Anda di halaman 1dari 2

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN Berdasarkan hasil pengujian dan pembahasan hasil penelitian,maka dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Minat belajar siswa di SMA Swasta An-Nizam Medan dikategorikan cukup baik dengan melihat nilai rata-rata dari distribusi frekuensi jawaban angket minat belajar siswa pada bidang studi Ekonomi kelas XI IPS SMA Swasta An-nizam Medan. 2. Prestasi belajar pada bidang studi Ekonomi siswa kelas XI IPS SMA Swasta Annizam tahun pelajaran 2012/2013 di kategorikan baik dengan melihat nilai rata-rata dari daftar kumpulan nilai (DKN) 3. Minat belajar mempunyai hubungan yang positif dan signifikan dengan prestasi belajar siswa kelas XI IPS di SMA Swasta An-nizam Medan tahun pelajaran 2012/2013 dengan melihat hasil korelasi variabel X (minat belajar)dan variabel Y (prestasi belajar siswa) nilai 0,614, (6,89) (1,986).

B. SARAN Berdasarkan kesimpulan diatas,maka peneliti mengajukan saran-saran sebagai berikut: 1. Siswa lebih berperan aktif dalam upaya meningkatkan prestasi belajar dengan memilki minat yang tinggi terhadap bidang studi Ekonomi agar menambah pengetahuan. 2. Guru mata pelajaran diharapkan lebih mendorong siswa dalam meningkatkan minat belajar dalam pelajaran Ekonomi sehingga siswa dapat berperan aktif dalam dalam proses pembelajaran. 3. Sekolah diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran pada mata

pelajaran ekonomi sehingga para siswa memiliki minat yang tinggi untuk mengikuti pelajaran ekonomi. 4. Penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan sebagai bekal untuk menjadi guru yang professional dan menjadi wawasan untuk para peneliti berikutnya.

Anda mungkin juga menyukai