Anda di halaman 1dari 15

senin, 1 juli 2013 EDiSi NO.

923/TAHuN KE-2
hal
5
hal
4
Harga Barang
melonjak 3 Bulan
jumlaH penumpang
krl memBeludak
ekonomi berita
hal
9
awas, pHaBlet Htc
segera tiBa
Helen flanagan
asmara kandas, dada terluka
tekno
R
E
U
T
E
R
S
/
P
a
U
l
o

W
h
i
T
a
k
E
R
T
arian Samba yang
disuguhkan para
pemain Brasil suk-
ses meredam per-
mainan tiki-taka
ala Spanyol pada final Piala
Konfederasi tadi pagi. Walhasil,
Selecao berhasil memperta-
hankan gelar tiga kali bertu-
rut-turut sejak meraihnya pada
2005 dan 2009.
Neymar pun didapuk men-
jadi pemain terbaik dan meraih
trofi Sepatu Emas di stadion
keramat Brasil, Maracana.
hal
13
hal
11
Samba
Redam
Tiki-Taka
urban
ragam
2
senin, 1 juli 2013
PeMiMPin ReDAKsi/PenAnggung jAwAb: Arifin Asydhad wAKil PeMiMPin ReDAKsi: Andree Pri yanto siDAng
ReDAK si: Arif Arianto, Bagus Wijanarko, Basuki Rahmat Nugroho, Deddy Sinaga, Dimas Adityo, Erwin Dariyanto, Femi
Diah, Nur Khoiri, Oktamandjaya Wiguna, Rudy Prasetyo, Sapto Pradityo, Sudrajat, Suryani Ika Sari, Sutarto, Toto Sunandar,
Utami Widowati biRo jAKARTA: Astrid Septriana, Budi Alimuddin, Firda Puri Agustine, Hardani Tri Yoga, Hidayat Setiaji,
Kustiah, Mercy Raya Simarmata, Pasti Liberti Mappapa, Raisya Maharani Latief, Ropesta Sitorus, Tia Agnes Astuti ReDAKTuR
bAHAsA: Dewi Kartika Teguh W., Habib Rifai TiM KReATif: Mahmud Yunus, Andhika Akbaryansyah, Erwin Santoso, Fuad Hasyim, Luthfy Syahban,
Mindra Purnomo, Rusdi Saleh, Suteja, Talib Abdillah, Zaki Alfarabi ilusTRAToR: Edi Wah yono TiM foTo: Dikhy Sasra, Ari Saputra, Haris
Suyono, Agus Purnomo
DiReKTuR uTAMA: Budiono Darsono DiReKTuR: Nur Wahyuni Sulistiowati, Heru Tjatur, Warnedy MAnAjeMen PRoDuK: Rohalina Gunara, Sena
Achari, Rizky Putra. AlAMAT ReDAKsi & iKlAn: Aldevco Octagon Building - Lt 2 Jl. Warung Buncit Raya No. 75 Jakarta Selatan 12740 Telepon:
(021) 704 1177 (Hunting) Fax: (021) 704 4472 E-mail: harian@detik.com Online: www.hariandetik.com iklan: sales@detik.com Harian Detik
dipublikasikan oleh PT Agranet Multicitra Siberkom, Grup Trans Corp
editorial
perdebatan
yang tak pantas
o
rang menyiramkan air dari
gelas atau cangkir kepada
lawan dalam sebuah adu
argumentasi bukanlah hal baru.
Tapi, ketika Munarman, juru
bicara Front Pembela Islam,
melakukannya terhadap sosio-
log Thamrin Amal Tamagola
dalam sebuah acara televisi yang
disiarkan secara langsung, tentu
bukan adegan yang pantas dita-
yangkan dan disaksikan pemirsa
televisi.
Dalam sebuah diskusi, sejati-
nya yang dikedepankan adalah
adu pendapat yang santun dan
sikap menghargai lawan bica-
ra. Bukankah Pancasila sebagai
dasar negara kita juga menyata-
kan permusyawaratan dilakukan
dengan hikmat dan bijaksana?
Apa yang diperlihatkan Munar-
man bukanlah sikap humas yang
baik bagi FPI. Jika perilakunya
kasar, tak pelak, seperti itulah
gambaran yang dipahami publik
mengenai FPI. Tapi apakah dia
dan lembaga yang diwakilinya
memikirkan itu? Wallahualam.
Yang jelas, peristiwa ini mesti
menjadi pelajaran berharga bagi
stasiun televisi sebesar TV One,
juga media elektronik lain yang
kerap menayangkan siaran live,
mulai acara hiburan sampai
politik sekalipun. Mereka mesti
berhati-hati agar tak melanggar
pedoman penyiaran.
Di sisi lain, ada sejumlah
politikus yang menilai peris-
tiwa itu bisa menjadi alasan
untuk mengesahkan Rancang-
an Undang-Undang Organisasi
Kemasyarakatan, yang kontro-
versial. Padahal ada banyak alas-
an yang membuat banyak pihak
menolak beleid itu. Alasan-alas-
an itulah yang seharusnya men-
jadi pertimbangan utama.
surat pembaca
Pada 26 Juni lalu pukul 14.15 WIB
saya mengirimkan pesan ke nomor
*363# untuk berhenti berlanganan
layanan BlackBerry Unlimited dari
Telkomsel. Saat itu saya mendapat
pesan bahwa permintaan sedang
diproses.
Namun, pada pukul 18.30 WIB,
saya menerima pesan bahwa layan-
an BlackBerry Unlimited bulanan
saya diperpanjang sampai 26 Juli
2013 dengan biaya berlanganan Rp
90 ribu.
Setelah itu, saya mengajukan kom-
plain ke Telkomsel di nomor 811 dan
hanya mendapat jawaban akan dicek.
Padahal pulsa saya sudah habis ter-
potong dan ini sangat mengecewa-
kan. Mohon tanggapan secepatnya
dari Telkomsel perihal permasalah-
an yang saya alami.
liehastomo
Kebon Jeruk, Jakarta Barat
liehastomo@yahoo.com
081280008XXX
pemotongan pulsa sepihak oleh telkomsel
K
orea Utara rupa-
nya tak mau dicap
sebagai negeri
jadul. Buktinya, pekan ini
negara itu meluncurkan
tablet layar sentuh yang
diberi nama Samjiyon.
Meski wujudnya mirip
iPad, sistem operasinya
memakai Android versi
lama.
Tablet ini dibuat Cho-
sun Computer, sebuah
perusahaan yang sela-
ma ini tak diketahui rim-
banya. Sebab, selama ini
tak ada publikasi oleh
media Barat atau media
setempat. Lantas apa
saja kemampuan Samji-
yon?
Anda bisa membaca
dan mengunduh berita-
berita yang berasal dari
media yang telah disetu-
jui pemerintah. Anda bisa
bermain game menyeru-
pai Angry Birds atau per-
mainan bola basket.
Kelemahannya cuma
satu: tak bisa terhubung
dengan Internet. Seper-
ti dilansir NKNews, tablet
tersebut memiliki sebuah
web browser, tapi tanpa
disertai fitur Wi-Fi. Tab-
let ini muncul pekan lalu
dalam sebuah pameran
teknologi.
WSJ | aP
SamJiYON,
iPad made iN
PYONGYaNG
kelemahannya,
tak bisa terhubung
dengan internet.
b
e
r
i
t
a
Bila dipoles serius,
seperti berlian, dia akan
mengkilap.
JAKARTA Jenderal (Purnawi-
rawan) Pramono Edhie Wibowo
resmi bergabung dengan Par-
tai Demokrat dan mendapat satu
kursi di jajaran Dewan Pembi-
na. Tapi kehadirannya membikin
galau sejumlah petinggi Demok-
rat. Apalagi, kabarnya, Pramono
pun diplot sebagai salah satu kan-
didat calon presiden.
Sumber Detik di kalangan inter-
nal Demokrat mengatakan
sejumlah elite Demokrat panik
lantaran langkah kuda eks Kepa-
la Staf Angkatan Darat tersebut.
Menurut sumber yang tak mau
disebut namanya itu, ipar Presi-
den Susilo Bambang Yudhoyono
tersebut dipersiapkan ikut kon-
vensi Demokrat.
Kabar itu makin panas sejak
Wakil Ketua Majelis Tinggi Par-
tai Demokrat Marzuki Alie seko-
nyong-konyong menyatakan siap
tak ikut konvensi tanpa penjelas-
an yang gamblang. Kalau dalam
perjalanan nanti berpikirnya ber-
ubah, bisa saja kan nanti saya
kembali ke kampung. Semuanya
bisa terjadi, dalam politik apa saja
bisa terjadi, katanya pada akhir
pekan lalu.
Marzuki mendadak merasa capek
dengan ingar-bingar politik. Poli-
tik itu capek, saya itu capek. Apa
pun jadi urusan Ketua DPR, tapi
untungnya saya itu melayani. Urus-
an ini urusan negara, ujarnya.
Benarkah situasinya seper-
ti itu? Wakil Sekretaris Jenderal
Ramadhan Pohan membantah.
Mosok galau? Wong ditambah
SDM kakap, kok, he-he-he. Jadi
lebih baik bersyukurlah, katanya
tadi pagi.
Pengamat politik dari Charta
Politika, Arya Fernandes, menilai
Pramono memang dipersiapkan
sebagai kandidat presiden dari
Demokrat dan tinggal menunggu
momentum untuk dijual ke pub-
lik. Tapi dukungan terhadapnya
bergantung pada sikap Yudhoyono
sebagai sosok terkuat di partai itu.
Bila SBY sudah dukung, semua
kader, saya rasa, akan dukung
juga, ucap Arya. Dia menilai tan-
tangan bagi Pramono adalah mun-
cul pada waktu dan momentum
yang tepat. Kalau gagal membaca
momentum, dia akan sulit men-
curi simpati publik.
Pramono Edhie Wibowo ini
barang bagus. Karier kemiliter-
an sangat gemilang dan menyan-
dang nama besar ayahnya, serta
ipar SBY. Bila dipoles serius,
seperti berlian, dia akan meng-
kilap, ujar Arya lagi. M IQBAL | ELVAN
DANY S | MEGA PUTRA RATYA | DS
JAKARTA Sefti Sanustika, istri
Ahmad Fathanah, kabarnya akan
merilis lagu dangdut anyar ber-
tajuk Papa Kini Sendiri, yang kalau
disingkat menjadi PKS. Rencana
itu menimbulkan pro-kontra di
tubuh Partai Keadilan Sejahtera
lantaran singkatan tersebut.
Anggota Majelis Syura PKS,
Jazuli Juwaini, mengatakan mana-
jer Sefti, Mila, hanya mencari sen-
sasi. Kita tunggu saja rilis resmi
jadi lagu, ujarnya di Jakarta hari
ini.
Jazuli mengatakan, kalau lagu
tersebut bertendensi melecehkan
partai dakwah itu, Sefti akan ber-
urusan dengan hukum. Itu jika
singkatannya mengandung ten-
densi atau pelecehan, katanya.
Meski begitu, lantaran belum men-
dengar isi lagu itu, Jazuli menyata-
kan terlalu dini untuk mengambil
kesimpulan.
Lain lagi sikap Refrizal, anggota
Majelis Syura PKS yang lain. PKS
enggak terganggu sama siapa pun,
enjoy saja, ucapnya. Dia menutur-
kan PKS saat ini lebih berfokus
menyambut tahun politik 2014.
Lagu PKS itu, menurut Mila, ber-
kisah tentang kehidupan Sefti
setelah suaminya, yang juga saha-
bat eks Presiden PKS Luthfi Hasan
Ishaaq, masuk penjara dalam
kasus suap kuota impor daging
sapi dan pencucian uang. Semen-
tara itu, Sefti membenarkan lagu
tersebut berisikan pengalaman
dirinya sendiri.
Ya, memang nyerempet-nyerem-
pet itu. Biar dapet chemistry-nya,
Sefti menjawab di gedung KPK
hari ini, sesaat sebelum membe-
suk Fathanah di ruang tahanan
KPK.
DANU DAMARjATI | ELVAN DANY SUTRISNo |
RINA ATRIANA
Lagu PKS Sefti Sanustika Dinilai Cari Sensasi
L
A
M
H
O
T

A
R
I
T
O
N
A
N
G
A
N
T
A
R
A
F
O
T
O
Sefti
Sanustika
Pramono
EdhiE Bikin
Panik ElitE
dEmokrat
berita 4
ini merupakan
modernisasi kai.
orang dipaksa pakai
tiket elektronik, dan
ini bersejarah.
JAKARTA Pemberlaku-
an tarif progresif kereta rel
listrik commuter line Jabo-
detabek mendapat sambut-
an positif dari masyarakat.
Beberapa penumpang ada-
lah orang yang biasa meng-
gunakan kendaraan pribadi.
Mereka memilih menggu-
nakan KRL karena pem-
berlakuan tarif progresif
membuat ongkos kereta
dinilai murah.
Tadi pagi terjadi kepadat-
an di semua stasiun kereta
di Jabodetabek. Di Stasiun
Pondok Cina, Depok, Jawa
Barat, misalnya. Area par-
kir kendaraan yang disedia-
kan di stasiun itu tak dapat
menampung sepeda motor
calon penumpang. Petu-
gas parkir bahkan terpaksa
menolak puluhan pengen-
dara sepeda motor yang
hendak parkir.
Di dalam stasiun, ribu-
an orang tampak berdiri
di peron menunggu kere-
ta. Namun, ketika kere-
ta datang, mereka tak bisa
terangkut karena gerbong
telah penuh. Bahkan bebe-
rapa pintu kereta berpenye-
juk udara sampai tak bisa
tertutup karena diganjal
penumpang yang bergelan-
tungan.
Edi, salah satu penumpang,
menyatakan baru pertama
kali naik kereta. Biasanya
dia naik sepeda motor untuk
berangkat kerja. Sekarang
kan harga BBM naik, ong-
kos angkutan naik, kereta
malah menurunkan harga.
Saya jadi tertarik naik kere-
ta, ucapnya.
Tarif progresif yang dite-
rapkan itu mematok uang
hanya Rp 2.000 untuk lima
stasiun awal. Dan tiap tiga
stasiun berikutnya dikena-
kan tarif Rp 500.
Penerapan harga tiket baru
itu juga membuat Menteri
Badan Usaha Milik Negara
Dahlan Iskan penasaran. Ia
lalu secara diam-diam naik
kereta untuk melihat pela-
yanan PT KAI. Saya mau
menyaksikan prosesnya,
katanya ketika ditemui di
Stasiun Manggarai. Dahlan
naik KRL dari Stasiun Juan-
da hanya ditemani anggota
Staf Khusus Menteri BUMN,
Abdul Azis.
Dalam perjalanan menuju
Stasiun Manggarai, Dahlan
bercerita banyak penum-
pang yang merasa diun-
tungkan oleh sistem tiket
elektronik itu. Dia meng-
aku penggunaan tiket elek-
tronik tersebut merupakan
hal bersejarah. Ini merupa-
kan modernisasi KAI. Orang
dipaksa pakai tiket elek-
tronik, dan ini bersejarah,
ujarnya.
Dahlan menyebut masih
ada masalah perilaku
masyarakat menyangkut
penerapan tarif progresif
yang dibarengi dengan sis-
tem tiket elektronik itu. Salah
satunya adalah gagapnya
masyarakat dalam penggu-
naan teknologi baru. Selain
itu, banyak kartu elektro-
nik yang dibawa masyarakat
untuk dijadikan kenang-
kenangan.
Masih ada problem, kartu
ini dimasukkan (pintu kelu-
ar), tapi banyak orang kartu
jadi kenang-kenangan.
Sampai saat ini, yang hilang
sudah 200 ribu tiket, kata
Dahlan.
IDHAM KHALID |
NoGRAHANY WIDHI K | FEBY DWI
SUTIANTo| ENDRo CAHYo
SemARAng Teka-teki
sumber ledakan beruntun
yang terjadi di area gedung
Dewan Perwakilan Rakyat
Daerah Jawa Tengah tadi
malam terjawab sudah.
Ledakan keras yang ter-
jadi lebih dari sepuluh kali
itu disebabkan oleh bahan
kimia sejenis karbit dan
detergen.
Kepala Kepolisian Daerah
Jawa Tengah Inspektur Jen-
deral Dwi Priyatno menga-
takan bahan kimia tersebut
dibuang oleh petugas keber-
sihan yang melakukan
fungidasi (pembersihan
jamur dan kuman) di gedung
Dewan. Sisa bahan kimia itu
lalu bereaksi dan menim-
bulkan ledakan keras.
Itu sebetulnya ada proses
fungidasi di DPRD meng-
gunakan zat kimia. Namun
ada prosedur yang dilang-
gar, jadi tidak membuang
pada tempatnya sehingga
dalam kurun tertentu tim-
bul ledakan. Jadi tidak ada
unsur kesengajaan, kata
Priyatno hari ini.
Ia mengatakan dua orang
telah ditangkap kepolisian
untuk dimintai keterangan
seputar kejadian itu. Tidak
ada unsur kesengajaan,
ujar Priyatno. Ledakan aki-
bat sisa bahan kimia itu sem-
pat menghebohkan warga
Semarang. Ledakan terjadi di
selokan gedung Dewan Jawa
Tengah. Ledakan itu membu-
at selokan rusak dan berlu-
bang. ANGLING ADHITYA PURBAYA
Ledakan di gedung Dewan Jawa tengah gara-gara Karbit
SENiN, 1 jULi 2013
Personel kepolisian mempertontonkan atraksi penyelamatan sandera dalam perayaan ulang
tahun Bhayangkara ke-67 di Markas Komando Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, tadi pagi.
Perayaan itu diisi pula atraksi bela diri dan terjun payung.
ulang tahun Bhayangkara
G
R
A
N
D
Y
O
S

Z
A
F
N
A
/
D
E
T
I
K

F
O
T
O
A
N
G
L
I
N
G
/
D
E
T
I
K
C
O
M
PeneraPan TariF ProgresiF Krl
masyarakat ramai-ramai
naik kErEta
Salah satu jasa pengiriman yang
sudah puluhan tahun lepas dari
jasa pos adalah pengiriman barang
via laut. Penguasa pasar perusaha-
an pengapalan adalah APM Maersk
dari Denmark. Menurut pppncjfcj.org,
Maersk memiliki kapasitas angkut 2,6
juta peti kemas 20 kaki.
Perusahaan asal KaPasitas
Peti Kemas
APM Maersk Denmark 2,6 juta
MSC Swiss 2,2 juta
CMA CGM Prancis 1,3 juta
Cosco Cina 0,7 juta
Hapag-Lloyd Inggris 0,6 juta
indikator
e
k
o
n
o
m
i
Angka inflasi pada Juni
lalu mencapai 1 persen,
belum banyak terpenga-
ruh oleh kenaikan harga
bahan bakar.
JaKarta Pemerintah mem-
perkirakan kenaikan harga aki-
bat naiknya Premium dan solar
akan berlangsung sekitar tiga
bulan. Adapun kenaikan harga
pada Juni lalu, seperti yang
ditunjukkan angka inflasi, belum
begitu terpengaruh pengurang-
an subsidi yang membuat harga
naik tersebut.
Badan Pusat Statistik tadi pagi
mengumumkan inflasi pada Juni
1,03 persen. Meski lebih tinggi
dibanding angka normal bulan-
an, masih berada di bawah angka
saat harga bensin naik pada 2008.
Jadi kami menduga kenaik-
an (inflasi akibat) harga BBM ini
belum penuh, karena baru naik
22 Juni 2013, ujar Kepala BPS
Suryamin tadi pagi.
Angka itu sedikit lebih tinggi dari-
pada perkiraan Menteri Keuangan
Chatib Basri pekan lalu. Ia mem-
perkirakan inflasi Juni masih di
bawah 1 persen. Menurut dia,
kenaikan harga bahan bakar
minyak belum banyak diperhitung-
kan dalam inflasi Juni, tapi mulai
pada inflasi Juli.
Kenaikan harga bahan bakar
tidak akan langsung menaik-
kan biaya sektor lain. Ada pro-
ses adjustment, biasanya butuh
waktu sebulan, kata Chatib.
Puncak inflasi akan terjadi
pada Juli, kemudian Agustus
akan melambat, dan September
sudah praktis hilang.
Juda Agung, Direktur Grup Eko-
nomi dan Kebijakan Moneter Bank
Indonesia, juga mengungkapkan hal
senada. Ia mengatakan, berdasar-
kan pengalaman pada 2008, inflasi
akan melambat tiga bulan pasca-
kenaikan. Jadi puncaknya Juli, dan
September sudah tidak ada, ucap-
nya. Mudah-mudahan seperti itu.
Pada Juli, Juda memperkira-
kan, inflasi masih akan bertah-
an di atas 1 persen. Kemudian
angka itu akan turun menjadi
sekitar 0,9 persen pada Agustus,
dan September inflasi kembali
normal. Ini memang inflasi yang
temporer, dia menegaskan.
Bukan hanya kalangan peme-
rintah yang memperkirakan
inflasi tetap di bawah 1 persen.
Anton Gunawan, Kepala Eko-
nom Bank Danamon, memper-
kirakan inflasi Juni 0,84 persen.
Memang tidak sampai 1 persen,
tapi cukup tinggi, ujarnya.
Pelemahan nilai tukar rupiah,
demikian disebut Anton, juga ber-
kontribusi terhadap inflasi Juni.
Pada Juni, rupiah bergerak cen-
derung melemah di level Rp 9.800-
9.900 per dolar, yang menyebabkan
biaya impor melonjak. Padahal
impor cenderung tinggi karena
dunia usaha bersiap meningkat-
kan produksi untuk menyambut
Ramadan dan Idul Fitri, ucapnya.
Kenaikan harga BBM, kata
Anton, hanya berkontribusi mode-
rat terhadap inflasi Juni. Dam-
paknya belum besar, karena di
sektor transportasi saja, kenaik-
an ongkos baru terjadi beberapa
hari terakhir, tuturnya.
Sementara itu, Lana Soelistia-
ningsih, Kepala Ekonom Samuel
Sekuritas, sudah memperkira-
kan inflasi Juni akan menembus
1 persen, tepatnya 1,2 persen.
Ketika pemerintah menaikkan
harga BBM pada Maret 2005,
inflasi mencapai 1,8 persen.
Padahal biasanya Maret bukan
musim inflasi, katanya.
Menurut Lana, inflasi Juni akan
terkerek oleh tingginya aktivi-
tas masyarakat karena liburan
sekolah dan persiapan Rama-
dan. HIDAYAT SETIAJI
HArgA BArAng
BAkAl MelonJAk
TigA BulAn
a
n
t
a
r
a
A
N
T
A
R
A
BISNIS
SENIN, 1 JULI 2013
6
SenJAkAlA
BlAckBerry
Penjualan BlackBerry
terbaru Z10 di bawah
harapan.
san FranCisCO Penjualan Blac-
kBerry terbaru, yang diharapkan
bisa mengangkat kembali bekas
penguasa pasar telepon seluler
cerdas dari Kanada itu, menge-
cewakan. Penjualan Z10 dan Q10,
ponsel terbaru mereka, selama
tiga bulan masih sedikit dibanding
penjualan iPhone selama sepekan.
BlackBerry, perusahaan yang
semula bernama Research In
Motion, mengumumkan laporan
keuangan pada kuartal yang ber-
akhir 1 Juni lalu. Laporan keuang-
an itu sudah memperlihatkan hasil
penjualan ponsel terbaru mereka,
Z10 dan Q10, yang memiliki sistem
operasi baru BB10.
Dalam laporan keuangan itu,
mereka menyatakan telah mengi-
rim 6,8 juta ponsel selama satu
kuartal. Dari jumlah tersebut, pon-
sel berbasis BB10 hanya terjual 2,7
juta. Semula para analis berharap
ponsel itu bisa terjual 3 juta unit
selama satu kuartal.
Angka tersebut sangat kecil untuk
hitungan BlackBerry, ponsel yang
pada 2009 merupakan penguasa
pasar ponsel cerdas. Pada kuar-
tal yang sama, Apple, misalnya,
mengirim 37,4 juta iPhone.
Para investor yang memegang
saham Apple pun ramai-ramai
melepas saham mereka. Akibat-
nya, di Nasdaq harga saham jatuh
sampai hampir 28 persen menjadi
US$ 10,46 per lembar pada akhir
pekan lalu.
Bagi banyak orang, laporan itu
tampak dipandang seperti akhir
dari awal yang baru, kata Anil
Doradla, analis dari William Blair
& Co di Chicago. Jika melihat
presedennya, Anda akan melihat
BlackBerry semakin berat.
Tapi CEO BlackBerry, Thorsten
Heins, berkilah, butuh beberapa
kuartal untuk bisa membalik tren.
Ia menyatakan BlackBerry tetap
sesuai dengan rencana. Kami tidak
duduk di sini kehilangan semuanya
atau dihancurkan, katanya kepada
Reuters setelah adanya pengumum-
an tersebut. Dalam pandangan
saya, melihat posisi portofolio dan
peluncuran, ini kuartal yang bagus.
Beberapa analis menyetujui
ucapan Heins. Maynard Um, ana-
lis dari Wells Fargo, mengatakan
BlackBerry bakal bisa membalik
arah, hanya waktunya lebih lama.
Wells Fargo sudah menurunkan
prediksi harga saham BlackBerry.
Um mengatakan penurunan ter-
sebut tidak sepenuhnya mencer-
minkan pabrik ponsel Kanada itu
tidak bisa pulih kembali. Tapi
mungkin keberhasilannya akan
lebih lama daripada yang kita
harapkan dan dampaknya bisa
mahal karena perusahaan itu ber-
investasi besar-besaran.
Begitu pula dengan Ramon Lla-
mas dari IDC. Pencerahan tidak
terjadi dalam semalam, ujarnya.
Ini bisa lama dan butuh waktu.
Nur KHoIrI
terkenal Gara-gara
obama
P
enjualan BlackBerry terus
menurun, setelah mele-
wati puncak kejayaan pada
2009. Saat mencapai puncak,
BlackBerry dipandang sebagai
simbol eksekutif seluruh dunia,
apalagi Barack Obama saat ber-
kampanye pun tampak kecanduan
peranti buatan Kanada itu.
Salah satu andalan BlackBerry
adalah papan sentuh QWERTY,
sehingga bisa mengetik sangat
cepat dibanding telepon seluler
konvensional. Selain itu, e-mail
bisa sampai ke peranti BlackBerry
dalam seketika.
Tapi, setelah muncul iPhone
dan kemudian ponsel berbasis
Androidpenjualan BlackBerry
terus menurun. Selain menawar-
kan teknologi layar sentuh, iPho-
ne dan Android didukung ratusan
ribu aplikasi bagi para pengguna.
Aplikasi game sampai arah Kabah
bagi muslim ada di ponsel itu.
BlackBerry berusaha membalik-
kan tren untuk mencoba kembali
menguasai pasar dengan mem-
perkenalkan sistem operasi BB10
awal tahun ini, dengan ponsel Z10
dan Q10. Mereka juga akan mem-
perkenalkan ponsel Q5 dengan
sistem operasi BB10, tapi bukan
ponsel layar sentuh, sehingga bisa
murah, tahun ini juga. Dan mereka,
seperti diumumkan Jumat pekan
lalu, berada di bawah harapan
para investor. NK
d
u
n
i
a
N
guyen Van Linh lahir di Hung
Yen, Vietnam. Dialah pemimpin
gerilyawan Vietcong pada masa
Perang Vietnam.
Sekretaris Partai Komunis Vietnam
itu memimpin langsung perlawanan
terhadap pemerintah Vietnam Selatan
yang bersekutu dengan Amerika Seri-
kat. Linh banyak mengurusi propagan-
da dan melatih mata-mata Vietcong
yang disusupkan ke lembaga pemerin-
tah Vietnam Selatan.
Pada 1968, Linh mengorkestrasi
Serangan Tet ke semua basis sipil dan
militer Vietnam Selatan dan Amerika.
Penyerbuan yang melanggar kesepa-
katan gencatan senjata pada tahun baru
itu membawa Vietcong menang dalam
perang.
sejarah
1915
Ratusan
PeRemPuan
Pakistan
Dibunuh
Lebih dari 900 perempuan dewasa dan anak-anak dibunuh
di Pakistan. Mereka meregang nyawa karena dianggap telah
membuat aib bagi keluarga.
Kesalahan yang dituduhkan hanyalah karena mereka menari
atau menyanyi. Terakhir, pada Ahad lalu, dua gadis remaja
ditembak mati. Seperti apa isi video yang membuat mereka
dan juga ibu gadis itu dihabisi?
hal
8
dunia
8
senin, 1 juli 2013
Dibunuh
Karena ViDeo
ManDi hujan
H
ujan mengguyur Chilas,
kota di tepi Sungai Indus
di Pakistan. Noor Basra
dan Noor Sheza serta dua anak
kecil lainnya berhamburan ke
luar rumah dan bermain di
bawah derasnya hujan.
Saking asyiknya mandi hujan,
Basra, 15 tahun, dan Sheza, 16
tahun, sesekali menari-nari. Ibu
mereka merekam semuanya
memakai kamera telepon seluler.
Namun, nahas bagi mere-
ka, rekaman yang dibuat enam
bulan lalu itu tersebar ke warga
Chilas lainnya. Beberapa wilayah
di Pakistan memang melarang
perempuan menari, apalagi di
tempat terbuka, seperti yang
dilakukan kedua gadis itu.
Kemarahan atas aksi Basra
dan Sheza mencapai puncaknya
kemarin. Mereka didatangi lima
orang bersenjata yang menem-
bak mati Basra dan Sheza serta
ibu mereka yang sejauh ini
belum diketahui namanya.
Kerabat ketiga perempuan itu
pun melaporkan pria bernama
Khutore kepada polisi. Lelaki
itu adalah kakak tiri Basra dan
Sheza, yang diduga mengatur
pembunuhan itu dengan alasan
menyelamatkan muka keluarga.
Hingga kini, Khutore meng-
hilang. Kepolisian Chilas juga
belum berhasil menemukan
empat kaki tangannya.
Tewasnya Basra dan Sheza
menambah panjang daftar
kasus kematian akibat pembu-
nuhan atas nama kehormatan
keluarga itu. Organisasi pemer-
hati hak perempuan Pakistan,
Yayasan Aurat, mencatat seti-
ap tahun setidaknya ada seribu
kasus pembunuhan seperti itu.
Sementara itu, Komisi Hak
Asasi Manusia Pakistan men-
catat setidaknya 943 perempu-
an dewasa dan remaja dibunuh
pada 2011. Mereka dihabisi kare-
na dianggap mencoreng marta-
bat keluarga.
Okta Wiguna | al-arabiya | DailyMail
Dua remaja ditem-
bak mati karena
menari di bawah
guyuran hujan.
s
itus Universitas Rakyat Cina, lang-
sung lumpuh karena kebanjiran
pengunjung. Penyebabnya adalah
foto sarjana yang diunggah ke situs itu.
Sarjana itu bernama Kang Kang. Ada
berbagai pose gadis tersebut, mulai
melempar topi hingga bermain selo.
Mendengar kabar ada foto sarja-
na rupawan, para pengguna Internet di
Cina menyemut ke situs kampus. Mereka
penasaran siapa sebenarnya perempuan
berjulukan Dewi Universitas itu.
Menurut harian South China Morning
Post, melonjaknya jumlah pembaca situs
hingga crash itu memang tujuan kam-
pus memasang foto itu. Universitas Rak-
yat berharap foto itu bisa menarik calon
mahasiswa baru. EDvantagE
Pajang Foto Mahasiswi,
Situs Universitas Langsung Crash
trending
Melawan Tabu
K
aum konservatif di Asia Tengah dan
Asia Selatan menabukan perempuan
bernyanyi, menari, dan berakting,
bahkan dilarang bersekolah. Hukuman bagi
mereka yang melanggar adalah kematian,
yang acap kali algojonya kerabat dekat.
Kohistan, Pakistan
Empat perempuan di Desa Kohistan, Pakis-
tan, tewas dibunuh oleh penduduk. Mere-
ka kedapatan menari dan menyanyi di sebu-
ah resepsi pernikahan. Majelis ulama desa,
Jirga, memerintahkan mereka dihukum
mati karena sudah mendatangkan malu bagi
masyarakat desa.
Karte she, Afganistan
Benafsa, 22 tahun, tewas kehabisan darah
setelah ditikam orang tak dikenal. Pada Sep-
tember tahun lalu itu, sebenarnya ia beren-
cana pindah dari apartemennya karena
merasa keselamatannya terancam. Benaf-
sa diduga dihabisi warga Karte She karena
beberapa kali tampil dalam film televisi.
swat, Pakistan
Malala Yousafzai, 15
tahun, kini masih men-
jalani masa pemulihan
setelah ditembak Taliban
saat pulang sekolah. You-
safzai memang menen-
tang perintah Taliban yang
melarang anak perempuan pergi ke sekolah.
Taliban pun menyatakan insiden pada Okto-
ber 2012 itu terjadi karena Yousafzai mem-
promosikan pola pikir Barat.
OW | bErbagai SuMbEr
u
r
b
a
n
Setelah jalinan asmaranya dengan pesepak bola Scott
Sinclair kandas, aktris dan model Helen Flanagan meng-
hebohkan publik dengan kiriman fotonya di Instagram.
Dalam foto itu tampak goresan luka di dada bintang
Coronation Street itu. Apa yang terjadi pada Flanagan?
HaL
11
ASmArA KAnDAS,
DADA terLuKA
Helen Flanagan
AwAS, PhABLet
htC SegerA tiBA
mEngaPa wanita
harus sEksi?
wanita merasa seksi
saat berada di ranjang
bersama pasangan.
W
anita mana yang tak
ingin selalu terlihat seksi.
Bahkan tak sedikit wanita
yang menjadikan seksi sebagai senja-
ta ampuh dalam berbagai hal. Untuk
memikat lawan jenis, meningkatkan
karier di kantor, hingga memuaskan
pasangan di ranjang. Hmm...
Namun apa jadinya jika wanita tak
lagi merasa seksi? Sejak melahir-
kan anak pertama, badanku enggak
bisa kembali lagi seperti dulu, melar.
Jadi enggak percaya diri kalau lagi
bercinta, ujar Elda, 32 tahun, kepa-
da Detik kemarin.
Elda bukan satu-satunya wani-
ta yang merasakan dampak buruk
keseksian itu. Sebuah survei yang
dilakukan di Inggris menemukan
mayoritas kaum Hawa yang tak
merasa seksi mengaku hubung-
an dengan pasangannya menjadi
runyam.
Faktor berkurangnya rasa perca-
ya dirilah yang jadi penyebabnya. Ya,
wanita yang merasa tak seksi lagi
menjadi tidak percaya diri. Lebih
dari 70 persen wanita yang meng-
akui hal itu.
Apalagi lebih dari sepertiga wanita
itu mengaku bisa merasa seksi saat
sedang di ranjang bersama pasang-
an. Tak mengherankan jika seksi
menjadi hal yang wajib dan mesti
dimiliki wanita.
Yang tak kalah mengejutkan ada-
lah lebih dari separuh responden
mengaku ingin selalu dipuji seksi
oleh pasangannya. Sebab, hal itulah
yang mendongkrak rasa percaya diri
mereka.
Kami terkejut dengan fakta bahwa
banyak wanita Inggris yang tidak
merasa seksi. Ternyata selama ini
mereka masih sangat bergantung
pada pujian dari pasangan, ujar
Lexi Ashford, managing director dan
pendiri ohtique.com seperti dilansir
Female First.
Lexi menambahkan, survei ter-
sebut diharapkan dapat memban-
tu para wanita lebih percaya diri
sekalipun tubuhnya tak lagi seksi.
Ohtique ingin para wanita lebih per-
caya diri. Tak malu dengan tubuh-
nya, sehingga gairah seksualnya tak
terganggu, katanya.
S IKA SARI | FEMALE FIRS | TIMES oF INDIA
SENiN, 1 jULi 2013
dunia puan 10
THINKSTOCKPHOTOS
Kamu terlihat cantik.
Psikolog klinis Dr Sushma Dayal mengatakan pujian
dapat memotivasi seorang wanita karena meningkatkan
rasa percaya dirinya.
Kamu adalah wanita pertama dalam hidupku.
Terdengar gombal dan klise, menurut psikolog Archana Nanda, kali-
mat ini cukup ampuh untuk meyakinkan wanita bahwa Anda adalah pria
setia.
Kamu hebat di ranjang.
Pujian ini akan menempatkan wanita sebagai ratu seks atau sebuah san-
jungan halus dan pembuktian bahwa dia mampu memuaskan Anda.
Kamu akan menjadi ibu yang hebat.
Tak sedikit wanita yang merasa ragu akan kemampuannya mendidik dan
membesarkan buah hatinya. Dengan memberikan sanjungan itu, Anda
dapat meyakinkan dan meningkatkan rasa percaya dirinya.
Apakah kamu mau menghabiskan sisa hidupmu dengan saya?
Pujian ini cukup ampuh untuk meyakinkan dia bahwa Anda serius dan
ingin menjalin hubungan ke jenjang lanjut.
Aku beruntung memiliki kamu.
Sebuah pujian yang dapat meluluhkan hatinya. Meyakinkan bahwa dia
adalah wanita satu-satunya dalam hidup Anda.
Pujian yang ingin
wanita Dengar...
SENiN, 1 jULi 2013
figur 11
a
ktris dan model Helen
Flanagan, 22 tahun,
membantah anggapan
melakukan hal bodoh dalam
hidupnya setelah jalinan cinta
dengan pesepak bola Scott
Sinclair kandas. Ya, pekan lalu
bintang Coronation Street itu
mengunggah foto dada penuh
goresan di akun Instagram-nya.
Tidak ada komentar apa-
apa. Menyakiti diri sendiri?
Apakah Anda yakin? FFS.
Dada saya sangat gatal, tulis-
nya di akun Twitter seperti
dilansir Daily Mail.
Helen menambahkan, gores-
an pada dadanya itu disebab-
kan oleh cakaran dari kucing
kesayangannya, Felix. Helen
menyadari luka itu ketika
bangun dari tidurnya. Setelah
kering, luka itu gatal, sangat
gatal. Ini karena cakaran
kucing, tulisnya di foto yang
dia unggah di Instagram.
Pada hari yang sama, Helen
mengunggah foto lain yang
memperlihatkan tato di sela
pahanya yang sangat dekat
dengan kelaminnya. Tato itu
bergambar sayap hati dengan
tulisan Scott. Kabarnya tato
itu ia buat pada 2010.
Jalinan asmara Helen deng-
an Scott Sinclair kandas gara-
gara sebuah SMS nakal. Helen
marah lantaran menemukan
SMS yang berisi pembicaraan
soal seks antara Scott dengan
presenter TV, Donatella Pana-
yiotou. SIS
W
A
L
L
C
L
E
A
R
Kim KardasHian
JuAL fOtO AnAK
Helen Flanagan
DADA
SAyA
gAtAL
avril lavigne
meniKAh
LAgi
P
enyanyi Avril
Lavigne, 28 tahun,
mengejutkan pub-
lik akhir pekan lalu. Tanpa
kabar heboh di media,
pelantun Wish You Were Here
itu menikah dengan pentolan
band Nickelback, Chad Kroeger, di
Cannes, Prancis, Sabtu pekan lalu.
Ini merupakan pernikahan kedua bagi Avril pas-
caperceraiannya dengan personel Sum 41, Deryck
Whibley, pada 2009. Adapun bagi Kroeger, ini
merupakan pernikahan pertama kalinya.
Seperti dilansir Female First, seorang sumber
mengatakan kepada UsMagazine bahwa pernikah-
an pasangan ini disiapkan oleh wedding planner
Mindy Weiss. Pernikahannya sangat intim, hanya
bagi keluarga dan teman dekat, ujar sumber.
Kroeger melamar Lavigne pada Agustus 2012
dengan memberikan cincin berlian langka 14
karat senilai US$ 350 ribu. Avril bertemu dengan
Kroeger saat menggarap album Lavigne. SIS
U
ang adalah segala-
nya. Mungkin itulah
yang kini tertanam
dalam benak sosiali-
ta Kim Kardashian, 32
tahun. Belum genap
sebulan setelah melahir-
kan buah hati pertama-
nya dengan Kanye West,
Kim berencana membisniskan
sang buah hati.
Menurut situs TMZ, seorang sumber
mengatakan Kim sedang membahas seri-
us harga foto bayi perempuannya itu.
Bahkan salah satu majalah telah
menawar foto itu senilai US$ 2 juta.
Namun sepertinya upaya Kim
itu terganjal. Pasalnya, sang
ayah, Kanye, menolak menjual
foto sang buah hatinya. Kanye
tidak akan menjadi germo yang
menjual foto putrinya sendiri,
ujar sumber seperti dilansir
Showbizspy. SIS
M
I
R
R
O
R
tekno
12
u
r
b
a
n
awas,
PhaBlEt
htC
sEgEra
tiBa
spesifikasi htC
Butterfly lebih
unggul daripada
htC one.
B
arangkali HTC memang
memerlukan seorang
Iron Man untuk
menyelamatkan perusaha-
annya. Pekan lalu perusahaan
pembuat telepon seluler dari
Taiwan itu mengontrak Robert
Downey Jr, pemain film Iron
Man, sebagai bintang iklannya.
Nilai kontrak Downey sekitar
US$ 12 juta atau Rp 119 miliar
untuk dua tahun.
Ada apa dengan HTC?
Dalam soal kualitas, tak ada
yang menyangsikan mutu
ponsel kelas atas perusahaan
itu, seperti HTC One. Ponsel
yang baru diluncurkan bebe-
rapa bulan lalu tersebut men-
dapat sambutan sangat positif
dan menjadi salah satu pon-
sel Android terbaik saat ini.
Seperti juga Apple, perusaha-
an yang didirikan oleh miliuner
Taiwan, Cher Wang, bersama
Peter Chou itu tak pernah ber-
main di kelas bawah.
Tapi lain Apple, lain pula
nasib HTC. Ketika Apple ber-
jaya dengan iPhone dan tab-
let iPad, kinerja HTC malah
semakin suram. Dalam dua
bulan terakhir ini, pendapat-
an HTC terus anjlok. Walaupun
lumayan laku, penjualan HTC
One masih kalah jauh diban-
ding Samsung Galaxy S4. Pro-
yek bersama Facebook, ponsel
HTC First, juga tak berjaya di
pasar.
Saat merayakan tahun baru
Imlek beberapa bulan lalu, di
depan ribuan karyawan HTC,
Cher Wang menjanjikan HTC
akan bangkit kembali tahun
ini. Peter Chou, pendiri dan
bos HTC, juga belum menge-
rek bendera putih.
Ada banyak rumor yang
mengabarkan aku bakal
keluar dari HTC, tapi aku tak
pernah mengatakan hal itu.
Aku tak berencana mencari
pekerjaan lain, kata Chou
beberapa hari lalu.
Untuk menggenjot penju-
alan, HTC sepertinya mulai
melirik pasar ponsel berlayar
jumbo alias phablet. Menu-
rut sejumlah media, HTC
tengah mempersiapkan HTC
One Max dengan layar 6 inci
dan prosesor terbaru, Qual-
comm Snapdragon 800 2,3
GHz. Kapasitas baterainya
juga lumayan mantap, yakni
3.300 mAh.
Sebagai pemanasan, HTC
meluncurkan HTC Butterfly S
pekan lalu. Phablet HTC ter-
sebut berlayar 5 inci dengan
resolusi 1.080 x 1.920 pik-
sel. HTC memasang prosesor
quad-core Qualcomm Snap-
dragon 600 1,9 GHz. Spesi-
fikasi Butterfly S tak kalah
dibanding HTC One, bahkan
menurut Engadget, prose-
sor Butterfly S lebih kencang
ketimbang milik HTC One.
Kapasitas baterai si Kupu-
kupu itu juga lebih unggul
daripada HTC One. Kami
meningkatkan spesifikasi HTC
Butterfly untuk mencerminkan
standar baru, seperti di HTC
One, ujar Chou pekan lalu.
Kamera di Butterfly S juga
sama persis dengan kamera
di HTC One. Dengan teknologi
Ultra-Pixel, HTC mengklaim
kamera 4 megapiksel di But-
terfly S ataupun HTC One tak
kalah dibanding kamera 13
megapiksel sekalipun. HTC
mengklaim sensor kame-
ra HTC One dan Butterfly S
bisa menangkap cahaya tiga
kali lebih banyak ketimbang
kamera 13 megapiksel di
ponsel mana pun.
Selain spesifikasinya nyaris
serupa, fitur-fitur di Butterfly S
tak ada bedanya dengan HTC
One. Aplikasi HTC BlinkFeed
akan menampilkan semua
perkembangan baru di akun
jejaring sosial dan situs beri-
ta di layar depan. Maka kita
tak perlu repot-repot mem-
buka app satu per satu. Fungsi
BlinkFeed kurang-lebih seru-
pa dengan app Pulse, Flipbo-
ard, atau Google Current.
HTC Zoe membuat tampil-
an galeri foto dan video lebih
hidup dan menarik. Zoe ini
agak mirip app Vine milik Twit-
ter. Kita bisa membuat klip
video sepanjang tiga detik.
SP | HTC | CNET
AntArA One DAn ButterfLy S
HTC ONE
Layar: 4,7 inci, 469 piksel per inci
Tebal: 9,3 mm
Berat: 143 gram
Prosesor: quad-core Qualcomm Snapdragon 600 1,7 GHz
Kamera: 4 megapiksel plus teknologi UltraPixel
Sistem Operasi: Android 4.1.2 Jelly Bean
Baterai: 2.300 mAh
Harga: Rp 7,499 juta (di Bhinneka.com)
Layar: 5,0 inci, 441 piksel per inci
Tebal: 10,6 mm
Berat: 160 gram
Prosesor: quad-core Qualcomm Snapdragon 600 1,9 GHz
Kamera: 4 megapiksel plus teknologi UltraPixel
Sistem Operasi: Android 4.2.2 Jelly Bean
Baterai: 3.200 mAh
Harga: US$ 766 atau Rp 7,6 juta
HTC BUTTERFLY S
SENiN, 1 jULi 2013
r
e
u
t
e
r
s
Neymar ditahbiskan sebagai peraih gelar pemain terbaik pada Piala Kon-
federasi 2013 tadi pagi. Satu gol torehan pemain 21 tahun itu membantu
Brasil membungkam Spanyol 3-0 dalam laga final di Stadion Maracana.
hal
14
Pesta Neymar
FOTO-FOTO: GETTYIMAGES
Sport
SENIN, 1 JULI 2013
14
Gabriele Marcotti
sampai pada kesimpulan
permainan tiki-taka
Spanyol telah mati
riO De JaneirO Judul
pembantaian di Maraca-
na layak diberikan kepada
Brasil, yang berhasil meraih
gelar Piala Konfederasi
setelah melumat 10 pemain
Spanyol 3-0 di final tadi pagi.
Kemenangan itu membawa
Selecao mengakhiri rekor
kemenangan tiga tahun La
Furia yang sempat bertahan
29 kali di ajang kompetitif.
Dua gol sumbangan Fred
dan satu lainnya dari Neymar
membantu Brasil memetik
lima kemenangan berun-
tun di Piala Konfederasi kali
ini. Dalam permainan, tuan
rumah berhasil membaca
permainan tiki-taka ala Spa-
nyol dan mematikan per-
gerakan Pedro, Juan Mata,
dan Fernando Torrestiga
penyerang yang diterjunkan
Vicente del Bosque untuk
mendobrak pertahanan
Brasil.
Jurnalis kawakan Italia,
Gabriele Marcotti, bahkan
sampai pada kesimpulan
permainan tiki-taka Spanyol
telah mati. Meski memakai
tanda tanya di belakangnya,
pria 39 tahun itu menye-
but Spanyol memang kalah
kelas oleh Brasil.
Hal itu diperparah oleh
Sergio Ramos yang gagal
menjadi jagal penalti dan
diusirnya Gerard Pique pada
pertengahan babak kedua.
Spanyol gagal mencetak
penalti dan Brasil tampil
luar biasa, terutama David
Luiz, yang menggagalkan
sepakan Pedro, katanya.
Del Bosque menilai dewi
fortuna tidak memayungi
timnya pada awal per-
mainan. Fred memanfaat-
kan dengan baik situasi itu.
Saya tidak ingin membu-
at alasan. Permainan Bra-
sil jelas superior dibanding
kami, ujarnya. Walhasil,
Spanyol gagal menjadi tim
pertama yang dapat menga-
lahkan Brasil sejak Uruguay
merebut Piala Dunia 1950
pada turnamen internasio-
nal di Stadion Maracana.
Neymar, yang berhasil
meraih sepatu emas, meng-
klaim Brasil memang tampil
luar biasa. Dia bahkan kaget
penampilan rekan setimnya
itu melebihi harapan awal.
Ini hari yang membuat kami
semua sangat gembira. Ini
merupakan kemenangan
sangat penting, katanya.
Kegembiraan suporter Bra-
sil akan menjadi paripurna jika
Scolari dapat menyumbang
gelar keenam Piala Dunia
buat Brasil tahun depan. Dia
akan membawa modal keme-
nangan kali ini dan kesukses-
an meraih trofi Piala Dunia
2002. rEuTErS | BAGuS W
PeMBAnTAiAn
di MArAcAnA
data dan fakta final Piala konfederaSi
B
rasil sukses meraih gelar
Piala Konfederasi 2013 sete-
lah mengalahkan Spanyol 3-0
di final tadi pagi. Di balik aksi para
pemain bintang di lapangan dalam
pemanasan Piala Dunia 2014 itu
juga ada sejumlah data dan fakta.
Brasil memenangi Piala Konfede-
rasi tiga kali secara beruntun. Sele-
cao sebelumnya berhasil menjadi
juara di Argentina (2005) dan Ame-
rika Serikat (2009). Mereka juga
menang pada 1997 dan tak terka-
lahkan dalam 13 laga sejak kalah
dalam penyisihan grup oleh Meksi-
ko di Jerman pada 2005.
Brasil mempertahankan rekor
tak terkalahkan dalam pertan-
dingan kompetitif di Stadion Mara-
cana menjadi 23 pertandingan.
Tim tersebut terakhir kali kalah
di stadion keramat itu pada final
Piala Dunia 1950, yakni kalah 1-2
oleh Uruguay.
Secara total, Brasil telah memain-
kan 57 pertandingan kandang di
pelbagai kota sejak terakhir kali
kalah. Duel kandang terakhir Brasil
adalah ketika dipermalukan Peru di
Belo Horizonte pada laga kualifikasi
Copa America, Februari 1975.
Rekor tak terkalahkan Spanyol
dalam 29 pertandingan terhenti.
Kekalahan terakhir skuad Matador
ketika keok 0-1 oleh Swiss pada laga
pembuka Piala Dunia 2010.
Kekalahan 3-0 oleh Brasil meru-
pakan kekalahan terburuk Spanyol
sejak Wales mengalahkan mereka
3-0. Hal itu terjadi pada kualifikasi
Piala Dunia, April 1985.
Gol Fred pada menit kedua meru-
pakan kebobolan tercepat yang
diterima Spanyol. Bintang Skotlan-
dia, Joe Jordan, pernah menjebol
gawang Spanyol di kualifikasi Piala
Eropa di Valencia, Februari 1975,
pada menit kelima.
FOTO-FOTO: GETTYIMAGES
Sport
15
SENIN, 1 JULI 2013
N
eymar da Silva Junior
seperti tersihir sua-
sana di Stadion
Maracana ketika bola
menuju ke arahnya dari sisi
kiri kotak penalti Spanyol.
Situasi itu terjadi beberapa
menit sebelum turun minum
dalam pertandingan babak
final Piala Konfederasi anta-
ra Brasil dan juara Eropa
Spanyol, yang berakhir deng-
an kemenangan Selecao 3-0.
Dengan kecerdikannya,
pemain berbadan selembar
itu melancarkan tendangan
keras kaki kiri ke gawang
Iker Casillas. Hasilnya, gol
kedua Brasil dicetaknya
setelah menerima umpan
terobosan Oscar menjelang
turun minum.
Gol itu menjadi torehan keem-
pat Neymar dalam pertanding-
an yang diklaim sebagai tempat
pemanasan sebelum tampil
di Piala Dunia 2014 tersebut.
Sebelum turnamen, banyak
pihak ragu akan kemampuan
pria 21 tahun itu mengangkat
nama besar Brasil.
Maklum, namanya masih
berada dalam bayang-bayang
legenda hidup bola Brasil,
Pele. Pemilik nama lengkap
Edson Arantes do Alimento
itu mencapai puncak karier-
nya saat menyumbang gelar
Piala Dunia 1958 di Swedia
dalam usia 17 tahun.
Toh, Neymar tetap santai
menanggapi perbandingan
dirinya dengan O Reijuluk-
an Pele. Lewat golnya, dia
berhasil mengantar Brasil
meraih gelar Piala Konfede-
rasi tiga kali beruntun 2005,
2009, dan 2013).
Prestasinya semakin lengkap
setelah meraih Sepatu Emas
versi pemain terbaik menga-
lahkan Andres Iniesta dan
Paulinho. Saya sangat gem-
bira. Kami membuat banyak
orang gembira. Namun kami
harus tetap tenang, katanya.
Pemain kelahiran Mogi das
Cruzes itu tak ingin jemawa.
Dia sadar publik baru akan
melihat penampilannya pada
Piala Dunia 2014 dan bersa-
ma Barcelona musim depan.
Neymar memang belum
sempurna. Dia harus men-
jawab tantangan bahwa diri-
nya terlalu gampang jatuh
ketika terkena pelanggaran
pemain lawan. Namun dia
boleh berbangga. Keberha-
silannya dalam Piala Kon-
federasi 2013 membuat
majalah olahraga Amerika,
Sports Pro, menahbiskan-
nya sebagai bintang paling
potensial mengalahkan Lio-
nel Messi, yang akan men-
jadi rekannya di Barca, dan
pegolf Rory MclRoy.
Itu hanya bagian dari
pekerjaan. Ini merupa-
kan tanggung jawab, meski
saya menikmatinya, Ney-
mar mengomentari predikat
yang diberikan.
rEuTErS | NYTIMES | BAGuS W
riO De JaneirO Bra-
sil sukses mempertahan-
kan gelar Piala Konfederasi
setelah melibas Spanyol 3-0
dalam duel final di Stadion
Maracana tadi pagi. Namun,
di luar stadion yang meng-
habiskan dana Rp 4,6 triliun
itu, demonstran tetap marak
menyuarakan pemborosan
yang dilakukan pemerintah
Brasil.
Di luar gegap-gempi-
ta suporter yang meraya-
kan kemenangan Brasil, ada
suara minor yang masih ter-
sisa di jalan. Ribuan pemro-
tes masih meluber di jalan di
dekat ikon Stadion Maraca-
na. Pesan yang dibawa tetap
satu: demonstran meng-
inginkan pemerintahan
Dilma Roussell memberan-
tas korupsi, serta melakukan
di Bawah Bayang-bayang Pele
reformasi di bidang pendi-
dikan dan kesehatan, meski
pada saat yang sama polisi
masih menyemprotkan gas
air mata ke arah mereka.
Kemarahan demonstran
bertambah setelah menge-
tahui pemborosan pemerin-
tah yang akan menggelar
Piala Dunia 2014. Brasil juga
akan menjadi tuan rumah
Olimpiade Rio pada 2016.
Jika digabungkan, keduanya
diprediksi bakal mengha-
biskan anggaran mencapai
miliaran dolar.
Walhasil, melihat Piala
Dunia yang akan dige-
lar kurang dari setahun,
kini tantangan ada di tang-
an penyelenggara lokal dan
FIFA. Protes antipemerintah
diyakini masih akan terus
bergolak. Demonstrasi ini
tidak akan terjadi dalam
waktu semalam, ucap Eli-
ane Milazzo, guru sekolah
berusia 54 tahun. Bersama
anak menantunya, perem-
puan itu memilih turun ke
jalan meminta keadilan.
Saya akan terus melan-
jutkan protes di jalan agar
keluarga saya melihat peru-
bahan nyata dalam kehidup-
an sehari-hari.
Sepp Blatter, Presiden
FIFA, pun memilih bungkam
ketika ditanya soal marak-
nya demonstrasi di Brasil.
Otoritas sepak bola dunia
itu juga diam ketika dimintai
komentar tentang penggu-
naan gas air mata bagi para
demonstran.
Ide reformasi yang digu-
lirkan Presiden Rousseff
seperti tak bergema. Rak-
yat Brasil marah kepada
kongres, marah atas pela-
yanan kesehatan dan pen-
didikan yang buruk, ujar
Tania Nobrega, 56 tahun,
seorang ahli ilmu jiwa, yang
ikut turun ke jalan.
Nobrega menjelaskan,
mereka muak dengan situ-
asi status quo yang ter-
jadi di Brasil. Kami bukan
hanya muak terhadap Partai
Pekerja. Kami muak terha-
dap semua partai yang ada
di Brasil, ucapnya.
rEuTErS | BAGuS W
BrASil
di PerSiMPAngAn
JAlAn
kami muak dengan semua partai yang ada di Brasil.

Anda mungkin juga menyukai