Anda di halaman 1dari 10

Mata Kuliah : Ilmu Budaya Dasar Dosen : Muhammad Burhan Amin

Topik Makalah

KEBUDAYAAN CITRA KEPRIBADIAN SUATU BANGSA


Kelas : 1- IA21

Tanggal Penyerahan Makalah : 22 Mei 2013 Tanggal Upload Makalah : 23 Mei 2013

PERNYATAAN Dengan ini saya menyatakan bahwa seluruh pekerjaan dalam penyusunan makalah ini saya buat sendiri tanpa meniru atau mengutip dari tim / pihak lain.
Apabila terbukti tidak benar, saya siap menerima konsekuensi untuk mendapat nilai 1/100 untuk mata kuliah ini.

Penyusun
NPM 58412093 Nama Lengkap Yohanes Setiawan Tanda Tangan

Program Sarjana Teknik Informatika


UNIVERSITAS GUNADARMA Page 1

KATA PENGANTAR

Salam sejahtera, Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, oleh karena karuniaNya penyusun dapat menyelesaikan makalah ini, dan dapat memberikan ilmu pengetahuan tentang Ilmu Budaya Dasar. Budaya adalah hal yang sangat penting dalam perkembangan hidup individu. Dengan perkembangan itu dibutuhkan sebuah perilaku atau sikap yang baik. Dimana perlu sebuah kontribusi dari faktor internal ataupun eksternal. Makalah ini menyajikan tentang Kebudayaan Citra Kepribadian Suatu Bangsa . Semoga makalah ini bermanfaat bagi para pembacanya. Penulis menyadari bahwa makalah ini masih banyak kekurangan oleh karena itu saran dan kritik yang bersifat membangun sangat saya terima dengan tangan terbuka. Terimakasih saya ucapkan kepada semua pihak yang telah membantu saya dalam menyelesaikan makalah ini. Semoga makalah ini menambah wawasan dan memberikan inovasi baru bagi para pembacanya.

Hormat kami

Penyusun

Page 2

DAFTAR ISI

Pernyataan ................................................................................................................................... 1 Kata Pengantar ............................................................................................................................ 2 Daftar Isi ..................................................................................................................................... 3

BAB I
PENDAHULUAN ....................................................................................................................... 4 1. 2. 3. Latar Belakang ................................................................................................................. 4 Tujuan .............................................................................................................................. 5 Sasaran............................................................................................................................. 5

BAB II PERMASALAHAN .................................................................................................................... 6


1. 2. 3. 4. Kekuatan .......................................................................................................................... 6 Kelemahan ....................................................................................................................... 6 Peluang............................................................................................................................. 7 Tantangan......................................................................................................................... 8

BAB III KESIMPULAN DAN REKOMENDASI................................................................................... 8


1. 2. Kesimpulan ....................................................................................................................... 9 Rekomendasi .................................................................................................................... 9

Sumber Referensi ....................................................................................................................... 10

Page 3

BAB I PENDAHULUAN

1.

Latar Belakang

Budaya adalah suatu cara hidup yang berkembang dan dimiliki bersama oleh sebuah kelompok orang dan diwariskan dari generasi ke generasi. Budaya terbentuk dari banyak unsur yang rumit, termasuk sistem agama dan politik, adat istiadat, bahasa, perkakas, pakaian, bangunan, dan karya seni Bahasa, sebagaimana juga budaya, merupakan bagian tak terpisahkan dari diri manusia sehingga banyak orang cenderung menganggapnya diwariskan secara genetis. Ketika seseorang berusaha berkomunikasi dengan orang-orang yang berbeda budaya dan menyesuaikan perbedaan-perbedaannya, membuktikan bahwa budaya itu dipelajari. Budaya adalah salah satu unsur yang paling mendasar dalam kehidupan sosial. Budaya mencakup segala aktivitas sehari-hari yang dilakukan oleh suatu individu maupun masyarakat, pola berpikir, kepercayaan, dan ideology yang mereka anut. Budaya memiliki peranan yang sangat penting dalam pembentukan pola berpikir dan pergaulan pada diri individu atau masyarakat. Budaya di daerah A, berbeda dengan daerah B. budaya dapat terbentuk karena adanya pertemuan antar sesama manusia yang saling bertemu, dan berinteraksi. Budaya memiliki banyak arti yang berkaitan dengan suatu bangsa. Budaya dapat berarti akal budi atau pikiran. Akal budi bangsa Indonesia mulai luntur seiring dengan terkikisnya nilai budaya. Budaya Indonesia memang memiliki nilai yang unik dan dapat menggugah ketertarikan dari warga manca negara di belahan dunia. Namun, sayangnya budaya yang beraneka ragam ini tidak banyak dicintai oleh masyarakat Indonesia. Banyak masyarakat Inonesia yang lebih condong ke budaya barat dibandingkan budaya Indonesia, sedangkan budaya lokal yang harusnya menjadi warisan bangsa kurang diminati oleh masyarakatnya . Semakin lama kebudayaan asing semakin mudah diserap dengan oleh masyarakat Indonesia. Tidak peduli budaya itu merusak ataukah tidak, namun tampaknya masyarakat kita lebih suka dengan budaya-budaya luar itu daripada melestarikan budaya
Page 4

tanah airnya sendiri. Hal ini harus bisa disikapi dengan serius karena apabila kebiasaan ini terus berlangsung tanpa proses Filterisasi , maka dapat dipastikan bahwa budaya Indonesia akan pudar dan semakin pudar hingga akhirnya terlupakan . Untuk menlestarikan budaya Indonesia, seharusnya pemerintah lebih

mengedapankan kebijakan yang mendorong agar suatu wilayah dapat mengembangkan budaya yang ada di daerahnya sehingga juga dapat memajukan kesejahteraan dan kesadaran akan kebudayaan oleh masyarakat di daerah tersebut. Peran serta masyarakat dalam hal ini harus di utamakan sehingga membentuk mindset yang baik. Jadi peran kebudayaan dalam menbangun citra bangsa sangatlah vital, karena Kebudayaan bangsa itu sendiri adalah cermin kultural yang dapat memperlihatkan kepribadian bangsa

2.

Tujuan Tujuan daripada pembuatan makalah ini adalah untuk menjelaskan kepada

pembaca akan pentingnya melestarikan budaya yang ada di tanah air dan sehingga masyarakat sadar untuk melestarikan kebudayaan bangsa kita. 3. Sasaran Sasaran daripada pembuatan makalah ini adalah kepada para generasi muda khususnya para mahasiswa Universitas Gunadarma untuk ikut serta dalam melestarikan keanekaragaman budaya yang ada di Indonesia

Page 5

BAB II PERMASALAHAN Analisis permasalahan kebudayaan citra kepribadian suatu bangsa dengan memperhatikan dan mempertimbangkan kondisi lingkungan internal maupun eksternal dilihat dari aspek : 1. Kekuatan (Strength) - Keanekaragaman Budaya Lokal. o Indonesia memiliki keanekargaman budaya lokal yang dapat dijadikan sebagai aset negara karena budaya kita tidak dapat disamakan dengan budaya lokal negara lain. - Semangat Nasionalisme. o Semangat persatuan dan cinta rasa Indonesia menjadi sesuatu hal yang melekat dalam budaya bangsa Indonesia dan menjadi citra bangsa Indonesia - Budaya Indonesia yang unik o Keanekaragaman budaya lokal yang dimiliki oleh setiap daerah di Indonesia memiliki daya tarik, sehingga menarik perhatian dari Negara lain. Terbukti banyaknya warga asing yang mempelajari budaya Indonesia yang unik. Sehingga dapat di simpulkan bahwa budaya bangsa Indonesia memiliki ciri khas yang unik. - Keragaman budaya lokal menjadi sumber ketahanan bangsa o Kesatuan budaya lokal yang dimiliki Indonesia merupakan budaya bangsa yang menjadi identitas bangsa Indonesia, oleh karena itu budasya lokal harus tetap kita jaga supaya budaya bangsa tetap kokoh. 2. Kelemahan (Weakness) - Kebudayaan asing o Tidak bisanya memfilter budaya dari luar dengan baik, menyebabkan kebudayaan lokal lambat laun menjadi pudar. - Kurangnya kesadaran masyarakat o Kesadaran masyararakat dalam melstarikan budaya lokal dapat
Page 6

dikatakan kurang. Banyak masyarakat yang lebih memilih budaya asing yang lebih sesuai dengan perkembangan zaman, akan tetapi banyak kebudayaan Indonesia. - Minimnya komunikasi budaya o Agar tidak terjadinya kesalahpahaman tentang budaya diiperlukan kemampuan berkomunikasi yang baik. Minimnya komunikasi budaya ini sering menimbulkan perselisihan dan akan berdampak kepada ketahanan budaya bangsa Indonesia. - Kurangnya pembelajaran akan budaya sendiri o Pembelajaran akan budaya harus ditanamkan sejak dini. Akan tetapi banyak sekarang ini yang tidak suda tidak menganggap pentingnya mempelajari budaya lokal. 3. Peluang (Opportunity) - Kemajuannya di bidang pariwisata o Kebudayaan Indonesia yang khas menaarik perhatian banyak turis mancanegara. - Kuatnya budaya bangsa o Usaha masyarakat dalam melestarikan budaya lokal dapat memperkokoh budaya bangsa, juga dapat memperkokoh persatuan. Karena sikap saling menerima, membangun dan saling menghormati antara budaya lokal sehingga dapat menjadi satu-kesatuan yang kokoh. - Multikilturalisme o Menurut Dekan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuningm Riau, Dr Junaidi peluang Dua pilar SS yang MHum, mengatakan etnik dan multikulturalisme budaya ini lokal adalah memberikan Indonesia. bagi kebangkitan mendukung Sehingga dapat dijadikan objek wisata yang akan menghasilkan devisa bagi Negara. luar yang tidak sesuai dengan kepribadian bangsa

pemahaman

pendidikan budaya dan komunikasi antar budaya - Kemajuan di bidang pengetahuan dan teknologi o Seiring dengan kemajuan budaya bangsa maka akan mendorong pula kemajuan bangsa di ilmu pengetahuan dan teknolgi yang selaras dengan derap dan dinamika global.

Page 7

4. Tantangan/Hambatan (Threats) - Masukknya budaya asing o Seiring dengan masuknya budaya asing ke Indonesia, maka akan menjadi tantangan bagi bangsa Indonesia sendiri bagaimana agar budaya lokal tetap terjaga dan terpelihara. - Perubahan lingkungan alam dan fisik. o Seiring perkembangan zaman, maka pasti akan ada perubahan lingkungan alam dan fisiknya, maka pola fikir masyarakatpun akan ikut berubah. - Kemajuan teknologi o Walaupun teknologi dipandang telah banyak memberikan manfaat, kemajuan teknologi ternyata menjadi salah satu factor yang menyebabkan ditinggalkannya budaya lokal. - Pola pikiran masyarakat yang pesimis o Banyak sebagian masyarakat di Negara kita beranggapan pesimis tentang kebudayaan lokal, budaya lokal akan tergusur seiringnya waktu dan akan tegantikan dengan budaya baru yang menurut mereka cocok dengan pandangan mereka.

Page 8

BAB III

KESIMPULAN DAN REKOMENDASI

1.

Kesimpulan Kesimpulan dari makalah ini adalah bangsa Indonesia sangat kaya dan

beranekaragam akan budaya

lokal oleh sebab itu kita sebagai penerus bangsa wajib

menjaga, memelihara dan melestarikan budaya lokal kita. Harus diadakan filter dalam menanggapi budaya asing yang masuk ke Indonesia, jangan sampai budaya kita tergantikan oleh budaya asing yang bertolak belakang dengan budaya dan pribadi bangsa Indonesia itu sendiri.

2. Rekomendasi Indonesia memiliki keanekaragaman budaya lokal yang dapat dijadikan sebagai asset yang tidak dapat disamakan dengan negara lain. Oleh karena itu alangkah baiknya jika kita memaksimalkan budaya kita dengan cara belajar lebih lagi tentang budaya lokal kita sendiri, menanamkan nilai-nilai budaya kepada generasi muda dan ikut serta dalam menjaga, memelihara dan melestarikan budaya lokal kita. Era globalisasi telah memberikan banyak dampak positif kepada banngsa kita baik dalam bidang ekonomi, politik, dan budaya. Akan tetapi dalam menanggapi budaya asing yang masuk ke Indonesia kita harus memfilternya terlebih dahulu, apakah budaya tersebut sesuai dengan pribadi, nilai luhur bangsa Indonesia. Dikarenakan budaya lokal Indonesia yang unik sehingga menarik perhatian para turis mancanegara, maka hal ini dapat kita jadikan objek wisata yang menghasilkan devisa bagi negara. Akan tetapi kita juga harus tetap menjaganya karena rawannya pembajakan budaya yang mungkin terjadi Masuknya budaya asing akan menjadi tantangan bagi bangsa Indonesia agar budaya lokal tetap terjaga. Dalam mengatasi ini kita harus bias mebangun pola piker masyarakat akan pentingnya budaya lokal, yaitu dengan cara seminar-seminar, penyuluhan, ikut serta dalam kegiatan-kegiatan budaya lokal.

Page 9

SUMBER REFERENSI - http://id.wikipedia.org/wiki/Budaya - http://noe-paradigm.blogspot.com/2008/11/pengaruh-budaya-sebagai-citrabangsa-di.html - http://blogbudaya.wordpress.com

Page 10

Anda mungkin juga menyukai