Anda di halaman 1dari 2

Assalamu'alaikum wr.wb. Yang saya hormati Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Binjai berserta Wakil.

Yang saya hormati Bapak/Ibu guru beserta staff Tata Usaha. Yang saya hormati Ibu YN selaku wali kelas. Serta yang saya sayangi teman-teman sekalian. Pertama-tama, marilah kita ucapkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya kepada kita semua, sehingga pada kesempatan yang baik ini kita dapat berkumpul, ditempat yang berbahagia ini. Tidak lupa shalawat beserta salam kita sampaikan kepada Nabi besar kita Muhammad SAW, semoga di akhirat kelak kita mendapatkan syafaatnya. Amin. Teman-teman yang saya cintai. Kita tahu bahwa masa muda adalah masa yang sangat labil. Dimana dimasa-masa itu kita sangat mudah dan rentan dipengaruhi oleh banyak faktor, baik yang positif maupun yang negatif. Biasanya faktor-faktor negatiflah yang lebih cepat diserap oleh kita yang masih dalam tahapan paca robah, dimana pada masa itu, kita selalu dihinggapi rasa penasaran dan rasa ingin selalu mencobanya. Ini tentunya akan berakibat buruk terhadap kehidupan dimasa yang akan datang. Bisa kita lihat diberbagai media, baik media cetak maupun elektronik, juga dalam kehidupan sehari-hari. Tingkah laku teman-teman kita yang sangat tidak terpuji. Ini tentunya sangat disayangkan oleh kita semua yang merasa satu generasi. Mereka ada yang hamil diluar nikah, ada yang ikut geng motor, ada yang bolos sekolah ada yang jadi pecandu narkoba dan lain sebagainya. Sehingga generasi kita tercoreng oleh tingkah segelintir dari generasi muda (temanteman kita) yang tidak bertanggung jawab. Teman-teman yang saya banggakan. Kita sebagai generasi muda yang masih diberi kesadaran kiranya untuk selalu saling mengingatkan akan bahaya-bahaya dan dampak yang akan ditimbulkan dari pergaulan bebas di atas, pergaulan negatif di atas. Jangan sampai kita jadi korban dari pergaulan bebas tersebut. Kiranya sudah bukan saatnya lagi kita mudah tergoda dan terbujuk rayuan yang akan menyesatkan diri kita sendiri, bukan saatnya lagi kita tidak punya pendirian. Kita harus menyadari hidup yang sekali ini harus dimanfaatkan secara baik-baik. Jangan sampai kita menyianyiakan masa muda ini yang kemudian menyesalinya dimasa tua nanti. Kita harus punya prinsip dalam hidup, kita harus mandiri dan mampu membawa diri sehingga bukan kita yang menjadi korban jaman, bukan kita yang menjadi korban lingkungan. tetapi mari kita menjadi generasi yang justru mampu membawa perubahan bagi masyarakat. Sebagai generasi muda, banyak potensi yang bisa kita kembangkan. Banyak potensi yang bisa kita optimalkan. Bukan untuk siapa-siapa melainkan untuk kita sendiri. Untuk kebaikan kita dimasa yang akan datang. Teman-teman dan hadirin yang saya banggakan.Marilah sudah saatnya kita sebagai generasi muda untuk bangkit dari tidur dan menunjukkan kepada dunia bahwa kita pun mampu. Kita punya sesuatu yang berharga yang patut diperhitungkan. Kita pastikan bahwa kita bukan generasi sampah yang bisanya hanya menjadi beban orang tua dan beban lingkungan. Ada beberapa langkah sederhana yang bisa kita lakukan mulai dari sekarang : - Pertama, sekuat tenaga kita belajar yang rajin dan tunjukkan kepada orang tua bahwa kitapun mampu meraih nilai yang terbaik. - Kedua, sekuat tenaga tidak terbawa pengaruh oleh teman-teman kita yang lain yang

senangnya membolos karena suatu saat mereka akan merasakan sendiri akibatnya. Bisa jadi anaknya nanti akan seperti mereka, susah di atur dan melawan orang tua sebagaimana yang mereka lakukan saat ini. tentu ini tidak kita harapkan. Ketiga, Berapapun kita dikasih ongkos maka sekuat tenaga untuk bisa mengatur sebaikbaiknya dengan penuh tanggung jawab dan kesadaran. Jangan pernah UNIKO-usaha nipu kolot. Karena ini biang yang membuat kita tidak mendapat berkah dimasa yang akan datang. Keempat, cari teman gaul dan tempat gaul yang positif baik di sekolah maupun di luar sekolah. Karena pergaulan kita akan membentuk karakter kita secara perlahan.

Sebagai pelajar barangkali empat langkah sederhana ini bisa kita praktekkan mulai saat ini. Kita menentukan nasib kita dimasa depan. Karenanya saya berpesan kepada rekan-rekan semua marilah kita manfaatkan masa muda ini sebaik-baiknya agar masa depan kita cerah. Demikian pidatot yang dapat saya sampaikan. Mohon maaf bila ada kesalahan atau kata-kata yang kurang berkenan di hati. Semoga pidato saya bermanfaat bagi kita semua. Terima kasih atas perhatiannya. Wabillahi taufik wal hidayah Wassalamualaikum Wr.Wb.

Anda mungkin juga menyukai