Anda di halaman 1dari 2

Scholarship for Underprivileged Student Around Estate Estate Location Latar Belakang Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan

dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, berprestasi, cakap, kreatif, mandiri dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Sebagai generasi muda terdidik, siswa merupakan sumberdaya manusia yang sangat potensial bagi pembangunan. Sebagai warga negara, siswa berhak memperoleh pendidikan dan pengajaran sesuai dengan kemampuannya. Dari kedua pernyataan diatas jelas bahwa para stakeholder perusahaan memiliki kewajiban social untuk memberikan sarana dan prasarana sehingga siswa memiliki peluang untuk menyelesaikan studi di manapun dengan sebaikbaiknya dan tepat waktu. Pendidikan bisa dikatakan adalah salah satu kunci pembentukan sumber daya manusia yang berkualitas. Namun pada kenyataannya, masih terdapat berbagai persoalan yang ada di dunia pendidikan negeri ini. Mulai dari kurangnya tenaga pengajar, fasilitas yang kurang memadai, sampai kesulitan pembiayaan dan sudah lama menjadi wacana yang mewarnai dunia pendidikan. Perhatian banyak pihak, seperti pemerintah ataupun swasta terhadap berbagai masalah pada pendidikan di Indonesia sangat diharapkan untuk membantu mencari jalan keluar atas permasalahan itu, adanya Beasiswa merupakan salah satu wujudnya. Beasiswa adalah bantuan yang diberikan oleh pihak tertentu kepada perorangan yang digunakan demi keberlangsungan pendidikan yang ditempuh. Tujuan Tujuan pemberian beasiswa adalah sebagai wujud dukungan perusahaan terhadap kemajuan dunia pendidikan, pemerataan kesempatan belajar bagi para siswa yang berprestasi dan kurang berprestasi, namun secara ekonomi tidak atau kurang mampu. Mendorong dan mempertahankan semangat belajar siswa sehingga mampu tetap berprestasi dan bergairah dalam menyelesaikan studi. Mendorong siswa berpacu mencapai prestasi akademik yang tertinggi sehingga sumberdaya manusia yang potensial tersebut tidak sia-sia. Sasaran awalnya adalah golongan masyarakat yang tidak mampu dari segi ekonomi, agar mereka tetap bisa mengenyam pendidikan yang layak. Tidak hanya itu, penerima beasiswa seharusnya juga memiliki jiwa sosial yang tinggi dan mengurangi sifat egoisme. Supaya ketika mereka lulus dari bangku pendidikan, mampu menerapkan ilmunya untuk kepentingan umum, dan semaksimalnya berusaha menjadi orang yang menyediakan beasiswa bagi penerusnya. : Isuy Makmur Estate : Tanjung Isuy, Kecamatan Jempang

Manfaat Adapun beberapa manfaat langsung dari program beasiswa antara lain : 1. 2. Peran aktif perusahaan dalam membangun modal sosial di Kabupaten Kutai Barat Membantu siswa yang kurang mampu untuk mendapat kesempatan dalam menempuh pendidikan. 3. 4. 5. Mendorong siswa untuk saling berlomba dalam hal prestasi akademik. Merangsang semangat belajar siswa atau penerima beasiswa Memberikan kesempatan kepada lembaga luar sekolah untuk berpartisiasi dalam proses peningkatan pendidikan. Sasaran Sasaran dari pemberian beasiswa ini antara lain : 1. Siswa (i) berprestasi yang kurang mampu secara finansial 2. Siswa (i) yang memiliki semangat belajar namun dari keluarga yang kurang mampu Total penerima beasiswa adalah 12 orang siswa (i) Mekanisme pelaksanaan 1. Asesmen dan Identifikasi sasaran di sekolah dan kampung-kampung 2. Survey dan verifikasi calon penerima beasiswa 3. Penyerahan beasiswa secara kolektif di Kantor Kecamatan Jempang / AMA-K office Rincian Anggaran Biaya Adapun rincian anggaran biaya yang dibutuhkan dalam melaksanakan kegiatan ini adalah sebagai berikut : Item Buku tulis Buku pelajaran Alat tulis (pulpen,pensil, penghapus,mistar, jangkar dll) Seragam sekolah Seragam olahraga Sepatu sekolah Sepatu olahraga Tas sekolah Ekstrakulikuler / bimbingan belajar Unit per tahun 2 paket 12 buah 1 paket 2 pasang 1 pasang 1 pasang 1 pasang 1 buah 1 paket Harga 60,000 720,000 42,000 120,000 150,000 125,000 125,000 40,000 1,500,000 2,882,000 Jumlah 720,000 8,640,000 504,000 1,440,000 1,800,000 1,500,000 1,500,000 480,000 18,000,000 34,584,000

Anda mungkin juga menyukai