaman penulis di beberapa milis atau blog maka ada beberapa pengertian yang tidak di pahami oleh para pelamar, yaitu: NIM ialah Nomor Induk Mahasiswa, dapat juga NIP/NRP jika PNS atau Non-PNS/ atau isikan 000000 Letter of Acceptance (LoA) atau sejenisnya ialah sebuah surat pernyatan dari pihak perguruan tinggi/Supervisor/Profesor bahwa anda dinyatakan diterima di di perguruan tinggi yang anda tuju. Artinya juga anda sudah harus diterima dahulu di sebuah perguruan tinggi dalam negeri atau luar negeri baru mengajukan aplikasi BU. Proposal Kegiatan ialah Proposal yang dbuat oleh pelamar yang berisikan antara lain: Nama Universitas dan Fakultas, alamat lengkap beserta kota dan Negara.

Rencana thesis/disertasi, Judul dan sinopsis tesis/disertasi serta estimasi menyelesaikan tesis/disertasi (S2/S3). Jika pendidikan anda tidak mengharuskan membuat karya ilmiah/skripsi/tesis/disertasi maka sebutkan di dalam Proposal. Kebutuhan Anggaran terutama untuk yang studi di luar negeri (Biaya hidup, biaya pendidikan, biaya riset, biaya operasional, biaya tiket PP, biaya asuransi, biaya lain yang dianggap perlu). Hal lain yang perlu anda sampaikan kepada Tim BU. Buatlah Proposal Kegiatan sesingkat dan sejelas mungkin sehingga Tim BU dapat memahami rencana studi anda terutama masalah estimasi anggaran. Alangkah baiknya jika proposal diakhiri dengan kalimat penutup misalnya Demikian Proposal Kegiatan ini penulis buat dengan sebenarnya dan penulis bersedia untuk dilakukan konfirmasi atas apa yang sudah penulis ajukan dalam proposal. Jangan lupa ditandatangani dan nama lengkap.

Sumber: Tim Beasiswa Unggulan Kemdikbud

Setelah melakukan pendaftaran online, pelamar melengkapi berkas secara hardcopy dengan

mengajukan Surat Permohonan Beasiswa Unggulan yang ditujukan kepada Kepala Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri (BPKLN) KEMDIKBUD dilampiri dokumen yang sudah penulis sebutkan diatas dari butir 1 s.d. 8. Penulis sarankan keseluruhan dokumen yang akan dikirim ke sekretariat BU di buat serapih dan semenarik mungkin (misalnya di jilid atau di binder) sehingga memudahkan tim seleksi dalam mempelajari dokumen pelamar. Keseluruhan dokumen tersebut kemudian disampaikan langsung atau via pos ke
Sekretariat Beasiswa Unggulan Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri Jl. Jenderal Sudirman Kemendikbud Ged.C Lt.6 Jakarta 10270.

Tim BU selanjutnya akan melakukan validasi kelengkapan dokumen yang diajukan pelamar. Calon penerima BU yang telah lulus administrasi selanjutnya menjalani seleksi yang diadakan Tim

BU. Proses seleksi merupakan aktifitas internal Sekretariat Beasiswa Unggulan dalam mengumpulkan semua berkas dari seluruh pelamar. Proses data melalui sistem teknologi informasi dilakukan dalam dua tahap, yakni pengembangan data dan informasi, serta pengembangan program yang merupakan tahapan pemrosesan data, pemeriksaan kelengkapan dan keabsahan berkas calon mahasiswa. Kemudian Tim BU menetapkan penerima BU dan menerbitkan surat lulus penerima beasiswa serta mengumumkan nama peserta yang lulus seleksi dan berkas persyaratan yang harus dilengkapi selanjutnya melalui laman Beasiswa Unggulan dan/atau melalui email pelamar.
Kewajiban Penerima BU Setelah pelamar dinyatakan diterima sebagai penerima BU maka kewajiban yang utama adalah menjaga kepercayaan yang telah diamanatkan kepadanya sebagai penerima beasiswa. Pelamar diwajibkan untuk melaporkan perkembangan prestasi di perguruan tingginya selama jangka waktu tertentu. Pelamar juga diwajibkan untuk mencapai IPK (Indeks Prestasi Kumulatif) yang telah ditetapkan. Dan sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat (Intellectual Social Responsibility) maka penerima BU juga diharuskan membuat tulisan artikel bebas/ilmiah popular di mass media nasional dalam jangka waktu tertentu. Konsekuensi dari tidak dipenuhinya kewajiban tersebut diatas maka pihak Kemendikbud dapat meninjau ulang beasiswa yang telah diberikan kepada penerima beasiswa. Penutup Beasiswa Unggulan merupakan alternatif menarik bagi siapa saja putra putri terbaik Indonesia untuk meraih cita-citanya mencapai pendidikan ke jenjang lebih tinggi. Beasiswa Unggulan di buka sepanjang tahun dan dimulai sejak tanggal 01 Januari s.d. 31 Desember setiap tahunnya. Jika pendafatran dibuka sepanjang tahun dan anda sudah memenuhi syarat untuk mengajukan aplikasi BU, kenapa harus ditunda?. Maju terus insan pendidikan. Jayalah Indonesia tercinta!
*Dimuat di Majalah PPI Prancis Edisi Oktober 2012

Anda mungkin juga menyukai