Anda di halaman 1dari 4

TUGAS

PRAKTIKUM INSTALASI
DAN JARINGAN KOMPUTER

MERAKIT CPU

Dibuat oleh :
Anggita Natalia
91715

PRODI TEKNIK INFORMATIKA DAN KOMPUTER


UNIVERSITAS NEGERI PADANG
PRAKTIKUM INSTALASI DAN
JARINGAN KOMPUER

A. Tujuan
1. Agar mahasiswa dapat mengenal peralatan pada sebuah CPU.
2. Agar mahasiswa dapat merakit komponen-komponen utama komputer
pada mainboard.
3. Agar mahasiswa dapat menginstalasi peralatan yang ada pada CPU.

B. Latar Belakang
1. Defenisi Komputer
Istilah komputer komputer (computer) diambil berasal dari bahsa Latin
computare yang berarti menghitung (to compute atau to reckon). Dari defenisi
oleh yang ada terdapat tiga istilah penting, yaitu input (data), pengolahan data, dan
informasi (output).
Pengoahan data merupakan suatu proses manipulasi dari data ke
dalam bentuk yang lebih berguna dan lebih berarti, yaitu berupa suatu informasi.
Dengan demikian, informasi adalah hasil dari suatu kegiatan pengolahan data
yang memberikan bentuk yang lebih bermakna dari suatu fakta.

2. Sistem Komputer.
Sistem komputer digunakan untuk mengolah data. Secara umum,
sistem terdiri dari elemen-elemen yang saling berhubungan dalam membentuk
satu kesatuan untuk melaksanakan suatu tujuan pokok dari sitem tersebut. Tujuan
pkok dari sistem komputer adalah mengolah data untuk menghasilkan informasi
sehingga perlu didukung oleh elemen-elemen yang terdiri dari perangkat keras
(hardware), perangkat lunak (software), dan brainware.
Perangkat keras`adalah peralatan komputer itu sendiri. Perangkat
lunak adalah program yang berisi perintah-perintah untuk melakukan suatu proses
tertentu. Brainware adalah manusia yang terlibat dalam mengoperasikan serta
mengatur sistem komputer.
C. Alat dan Bahan
1. CPU trainer.
2. Obeng

D. Langkah Kerja
1. Sebelum melakukan perakitan komponen-komponen komputer, ada
beberapa hal yang harus disiapkan, yaitu Casing sebagai tempat untuk
meletakkan komponen-komponen komputer.
2. Persiapkan tool yang kita butuhkan, seperti obeng.
3. Pastikan komputer dalam keadaan off.
4. Jauhkan dari segala magnet, air, dan cairan dari komputer dan
komponennya.
5. Instalkan atau rakitkanlah komponen-komponen Cpu tersebut, dimana
kompnen-komponennya terdiri dari :
a. Power supply (battery yang berfungsi untuk menghidupkan
komputer tersebut).
b. Mainboard (merupakan papan utama sirkuit komputer berikut
processor).
c. Fan (kipas yang berfungsi untuk mendinginkan komputer tersebut).
d. VGA card (yang berfungsi untuk mengubah bahasa mesin dalam
bentuk grafis).
e. Sound card (berfungsi untuk menghasilkan suara didalam
komputer).
f. Chip (yang berfungsi untuk memproses suatu logika didalam
komputer).
g. PCI controller (berfungsi untuk menghubungkan perangkat
pendukung komputer yang berkecepatan tinggi dengan komputer
itu sendiri).
h. Slot AGP (merupakan sebuah bus yang dikhususkan sebagai bus
pendukung kartu grafis berkinerja.
i. BIOS (berfungsi untuk mengatur dan mengontrol hardware
komputer sebelum sistem opersi diload).
E. Kesimpulan
Didalam komputer terdapat bagian-bagian yang sangat penting, dimana
bagian tersebut dapat kita atur atau kita kombinasikan. Salah satu nya adalah
hardware (parangkat keras), dimana perangkat keras yang akan kita kombinasikan
adalah CPU. Didalam CPU terdapat bagian-bagian yang dapat kita atur atau instal
secara BIOS, salah satunya adalah Conector untuk panel pada casing. Conector ini
dapat kita atur secara bios, dengan cara mengatur panel-panel yang ada pada
conector tersebut, dimana panel-panel tersebut terdapat keterangan-keterangan
yang dapat kita atur sesuai dengan kondisi dari CPU tersebut.

Anda mungkin juga menyukai