Anda di halaman 1dari 2

BAB II TINJAUAN UMUM PT.

INDOSAT

PT. Indosat merupakan salah satu penyelenggara telekomunikasi internasional di Indonesia dan sebagai sentral gerbang komunikasi dari Indonesia. Oleh karena itu, PT. Indosat mempunyai kedudukan yang sangat vital dan startegis bagi kemajuan pertelekominukasian di Indonesia. A. LATAR BELAKANG PT. INDOSAT Kedudukan PT. Indosat pada awalnya sebagai perusahaan Penanaman Modal Asing (PMA) pada tahun 1967 1980 dan menjadi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pada tahun 1980 sampai sekarang. 1. Sebelum menjadi BUMN tahun 1967 1980 Pelayanan telekomunikasi umum internasional pada awalnya dikelola oleh PT. Telkom, yang pada saat itu menggunakan sistem komunikasi radio HF dan VHF. Munculnya sistem komunikasi satelit telah membawa perubahan dalam dunia telekomunikasi, sehingga terbentuklah organisasi Internasional Telecommunication Sattelite (INTELSAT). Satelit INTELSAT 1 yang bernama Early Bird diluncurkan pada 6 April1965 dan berada di atas Lautan Atlantik. Satelit tersebut mempunyai 2 transponder dengan bandwidth 25 Mhz dengan kapasitas 240 kanal. Perkembangan sistem komunikasi satelit membawa pengaruh bagi Indonesia, sehingga pada awal tahun 1967 timbul gagasan pemerintah Indonesia untuk ikut memanfaatkan Intelsat. Penyelenggara jasa telekomunikasi di Indonesia pada tahun 50-an adalah perusahaan Negara Pos dan Telkom. Perkembangan selanjutnya terjadi pemisahan 2 perusahaan Negara, yaitu Perusahaan Pos dan Giro dan Perusahaan Negara Telekomunikasi yang kemudian menjadi PT. Telkom. Pelayanan jasa telekomunikasi hubungan domestic sepenuhnya dilaksanakan oleh PT. Telkom, sedangkan untuk hubungan dengan luar negeri dilakukan dengan menjalin kerjasama dengan pihak swasta asing, yaitu Cable & Wireless (C&W). Setelah kerjasama itu berakhir, pemerintah Indonesia yang diwakili oleh PT. Indonesian Sattelite Coorporation melakukan kerjasama untuk menyelenggarakan pelayanan telekomunikasi internasional dengan perusahaan swasta Amerika Serikat, yaitu ITT (International Telephone and Telegraph) Coorporation pada tanggal 20 November 1967 dengan status PMA. Dengan adanya Surat Keputusan Menteri Kehakiman No. J.A5/88/24 tanggal 20 November 1967, maka berdirilah perusahaan

yang bergerak pada bidang pelayanan jasa telekomunikasi internasional umum di Indonesia yang bernama PT. Indosat. 2.

B. KEDUDUKAN DAN STRUKTUR ORGANISASI PT.INDOSAT 1. Kedudukan Sejak tanggal 1 Januari 1982, PT. Indosat adalah pelaksana teknis di bidang pengelolaan telekominukasi internasional untuk umum, yang bertanggung jawab dan bergabung dalam bimbingan teknis Dirjen Pos dan Telekomunikasi di bawah Departemen Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi (DEPARPOSTEL).

2. Struktur Organisasi Organisasi PT. Indosat di bawah pimpinan Direktur Utama dibantu empat orang Direktur yang masing-masing membawahi satu Direktorat. Dalam satu Direktorat dibagi menjadi beberapa divisi yang masing-masing dikepalai oleh General Manager.

C.

Anda mungkin juga menyukai