Anda di halaman 1dari 2

Jokowi: Ganti Petugas Kelurahan yang Jutek

Kamis, 25 Oktober 2012 12:17 wib wib

JAKARTA - Gubernur DKI Joko Widodo akan menerapkan sistem pelayanan bank di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta seperti di kantor kecamatan, kelurahan, dan wali kota. "Saya kemarin ngecek (sidak di kecamatan) karena banyak ruang-ruang yang tertutup, itu tidak boleh," kata Jokowi dihadapan semua Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Balai Kota Jakarta, Kamis (24/10/2012). Jokowi meminta agar pelayanan di semua kecamatan, kelurahan hingga tingkat wali kota agar lebih terbuka dan tidak ada lagi loket. "Kalau pakai sistem loket itu sudah lama, sudah 200 tahun. Lihat di bank, semuanya terbuka, tidak ada sistem loket. Kalau pukul 07.30 WIB sudah buka, mestinya sudah siap melayani," tandasnya. Dalam kesempatan tersebut, Jokowi juga menerangkan contoh kepada semua Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dengan slide. Dalam slide tersebut terlihat beberapa gambar yang menurutnya sangat berantakan. "Kita ini pelayan masyarakat, sehingga mereka (masyarakat) seperti raja kita yang melayani. Kedepan, tata ruang dan tempat pelayanan di wali kota seperti bank, harus terbuka," ujarnya. Dia berharap, agar idenya tersebut dapat terwujud secepatnya. Selain itu, dia juga minta dibuat mesin untuk mengambil nomor urut antrean dan juga sofa yang empuk. "Tolong pak lurah sampaikan, pelayanannya jangan yang orangnya tidak ada senyum dan facenya kurang enak. Ada sofa dan mesin untuk mengambil nomor urut. Syukur kalau ada yang cantik pasang di depan. Kita akan ubah tradisi yangg lama ke pola yang baru, saya yakin bapak dan ibu semuanya sanggup, tutupnya.

Who is it about? = tentang siapa? What happened? = apa yang terjadi? Where did it take place? = dimana peristiwa terjadi? did it take place? = kapan peristiwa terjadi? did it happen? = mengapa hal itu terjadi? How did it happen? = bagaimana hal itu terjadi?

Who : jokowi What= jokowi akan menerapkan pelayanan bank di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta seperti di kantor kecamatan, kelurahan, dan wali
kota

Where: Jakarta
When : Kamis, 25 Oktober 2012 12:17 wib

Anda mungkin juga menyukai