Anda di halaman 1dari 6

Akuntansi produksi 1. Apa yang terjadi jika pengendalian produksi tidak lancar?

Yang terjadi apabila pengendalian produksi tidak lancar adalah aliran material yang masuk, mengalir, dan keluar dari sistem produksi menjadi tidak terkendali sehingga permintaan pasar tidak dapat dipenuhi dengan jumlah yang tepat, waktu penyerahan menjadi tidak tepat, dan biaya produksi yang minimum tidak tercapai.

2. Apa maksud dari pemanfaatan umpan balik dalam pengelolaan proses kerja? Maksudnya yaitu hasil/output dari suatu proses setelah terlebih dahulu dibandingkan dengan standar target akan digunakan untuk menyesuaikan input (tindakan) atau proses rencana sebelumnya sehingga tindakan atau rencana yang akan datang dapat lebih baik dan realistis dibandingkan dengan tindakan atau rencana sebelumnya.

3. Mengapa kualitas menjadi hal yang penting dalam produksi? Serta langkah apa saja yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas? Karena kualitas dari suatu produk atau jasa merupakan salah satu pertimbangan konsumen dalam menggunakan produk atau jasa tersebut. Bagi konsumen, produk yang berkualitas akan memberikan kepuasan sehingga

kepercayaan untuk mengkonsumi produk tersebut akan terus menjadikan loyalitas para konsumen akan produk tersebut, sebaliknya jika produk atau jasa yang

dihasilkan tidak berkualitas maka akan timbul keluhan dan pengembalian barang yang dilakukan oleh konsumen, hal ini akan mengurangi penjualan yang akhirnya akan mengakibatkan hilangnya konsumen. Hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas yaitu: menentukan karakteristik kualitas, membuat standar kualitas, membuat program untuk pemeriksaan kualitas, membangun komitmen pada kualitas.

4. Penentuan lokasi pabrik yang bagaimana yang dapat meningkatkan suatu perusahaan? Beri contoh!

Metode Pemilihan Lokasi Pabrik: a) Metode kuantitatif: Adalah menilai secara kuantitatif baik buruknya suatu daerah untuk pabrik sehubungan dengan faktor-faktor yang terdapat didaerah tersebut, sehingga perusahaan dapat membandingkan keadaan daerah satu dengan daerah lain. b) Metode kualitatif: Adalah konsep biaya tetap dan biaya variabel dari lokasi yang berbeda dapat menciptakan hubungan antara biaya dan volume produksi yang berlaku bagi masing-masing lokasi. c) Metode transportasi: Adalah suatu alat untuk memecahkan masalah yang menyangkut pengiriman barang, dari suatu tempat ketempat yang lain.

Faktor yang mempengaruhi pemilihan lokasi pabrik adalah sebagai berikut: a) Letak konsumen atau pasar, yaitu penempatan pabrik di dekat dengan daerah konsumen. Alasan yang mendasari pemilihan lokasi dekat dengan konsumen

adalah adanya kemudahan untuk mengetahui perubahan selera konsumen, mengurangi resiko kerusakan dalam pengangkutan, apabila barang yang diproduksi tidak tahan lama, biaya angkut mahal, khususnya untuk produksi jasa. b) Sumber bahan baku, yaitu penempatan pabrik di dekat dengan daerah bahan baku. Dasar pertimbangan yang diambil adalah apabila bahan baku yang dipakai mengalami penyusutan berat dan volume, bahan baku mudah rasak dan berubah kualitas, resiko kekurangan bahan baku tinggi. c) Sumber tenaga kerja, alternatif yang dipakai adalah apakah tenaga kerja yang dibutuhkan unskill, dengan pertimbangan tingkat upah rendah, budaya hidup

sederhana, mobiiitas tingp sehingga jumlah gaji dianggap sebagai daya tarik, ataukah tenaga kerja skill, apabila pemsahaan membutuhkan fasilifeas yang lebih baik, adanya pemikiran masa depan yang cerah, kemudahan untuk mencari pekerjaan lain. d) Air, disesuaikan dengan produk yang dihasilkan apakah membutuhkan air yang jernih alami, jernih tidak alami, atau sembarang air. e) Suhu udara, faktor ini mempengaruhi kelancaran proses dan kualitas hasil operasi. dibutuhkan keahlian, dan

f) Listrik, disesuaikan dengan produk yang dihasilkan kapasitas tegangan dibutuhkan.

yang

g) Transportasi, berupa angkutan udara, laut, sungai, kereta api, dan angkutan jalan raya. h) Lingkungan, masyarakat, dan sikap yang muncul apabila didirikan pabrik di dekat tempat tinggal mereka, apakah menerima atau tidak. i) Peraturan Pemerintah, Undang-undang dan sistem pajak. Aspek umum yang diatur undang-undang adalah jam kerja maksimum, upah minimum, usia kerja minimum, dan kondisi lingkungan kerja. j) Pebuangan limbah industri, kaitannya dengan tingkat pencemaran, sistem pembuangan limbah untuk perlindungan terhadap alam sekitar dan

menjaga keseimbangan habitat. k) Fasilitas untuk pabrik, berupa spare part, mesin-mesin, untuk menekan biaya. l) Fasilitas untuk karyawan, agar dapat meningkatkan semangat kerja dan kesehatan kerja Contoh pabriknya adalah: PT SIDOMUNCUL di Semarang.

5. Apa peran manajer untuk mengendalikan produksi dan kualitas? Untuk mengendalikan produksi yaitu dengan menyusun rencana,

menjadwalkan kerja, dan menentukan target pasar. Sedangkan untuk mengendalikan kualitas yaitu dengan pemeriksaan total, mengecek nota, pengendalian mutu secara statis, dan nol cacat.

6. Tunjukkan perbedaan antara organisasi tradisional dengan seluler? Jelaskan? Organisasi tradisional: setiap manajer memiliki daerah otoritas dan tanggung jawab tertentu, namun tidak tertutup kemungkinan terjadi tumpang tindih tanggung jawab antara satu manajer dengan manajer lain. Organisasi seluler: Pekerja berada dan bekerja sama dalam satu tim yang disebut cell untuk menghasilkan suatu produk. Semua pekerja dalam cell bertanggung jawab terhadap produk atau output yang dihasilkan. Cell lebih ramping, dapat memonitor serta mengoreksi dirinya sendiri. 7. Jelaskan peranan manajer produksi?

Perencanaan Produksi, pemilihan lokasi dan layout pabrik, pengendalian persediaan, membeli dan mengelola material, produksi dan manufaktur,

mengendalikan produksi, mengendalikan kualitas, mengelola pabrik.

8. Bagaimana cara meningkatkan kualitas dalam proses produksi? Hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas yaitu: menentukan karakteristik kualitas, membuat standar kualitas, membuat program untuk pemeriksaan kualitas, membangun komitmen pada kualitas.

9. Apa pentingnya produktifitas dalam produksi dan kehidupan? Pentingnya produktifitas dalam produksi adalah untuk untuk mempertahankan dan mengembangkan suatu organisasi atau perusahaan. Melalui pendekatan produktivitas suatu organisasi akan timbul dan berkembang sehingga dapat bersaing baik dalam lingkup domestik maupun dalam lingkungan internasional serta dapat memberikan kontribusi sosial yang layak kepaa masyarakat. Sedangkan pentingnya produktifitas dalam kehidupan adalah untuk

meningkatkan kesejahteraan.

10. Apakah proses mekanisme itu dapat memperlancar jalannya perekonomian di Indonesia, sedangkan mekanisme adalah proses mengganti dari orang-orang jadi tenaga mesin yang menyebabkan pengangguran semakin banyak? Tentu saja iya, dengan mengganti tenaga manusia dengan tenaga mesin akan mengurangi faktor human error, selain itu juga meningkatkan kemampuan produksi yang sebelumnya terbatas akan kemampuan tenaga manusia. Namun hal ini juga memberikan dampak lain, seperti memaksa manusia untuk dapat meningkatkan kapasitasnya untuk pengangguran. memanfaatkan tenaga mesin ini sehingga tidak menjadi

11. Mengapa kualitas menjadi hal yang penting dalam proses produksi? Karena kualitas dari suatu produk atau jasa merupakan salah satu pertimbangan konsumen dalam menggunakan produk atau jasa tersebut. Bagi konsumen, produk yang

berkualitas akan memberikan kepuasan sehingga kepercayaan untuk mengkonsumi produk tersebut akan terus menjadikan loyalitas para konsumen akan produk tersebut, sebaliknya jika produk atau jasa yang dihasilkan tidak berkualitas maka akan timbul keluhan dan pengembalian barang yang dilakukan oleh konsumen, hal ini akan

mengurangi penjualan yang akhirnya akan mengakibatkan hilangnya konsumen.

12. Sebutkan langkah-langkah jitu yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas? Hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas yaitu: menentukan karakteristik kualitas, membuat standar kualitas, membuat program untuk pemeriksaan kualitas, membangun komitmen pada kualitas.

13. Faktor apa saja yang harus dipertimbangkan manajer produksi dalam melakukan perencanaan produk? Manajer produksi harus: a) Menetapkan tujuan, menentukan arah yang akan dicapai dan hasil spesifik yang ingin diwujudkan organisasi. b) Merumuskan keadaan sekarang, mengevaluasi apakah yang telah dicapai sampai sekarang dan menganalisis kekuatan dan kelemahan dari sumber daya yang dimiliki untuk mencapai sasaran masa mendatang. c) Identifikasi kemudahan dan hambatan, menganalisis daktor-faktor lingkungan internal dan eksternal yang mungkin akan membantu atau menghambat pencapaian tujuan. d) Mengembangkan serangkaian tindakan, membuat alternatif tindakan pencapaian tujuan, menganalisa alternatif tindakan, memilih alternatif tindakan yang paling sesuai, implementasi dan evaluasi hasil untuk memastikan tercapainya tujuan, melanjutkan rencana dan tindakan koreksi bila diperlukan.

14. Jelaskan yang menyebabkan banyak perusahaan menggunakan organisasi seluler dalam mengorganisasi proses produksi? Pekerja berada dan bekerja dalam satu tim yang disebut cell untuk menghasilkan suatu produk atau satu bagian produk. Setiap cell bertanggung jawab pada kualitas dan kuantitas produk yang mereka hasilkan dan juga setiap cell

memiliki otoritas untuk berkreasi dengan tujuan peningkatan kinerja dan kualitas produk.

15. Apa efek dari adanya globalisasi pada kompetisi dan produktifitas? Sistem produksi lebih meningkat akibat cakupan produksi dan sirkulasinya yang telah menjangkau secara global. Hal ini membuat produksi tidak hanya dihasilkan untuk kalangan domestik saja. Interaksi yang lebih luas dan global menjadikan produksi mengalami peningkatan akan permintaan. Sehingga mendorong produsen untuk meningkatkan kualitas produksinya, melakukan inovasi teknologi agar mampu bersaing dalam pasar global.

16. Apa pendapat anda terhadap aturan-aturan pada unit produksi terhadap kelestarian lingkungan? Sangat setuju, agar produsen senantiasa memperhatikan dampak dari proses produksinya. Hal ini diharapkan agar tidak merusak lingkungan dan dapat menjaga kelestarian linkungan. Selain itu, dalam melakukan produksi, produsen harus menggunakan bahan-bahan yang ramah lingkungan. Sehingga produk yang dihasilkan tersebut dapat diurai secara alami dengan tidak memakan proses yang lama.

Anda mungkin juga menyukai