Anda di halaman 1dari 3

Wirausahawan Muda Berbakat yang Sedang Menjalankan Usaha

1. Agung Nugroho, Pengusaha Muda Sukses di Bidang Laundry Kiloan Jakarta, (GNI),- Untuk yang kesekian Kalinya Simply Fresh Laundry Kiloan mendapat penghargaan award dari Majalah Info Franchise di Awal Bulan Juli ini. Saat Globalnews-indonesia.com mewawancarai salah satu pengusaha laundry kiloan Agung Nugroho Susanto dari Yogyakarta disela sela pemberian Awareness Franchise Top of Mind Majalah Info Franchise untuk Kategori Laundry Kiloan Selasa 10 Juli 2012 di Kemang Jakarta Selatan, ia mengatakan bahwa perjalanan hidup seseorang memang tidak pernah ada yang mengira akan jadi apa. "Kita besok bahkan masa depan kita". Katanya. Begitu juga Agung Nugroho yang dalam menjalani kehidupannya juga tidak pernah tahu akan jadi apa yang semula hanya melihat dan akhirnya mempunyai ide kreatif untuk mencoba terjun menjadi pengusaha laundry dengan merek dagangnya Simply Fresh. Prosfek Bisnis Laundry Kiloan Aktivitas yang kecil namun membawa pengaruh besar tersebut yaitu mencuci pakaian. Bila dipikir berapa banyak orang dikota besar yang bisa membagi waktunya untuk mencuci pakaiannya sendiri, sejak pagi sudah bergelut dengan pekerjaanya, pulang dari kantor sudah larut malam, dan hanya ada satu dibenak pikiran yaitu istirahat. Sebagai contoh untuk di Jakarta sendiri yang memiliki populasi penduduk 8 juta orang dengan rata-rata 2 juta kepala keluarga saat ini diprediksi baru tergarap cucian 5.000 kepala keluarga. Bila masing-masing keluarga itu rata-rata punya empat orang anggota keluarga dengan cucian 1,5 kilogram per hari, maka dalam satu hari 7,5 ton pakaian warga Jakarta yang dicuci menggunakan jasa laundry kiloan, nilai nominalnya setara dengan Rp 3 miliar per bulan. Itu baru dari segmen keluarga. Belum untuk segmen hotel dan restoran. Biasanya, hotel meski mempunyai jasa binatu sendiri, namun kebanyakan justru menggunakan jasa binatu luar untuk seprai, sarung bantal, atau taplak meja. Untuk 2,3 juta kamar di Jakarta dan rata-rata 40% urusan cuci ini diboyong untuk dicucikan di luar hotel, maka jasa binatu bisa memperoleh Rp 4,6 miliar per hari dari cucian hotel itu.

Selain itu, binatu juga banyak menerima cucian bagi anak kos khususnya para mahasiswa, karena dirasa harga dari laundry kiloan murah dan sangat terjangkau untuk kantong mahasiswa. Maka tidak heran bahwa bisnis laundry kiloan merupakan bisnis yang menggiurkan dan tidak ada matinya. Simply Fresh Laundry Simply Fresh Laundry merupakan unit usaha yang dirintis pertama kali berdiri di Jogjakarta pada Februari 2006 oleh, Agung Nugroho Susanto, SH. Ketertarikannya pada dunia bisnis membuatnya terjun ke usaha ini. Berbekal pengelolaannya yang profesional dan handal brand Simply Fresh kian diterima di masyarakat. Saat ini Simply Fresh Laundry per Juni 2012 telah memiliki lebih dari 212 outlet yang tersebar di 85 kota di Indonesia dari Aceh sampai Papua. Kami Simply Fresh Laundry menawarkan jasa layanan cuci dan seterika berdasarkan jumlah berat (Kg) cucian konsumen, sehingga harga yang ditawarkan lebih murah dari jasa layanan laundry yang sudah ada, namun tetap mengutamakan kualitas. Dengan slogan kami Laundry Kiloan Kualitas Berkelas Simply Fresh Laundry sebagai trend setter industry laundry kiloan di Indonesia, dimana kiblat para pengusaha laundry kiloan di Indonesia mengacu pada inovasi-inovasi baru yang dikeluarkan oleh Simply Fresh Laundry. Terbukti kepopuleran Simply Fresh Laundry yaitu dari hasil survey dan riset yang dilakukan sebuah majalah Nasional bahwa berdasarkan hasil survey Top of Mind 2011 yang dilakukan oleh Majalah Info Franchise dengan metode purposive random sampling dengan wilayah survei meliputi DKI Jakarta (25,1% ), Jawa Barat dan Banten (25,1 %), Jawa Tengah dan Yogyakarta (17,5 %), Jawa Timur (13,9 %), dan kota-kota lainnya (18,3 %). Di mana Simply Fresh Laundry menduduki peringkat teratas untuk kategori laundry kiloan dengan total 19,5 %, lalu disusul laundry lainnya yang mendapat prosentase 3,2 %, disusul peringkat ketiga 1,6% , dan seterusnya. Simply Fresh Laundry tak kurang sampai dengan Maret 2012 sudah 26 penghargaan yang diraihnya. Seperti dari rekor MURI sebagai waralaba laundry kiloan pertama di Indonesia, dan sebagai laundry kiloan pertama yang menggunakan tekhnologi Ultraviolet. Lalu yang luar biasa mendapat penghargaan Internasional dari Enterprise Asia suatu lembaga yang berdiri di 16 negara, dimana Simply Fresh mendapat

penghargaan Asia Pasific Entrepreneur Award 2010, satu-satunya perusahaan laundry di Indonesia yang mendapatkan penghargaan ini, bersanding bersama dengan beberapa perusahaan besar seperti Garuda Indonesia, MNC Group, dll.. Penghargaan yang terakhir sebagai Market Leader Laundry Kiloan Indonesia 2011 Survey dari Maj alah Nasional di
beberapa kota.

Kemitraan/Franchise Simply Fresh Laundry menawarkan pola kemitraan dengan sistem Franchise dan Business Opportunity. Dengan modal mulai dari 55 juta 305 juta untuk kapasitas besar / industry. Perhitungan balik modal kurang dari 1 tahun. Kami berikan bukti bukan janji, telah terbukti ratusan franchisee/mitra Simply Fresh laundry yang menjadi pengusaha laundry sukses. Bahkan sampai 1 orang memiliki 3 outlet dalam 1 kota. Kiat-kiat suksesnya: 1. Kerja keras 2. Pantang menyerah

http://www.globalnews-indonesia.com/fullpost/profile/1342064347/agung-nugrohopengusaha-muda-sukses-di-bidang-laundry-kiloan.html

Anda mungkin juga menyukai