Anda di halaman 1dari 41

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI..................................................................................................................................................... 1 Pendahuluan ......................................................................................................................................2 1. MANAJEMEN/PERENCANAAN PERJALANAN (PALJAL) ..................................................................3 1.1. Titik Acuan Merencanakan Aktivitas............................................................................................. 3 1.2. Macam-macam bahaya................................................................................................................. 4 1.3. Persiapan kegiatan ........................................................................................................................ 4 1.3.1. Pengenalan/orientasi Medan ........................................................................................... 5 1.3.2. Persiapan Fisik ................................................................................................................... 5 1.3.3. Persiapan Tim .................................................................................................................... 5 1.3.4. Perbekalan dan Peralatan ................................................................................................. 5 1.4. PACKING (Pengemasan Barang ) ................................................................................................. 11 2. IKLIM DAN MEDAN ................................................................................................................... 13 2.1. Iklim & Cuaca .............................................................................................................................. 13 2.1.1. Iklim Matahari ................................................................................................................. 14 2.1.2. Iklim Fisis ......................................................................................................................... 15 2.1.3. Penaksiran cuaca............................................................................................................. 16 2.2. Medan ......................................................................................................................................... 19 2.2.1. Hutan Primer ................................................................................................................... 19 2.2.2. Hutan Sekunder .............................................................................................................. 19 2.2.3. Savana ............................................................................................................................. 19 2.2.4. Sungai .............................................................................................................................. 19 2.2.5. Pantai dan Laut ............................................................................................................... 20 2.2.6. Rawa ................................................................................................................................ 20 3. NAVIGASI DARAT ...................................................................................................................... 21 3.1. Peta ..................................................................................................................................... 21 3.2. Koordinat............................................................................................................................. 22 3.3. Analisa Peta ......................................................................................................................... 22 3.4. Kompas................................................................................................................................ 23 3.5. Orientasi Peta...................................................................................................................... 24 3.6. Merencanakan Jalur Lintasan ............................................................................................. 26 3.7. Penampang Lintasan ........................................................................................................... 27 4. TEKHNIK DASAR SURVIVAL ....................................................................................................... 29 4.1. Komponen pokok Seorang Survivor .................................................................................... 29 4.2. Langkah-Langkah dalam Survival ........................................................................................ 30 4.2.1. Membuat Bivoac (Shelter) .............................................................................................. 31 4.2.2. Makanan ......................................................................................................................... 31 4.2.3. Air .................................................................................................................................... 37 4.2.4. Api ................................................................................................................................... 39 DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................................ 41

Pendahuluan
Asalammualaikum. Wr. Wb Salam rimba!! Puji dan sukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan Rahmat dan KaruniaNya sehingga Diktat ( dasar-dasar materi gunung hutan) ini dapat terselesaikan (walaupun tidak semuanya dapat dimasukan karena perkembangan ilmu pengetahuan yang terus berkembang). Dengan penuh harapan saya sebagai penyusun diktat ini, diktat ini dapat digunakan sebagai pelengkap materi di organisasi MAPALA GIRIWANA khususnya. Dan mudah-mudahan diktat ini bisa digunakan dari generasi ke generasi di MAPALA GIRIWANA khususnya. Diktat ini saya susun atas kebijakan khusus DP XIII MAPALA GIRIWANA melalui surat tugas NO :002/KET/DPXIII/MGW-STHB/X/2011 diperuntukan penebusan nomor saya sebagai anggota muda menjadi anggota penuh MAPALA GIRIWANA STHB. Dan mudah-mudahan dengan diktat saya ini, tugas saya tersebut dapat diterima oleh ketua dan segenap anggota yang ada di MAPALA GIRIWANA.

Bandung, Oktober 2011

Penyusun

1. MANAJEMEN/PERENCANAAN PERJALANAN (PALJAL)


Berita duka datang silih berganti. Banyak para pendaki mengalami musibah maut dalam kegiatan alam bebas ini. Orang mungkin bisa saja mengatakan bahwa itu adalah sebuah 'takdir'. Ya...itu memang sudah kehendak Yang Maha Kuasa, akan tapi manusia juga ikut menentukan takdirnya sendiri. Tuhan akan menolong seseorang,tetapi jika seseorang itu menolong dirinya sendiri. Bila kita perhatikan gejala para pendaki, mereka melakukan pendakian lebih banyak mengandalkan tenaga dan keberanian atau bisa dibilang nekat. Padahal dalam melakukan sebuah pendakian/kegiatan banyak hal kecil yang harus diperhatikan. Itulah mengapa ada yang dinamakan dengan Manajemen/perencanaan Perjalanan. Segala sesuatunya harus diatur dan dianalisa. Walupun kita hanya melakukan pendakian biasa bukan sebuah expedisi. Namun Manajemen Perjalanan harus tetap diterapkan. Bahkan hal-hal kecilpun harus dipikirkan. Bila saja para pendaki memahami dasar-dasar manajemen perjalanan, maka itu bisa meminimalisasi resiko kegiatan alam bebas ini. Kebanyakan resiko yang terjadi itu diakibatkan oleh bahaya subjektif (dari diri sendiri). Ini disebabkan kurangnya pemahaman tentang Manajemen Perjalanan dan teknik hidup di alam bebas. Dan satu hal yang juga penting adalah menjaga ahlak kita, bagaimana kita bersikap terhadap alam, karena kadang faktor 'X' pun bisa menjadi sebabnya.

1.1.Titik Acuan Merencanakan Aktivitas


Titik acuan yang telah lama kita kenal adalah 5 W dan 1 H. adapun penjelasan dari acuan tersebut yaitu: 1. Who, dengan siapa kita pergi, siapa yang menjadi pemimipin (leader) dan siapa yang berpengalaman dengan apa yang akan dilakukan. Aktivitas di alam terbuka sebaiknya di lakukan dengan lebih dari satu orang, dalam hal ini juga menandakan bahwa kegiatan di alam terbuka jika di lakukan dalam bentuk kelompok bisa saling berjabat erat, bekerja sama, ataupun saling berbagi. 2. What , apa tujuan penempuhan yang akan dilakukan, apa hambatan yang mungkin terjadi, apa yang akan dilakukan juga perlengkapan apa yang di bawa. 3. Why, mengapa kita harus ikut, mengapa memilih kegeiatan ini. 4. When, kapan penempuhan akan dilakukan, berapa lama, dan musim apa pada saat itu. 5. Where, tempat mana yang akan di tuju, pertimbangkan tingkat kesiapan sesua dengan medan yang akan dituju. 6. How, bagaimana mencapai daerah tujuan, bagaimana peralatan yang digunakan, bagaimana jika keadaan darurat muncul dan sebagainya, pada umumnya how merupakan tindakan preventif agar kegiatan berjalan lancar dansesuai harapan.

1.2.Macam-macam bahaya
Dalam suatu kegiatan, khususnya kegiatan alam bebas pasti ada yang namanya kendala atau bahaya, maka dari itu dalam manajemen perjalanan ini kita mempelajari macam-macam bahaya yang ada. Pada umumnya bahaya itu dibagi menjadi 2, yaitu : 1.2.1.Bahaya subyektif, bahaya yang ada dalam diri manusia, seperti: - keadaan fisik yang lemah dari orang yang akan melakukan kegiatan. - pengetahuan dan keterampilan yang kurang. Pada dasarnya bahaya subyektif di atas adalah yang dapat terlihat dan dirasakan oleh orang lain, sehingga dapat diperhitungkan dalam manajemen perjalanan. Akan tetapi bahaya subyektif yang tersembunyi dan tidak dapat dilihat oleh orang lain adalah mentalitas yang ada pada setiap manusia, biasanya mental manusia akan timbul jika manusia itu dalam keadaan tertekan, khususnya dalam kegiatan alam bebas manusia akan mudah tertekan, maka timbulah sikap mental yang dapat merugikan orang lain. sebenarnya sikap mental adalah bahaya subyektif yang paling membahayakan dalam suatu kegiatan, karena sikap mental seseorang akan sangat berpengaruh satu sama lain dalam orang-orang yang melakukan kegiatan alam bebas. 1.2.2.Bahaya obyektif, bahaya yang ada dialam atau dilapangan,seperti : - hewan buas - daerah-daerah yang berbahaya - petir - malam - kabut - perubahan cuaca yang mendadak menjadi buruk biasanya bahaya obyektif sebagian besar dapat diperhitungkan dalam manajemen perjalanan, sehingga orang yang akan melakukan kegiatan alam bebas dapat mengantisipasinya dengan peralatan atau perbekalan yang mereka bawa. Dan bahkan beberapa bahaya obyektifpun dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan manusia. Contohnya: air hujan dapat ditampung untuk kebutuhan air manusia, kemudian pohon yang sudah tumbang dapat dimanfaatkan kayunya untuk membuat api.dll Pada dasarnya bahaya adalah sesuatu yang dapat menghalangi atau menghambat kelancaran suatu kegiatan di luar kebutuhan dasar manusia. Pada kenyataannya bahaya obyektif lebih banyak dibandingkan bahaya subyektif, sehingga orang-orang terpaku memperhitungkan untuk antisipasi bahaya obyektif dibandingkan memperhatikan hal kecil bahaya subyektif, maka dari itu banyak para penggiat alam bebas yang mengalami nasib buruk.

1.3.Persiapan kegiatan
Sebagai penggiat alam bebas tentu tidak mudah melakukan persiapan, sekecil apapun itu perlu dipersiapkan. Ada beberapa persiapan yang harus dilakukan,seperti: 4

1.3.1. Pengenalan/orientasi Medan


Untuk menguasai medan dan memperhitungkan bahaya obyek seorang pendaki harus menguasai menguasai pengetahuan medan, yaitu membaca peta, menggunakan kompas serta altimeter. Mengetahui perubahan cuaca atau iklim. Cara lain untuk mengetahui medan yang akan dihadapi adalah dengan bertanya dengan orang-orang yang pernah mendaki gunung tersebut. Tetapi cara yang terbaik adalah mengikut sertakan orang yang pernah mendaki gunung tersebut bersama kita.

1.3.2. Persiapan Fisik


Persiapan fisik bagi pendaki gunung terutama mencakup tenaga aerobic dan kelenturan otot. Kesegaran jasmani akan mempengaruhi transport oksigen melelui peredaran darah ke otot-otot badan, dan ini penting karena semakin tinggi suatu daerah semakin rendah kadar oksigennya.

1.3.3. Persiapan Tim


Menentukan anggota tim dan membagi tugas serta mengelompokkannya dan merencanakan semua yang berkaitan dengan pendakian.

1.3.4. Perbekalan dan Peralatan


Banyaknya perlengkapan yang akan dibawa tergantung dari kebutuhan dan lamanya kegiatan. Pada prinsipnya perlengkapan yang harus dibawa harus memenuhi kebutuhan sesuai dengan kegiatan yang akan dilakukan. Data perlengkapan yang akan dibawa dapat dipermudah dengan dengan membuat daftar (list). Pengelompokan barang menurut fungsi dan beratnya diperlukan untuk menentukan posisi dalam ransel dan pengaturan beban ransel agar nyaman dibawa. Peralatan yang baik akan sangat membantu kita dalam melakukan kegiatan alam terbuka dan kita akan dapat selalu dalam keadaan sehat untuk melakukan aktivitas karena kita melakukan kegiatan di alam bebas bukan untuk menyiksa diri. Prinsip dalam pemilihan peralatan yang akan kita bawa adalah sebagai berikut : minimum weight in maximum utility atau semua barang yang kita butuhkan ada dalam tas kita dan tidak ada peralatan yang tidak kita butuhkan dalam tas kita. Secara garis besar, perlengkapan dapat dikategorikan sebagai, perlengkapan pribadi, perlengkapan kelompok, dan perlengkapan teknis.

1.3.4.1.

Perlengkapan Pribadi

Perlengkapan pribadi yang dibawa harus memenuhi kebutuhan pribadi tanpa mengandalkan orang lain. Perlengkapan pribadi yang harus dibawa yaitu: Sepatu Sepatu harus melindungi kaki dan nyaman dipakai, badan sepatu yang agak tinggi berfungsi sebagai pelindung pergelangan mata kaki dari duri semak ataupun gigitan hewan tanah, badan 5

sepatu terbuat dari bahan yang kuat baik itu kulit ataupun sintesis yang dapat menjaga pernafasan kulit kaki, sepatu yang baik juga dapat menghindari kaki daritanah yang basah sehingga tetap kaki kering, bagian bawah sepati tidak licin juga hindari menggunakan plastik di antara kaus kaki dan sepatu karena dapat meghambat pernafasan kulit kaki. Kaus kaki Kaus kaki berguna untuk melindungi kulit kaki dari gesekan langsung dengan sepatu dan menjaga agar kaki selalu dalam keadaan hangat. Kaus kaki yang baik akan dapat menjaga kaki kita dapat bernafas. Kaus kaki yang terbuat dari katun atau wool akan sangat baik untuk memenuhi syarat-syarat di atas. Ketebalan kaus kaki yang akan kita gunakan tentunya disesuaikan dengan medan yang akan dilalui, demikian pula panjangnya kaus kaki. Akan sangat berguna bila kita membawa lebih dari satu pasang kaus kaki karena bila melakukanperjalanan dengan kaus kaki yang basah maka kaki akan mudah lecet. Untuk lebih nyaman, gunakan dua lapis kaus kaki. Bagian dalam kita gunakan kaus kaki yang terbuat dari bahan katun yang lembut dan bagian luarnya kaus kaki yang lebih tebal. Pakaian Pakaian yang dikenakan harus memenuhi beberapa persyaratan yaitu,sesuai dengan keadaan cuaca, tahan lama, nyaman, cepat kering, serta melindungi tubuh dari berbagai kondisi lingkungan. Biasanya pakaian lapanag terbuat dari bahan polipropilena atau polyester bukan bahan katun. Iklim tropis di Indonesia menyebabkan udara lebih panas. Tubuhpun akan banyak mengeluarkan keringat, maka pakaian yang menyerap keringat sangat di anjurkan untuk meakukan kegiatan di alam terbuka. Sebaiknya baju lapangan yang digunakan berlengan panjang karena akan berguna untuk melindungi dari sengatan matahari, duri tanaman, atau udara dingin. Jumlah pakaian (baju dan celana) yang dibawa dalam perjalanan disesuaikan dengan medan yang dilalui dan lamanya perjalanan. Jangan pernah membiarkan diri anda memakai pakaian basah karena hal ini akan sangat membahayakan. Bawalah pakaian ganti/cadangan yang cukup. Celana Celana Karena kegiatan berjalan adalah kegiatan utama dalam melakukan perjalanan di medan gunung hutan maka celana lapangan yang baik harus dapat menjamin bahwa gerakan yang dilakukan tidak menyiksa diri kita. Celana yang digunakan harus kuat dan lentur agar nyaman dalam perjalanan, saku celana yang banyak dapat mempermudah membawa barang-barang kecil, ikat pinggang yang kuat juga sangat berguna, celana jeans sangat tidak di anjurkan karena susah kering, berat dan bukan penghantar panas yang baik. Slayer atau syal Syal atau slayer bukan hanya digunakan sebagai identitas organisasi, tetapi sebetulnya mempunyai fungsi lainnya. Syal/slayer dapat digunakan untuk menghangatkan leher ketika cuaca dingin, dapat juga digunakan sebagai saringan air ketika survival. Syal/slayer juga sangat berguna ketika dalam keadaan darurat, baik digunakan untuk perban darurat atau sebagai alat peraga darurat. Oleh karenanya disarankan menggunakan syal/slayer yang berwarna mecolok dan terbuat dari bahan yang kuat serta dapat menyerap air namun cepat kering. Topi lapangan Topi lapangan berguna untuk melindungi kepala dari kemungkinan cedera akibat ranting/duri tumbuhan, melindungi dari curahan hujan ataupun panas matahari terutama kepala bagian belakang. Topi yang digunakan terbuat dari bahan yang kuat, biasanya katun, dan akan sangat baik bila diberi lubang ventilasi udara. Ada beberapa topi lapangan yang bisa digunakan sesuai medan dan keperluannya. Untuk medan gunung hutan sebaiknya menggunakan topi rimba. Sedangkan 6

untuk medan padang rumput atau pantai kita dapat menggunakan topi yang lebih lebar seperti topi cowboy. Bila memakai topi yang terlalu lebar pada perjalanan gunung hutan hanya akan mengganggu pergerakan. Ikat pinggang Ikat pinggang Kegunaan ikat pinggang selain agar celana tidak melorot juga untuk menaruh benda-benda yang kita butuhkan dengan cepat seperti pisau pinggang, golok tebas air minum atau peralatan P3K. Dengan demikian ikat pinggang yang kita gunakan harus terbuat dari bahan yang kuat seperti kulit atau bahan lain yang kuat. Perhatikan bagian kepala ikat pinggang terutama jahitan antara ikat pinggang dengan tali ikat pinggang, bagian ini biasanya yang paling rentan terhadap kelapukan. Tali ikat pinggang yang terlalu kecil atau terlalu besar akan sangat mengganggu. Carrier/Ransel/backpack Carrier/Ransel/backpack yang digunakan tergantung dari barang yang akan di bawa. Akan tetapi jika aktivitas yang akan dilakukan bersifat singkat dan biasa saja, bisa dengan menggunakan day pack (ransel kecil). Ransel yang baik mempunyai beberapa criteria: yaitu kokoh, bahannya kuat, tahan air, dan mempunyai sabuk pinggang untunk mengurangi goyangnya ransel. Banyak ransel yang mempunyai rangka, baik bagian dalam maupun bagian luar, rangka yang baik biasanya terbuat dari alumuniumatau bahan lain yang kuat serta mempunyai bantalan sehingga tidak menyebabkan sakit pada punggung. Peralatan navigasi Peralatan navigasi bisa diibaratkan sebagai mata kita untuk mengetahui lokasi tempat kita berada. Alat navigasi terdiri dari: kompas, peta, busur derajat/protaktor, pinsil/bolpoin, GPS (Global Positioning System) dan sebagainya. Ponco Ponco atau jas hujan panjang dapat di gunakan untuk melindungi tubuh dan barang-barang dari hujan, dan poncopun bisa digunakan menjadi bivak ponco. Rain coat lebih praktis dibandingkan ponco namun rain coat hanya berguna melindungi tubuh saja. Peralatan masak & makan terdiri dari: - Kompor lapangan - Bahan bakar - Tempat memasak - Wadah air (jerigen,veldplace) - Pematik/pembuat api - Sendok garpu Ada bermacam-macam kompor lapangan yang tersedia dipasaran. Yang paling umum saat ini adalah kompor parafin dan kompor gas. Sedangkan yang relatif baru adalah kompor dengan bahan bakar spirtus. Masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangan tersendiri. Untuk tempat memasak biasanya menggunakan nesting karena lebih efektif dan efisien Alat penerangan Alat penerangan biasanya menggunakan Lampu senter dan disertakan dan baterai cadangan. Gunakanlah lampu senter dungan kualitas cahaya yang baik, bentuknya ringkas dan tidak boros. Bila sedang tidak digunakan, untuk mencegah agar senter tidak menyala secara tidak sengaja, kita dapat mensiasati dengan membalik salah satu baterai atau memberi isolasi pada salah satu kutub baterai. Untuk penerangan malam hari dalam waktu yang lama kita dapat menggunakan lilin. 7

Peralatan tajam Peralatan tajam berguna untuk membantu dalam memasak dan membuat api unggun. Beberapa jenis pisau yang dapat kita bawa adalah : - Golok tebas - Pisau pinggang - Pisau saku multiguna Pisau harus terbuat dari bahan yang baik seperti baja, ukurannya sesuai dan mempunyai sarung pelindung. Ada beberapa jenis pisau seperti pisau bowie, pisau lempar, pisau skinner(pengulit) dan sebagainya. Peralatan tidur Peralatan tidur yang biasanya dan disarankan,yaitu : - Sepasang pakaian tidur - Kaus kaki tebal - Matras - Sleeping bag - Sarung tangan - Kupluk/balaklava - Jaket/sweater Peralatan MCK Peralatan MCK biasanya menurut kebutuhan mandi masing-masing orang saja. Survival kit Survival kit Adalah seperangkat peralatan yang diperlukan dalam keadaan darurat/kondisi survival. Isinya antara lain : - Alat menjahit - Alat sol - Tali sepatu cadangan - Korek api - Gunting kecil - Perlengkapan P3K - Obat pribadi - Alat pancing - Alat jerat - Dll Peralatan tambahan Peralatan ini tidak harus dibawa namun untuk kenyamanan ada baiknya disertakan : - Putis, Pembalut betis agar otot-ototnya tetap fit - Gaiter, Melindungi kaki dari pacet, duri, dan mencegah sepatu kemasukan pasir - Kelambu, Melindungi dari nyamuk dan lebah - Semir sepatu Perbekalan Perbekalan yang dibawa seharusnya dapat memenuhi kebutuhan energi pendaki, selama pendakian seseorang membutuhkan sekitar 5.000 kalori dan 100 gram protein, kalori dapat dipenuhi dengan mengkonsumsi nasi. Namun ada baiknya hanya memakan nasi satu kali sehari di kala malam (saat berkemah) alasannya beras realtif berat dan memerluakan waktu yang lama 8

untuk memasak serta menghabiskan banyak bahan bakar. Fungsi beras dapat diganti dengan roti, biskuit, coklat, dan hevermout. Hal yang perlu diperjatikan hindari mengkonsumsi makanan yang harus dimasak lebih dahulu selama mendaki, karena hal ini hanya akan merepotkan dan menghabiskan waktu perjalanan. Pilihlah makanan praktis seperti coklat, roti, agar-agar, buah-buahan, dapat juga dibuat mixfood yang terdiri atas kacang, coklat, biskuit dan kismis. Umumnya makanan yang paling praktis dibawa adalah makanan instan yang memiliki kemasan, buanglah kemasan karton sebelum dimasukan dalam ransel dengan demikian berat ransel dapat berkurang dan makanan yang dibawapun tidak banyak memakan tempat didalam ransel. Dalam perencanaan perjalanan, perencanaan perbekalan merupakan salah satu hal yang perlu mendapat perhatian khusus. Beberapa hal yang perlu diperhatikan : Lamanya perjalanan yang akan dilakukan, Aktifitas apa saja yang akan dilakukan, Keadaaan medan yang akan dihadapi (terjal, sering hujan, dsb). Sehubungan dengan keadaan diatas, ada beberapa syarat yang harus diperhatikan dalam merencanakan perbekalan perjalanan: - Cukup mengandung kalori dan mempunyai komposisi gizi yang memadai. - Terlindung dari kerusakan, tahan lama, dan mudah menanganinya. - mudah atau tidak perlu dimasak terlalu lama, irit air dan bahan bakar. - Ringan, mudah didapat - jenis rasa yang variatif - tidak asing bagi tubuh dan mulut - Murah Untuk dapat merencanakan komposisi bahan makanan agar sesuai dengan syarat-syarat diatas, kita dapat mengkajinya dengan langkah-langkah berikut : Dengan informasi yang cukup lengkap, perkirakan kondisi medan, aktifitas tubuh yang perlukan, dan lamanya waktu. Perhitungkan jumlah kalori yang diperlukan. Susun daftar makanan yang memenuhi syarat diatas, kemudian kelompokan menurut komposisi dominan. Hidrat arang, ptotein, lemak, hitung masing-masing kalori totalnya (setelah siap dimakan). Perhitungan untuk vitamin dan mineral dapat dilakukan terakhir, dan apabila ada kekurangan dapat ditambah tablet vitamin dan mineral secukupnya. Catatan : Kandungan kalori : - hidrat arang 4 kal/gr - lemak 9 kal/gr - protein 4 kal/gr Kalori paling cepat didapat dari : 1. Hidrat arang 2. lemak 3. protein Kebutuhan kalori per 100 pounds berat badan (sekitar 45 kg) 1. Metabolisme basal 1100 kalori 2. Aktifitas tubuh : - Jalan Kaki 2 mil/jam 45 kal/jam , 3 mil/jam 90 kal/jam , 4 mil/jam 160 kal/jam 9

- Memotong kayu/tebas 260 kal/jam - Makan 20 kal/jam - Duduk (diam) 20 kal/jam - Bongkar pasang ransel, membuat camp 50 kal/jam -Menggigil 220 kal/jam 3. Aktifitas dinamis khusus = 6 - 8 % dari 1 dan 2 4. Total kalori yang dibutuhkan = 1 + 2 + 3 Jenis Bahan Makanan dan Macam Makanan Sumber kalori dari hidrat arang tiap 100 gram: - Beras giling 360 kal Nasi 178 kal - Havermout 390 kal Kentang 90 kal - Singkong 140 kal Macaroni 363 kal - Maizena 343 kal Roti 248 kal - Tape singkong 173 kal Gaplek 363 kal - Biskuit 458 kal Sagu 353 kal - Terigu 365 kal Ubi 123 kal - Gula pasir 364 kal Gula aren 368 kal - Madu 294 kal Coklat pahit 504 kal - Coklat manis 472 kal Coklat susu 381 kal Sumber Protein (tiap 100 gram): -Tempe 119 kal -Kacang tanah rebus dengan kulit 360 kal -Telur ayam 162 kal -Telur bebek 189 kal Sumber protein dan lemak (tiap 100 gram): -Corned 241 kal -Daging asap 191 kal -Dendeng 433 kal -Sardens 338 kal Menu makanan satu hari : -Mie 1.5 gelas 335 kal -Susu kental manis gelas 336 kal -Dodol ons 200 kal -Coklat 1 ons 472 kal -Nasi 2 ons 360 kal -Roti 1 ons 248 kal -Biscuit 1 ons 458 kal -Corned ons 120 kal -Dendeng 1 ons 433 kal TOTAL 2962 kal

10

1.3.4.2.

Perlengkapan Kelompok

Perlengkapan kelompok, yaitu perlengkapan yang di bawa untuk memenuhi kebutuhan, biasanaya barang yang dibawa meliputi tenda, penerangan (lentera dsb), perlengkapan P3K, peralatan masak dan logistik dll.

1.3.4.3.

Perlengkapan Teknis

Perlengkapan teknis yaitu perlengkapan yang di gunakan untuk memenuhi kegiatan yang akan dilakukan, misalnya kegiatan penelitian baik satwa liar, vegetasai hutan, perairan dan udara ataupun pemetaan wilayah biasanya diperlukan alat seperti teropong, mini tape recorder, kamera handycam, altimeter, barometer, meteran, tali plastic, kalkulator, alat tulis water puss. Hal yang perlu di perhatiakan dalam penelitian yaitu mengetahui secara pasti metode yang akan di gunakan dalam penelitian sehingga dapat memperkirakan alat yang akan di bawa. Dalam pendakian gunung dan hiking tidak terlalu banyak memerlukan peralatan khusus, perlengkapan yang perlu di bawa berupa perlengkapan yang telah disebutkan. Untuk panjat tebing memerlukan peralatan yang cukup banyak, seperti tali krenmantel (statis dan dinamis), hammer, harness, carabiner, descender, ascender, sepatu panjat, chalk bag dan serbuk magnesium. Peralatan yang dibutuhkan untuk Caving atau penelusuran gua seperti headlamp, helm, alat komunikasi kadang alat panjat tebing juga di perlukan untuk menelusuri gua vertical. Arung jeram dalam kegiatan ini membutuhkan perahu karet, dayung, pelampung, pompa, helm, serta peralatan lain yang menunjang penelusuran sungai.

1.4.PACKING (Pengemasan Barang )


Sebelum melakukan kegiatan alam bebas kita biasanya menentukan dahulu peralatan dan perlengkapan yang akan dibawa, jika telah siap semua inilah saatnya mempacking barang-barang tersebut ke dalam carier atau backpack. Packing yang baik menjadikan perjalanan anda nyaman karena ringkas dan tidak menyulitkan. Kenyamanan dalam membawa beban selain ditentukan oleh struktur ransel yang baik juga dipengaruhi penyusunan barang saat mengemasnya. Prinsip dasar yang mutlak dalam mempacking adalah : Pada saat back-pack dipakai beban terberat harus jatuh ke pundak, Mengapa beban harus jatuh kepundak, ini disebabkan dalam melakukan perjalanan [misalnya pendakian] kedua kaki kita harus dalam keadaan bebas bergerak, jika salah mempacking barang dan beban terberat jatuh kepinggul akibatnya adalah kaki tidak dapat bebas bergerak dan menjadi cepat lelah karena beban backpack anda menekan pinggul belakang. Membagi berat beban secara seimbang antara bagian kanan dan kiri pundak Tujuannya adalah agar tidak menyiksa salah satu bagian pundak dan memudahkan anda menjaga keseimbangan dalam menghadapi jalur berbahaya yang membutuhkan keseimbangan seperti : meniti jembatan dari sebatang pohon, berjalan dibibir jurang, dan keadaan lainnya.

Pertimbangan lainnya adalah sebagai berikut : Kelompokkan barang sesuai kegunaannya lalu tempatkan dalam satu kantung untuk mempermudah pengorganisasiannya. Misal : alat mandi ditaruh dalam satu kantung plastik. Maksimalkan tempat yang ada, misalkan Nesting (Panci Serbaguna) jangan

11

dibiarkan kosong bagian dalamnya saat dimasukkan ke dalam carrier, isikan bahan makanan kedalamnya, misal : beras dan telur. Tempatkan barang yang sering digunakan pada tempat yang mudah dicapai pada saat diperlukan, misalnya: rain coat/jas hujan pada kantong samping carrier. Hindarkan menggantungkan barang-barang diluar carrier, karena barang diluar carrier akan mengganggu perjalanan anda akibat tersangkut-sangkut dan berkesan berantakan, usahakan semuanya dapat dipacking dalam carrier. Mengenai berat maksimal yang dapat diangkat oleh anda, sebenarnya adalah suatu angka yang relatif, patokan umum idealnya adalah 1/3 dari berat badan anda , tetapi ini kembali lagi ke kemampuan fisik setiap individu, yang terbaik adalah dengan tidak memaksakan diri, lagi pula anda dapat menyiasati pemilihan barang yang akan dibawa dengan selalu memilih barang/alat yang berfungsi ganda dengan bobot yang ringan dan hanya membawa barang yang benar-benar perlu.

12

2. IKLIM DAN MEDAN


Wilayah Indonesia merupakan pertemuan dari dua rangkaian pegunungan, yaitu sikrum pasifik dan sikrum mediteran. Jalur sikrum pasifik melewati bagian utara papua menuju selatan sampai Selandia Baru dan membentuk beberapa pegunungan, sikrum pasifik tidak mempunyai gunung berapi. Jalur pegunungan sikrum mediteran melewati pulau Sumatra dari utara hingga selatan kemudian ke pulau jawa dan bali, di Sumatra rangkaian ini berupa barisan bukit pegunungan yang terbentang sepanjang pulau, sedangkan di pulau jawa pegunungan tidak membetuk deretan melainkan tersebar dan terpisah dikelilingi oleh daratan. Gunung berapi yang terdapat di pulau jawa lebih aktif dibandingkan dengan pulau Sumatra yang menyebabkan tanah di pulau Jawa jauh lebih subur. Pulau Kalimantan tidak mempunyai gunung berapi yang aktif. Pada kegiatan di alam bebas, sebagian besar waktu kegiatan berhubungan langsung dengan alam. Oleh karena itu sangatlah penting bagi kita untuk mengetahui gejala - gejala alam. Keadaan alam disekitar kita sering dapat merupakan petunjuk akan keadaan lain. Dengan mengetahui halhal tersebut kita dapat melakukan kegiatan dengan suatu rencana yang telah dipersiapkan dan disesuaikan dengan situasi serta kondisi yang akan dihadapi maupun keadaan lainnya dengan aman, nyaman, tenang juga menyenangkan. Kita dapat mempelajari iklim dan cuaca dengan lebih mendalam lagi dalam ilmu Klimatologi. Yang merupakan bagian dari ilmu Meteorologi, dan lembaga resmi di Indonesia yang menangani tentang iklim dan cuaca adalah Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika ( BMKG ).

2.1.Iklim & Cuaca


Iklim adalah Keadaan rata-rata cuaca dalam waktu yang relatif aman disuatu daerah tertentu. Menurut ketentuan jangka waktu tersebut adalah selama 30 tahun.sedangkan Cuaca adalah keadaan udara disuatu tempat pada saat tertentu dalam waktu yang relatif singkat. Cuaca senantiasa dapat berubah-ubah dalam waktu relatif singkat Sedang iklim bersifat lebih tetap dalam jangka waktu lebih lama. Adapun unsur-unsur yang mempengaruhi iklim, yaitu: Elemen Iklim : Sinar matahari, Kelembaban, temperatur, hujan, tekanan udara, angin, awan. Faktor iklim: Latitude. altitude, vegetasi. type tanah, groun cover. Berdasarkan letak geografis, bumi kita dibagi atas 3 iklim, yaitu: Iklim tropis : 23.50 LU - 23.50 LS. Iklim Subtropis : 23.5LU - 66.5 LU dan 23.5 LS - 66.5 LS. Mini Kutub : 66.5 LU - 90 LU dan 66.5LS - 90 LS.

13

2.1.1. Iklim Matahari


2.1.1.1. Iklim Tropis Iklim tropis terletak antara 0 231/2 LU/LS dan hampir 40 % dari permukaan bumi. Ciri-ciri iklim tropis adalah sebagai berikut:

Suhu udara rata-rata tinggi, karena matahari selalu vertikal. Umumnya suhu udara antara 20- 23C. Bahkan di beberapa tempat rata-rata suhu tahunannya mencapai 30C. Amplitudo suhu rata-rata tahunan kecil. Di kwatulistiwa antara 1 5C, sedangkan ampitudo hariannya lebih besar. Tekanan udaranya rendah dan perubahannya secara perlahan dan beraturan. Hujan banyak dan lebih banyak dari daerah-daerah lain di dunia. 2.1.1.2. Iklim Sub Tropis

Iklim sub tropis terletak antara 231/2 40LU/LS. Daerah ini merupakan peralihan antara iklim tropis dan iklim sedang. Ciri-ciri iklim sub tropis adalah sebagai berikut:

Batas yang tegas tidak dapat ditentukan dan merupakan daerah peralihan dari daerah iklim tropis ke iklim sedang. Terdapat empat musim, yaitu musim panas, dingin, gugur, dan semi. Tetapi musim dingin pada iklim ini tidak terlalu dingin. Begitu pula dengan musim panas tidak terlalu panas. Suhu sepanjang tahun menyenangkan. Maksudnya tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin.

Daerah sub tropis yang musim hujannya jatuh pada musim dingin dan musim panasnya kering disebut daerah iklim Mediterania, dan jika hujan jatuh pada musim panas dan musim dinginnya kering disebut daerah iklim Tiongkok. 2.1.1.3. Iklim Sedang

Iklim sedang terletak antara 40- 661/2 LU/LS. Ciri-ciri iklim sedang adalah sebagai berikut:

Banyak terdapat gerakan-gerakan udara siklonal, tekanan udara yang sering berubah-ubah, arah angin yang bertiup berubah-ubah tidak menentu, dan sering terjadi badai secara tibatiba. Amplitudo suhu tahunan lebih besar dan amplitudo suhu harian lebih kecil dibandingkan dengan yang terdapat pada daerah iklim tropis. 2.1.1.4. Iklim Dingin (Kutub)

Iklim dingin terdapat di daerah kutub. Oleh sebab itu iklim ini disebut pula sebagai iklim kutub.Iklim dingin dapat dibagi dua, yaitu iklim tundra dan iklim es. Ciri-ciri iklim tundra adalah sebagai berikut:

14

Musim dingin berlangsung lama Musim panas yang sejuk berlangsung singkat. Udaranya kering. Tanahnya selalu membeku sepanjang tahun. Di musim dingin tanah ditutupi es dan salju. Di musim panas banyak terbentuk rawa yang luas akibat mencairnya es di permukaan tanah. Vegetasinya jenis lumut-lumutan dan semak-semak. Wilayahnya meliputi: Amerika utara, pulau-pulau di utara Kanada, pantai selatan Greenland, dan pantai utara Siberia.

Sedangkan ciri-ciri iklim es atau iklim kutub adalah sebagai berikut:


Suhu terus-menerus rendah sekali sehingga terdapat salju abadi. Wilayahnya meliputi: kutub utara, yaitu Greenland (tanah hijau) dan Antartika di kutub selatan.

2.1.2. Iklim Fisis


Iklim fisis adalah berdasarkan fakta sesungguhnya di suatu wilayah muka bumi sebagai hasil pengaruh lingkungan alam yang terdapat di wilayah tersebut. Misalnya, pengaruh lautan, daratan yang luas, relief muka bumi, angin, dan curah hujan. Iklim Fisis terdiri dari: 2.1.2.1. Iklim laut (Maritim) Iklim laut berada di daerah (1) tropis dan sub tropis; dan (2) daerah sedang. Keadaan iklim di kedua daerah tersebut sangat berbeda. Ciri iklim laut di daerah tropis dan sub tropis sampai garis lintang 40, adalah sebagai berikut: Suhu rata-rata tahunan rendah; Amplitudo suhu harian rendah/kecil; Banyak awan, dan Sering hujan lebat disertai badai. Ciri-ciri iklim laut di daerah sedang, yaitu sebagai berikut: Amplituda suhu harian dan tahunan kecil; Banyak awan; Banyak hujan di musim dingin dan umumnya hujan rintik-rintik; Pergantian antara musim panas dan dingin terjadi tidak mendadak dan tiba-tiba. 2.1.2.2. Iklim Darat (Kontinen) Iklim darat dibedakan di daerah tropis dan sub tropis, dan di daerah sedang. Ciri-ciri iklim darat di daerah tropis dan sub tropis sampai lintang 40, yaitu sebagai berikut: Amplitudo suhu harian sangat besar sedang tahunannya kecil; dan Curah hujan sedikit dengan waktu hujan sebentar disertai taufan. Ciri iklim darat di daerah sedang, yaitu sebagai berikut: 15

Amplitudo suhu tahunan besar; Suhu rata-rata pada musim panas cukup tinggi dan pada musim dingin rendah; dan Curah hujan sangat sedikit dan jatuh pada musim panas.

2.1.2.3. Iklim Dataran Tinggi Iklim ini terdapat di dataran tinggi dengan ciri-ciri, adalah sebagai berikut: Amplitudo suhu harian dan tahunan besar; Udara kering, Lengas (kelembaban udara) nisbi sangat rendah; dan Jarang turun hujan. 2.1.2.4. Iklim Gunung Iklim gunung terdapat di dataran tinggi, seperti di Tibet dan Dekan. Ciri-cirinya, yaitu sebagai berikut: Amplitudo suhu lebih kecil dibandingkan iklim dataran tinggi; Terdapat di daerah sedang; Amplitudo suhu harian dan tahunan kecil; Hujan banyak jatuh di lereng bagian depan dan sedikit di daerah bayangan hujan; Kadang banyak turun salju. 2.1.2.5. Iklim Musim (Muson) Iklim ini terdapat di daerah yang dilalui iklim musim yang berganti setiap setengah tahun. Ciricirinya adalah sebagai berikut: Setengah tahun bertiup angin laut yang basah dan menimbulkan hujan; Setengah tahun berikutnya bertiup angin barat yang kering dan akan menimbulkan musim kemarau.

2.1.3. Penaksiran cuaca


Untuk mengetahui cuaca hari ini dan untuk beberapa saat yang akan datang kita bisa melakukan dengan cara tradisional tanpa menggunakan teknologi apapun, kita bisa memperkirakan apakah cuaca akan baik, buruk, cerah, hujan, dan lain sebagainya hanya dengan melihat kondisi dan gejala-gejala yang terlihat di alam. Matahari, bulan, angin, kabut, awan dan asap bisa dijadikan patokan untuk prediksi cuaca ke depan, namun sudah pasti hasilnya tidak akan 100% tepat. Ada beberapa obyek yang bisa dijadikan patokan untuk memprediksi cuaca, yaitu : Memprediksi Cuaca Dengan Melihat Kondisi Matahari - Apabila ketika terbit memiliki warna merah tua disertai awan gelap maka kemungkinan akan turun hujan. Jika terang dengan cahaya penuh maka kemungkinan cuaca akan cerah. - Jika ketika matahari terbenam warnanya kuning cerah dan warna oranye di bawahnya, maka kemungkinan hujan akan turun. Hujan juga mungkin akan turun jika warnanya kuning pucat. - Bila matahari berwarna terang dan bercahaya, berarti cuaca akan baik. - Bila matahari berwarana kuning pucat juga berarti hujan akan turun. Memprediksi Cuaca Dengan Melihat Kondisi Bulan - Jika bulan bersinar sangat terang, itu berarti menandakan cuaca dengan baik atau cerah. 16

- Jika banyak awan yang menyelimuti bulan ada kemungkinan hujan akan turun. - Jika ada cahaya lingkaran di sekitar bulan kemungkinan ada suatu perubahan cuaca. Memprediksi Cuaca Dengan Melihat Kondisi Kabut - Jika kabut menggumpal cerah seperti awan maka cuaca mungkin akan baik. - Jika ada kabut gunung kemungkinan akan ada hujan, akan tetapi jika kabut lembah maka kirakira kemungkinan cuaca akan cerah. - Cuaca berawan/berkabut di pagi hari yang terlihat semakin cerah, maka mungkin cuaca akan terus cerah. Memprediksi Cuaca Dengan Melihat Kondisi Angin - Jika ada angin lemah dari arah utara atau timur kemungkinan akan terjadi cuaca baik, namun jika datangnya dari arah barat atau barat daya, kemungkinan hujan atau gerimis akan tiba. - Jika putaran angin searah jarum jam, maka cuaca kemungkinan baik. Sedangkan jika arah putaran angin berputar berlawanan arah jarum jam kemungkinan akan hujan. Memprediksi Cuaca Dengan Melihat Kondisi Asap - Jika kita membakar sesuatu dengan asap membumbung tinggi menjulang ke langit, kemungkinan cuaca cerah. - Apabila asap yang dihasilkan dari pembakaran cepat pudar dan hilang, serta arahnya agak condong ke bawah, kemungkinan hujan akan turun membasahi permukaan bumi. Memprediksi Cuaca Dengan Melihat Kondisi Kabut - Jika kabut menggumpal cerah seperti awan maka cuaca mungkin akan baik. - Jika ada kabut gunung kemungkinan akan ada hujan, akan tetapi jika kabut lembah maka kirakira kemungkinan cuaca akan cerah. - Cuaca berawan/berkabut di pagi hari yang terlihat semakin cerah, maka mungkin cuaca akan terus cerah. Memprediksi Cuaca Dengan Melihat Kondisi Awan Berbeda dengan obyek lainnya, kondisi awan ini terdapat beberapa jenis dilihat dari bentuknya dan formasinya yang disebabkan oleh tekanan udara, yaitu : a. Cirrocumulus Clouds Bulatan-bulatan kecil awan yang terkumpul membentuk suatu hamparan berarak-arak bawah langit biru cerah, biasanya membawa alamat cuaca yang baik dalam waktu dekat, diikuti / disusul dengan air kencang serta hujan yang tidak lama. Awan ini melayang pada ketinggian 5 8 km. b. Altocumulus Clouds Semacam Cirrocumulus Clouds dengan bentuk berupa pilinan tali yang lebih besar. lebih tebal, tidak terlalu putih dan dengan bayangan pada lipatannya. Awan ini membawa tanda bahwa cuaca baik, biasanya terlihat setelah angin kencang yang disertai hujan. Altocumulus melayang pada ketinggian 1.5 - 6 km c. Cumulonimbus Clouds Gumpalan besan awan yang membumbung dan setinggi hampir 6 km dengan bentuk melebar pada bagian yang tinggi. Awan ini membawa pertanda akan turun hujan lebat, angin kencang disertai gemuruh guntur dan kilat. Cumulonimbus membumbung dan ketinggian 1.5 10 km. d. Cumulus Clouds Kumpulan awan yang paling mudah dikenali sebagai bongkahan kapas-kapas putih yang melayang pada ketinggian 2,5 km. Awan ini hanya membawa pertanda bahwa cuaca akan cerah bila bongkahannya terpisah jauh. tapi bila keadaan angin membuatnya menjadi berkumpul menjadi suatu bongkahan yang besar, maka akan menjadi hujan besar. bila 17

ditengah lautan terlihat awan cumulus tanpa kehadiran awan lain di langit, seringkali menunjukkan bahwa dibawahnya terdapat daratan. e. Cirrus Clouds Awan yang membentuk seperti tali putih yang terurai dengan bagian yang terurai membumbung keatas. Awan mi biasanya terlihat pada saat cuaca yang baik dengan angin sedang. Cirrus melayang pada ketinggian 5 - 9 km. f. Cirrostratus Clouds Awan yang terbentuk dan partikel es dan terlihat seperti cirrus. tetapi tidak melenting membumbung keatas. Hanya awan ini membuat lingkaran / gelang cahaya di sekeliling matahari atau bulan. Bila lingkaran cahayanya besar. pertanda cuaca baik. sebaliknya bila kecil dan lebih dekat ke lingkaran matahari atau bulan. pertanda cuaca akan kurang menyenangkan. Bila langit ditutupi oleh awan cirrus dan langit diatasnya terlihat gelap dan formasinya berubah jadi Cirrostratus maka pertanda hari akan hujan. Cirrostratus melayang pada ketinggian 5 - 9 km. g. Altos fratus Clouds Suatu bentuk kabut kelabu yang menyebar di matahari atau bulan bisa terlihat seperti cahaya dibelakang tirai kabut. Bila kabut ini semakin tebal sehingga cahayanya benar-benan terhalang dan gelap. maka akan turun hujan. Aliostratus melayang pada ketinggian 2.5 - Skm. h. Nimbostratus Clouds Awan yang berupa selimut tebal dan membentang gelap. merupakan pentanda akan turun hujan dalam 4 - 5 jam mendatang dan biasanya hujan berlangsung selama benjam jam. Nimbostratus melayang pada ketinggian 1,5 - 5 km. i. Stratocumulus Clouds Awan yang merupakan suatu bentuk udara dingin. kasar. berbentuk masa yang berombak-ombak. biasanya menutupi seluruh langit. walaupun seringkali tipis cukup bagi matahani menyibaknya. Pancar cahaya dapat ditimbulkan dan awan ini tetapi biasanya menghilang pada sore hari dan meninggalkan langit yang bersih pada malam harinya. Awan mi melayang pada ketinggian kurang dari 2.5 km. j. Strato Clouds Awan yang sangat tipis dan kondisi lapisannya sama/seragam seperti kabut di udara. seringkali tergambar bagaikan bukit kabut ketika awan terjadi. Awan stratus bukan pertanda akan hujan normal tetapi dapat memproduksi gerimis kecil. Ketika bentuknya menjadi lebih tebaUberkabut semalaman dan menutupi langit pada pagi harinya. biasanya disusul de.ngan hari yang baik. Stratus ini berada pada ketinggian 2.5 km.

18

2.2.Medan
Berikut adalah sedikit uraian singkat tentang beberapa medan penempuhan yang biasa di tempuh oleh para penggiat alam terbuka :

2.2.1. Hutan Primer


Jarak pandang tergantung dari kerapatan tumbuhan yang ada, berkisar antara 5 sampai dengan 70 meter.Hutan Primer memiliki pohon dewasa yang berumur sekitar 100 tahun dan tumbuh di daerah hutan yang masih asli dan belum dijelajahi oleh manusia.Pucuk-pucuk pohon tersebut membentuk tajuk (kanopi) yang rapat dan tingginya lebih dari 30 meter. Hal tersebut menyebabkan sedikitnya cahaya pada bagian bawahnya dan terdapat semak belukar yang rapat.

2.2.2. Hutan Sekunder


Merupaka bekas hutan pimer yang sudah dieksploitasi dan telah dibiarkan menjadi hutan kembali. Terdapat banyak belukar yang sulit ditembus karena kurangnya gambaran medan, tetapi dapat ditembus dengan bantuan kompas. Fauna yang tinggal didaerah ini bervariasi, didasarnya terdapat reptil, diatas perdu terdapat burung ang beraneka ragam dan diatas pohon sering terdapat kera. Hutan Homogen Merupakan hutan yang hanya terdiri dari satu jenis tanaman saja. Hutan heterogen Merupakan hutan yang terdiri dari bermacam-macam tanaman.

2.2.3. Savana
Merupakan padang rumput yang diselingi oleh perdu, daerah ini merupakan daerah peralihan dari stepa ke hutan. Dan stepa itu merupakan padang rumput di daerah sedang yang akan hijau pada musim penghujan dan renggas pada musim kemarau.

2.2.4. Sungai
Bagian melintang dari profil sungai disebut profil melintang sungai dan searah sungai disebut profil memanjang. Banyak air yang melewati profil yang memanjang disebut kapasitas sungai.Pada tempat yang lurus air pada bagian tengah permukaan sungai alirannya tercepat, disebut benang arus atau garis arus. Profil memanjang sungai dapat dibagi menjadi : - Bagian Hulu Kemiringan sungai besar, arus air kencang dan tenaga erosi kuat. - Bagian Tengah Sungai Kemiringan sungai semakin kurang sehingga tenaga erosi dan transportasi juga berkurang. Lereng sungai berubah kearah kotak. Erosi mulai kearah samping. - Bagian Hilir

19

Kemiringan sungai mendekati nol. Arus air sangat kecil, erosi hampir tidak ada, banyak terdapat sedimen, air keruh, kadangkadang terdapat beting atau pulau ditengah sungai. Arah berkelok-kelok kadang-kadang berganti aliran pada waktu banjir sehingga mempunyai muara baru.

2.2.5. Pantai dan Laut


Garis pantai merupakan garis yang menujkukkan tinggi air pasang rata-rata antara laut dan darat. Pantai merupakan bagian darat yang terdekat dengan laut. Pesisir adalah daerah yang tergenang air laut pada saat pasang dan kering ketika pasang surut. Sebagian besar lautan umumnya kedalamannya kurang dari 200 meter. Nama bagian ini adalah laut dangkal. Bagian ini menjadi batasan antara daratan dan lautan dan disebut paparan (shelf). Paparan sebenarnya termasuk Kontinental. Lebar paparan tidak akan sama di suatu tempat.. Lautan dapat dibagi menjadi dua bagian, yaitu : - Laut Ingresi Terjadi karena gerakan-gerakan tektonik, terlebih-lebih gerakan vertikal yang menyebabkan terdapatnya daerah yang turun. Umumnya laut ingresi merupakan laut dalam. - Laut Transgresi Terjadi karena terdapatnya daratan yang turun sehinggan daerah ini digenagi air laut atau air laut sendiri yang naik.

2.2.6. Rawa
Rawa dapat dibagi menurut asal kejadiannya / tempatnya yaitu; rawa pantai, rawa pegunungan, rawa dataran rendah / sungai. Terjadinya rawa disebabkan oleh: - Genangan air yang tidak terbuang karena kedaan alam sekitarnya - Hutan primer yang dibuka yang menyebabkan air tidak tertahan lagi oleh pepohonan yang dapat menyebabkan erosi dan banjir. - Pertemuan air laut dan air sungai - Pendangkalan yang disebabkan oleh peristiwa alam, selanjutnya terisi air.

20

3. NAVIGASI DARAT
Navigasi adalah penetuan posisi dan arah perjalanan, baik di medan perjalanan atau di peta. Navigasi terdiri atas navigasi darat, sungai, pantai dan laut, namun yang umum digunakan oleh para penggiat alam adalah navigasi darat. Navigasi darat adalah ilmu praktis. Kemampuan bernavigasi dapat terasah jika sering berlatih. Pemahaman teori dan konsep hanyalah faktor yang membantu, dan tidak menjamin jika mengetahui teorinya secara lengkap, maka kemampuan navigasinya menjadi tinggi. Bahkan seorang jago navigasi yang tidak pernah berlatih dalam jangka waktu lama, dapat mengurangi kepekaannya dalam menerjemahkan tanda-tanda di peta ke medan sebenarnya, atau menerjemahkan tanda-tanda medan ke dalam peta. Untuk itu, latihan sesering mungkin akan membantu kita untuk dapat mengasah kepekaan, dan pada akhirnya navigasi darat yang telah kita pelajari menjadi bermanfaat untuk kita. Pada prinsipnya navigasi adalah cara menentukan arah dan posisi, yaitu arah yang akan dituju dan posisi keberadaan navigator berada dimedan sebenarnya yang di proyeksikan pada peta. Beberapa media dasar navigasi darat adalah :

3.1. Peta
Peta adalah penggambaran dua dimensi (pada bidang datar) dari sebagian atau keseluruhan permukaan bumi yang dilihat dari atas, kemudian diperbesar atau diperkecil dengan perbandingan tertentu. Dalam navigasi darat digunakan peta topografi. Peta ini memetakan tempat-tempat dipermukaan bumi yang berketinggian sama dari permukaan laut menjadi bentuk garis kontur. Beberapa unsur yang bisa dilihat dalam peta : Judul peta; biasanya terdapat di atas, menunjukkan letak peta Nomor peta; selain sebagai nomor registrasi dari badan pembuat, kita bisa menggunakannya sebagai petunjuk jika kelak kita akan mencari sebuah peta Koordinat peta; penjelasannya dapat dilihat dalam sub berikutnya Kontur; adalah merupakan garis khayal yang menghubungkan titik titik yang berketinggian sama diatas permukaan laut. Skala peta; adalah perbandingan antara jarak peta dan jarak horizontal dilapangan. Ada dua macam skala yakni skala angka (ditunjukkan dalam angka, misalkan 1:25.000, satu senti dipeta sama dengan 25.000 cm atau 250 meter di keadaan yang sebenarnya), dan skala garis (biasanya di peta skala garis berada dibawah skala angka). Legenda peta ; adalah simbol-simbol yang dipakai dalam peta tersebut, dibuat untuk memudahkan pembaca menganalisa peta.

21

Di Indonesia, peta yang lazim digunakan adalah peta keluaran Direktorat Geologi Bandung, lalu peta dari Jawatan Topologi, yang sering disebut sebagai peta AMS (American Map Service) dibuat oleh Amerika dan rata-rata dikeluarkan pada tahun 1960. Peta AMS biasanya berskala 1:50.000 dengan interval kontur (jarak antar kontur) 25m. Selain itu ada peta keluaran Bakosurtanal (Badan Koordinasi Survey dan Pemetaan Nasional) yang lebih baru, dengan skala 1:50.000 atau 1:25.000 (dengan interval kontur 12,5 m). Peta keluaran Bakosurtanal biasanya berwarna.

3.2. Koordinat
Peta Topografi selalu dibagi dalam kotak-kotak untuk membantu menentukan posisi dipeta dalam hitungan koordinat. Koordinat adalah kedudukan suatu titik pada peta. Secara teori, koordinat merupakan titik pertemuan antara absis dan ordinat. Koordinat ditentukan dengan menggunakan sistem sumbu, yakni perpotongan antara garis-garis yang tegak lurus satu sama lain. Sistem koordinat yang resmi dipakai ada dua macam yaitu : Koordinat Geografis (Geographical Coordinate) ; Sumbu yang digunakan adalah garis bujur (bujur barat dan bujur timur) yang tegak lurus dengan garis khatulistiwa, dan garis lintang (lintang utara dan lintang selatan) yang sejajar dengan garis khatulistiwa. Koordinat geografis dinyatakan dalam satuan derajat, menit dan detik. Pada peta Bakosurtanal, biasanya menggunakan koordinat geografis sebagai koordinat utama. Pada peta ini, satu kotak (atau sering disebut satu karvak) lebarnya adalah 3.7 cm. Pada skala 1:25.000, satu karvak sama dengan 30 detik (30"), dan pada peta skala 1:50.000, satu karvak sama dengan 1 menit (60"). Koordinat Grid (Grid Coordinate atau UTM) ; Dalam koordinat grid, kedudukan suatu titik dinyatakan dalam ukuran jarak setiap titik acuan. Untuk wilayah Indonesia, titik acuan berada disebelah barat Jakarta (60 LU, 980 BT). Garis vertikal diberi nomor urut dari selatan ke utara, sedangkan horizontal dari barat ke timur. Sistem koordinat mengenal penomoran 4 angka, 6 angka dan 8 angka. Pada peta AMS, biasanya menggunakan koordinat grid. Satu karvak sebanding dengan 2 cm. Karena itu untuk penentuan koordinat koordinat grid 4 angka, dapat langsung ditentukan. Penentuan koordinat grid 6 angka, satu karvak dibagi terlebih dahulu menjadi 10 bagian (per 2 mm). Sedangkan penentuan koordinat grid 8 angka dibagi menjadi sepuluh bagian (per 1 mm).

3.3. Analisa Peta


Salah satu faktor yang sangat penting dalam navigasi darat adalah analisa peta. Dengan satu peta, kita diharapkan dapat memperoleh informasi sebanyak-banyaknya tentang keadaan medan sebenarnya, meskipun kita belum pernah mendatangi daerah di peta tersebut.

22

Unsur dasar peta ; Untuk dapat menggali informasi sebanyak-banyaknya, pertama kali kita harus cek informasi dasar di peta tersebut, seperti judul peta, tahun peta itu dibuat, legenda peta dan sebagainya. Disamping itu juga bisa dianalisa ketinggian suatu titik (berdasarkan pemahaman tentang kontur), sehingga bisa diperkirakan cuaca, dan vegetasinya. Mengenal tanda medan ; Disamping tanda pengenal yang terdapat dalam legenda peta, kita dapat menganalisa peta topografi berdasarkan bentuk kontur. Beberapa ciri kontur yang perlu dipahami sebelum menganalisa tanda medan : Antara garis kontur satu dengan yang lainnya tidak pernah saling berpotongan Garis yang berketinggian lebih rendah selalu mengelilingi garis yang berketinggian lebih tinggi, kecuali diberi keterangan secara khusus, misalnya kawah Beda ketinggian antar kontur adalah tetap meskipun kerapatan berubah-ubah Daerah datar mempunyai kontur jarang-jarang sedangkan daerah terjal mempunyai kontur rapat. Beberapa tanda medan yang dapat dikenal dalam peta topografi: o Puncak bukit atau gunung biasanya berbentuk lingkaran kecil, tertelak ditengah-tengah lingkaran kontur lainnya. o Punggungan terlihat sebagai rangkaian kontur berbentuk U yang ujungnya melengkung menjauhi puncak o Lembahan terlihat sebagai rangkaian kontur berbentuk V yang ujungnya tajam menjorok kepuncak. Kontur lembahan biasanya rapat. o Saddle, daerah rendah dan sempit diantara dua ketinggian o Pass, merupakan celah memanjang yang membelah suatu ketinggian o Sungai, terlihat dipeta sebagai garis yang memotong rangkaian kontur, biasanya ada di lembahan, dan namanya tertera mengikuti alur sungai. Dalam membaca alur sungai ini harap diperhatikan lembahan curam, kelokan-kelokan dan arah aliran. o Bila peta daerah pantai, muara sungai merupakan tanda medan yang sangat jelas, begitu pula pulau-pulau kecil, tanjung dan teluk o Pengertian akan tanda medan ini mutlak diperlukan, sebagai asumsi awal dalam menyusun perencanaan perjalanan

3.4. Kompas
Kompas adalah alat penunjuk arah, dan karena sifat magnetnya, jarumnya akan selalu menunjuk arah utara-selatan (meskipun utara yang dimaksud disini bukan utara yang sebenarnya, tapi utara magnetis). Secara fisik, kompas terdiri dari : Badan, tempat komponen lainnya berada Jarum, selalu menunjuk arah utara selatan, dengan catatan tidak dekat dengan megnet lain/tidak dipengaruhi medan magnet, dan pergerakan jarum tidak terganggu/peta dalam posisi horizontal. 23

Skala penunjuk, merupakan pembagian derajat sistem mata angin. Jenis kompas yang biasa digunakan dalam navigasi darat ada dua macam yakni kompas bidik (misal kompas prisma) dan kompas orienteering (misal kompas silva, suunto dll). Untuk membidik suatu titik, kompas bidik jika digunakan secara benar lebih akurat dari kompas silva. Namun untuk pergerakan dan kemudahan ploting peta, kompas orienteering lebih handal dan efisien. Dalam memilih kompas, harus berdasarkan penggunaannya. Namun secara umum, kompas yang baik adalah kompas yang jarumnya dapat menunjukkan arah utara secara konsisten dan tidak bergoyang-goyang dalam waktu lama. Bahan dari badan kompas pun perlu diperhatikan harus dari bahan yang kuat/tahan banting mengingat kompas merupakan salah satu unsur vital dalam navigasi darat Cttn: saat ini sudah banyak digunakan GPS [global positioning system] dengan tehnologi satelite untuk mengantikan beberapa fungsi kompas.

3.5. Orientasi Peta


Orientasi peta adalah menyamakan kedudukan peta dengan medan sebenarnya (atau dengan kata lain menyamakan utara peta dengan utara sebenarnya). Sebelum anda mulai orientasi peta, usahakan untuk mengenal dulu tanda-tanda medan sekitar yang menyolok dan posisinya di peta. Hal ini dapat dilakukan dengan pencocokan nama puncakan, nama sungai, desa dll. Jadi minimal anda tahu secara kasar posisi anda dimana. Orientasi peta ini hanya berfungsi untuk meyakinkan anda bahwa perkiraan posisi anda dipeta adalah benar. Langkah-langkah orientasi peta: Usahakan untuk mencari tempat yang berpemandangan terbuka agar dapat melihat tandatanda medan yang menyolok. Siapkan kompas dan peta anda, letakkan pada bidang datar Utarakan peta, dengan berpatokan pada kompas, sehingga arah peta sesuai dengan arah medan sebenarnya Cari tanda-tanda medan yang paling menonjol disekitar anda, dan temukan tanda-tanda medan tersebut di peta. Lakukan hal ini untuk beberapa tanda medan Ingat tanda-tanda itu, bentuknya dan tempatnya di medan yang sebenarnya. Ingat hal-hal khas dari tanda medan. Jika anda sudah lakukan itu semua, maka anda sudah mempunyai perkiraan secara kasar, dimana posisi anda di peta. Untuk memastikan posisi anda secara akurat, dipakailah metode resection. 3.5.1. Resection Prinsip resection adalah menentukan posisi kita dipeta dengan menggunakan dua atau lebih tanda medan yang dikenali. Teknik ini paling tidak membutuhkan dua tanda medan yang terlihat jelas dalam peta dan dapat dibidik pada medan sebenarnya (untuk latihan resection biasanya dilakukan dimedan terbuka seperti kebun teh misalnya, agar tanda medan yang ekstrim terlihat dengan jelas). Tidak setiap tanda medan harus dibidik, minimal dua, tapi posisinya sudah pasti. Langkah-langkah melakukan resection: 24

Lakukan orientasi peta Cari tanda medan yang mudah dikenali di lapangan dan di peta, minimal 2 buah Dengan busur dan penggaris, buat salib sumbu pada tanda-tanda medan tersebut (untuk alat tulis paling ideal menggunakan pensil mekanik-B2). Bidik tanda-tanda medan tersebut dari posisi kita dengan menggunakan kompas bidik. Kompas orienteering dapat digunakan, namun kurang akurat. Pindahkan sudut back azimuth bidikan yang didapat ke peta dan hitung sudut pelurusnya. Lakukan ini pada setiap tanda medan yang dijadikan sebagai titik acuan. Perpotongan garis yang ditarik dari sudut-sudut pelurus tersebut adalah posisi kita dipeta.

3.5.2. Intersection Prinsip intersection adalah menentukan posisi suatu titik (benda) di peta dengan menggunakan dua atau lebih tanda medan yang dikenali di lapangan. Intersection digunakan untuk mengetahui atau memastikan posisi suatu benda yang terlihat dilapangan tetapi sukar untuk dicapai atau tidak diketahui posisinya di peta. Syaratnya, sebelum intersection kita sudah harus yakin terlebih dahulu posisi kita dipeta. Biasanya sebelum intersection, kita sudah melakukan resection terlebih dahulu. Langkah-langkah melakukan intersection adalah: . Lakukan orientasi peta Lakukan resection untuk memastikan posisi kita di peta. Bidik obyek yang kita amati Pindahkan sudut yang didapat ke dalam peta Bergerak ke posisi lain dan pastikan posisi tersebut di peta. Lakukan langkah 1-3 Perpotongan garis perpanjangan dari dua sudut yang didapat adalah posisi obyek yang dimaksud. 3.5.3.Azimuth - Back Azimuth Azimuth adalah sudut antara satu titik dengan arah utara dari seorang pengamat. Azimuth disebut juga sudut kompas. Jika anda membidik sebuah tanda medan, dan memperolah sudutnya, maka sudut itu juga bisa dinamakan sebagai azimuth. Kebalikannya adalah back azimuth. Dalam resection back azimuth diperoleh dengan cara: Jika azimuth yang kita peroleh lebih dari 180 maka back azimuth adalah azimuth dikurangi 180. Misal anda membidik tanda medan, diperoleh azimuth 200. Back azimuthnya adalah 200 - 180 = 20 Jika azimuth yang kita peroleh kurang dari 180, maka back azimuthnya adalah 180 ditambah azimuth. Misalkan, dari bidikan terhadap sebuah puncak, diperoleh azimuth 160, maka back azimuthnya adalah 180+160 = 340 Dengan mengetahui azimuth dan back azimuth ini, memudahkan kita untuk dapat melakukan ploting peta (penarikan garis lurus di peta berdasarkan sudut bidikan).

25

Selain itu sudut kompas dan back azimuth ini dipakai dalam metode pergerakan sudut kompas (lurus/ man to man-biasa digunakan untuk Kompas Bintang). Prinsipnya membuat lintasan berada pada satu garis lurus dengan cara membidikaan kompas ke depan dan ke belakang pada jarak tertentu. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut: Titik awal dan titik akhir perjalanan di plot di peta, tarik garis lurus dan hitung sudut yang menjadi arah perjalanan (sudut kompas). Hitung pula sudut dari titik akhir ke titik awal. Sudut ini dinamakan back azimuth. Perhatikan tanda medan yang menyolok pada titik awal perjalanan. Perhatikan tanda medan lain pada lintasan yang dilalui. Bidikkan kompas seusai dengan arah perjalanan kita, dan tentukan tanda medan lain di ujung lintasan/titik bidik. Sudut bidikan ini dinamakan azimuth. Pergi ke tanda medan di ujung lintasan, dan bidik kembali ke titik pertama tadi, untuk mengecek apakah arah perjalanan sudah sesuai dengan sudut kompas (back azimuth). Sering terjadi tidak ada benda/tanda medan tertentu yang dapat dijadikan sebagai sasaran. Untuk itu dapat dibantu oleh seorang rekan sebagai tanda. Sistem pergerakan semacam ini sering disebut sebagai sistem man to man.

3.6. Merencanakan Jalur Lintasan


Dalam navigasi darat tingkat lanjut, kita diharapkan dapat menyusun perencanaan jalur lintasan dalam sebuah medan perjalanan. Sebagai contoh anda misalnya ingin pergi ke suatu gunung, tapi dengan menggunakan jalur sendiri. Penyusunan jalur ini dibutuhkan kepekaan yang tinggi, dalam menafsirkan sebuah peta topografi, mengumpulkan data dan informasi dan mengolahnya sehingga anda dapat menyusun sebuah perencanaan perjalanan yang matang. Dalam proses perjalanan secara keseluruhan, mulai dari transportasi sampai pembiayaan, disini kita akan membahas khusus tentang perencanaan pembuatan medan lintasan. Ada beberapa hal yang dapat dijadikan bahan pertimbangan sebelum anda memplot jalur lintasan. Pertama, anda harus membekali dulu kemampuan untuk membaca peta, kemampuan untuk menafsirkan tandatanda medan yang tertera di peta, dan kemampuan dasar navigasi darat lain seperti resection, intersection, azimuth back azimuth, pengetahuan tentang peta kompas, dan sebagainya, minimal sebagaimana yang tercantum dalam bagian sebelum ini. Kedua, selain informasi yang tertera dipeta, akan lebih membantu dalam perencanaan jika anda punya informasi tambahan lain tentang medan lintasan yang akan anda plot. Misalnya keterangan rekan yang pernah melewati medan tersebut, kondisi medan, vegetasi dan airnya. Semakin banyak informasi awal yang anda dapat, semakin matang rencana anda. Tentang jalurnya sendiri, ada beberapa macam jalur lintasan yang akan kita buat. Pertama adalah tipe garis lurus, yakni jalur lintasan berupa garis yang ditarik lurus antara titik awal dan titik akhir. Kedua, tipe garis lurus dengan titik belok, yakni jalur lintasan masih berupa garis lurus, tapi lebih fleksibel 26

karena pada titik-titik tertentu kita berbelok dengan menyesuaian kondisi medan. Yang ketiga dengan guide/patokan tanda medan tertentu, misalnya guide punggungan/guide lembahan/guide sungai. Jalur ini lebih fleksibel karena tidak lurus benar, tapi menyesuaikan kondisi medan, dengan tetap berpatokan tanda medan tertentu sebagai petokan pergerakannya.

Untuk membuat jalur lintasan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Usahakan titik awal dan titik akhir adalah tanda medan yang ekstrim, dan memungkinkan untuk resection dari titik-titik tersebut. Titik awal harus mudah dicapai/gampang aksesnya Disepanjang jalur lintasan harus ada tanda medan yang memadai untuk dijadikan sebagai patokan, sehingga dalam perjalanan nanti anda dapat menentukan posisi anda di peta sesering mungkin. Dalam menentukan jalur lintasan, perhatikan kebutuhan air, kecepatan pergerakan vegetasi yang berada dijalur lintasan, serta kondisi medan lintasan. Anda harus bisa memperkirakan hari ke berapa akan menemukan air, hari ke berapa medannya berupa tanjakan terjal dan sebagainya. Mengingat banyaknya faktor yang perlu diperhatikan, usahakan untuk selalu berdiskusi dengan regu atau dengan orang yang sudah pernah melewati jalur tersebut sehingga resiko bisa diminimalkan.

3.7. Penampang Lintasan


Penampang lintasan adalah penggambaran secara proporsional bentuk jalur lintasanjika dilihat dari samping, dengan menggunakan garis kontur sebagai acuan. Sebagaimana kita ketahui bahwa peta topografi yang dua dimensi, dan sudut pendangnya dari atas, agak sulit bagi kita untuk membayangkan bagaimana bentuk medan lintasan yang sebenarnya, terutama menyangkut ketinggian. Dalam kontur yang kerapatannya sedemikian rupa, bagaimana kira-kira bentuk di medan sebenarnya. Untuk memudahkan kita menggambarkan bentuk medan dari peta topografi yang ada, maka dibuatlah penampang lintasan. Beberapa manfaat penampang lintasan : Sebagai bahan pertimbangan dalam menyusun perencanaan perjalanan Memudahkan kita untuk menggambarkan kondisi keterjalan dan kecuraman medan Dapat mengetahui titik-titik ketinggian dan jarak dari tanda medan tertentu Untuk menyusun penampang lintasan biasanya menggunakan kertas milimeter block, guna menambah akurasi penerjemahan dari peta topografi ke penampang.

27

Langkah-langkah membuat penampang lintasan: Siapkan peta yang sudah diplot, kertas milimeter blok, pensil mekanik/pensil biasa yang runcing, penggaris dan penghapus Buatlah sumbu x, dan y. sumbu x mewakili jarak, dengan satuan rata-rata jarak dari lintasan yang anda buat. Misal meter atau kilometer. Sumbu y mewakili ketinggian, dengan satuan mdpl (meter diatas permukaan laut). Angkanya bisa dimulai dari titik terendah atau dibawahnya dan diakhiri titik tertinggi atau diatasnya. Tempatkan titik awal di sumbu x=0 dan sumbu y sesuai dengan ketinggian titik tersebut. Lalu peda perubahan kontur berikutnya, buatlah satu titik lagi, dengan jarak dan ketinggian sesuai dengan perubahan kontur pada jalur yang sudah anda buat. Demikian seterusnya hingga titik akhir. Perubahan satu kontur diwakili oleh satu titik. Titik-titik tersebut dihubungkan sat sama lainnya hingga membentuk penampang berupa garis menanjak, turun dan mendatar. Tembahkan keterangan pada tanda-tanda medan tertentu, misalkan nama-nama sungai, puncakan dan titik-titik aktivitas anda (biasanya berupa titik bivak dan titik istirahat), ataupun tanda medan lainnya. Tambahan informasi tentang vegetasi pada setiap lintasan, dan skala penampang akan lebih membantu pembaca dalam menggunakan penampang yang telah dibuat.

28

4. TEKHNIK DASAR SURVIVAL


Survival berasal dari kata survive yang berarti bertahan hidup. Survival adalah cara bertahan hidup di alam bebas dari hambatan alam. Menyatakan survival adalah suatu kondisi dimana seseorang/sekelompok orang dari suatu kehidupan normal (masih sebagaimana direncanakan) baik tiba-tiba atau tanpa disadari masuk ke dalam situasi tidak normal (diluar garis rencananya). Orang yang melakukan survival disebut survivor. Survival yang biasa dilakukan oleh penggiat alam adalah survival hutan atau bisa disebut jungle survival. Survival terjadi karena adanya kondisi darurat yang disebabkan oleh alam, kecelakaan, tersesat, kehabisan bekal, gangguan satwa, atau kondisi lainnya. Usaha apa saja yang perlu kita lakukan agar dapat keluar dari kondisi survival, dalam arti menguasai keadaan. Setiap hurup dari survival merupakan singkatakan dan langkah yang harus kita ingat bila kita dihadapkan dalam kodisi survival : S : Size up the situation (Sadarlah kondisi survival ini, bagaimana kondisi anggota) U : Undue Haste makes waste (Tindakan terburuburu cenderung menghasilkan kesia siaan, berpikirlah dengan bijak) R : Remember where you are (Pengenalan medan merupakan hal yang esensial, pengenalan akan daerah akan berpengaruh pada rasa aman) V : Vanquish fear and panic (Kuasai rasa takut dan panik) I : Improvise (menerima kondisi yang ada, ubahlah cara pandang terhadap apa yang ada dan isilah pikiran yang kosong menjadi sebuah rencana) V : Value the living (hargai hidup) A : Act like the natives (belajarlah pada penduduk setempat, mereka lebih tahu dan menguasai medan) L : Learn basic skils (belajar dan latihan teknik survival)

Dari kata kunci diatas dapat disimpulkan bahwa survival lebih merupakan sikap mental daripada penguasaan pengetahuan. Meskipun demikian bukan berarti pengetahuan diabaikan. Jika anda tersesat atau mengalami musibah, ingat-ingatlah arti survival tersebut, agar dapat membantu anda keluar dari kesulitan. Dan yang perlu ditekankan jika anda tersesat yaitu istilah "STOP" yang artinya : Stop & seating / berhenti dan duduklah Thingking / berpikirlah Observe / amati keadaan sekitar Planning / buat rencana mengenai tindakan yang harus dilakukan

4.1. Komponen pokok Seorang Survivor


Kehidupan merupakan salah satu karunia Tuhan yang paling berharga. Dan hidup manusia amat berharga dari detik ke detik, tak peduli apakah orang itu jelek ataupun baik kelakuannya. Karena itu mempertahankan hidup merupakan kewajiban bagi setiap manusia. Batas kemampuan manusia dalam berusaha adalah PINGSAN ATAU MATI sebelum itu terjadi pantang bagi kita untuk putus asa. Sebelum ajal berpantang untuk mati. 29

Berhasil atau tidaknya keluar dari keadaan tidak menentu ini, semua tergantung pada diri kita sendiri. Awal dari keberhasilan kita adalah menanamkan atau menumbuhkan dari semangat HARUS HIDUP. Tanpa semangat itu, kecil kemungkinan dapat keluar dari keadaan ini. Setelah mendapatkan semangat HARUS HIDUP maka kebutuhan yang harus dimiliki seorang survivor adalah : Sikap mental yang mendukung survival diantaranya ; semangat, percaya diri, akal sehat, disiplin dan rencana kegiatan yang matang, serta kemampuan belajar dari pengalaman. Pengetahuan, terutama pengetahuan yang berhubungan dengan tehnik survival yaitu ; cara membuat tempat perlindungan (bivoak), pengetahuan cara memperoleh air dan makanan, membuat api, orientasi medan dan lain-lain. Pengalaman dan Latihan, Survival adalah seni dan perlu kreativitas untuk menjalaninya, semakin kreatif seseorang maka semakin besar peluang orang tersebut untuk tetap hidup bahkan bisa menolong nyawa orang lain. Oleh karena itu pengalaman dan latihan sangat menentukan keberhasilan. Peralatan atau Survival Kit, biasakan SELALU membawa survival kit dalam setiap perjalanan. Karena dengan memiliki survival kit, satu set perlengkapan sudah dimiliki untuk keadaan darurat. Isi kotak survival kit diantaranya ; korek api kedap udara, lilin, kaca pembesar, cermin, jarum dan benang, kail dan senarnya, sol sepatu dan benangnya, kompas, senter kecil, dan obat-obatan.

4.2. Langkah-Langkah dalam Survival


Sekali lagi, keputusan yang salah dalam menentukan suatu keputusan akan berakibat kematian. Untuk itu kita harus benar-benar dalam setiap mengambil keputusan. Ada beberapa langkah yang direkomendasikan dalam melakukan survival antara lain ; Mengkoordinasikan anggota, bila beberapa orang, pilihlah salah seorang dari kelompok sebagai ketua. Seorang ketua sangat diperlukan untuk mengatur dan menentukan keputusan bila terjadi perselisihan. Melakukan pertolongan pertama, obatilah anggota yang sakit agar tidak menjadi lebih parah. Dalam keadaan seperti ini penyakit yang ringan dapat berkembang bahkan dapat menyulitkan kita nantinya. Melihat kemampuan dan keadaan anggota kelompok, hal ini akan berguna dalam pembagian tugas. Bedakan berdasarkan kondisi kesehatan, fisik dan mental. Karena jika salah memberikan tugas pada seseorang akan menghambat rencana bahkan dapat berakibat fatal. Mengadakan orientasi medan, usahakan untuk mengetauhi posisi kita, kemungkinan pemukinan penduduk, dan perkiraan jalan keluar. Mengadakan penjatahan makanan, perhitungkan jumlah makanan yang tersedia, jumlah anggota, perkiraan waktu. Disamping itu, mencari sumber makanan yang harus diusahakan dari luar rencana penjatahan. Mengenai cara mendapatkan makanan dan air akan dibahas lebih lanjut. Membuat rencana kegiatan dan pembagian tugas, rencana yang dibuat se-rasional mungkin dan berdasarkan pertimbangan yang matang. Pembagian tugas sesuaikan dengan kondisi saat itu. Usahakan menyambung komunikasi dengan dunia luar, jangan melakukan hal-hal yang berlebihan terlebih menguras tenaga kita. tandailah jalan yang telah kita lewati dan mencari 30

perhatian dengan cara membuat asap, menjemur pakaian di tempat tinggi dan atau terbuka, memantulkan sinar matahari dengan cermin dan lain-lain. Mencari pertolongan. Selalu dan selalu berusaha mencari pertolongan. Buatlah kode-kode dari darat ke udara yang dapat membantu tim penolong, khususnya yang mencari survivor lewat udara. Tanda-tanda yang diberikan harus berukuran cukup besar, menyolok, kontras dengan warna latar belakangnya, dan ditempatkan di tempat yang mudah terlihat dari udara dan atau dari kejauhan. Isyarat boleh dibuat dari benda atau bahan apa saja yang mudah diperoleh.

4.2.1. Membuat Bivoac (Shelter)


Membuat bivoac atau shelter perlindungan dalam keadaaan darurat sebenarnya bertujuan untuk untuk melindungi diri dari angin, panas, hujan, dingin dan gangguan binatang. Macam macam bivoac : Shelter asli alam ; Gua [yang bukan tempat persembunyian binatang, tidak ada gas beracun dan tidak mudah longsor]. Ingat ! didalam gua jangan berteriak karena dapat meruntuhkan dinding gua. Shelter buatan dari alam ; daun-daunan yang lebar, ranting kayu, atau separuhnya alam dan separuhnya butan [misalnya ponco di kombinasi dengan ceruk batu atau pohon tumbang atau ranting kayu] shelter buatan ; berupa ponco, plastik, dll Syarat bivoac : Hindari daerah aliran air [bila terpaksa, maka gunakan bivoac panggung] Di atas bivoac / shelter tidak ada dahan pohon mati/rapuh Bukan sarang nyamuk/serangga Bahan kuat Jangan terlalu merusak alam sekitar Terlindung langsung dari angin

4.2.2. Makanan
Saat makanan yang kita bawa semakin menipis, saat itulah kita di tuntut untuk memanfaatkan sumber makanan yang disediakan oleh alam, suber makanan tersebut dapat di dapat dari : Zoologi Tidak semua hewan dapat kita makan. Hal ini karena beberapa hewan dapat menimbulkan bahaya bagi manusia. Sebab-sebab hewan berbahaya tersebut karena; Mengandung bisa / racun. Bukan berarti kita tidak memakan jenis hewan ini, akan tetapi perlu diperhatikan bahayanya bagi tubuh kita. Apabila unsur racun / bisa dalam tubuh binatang ini bisa kita hilangkan maka kita dapat mengkonsumsinya. Binatang yang berbahaya tersebut diantaranya adalah; Nyamuk malaria, semut api, tawon atau lebah,

31

kelabang dan atau scorpio/kalajengking, pacet, harimau, buaya, ular, ikan lepu batu, ikan pari dan lain-lain. Menyebarkan bau yang khas / busuk. Binatang tertentu tidak dapat dimakan karena mempunyai kelenjar bau yang menyebar secara khas (busuk). Ini dimunkinkan karena bau busuk tersebut berfungsi sebagai senjata untuk melindungi dari predator. Contoh binatang ini adalah tikus busuk atau cecurut.

Satwa sebagai Sumber makanan:


Molusca, contohnya siput dan kerang. Annelida, contohnya cacing tanah dan sondari (Pheretima sp)dan lintah (Hirudinaria sp). Insecta, contohnya belalang (Palanga sp) Crustacea, contohnya udang dan kepiting Pisces, semua ikan dapat dimakan. Amphibia, contohnya katak Rana sp Reptilia, contohnya ular, kadal, cecak dan lain-lain. Mamalia, contohnya kelinci, rusa, tikus dan lain-lain. Aves, contohnya ayam hutan Gallus gallus

Untuk mempermudah mendapatkan satwa ini maka kita memerlukan peralatan atau membuat peralatan sebagai berikut ;

Tali, adakalanya dalam keadaan survival diperlukan tali untuk mengikat sesuatu atau sebagai alat bantu dalam pejalanan, sedangkan tali buatan tidak tersedia dalam perlengkapan yang dibawa, untuk itu tali dapat dibuat dari sobekan kain, rotan, akar, bambu atau pilinan/anyaman serat tumbuhan seperti gambar.. Pisau, dapat dibuat dengan menggunakan kulit luar bambu ( sembilu ), pecahan kaca, tulang binatang atau batuan yang diruncingkan Memancing, untuk tali dapat dibuat dari benang kain / pakaian atau serat tumbuhan, sedangkan mata kail dibuat dari peniti, kawat, duri, kayu atau tulang Selain dengan peralatan mancing, mencari ikan dapat dilakukan dengan menuba, di daerah pedalaman dilakukan dengan menggunakan akar tuba sedangkan untuk daerah pantai dapat dilakukan dengan menggunakan buah Baringtonia yang ditumbuk dan ditebarkan ke perairan yang banyak mengandung ikan. Senjata, dalam keadaan survival terkadang kita memerlukan senjata untuk mempertahankan diri atau berburu binatang guna keperluan makan, ada beberapa cara diantaranya dengan memakai tongkat kayu, bambu runcing, tombak, boomerang, kapak atau panah yang kesemuanya dapat dibuat sendiri dari bahan yang tersedia. Jerat,/Jebakan dan Jaring. Selain menggunakan senjata, untuk menangkap khewan dalam kadaan survival, paling praktis adalah dengan membuat jerat khewan, jenis jerat bermacam macam tergantung jenis serta ukuran khewan yang akan ditangkap. Jebakan diatas dibuat dengan cara melobangi tanah, jenis mamalia kecil akan terjebak di dalam lobang karena berbentuk seperti leher botol, hati-hati dalam mengambil tangkapan karena bisa jadi yang masuk malah ular berbisa.Jerat yang aman dalam artian, hewan yang kena tidak akan mati karena jebakannya adalah dengan membuat jerat kaki, hewan yang menginjak jebakan akan terjerat kakinya.Untuk jenis burung atau dapat menggunakan jaring yang dipasang diantara dua pohon yang biasa dilalui burung. Burung yang terbang akan tersangkut di jaring sehingga mudah untuk ditangkap.

32

Aturan dalam membuat perangkap: hindari terlalu mencemari lingkungan, jangan pernah meninggalkan tanda-tanda pernah berada di sana. hilangka segala bau-bauan, peganglah perangkap sesdikit mungkin, jika bisa gunakan sarung tangan. Hilangkan bau manusia pada perangkap dengan cara mengasapi bahanbahan perangkap dengan asap api. kamuflase, samarkan bekas potongan yang baru pada kayu yang digunakan sebagai perangkap dengan lumpur. Tutupi tali atau kawat perangkap yang di tanah agar terlihat lebih alami. buatlah dengan kuat, binatang yang terperangkap akan berjuang untuk hidupnya. Setiap bagian yang lemah dari perangkap akan segera rusak.

Trap Menggantung (Hanging Snare) Perangkap model menggantung ini biasanya memanfaatkan : Kelenturan dahan pohon. Patok yang diberi lekukan dan dihubungkan dengan tali. Tali laso yang lalu menghubungkan dahan pohon yang lentur dengan patok, sehingga apabila laso goyang maka tali pada patok akan lepas dan dahan pohon akan menarik, hingga akhirnya tali akan menjerat. Perangkap ini ditujukan untuk menangkap binatang yang cukup besar seperti : kelinci, ayam, bebek, dan lain lain. Trap Tali Sederhana Untuk binatang yang berukuran kecil, seperti burung dapat digunakan perangkap tali sederhana yang diletakan di atas tanah ataupun digantung. Tali laso yang telah diberi umpan diikatkan pada dahan pohon atau batu yang berat. Sehingga apabila hewan telah terjerat, tidak bisa pergi kemana-mana lagi. Trap Lubang Penjerat Perangkap ini adalah modifikasi dari perangkap tali dan perangkap lubang. Perangkap ini terdiri dari : Tali laso yang diikatkan pada dahan pohon yang kuat dan diletakan mendatar. Lubang perangkap yang digali, kedalamannya disesuaikan dengan hewan yang akan ditangkap. Mulut lubang disamarkan dengan dedaunan dan laso diletakan di atas dedaunan tersebut. Diberi umpan di atas dedaunan, ditengah laso. Trap Menimpa Perangkap lain yang ditujukan untuk menangkap binatang kecil lainya adalah perangkap menimpa. Perangkap ini memanfaatkan berat kayu untuk menindih. Model ini dikenal dengan nama Deadfall Snare. Yang diperlukan dalam pembuatan perangkap ini adalah : Batang pohon besar ditumpukan pada kayu pohon lainya yang saling menopang. Kayu pohon penopang yang saling berhubungan dengan batang pohon besar dan jika salah satu tersenggol, maka yang lain akan jatuh dan menimpa. Umpan yang diletakan dekat dengan kayu pohon penopang dan apabila tergerak, maka kayu pohon penopang akan bergeser sehingga batang pohon besar akan jatuh menimpa.

33

Kombinasi Trap Lubang dengan Trap Menimpa Perangkap ini merupakan kombinasi bentuk lubang perangkap dan perangkap menimpa. Perangkap ini terdiri dari : Batang pohon besar untuk menimpa mangsa. Kayu pohon yang saling menopang. Umpan. Lubang perangkap lengkap dengan samarannya. Cara kerjanya hampir sama dengan trap menimpa, tetapi ketika mangsa tertimpa batang, ia akan langsung masuk ke lubang. Membaca Jejak Ada beberapa jenis jejak yang dapat diidentifikasi, yaitu jejak buatan, maksudnya adalah jejak yang dibuat oleh manusia dan jejak alami yaitu tanda jejak sebagai tanda keadaan lingkungan. Jejak alami biasanya menyatakan tentang jenis binatang yang lewat dan ada disekitar, arah gerak binatang, besar kecilnya binatang, cepat lambatnya gerak binatang. Untuk membaca jejak alami [binatang] dapat diketahui dari telapak yang ditinggalkan, kotoran yang tersisa, pohon atau ranting yang patah, lumpur atau tanah yang tercecer di atas rumput. Botani Yang perlu diperhatikan dalam keadaan darurat untuk memakan tumbuhan yang tidak umum, sebaiknya memakan tidak hanya satu jenis tumbuhan saja. Dalam pemanfaatan sebagai bahan makanan ada beberapa cara yang digunakan, yaitu:

Tumbuhan yang dapat dimakan langsung, biasanya Tumbuhan yang dimanfaatkan pada bagian buah serta daun atau pucuk. Contoh : Rasamala, gelagah, sintrong, bunut, putat dan lain-lain. Tumbuhan yang harus dimasak terlebih dahulu, Biasanya dimasak dengan cara direbus, dibakar atau digoreng. Contoh : Pucuk puring, umbut palem-paleman rotan, buah saninten, pasang, umbi talas dan lain- lain Tumbuhan yang harus diolah lalu dimasak, Biasanya dilakukan pengolahan terlebih dahulu seperti perendaman selama berhari-hari atau diberi campuran bahan penetral sebelum dimasak, atau dalam memasaknya harus sering mengganti air, karena apabila dimakan langsung dapat mengakibatkan gatal atau memabukan. Contoh : Umbi Acung, Suweg, gadung dll.

Pada dasarnya tumbuhan yang dimakan hewan dapat dimakan manusia. Namun dalam memanfaatkan tumbuhan hati-hati terhadap tumbuhan beracun, untuk itu perlu dilakukan tes apakah bisa dimakan atau tidak. Ambil sebagian tumbuhan tidak bergetah yang ingin dimanfaatkan coba patahkan kemudian oleskan ke kulit tunggu beberapa menit, apabila tidak terasa reaksi seperti gatal / panas, diulangi dengan menggunakan lidah apabila tidak ada reaksi juga berarti dapat dimakan. Cara menguji makanan yang belum dikenal : Periksa secara teliti. Pastikan bahwa tanaman tersebut tidak kotor/berlumpur atau dimakan cacing. Bebrapa tanaman ketika tua berubah menjadi racun karena adanya zat kimia Cium. Remas/hancurkan sebagian kecil dari tanaman tersebut. Jika baunya seperti almond yang pahit atau buah persik (bau busuk), maka buang. 34

Iritasi kulit. gosokkan sedikit atau tekan beberapa air/getah tanaman tersebut ke bagian tubuh yang lembut atau lunak (seperti lengan antara ketiak dan siku). Jika ada iritasi, buang. Bibir, mulut, lidah. Jika tidak ada reaksi pada langkah 3, lanjutkan dengan langkah berikut : o letakkan sedikit sample tanaman pada bibir o letakkan sedikit sample tanaman pada sudut mulut o letakkan sedikit sample tanaman pada bagian atas lidah o letakkan sedikit sample tanaman pada bagian bawah lidah o kunyah sedikit sample Tunggu hingga 5 menit untuk setiap langkah diatas. Jika ada iritasi/ketidaknyamannan, BUANG ! Makan dalam jumlah yang sedikit, dan tunggu sekitar 5 jam. Selama masa 5 jam ini, jangan makan atau minum makanan yang lain.

Tumbuhan yang dapat dimakan


Bagian yang dapat dimakan yang dapat meberikan energi yang cukup adalah umbi (umbi akar atau umbi batang), buah, biji dan daun. Ciri tumbuhan yang dapat dimakan : Bagian tumbuhan yang masih muda Tumbuhan yang tidak mengandung getah Tumbuhan yang tidak berbulu Tumbuhan yang tidak berbau kurang sedap Tumbuhan yang dimakan oleh mamalia

Langkah-langkah yang perlu dilakukan bila akan memakan tumbuhan


Makan tumbuhan yang sudah dikenal Makan jangan hanya satu jenis tumbuhan Sebaiknya jangan makan buahnya yang berwarna mencolok, karena menngandung racun alkaloid Cara memakan pertama dengan mengoleskan sedikit ke bibir dan di tunggu reaksinya.Bila tidak terasa aneh (panas, pahit, gatal) berarti cukup aman. Yang paling baik adalah dengan terlebih dahulu memasak bagian tumbuhan yang akan dimakan.

Contoh tumbuhan yang dapat di makan :


Umbi di dalam tanah : talas, kentang, bengkoang, paku tanah Bagian batangnya : umbut muda pisang, sagu, begonia Buah : kelapa, arbei, konyal, buah rotan Biji : padi, jagung, rumput teki Bunga : turi, pisang Daun : rasa mala, melinjo, babadotan, pohpohan, pakis

35

Tumbuhan obat
Dapat dikelompokkan menjadi dua: Dimakan atau di minum contoh : o Bratawali (Anamitra Coccullus) tumbuhan merayap. Terdapat dihutan, kampung. Batangnya di rebus, rasanya pahit. Kegunaan : untuk anti demam, malaria, pembersih luka, penambah nafsu makan. o Kejibeling/ngokilo (Strobillatesses) tumbuhan semak dihutan. Daunnya dimasak untuk obat pinggang dan infeksi/keracunan pada pencernaan. o Sembung/sembung manis (Blumen alsmifira). Jenis rumputan, terdapat pada padang rumput yang banyak angin. Daunnya diseduh dengan air panas dapat digunakan untuk sakit panas dan sakit perut. Tumbuhan obat luar untuk luka o o o Getah pohon kamboja untuk menghilangkan bengkak. Gosok getah pada bagian yang bengkak, biarkan 24 jam, bersihkandengan minyak kelapa kemudian air hangat. Air rebus bratawali untuk mencuci luka, juga air batang pohon randu. Daun Sambiloto atau daun Ploso di tumbuk halus untuk anti sengatan kalajengking.

Tumbuhan berguna lainnya : o Tumbuhan penyimpan air seperti : tumbuhan beruas (bambu, rotan), tumbuhan merambat, kantong semar, kaktus, batang pisang, dll. o Tumbuhan pembuat atap/pelindung : daun nipah, aren, sagu, daun pisang, dll. o Tumbuhan pengusir ular dan serangga lainnya : lemo. o Indikator air bersih : tespong, selada air. Tumbuhan beracun: o Getah pohon paku putih dapat menyebabkan kebutaan o Getah pohon rengas, ingas/semplop, sangat berbahaya sebab merusak jaringan o Getah jambu monyet menyebabkan gatal-gatal o Buah aren mentah menyebabkan gatal-gatal o Kecubung o Rarawean dapat menyebabkan gatal dan pedih o Daun fulus menyebabkan gatal dan panas o Si cantik beracun (Poisson Ivy) menyebabkan gatal-gatal

Bila kita menemukan jamur di hutan, sebaiknya jangan di makan karena sulit membedakan yang dapat dimakan atau tidak. Selain itu kadar kalori jamur sangat rendah karena tubuh jamur banyak mengandung air.

Pedoman umum yang dapat digunakan untuk menentukan jamur yang dapat dimakan :
tidak berwarna mencolok 36

tidak bercahaya tidak memiliki gelang pada tangkainya tidak berbau tidak memberi efek hitam jika disentuh benda-benda perak

Pedoman seperti itu sebenarnya kadang sangat berbahaya. Banyak jamur yang memiliki ciri-ciri diatas justru mengandung racun. Contoh: Amanita Phalloder, Amanita Verna, Amanita Virosayang berwarna putih bersih memiliki racun mematikan. Ketiga jamur tersebut jika dimakan setelah 30 menit kemudian akan mengakibatkan perut sakit sekali. Bila tidak segera diatasi, 6-8 jam kemudian akan menemui ajal.

4.2.3. Air
Air adalah komponen yang tidak dapat dipisahkan dari kehidupan. Dalam tubuh kita mengandung air sebanyak 75%, yang berperan dalam mempertahankan suhu tubuh, fungsi ginjal, dan menghilangkan rasa haus. Dengan meminum 4 - 5 liter air manusia dapat bertahan hidup 2 - 3 minggu sedangkan tanpa air manusia dapat bertahan hidup hanya 2 - 5 hari saja walaupun kondisi tubuh tidak terluka. Dalam keadaan survival jangan menunggu kehabisan persedian air, baru memulai mencarinya. Hematlah selalu air yang ada dan segera mencari sumber air terdekat untuk memenuhi persedian air kita. Kalau kondisi airnya terbatas lakukanlah pembagian jatah untuk setiap orang. Air dapat dikonsumsi dengan baik apabila tidak berbau, tidak berasa dan tidak berwarna. Untuk mendapatkan sekedar air sebenarnya tidak terlalu sulit apalagi hutan hujan tropis. Yang jadi pertanyaan adalah apakah air tersebut layak untuk kita konsumsi atau tidak. Berdasarkan sumber air yang diperoleh, ada air yang langsung dapat diminum dan ada yang harus mengalami treatment terlebih dahulu (dimasak, disterilkan, dan lain-lain).

Sumber air yang dapat langsung diminum


Pertama adalah air hujan. Meskipun kadang air hujan mengandung asam pada prinsipnya air hujan dapat diminum langsung, hanya diperlukan cara untuk mengumpulkannya. Cara mengumpulkan air hujan dapat dengan menggali lubang dan dipulas dengan tanah liat atau dasarnya dilapisi dengan bahan-bahan yang dapat menampung air seperti ponco, daun, alumunium foil, kulit kayu, plastik dan lain-lain. Ada baiknya setelah mendapatkan air kita masak terlebih dahulu. Sumber yang kedua adalah dari tumbuhan dan atau lumut. Kita dapat memanfaatkan proses respirasi tumbuhan untuk mendapatkan air. Caranya adalah selubungkan sebuah ranting dan daunnya dengan sebuah kantong plastik yang ujungnya diikat. Penguapan dari daun akan menyebabkan timbul pengembunan pada plastik bagian dalam. Pilih bagian daun yang sehat dan banyak daunnya. Pada lumut kita dapat langsung menyerap air pada lumut dengan bahan yang mudah menyerap air seperti kain. Sumber yang ketiga adalah embun. Pada daerah yang memiliki iklim yang sangat ekstrim dimana sangat panas di siang hari dan sangat dingin di malam hari, kita dapat menampung

37

embun sangat banyak. Untuk mendapatkan air kita dapat menggunakan kain, busa, ponco, plastik dan lain-lain. Sumber yang keempat adalah tanaman rambat atau rotan yang ada di hutan. Potonglah dengan pisau setinggi mungkin yang dapat dijangkau kemudian potong juga bagian bawahnya yang dekat dengan tanah. Air yang menetes dari batang tersebut dapat ditampung atau langsung diteteskan ke mulut. Sumber yang kelima adalah air yang tertampung pada daun-daun yang lebar, biasanya setelah hujan ataupun embun di pagi hari, pada ruas bambu dan pada bunga kantong semar (Nephenthes sp) terdapat air. Untuk air yang dari kantung semar sebaiknya dimask dulu karena sering terdapat serangga yang sudah mati dan berbau. Sumber keenam adalah dengan memanfaatkan kondensi tanah. Dalam hal ini memanfaatkan uap air tanah yang ditahan kemudian ditampung kedalam suatu tempat. Caranya adalah galilah tanah dengan kedalaman tertentu kemudian gelarkan plastik diatas lubang tersebut kemudian ujungnya ditahan. Beri pemberat di bagian tengah plastik penutup lubang hingga plastik agak masuk kedalam lubang. Sebelumnya telah diletakkan suatu wadah tepat dibagian tengah pemberat hingga nantinya air akan menetes di wadah tersebut.

Sumber air yang tidak dapat langsung diminum


Air yang menggenang. Walaupun kita kadang ragu akan kebersihannya, dalam keadaan darurat air seperti ini masih dapat dimanfaatkan. Cara paling aman untuk memanfaatkan air itu adalah dengan melakukan penyaringan. Air hasil galian di pantai dan atau sungai yang kering. Air tersebut harus mengalami proses lanjutan yaitu dengan dimurnikan terlebih dahulu. Caranya adalah ukur jarak sekitar 5 - 7 meter diatas air pasang untuk melakukan penggalian dengan cara membuat lubang kecil. Air yang didapat dengan cara ini biasanya tidak mengandung garam. Sebagai catatan air yang segar akan terletak diatas air yang asin dalam lubang galian tersebut. Air yang didapat dengan cara ini walaupun agak payau akan tetapi aman untuk dikonsumsi. Apabila air masih terlalu payau maka dapat dilakukan penggalian dengan penambahan jarak galian atau dilakukan penyaringan.

Cara penyaringan air


Pertama penyaringan dapat dilakukan dengan menggunakan baju kaos yang berlapis. Lebih baik kaos yang berwarna putih karena akan lebih jelas terlihat apabila kaos penyaring tersebut kotor dapat dibersihkan terlebih dahulu sebelum dilakukan penyaringan kembali. Kedua. Dengan cara melewatkan air kedalam bambu. Tabung bambu bagian dasar dilapisi dengan kerikil dan ijuk atau bisa digunakan lapisan dedaunan kering dan rumput kering sebagai penyaringnya. Perlu diingat juga bahwa cara membersihkan air dapat dilakukan dengan mengendapkan selama 24 jam. Untuk menjaga kebersihannya maka sebaiknya tempat pengendapan ditutup rapat. 38

INGAT! APABILA INGIN MINUM AIR, ambillah sedikit demi sedikit/ isapan. Jangan langsung minum sebanyak-banyak apabila menemukan air. Meminum sekaligus banyak hanya akan membuat muntah seseorang yang sedang kekurangan cairan (dehydrasi) sehingga akan membuat keadaan menjadi lebih parah.

Tanda dari hewan ke sumber air


Hewan bertulang belakang memerlukan air secara tetap. Hewan memamah biak biasanya hidup didekat air dan akan selalu berusaha di dekat sumber air. Hewan ini memerlukan air setiap sore dan pagi hari, bekas jejak hewan ini akan sangat jelas menuju ke lembah ke arah sumber air. Burung pemakan buah tidak akan jauh dari sumber air. Binatang ini minum pada pagi dan sore hari. Apabila burung ini terbang langsung dan rendah maka itu tanda akan menuju air. Setelah minum burung tersebut akan terbang dari pohon ke pohon dan sering beristirahat. Pastikanlah lintasan terbang burung ini maka kemungkinan besar akan bertemu sumber air. Serangga sebagai tanda yang baik terutama lebah. Mereka bisa terbang sekitar 6,5 Km dari sarang tetapi tidak mempunyai jadwal tetap mencari air. Semut sangat memerlukan air, sekumpulan semut yang berbaris menuju pucuk pohon untuk mengambil air yang terperangkap di sana. Seringkali penampungan air ini satu-satunya didaerah yang kering.

4.2.4. Api
Kecil jadi sahabat besar jadi musuh itulah api. Perapian merupakan hal penting yang harus kita pelajari dalam survival. Fungsi api dalam survival diantaranya sebagai penghangat tubuh, penerangan, menjauhkan hewan berbahaya, memasak, memberi tanda-tanda atau kode dll. Dalam membuat api perlu diketahui 3 syarat yaitu udara, bahan bakar dan sumber panas. Satu syarat diatas tidak terpenuhi maka tidak akan terjadi pembakaran. Pilih tempat dekat shelter yang kering, terlindung dari angin dan dibersihkan dahulu dari serasah atau bahan lain yang mudah terbakar disekitarnya untuk mencegah kebakaran. Dalam menyalakan api khususnya didaerah yang lembab, persiapkan tipe bahan sebagai berikut; Tinder (penyala), material kering yang akan menyala dengan panas atau suatu percikan api. Kindling (pemancing), material yang sudah disiapkan dan gampang menyala yang akan ditambahkan setelah bahan tinder menyala. Fuel (bahan bakar), material ini diperlukan saat api sudah menyala besar dan baru dibutuhkan bahan pembakar yang agak besar dan terbakar secara pelahan-lahan. Untuk daerah yang lembab (hutan hujan tropis) seperti kebanyakan hutan di Indonesia cara efisien dan efiktif adalah menggunakan korek api dan lilin agar tidak cepat mati. Akan tetapi apabila 39

tidak korek api, ada beberapa cara yang dapat dicoba. Tetapi ingat cara ini memerlukan ketekunan dan kesabaran. Cara-cara yang dapat dilakukan diantaranya; Menggunakan lensa / kaca pembesar / lup Mengesekan kayu/bambu dengan kayu/bambu (keduanya harus kering) mengesekkan pisau dengan batu dan atau batu dengan batu. Tapi ingat, ketiga cara diatas tidak direkomendasikan di hutan yang lembab (Indonesia). Oleh karena itu bawalah selalu SURVIVAL KIT dalam setiap perjalanan. Setelah dapat membuat api maka pengetahuan memasak dalam survival juga perlu untuk dipelajari. Memasak dalam survival adalah memberikan perlakuan terhadap bahan yang tersedia di alam untuk dimanfaatkan (dimakan). Tujuan dari memasak diantaranya; mengadakan sterilisasi, membuat bahan makanan agar mudah dicerna, menambah kenikmatan, dan lain-lain. Apabila kita membawa peralatan memasak lengkap tentu tidak akan menjadi masalah. Akan tetapi apabila peralatan kita minim atau bahkan tidak membawa peralatan masak kita bisa menggunakan fasilitas dari alam sebagai sarana. Cara memasak tersebut diantaranya; Memasak dengan menggunakan kaleng bekas, pastikan kaleng yang akan kita gunakan bersih. Dengan menggunakan bambu, ambillah batang bambu yang masih muda / masih hidup. Potong sesuai ukuran yang diperlukan. Masukkan beras atau bahan makanan kedalam lubang bambu kalau perlu tambah air. Masukkan bambu tersebut ke dalam bara api. Memasak dengan menggali lubang di tanah, buatlah lubang di tanah secukupnya. Lalu daun tersebut dialasi dengan daun yang lebar yang bisa menahan air. Masukkan beras yang telah di cuci dan direndam beberapa saat ke lubang tersebut. Tutup dengan daun yang telah kita sediakan, selanjutnya tutup kembali dengan tanah. Buat api unggun diatasnya yang tidak terlalu besar tetapi menyala dengan konstan. Tunggu beberapa saat, lalu kita buka lubang tadi dan selanjutnya nasi siap untuk dimakan. Memasak dengan menggunakan kelapa muda, ambil buah kelapa yang masih muda. Lalu kupas ujung bagian atasnya yang berfungsi sebagai lubang. Masukkan beras yang kita cuci kedalam buah kelapa tadi. Masukkan buah kelapa yang telah diisi beras tersebut kedalam bara api, tunggu dan beberapa saat sampai nasi matang. Banyak fasilitas dari alam yang dapat kita gunakan sebagai sarana memasak. Hal ini tergantung pada kreatifitas dari survivor.

40

DAFTAR PUSTAKA
http://images.zabrah98.multiply.multiplycontent.com/attachment/0/S7B9NgooC0cAABJyVY01/ Diktat%20Pumbakala.pdf?key=zabrah98:journal:42&nmid=326775796 http://www.docstoc.com/docs/36666768/PENDIDIKAN-DASAR-ASTACALA http://data.tp.ac.id/dokumen/materi+pencinta+alam+bwt+pawaska library.usu.ac.id/download/fp/hutan-tito.pdf http://www.sergapindonesia.com/index.php?topic=136.0 http://www.google.co.id/url?sa=t&source=web&cd=4&sqi=2&ved=0CDcQFjAD&url=http%3A%2 F%2Ffiles.miplpurwokerto.webnode.com%2F200000013a08ada1849%2FNAVIGASI%2520DARAT%2520mipl.doc&rct=j&q=navigasi%20darat&ei=ccqXTtel A4fxrQf1qejvAw&usg=AFQjCNE1d7Qll-mYnCb9-a9AAZZz68ZeVg&cad=rja

41

Anda mungkin juga menyukai