Anda di halaman 1dari 1

Memperbaiki Master Boot Record Windows 8 Master Boot Record (MBR) pada suatu sistem operasi adakalanya mengalami

kerusakan (corrupt), disebabkan oleh infeksi malware dan juga shutdown komputer yang tidak benar. Error pada Master Boot Record menyebabkan sistem gagal booting sehingga anda tidak bisa masuk ke OS. Hal ini dapat terjadi pula pada Windows 8, bahkan frekuensi kerusakan MBR di OS terbaru Microsoft ini lebih tinggi dibanding Windows 7.

Untuk memperbaiki Master Boot Record Windows 8 biasanya memerlukan DVD installer. Karena tanpa installer akan sulit bekerja. Berikut beberapa langkah dalam memperbaiki MBR Windows 8.

1. Tekan tombol F8 keyboard saat booting.

2. Pilih Troubleshoot - Advanced options - klik Command Prompt.

3. Ketik perintah berikut satu per satu, tiap perintah akhiri dengan tekan tombol Enter. bootrec /RebuildBcd bootrec /fixMbr bootrec /fixboot exit

4. Restart komputer.

5. Dalam beberapa kasus mungkin memerlukan tambahan perintah silakan ketik bootsect /nt60 SYS atau bootsect /nt60 ALL.

Demikian cara untuk memperbaiki Master Boot Record (MBR) di Windows 8, semoga bermanfaat.

Anda mungkin juga menyukai