Anda di halaman 1dari 1

Sistem pigmentasi atau melanosit Warna kulit sebagai hasil dari 3 komponen : a. b. c.

Kuning disebabkan karena karoten Biru kemerah-merahan karena oksihemoglobin Coklat sampai hitam karena melanin. Hanya melanin yang dibentuk di kulit. Melanin mempunyai tonjolan-tonjolan yang terdapat di stratum Malphigi yang dinamakan melanosit.Melanosit terdapat pada perbatasan epidermis-epidermis dengan tonjolan-tonjolan sitoplasmatis yang berisi butir-butir ,melanin menjalar di antara sel Malphigi.melanosit tidak mamiliki desmosom dengan sel-sel Malphigi. Jumlah melanosit pada beberapa tempat berlipat seperti misalnya di dapat pada genital,mulut,dan sebagainya. Warna kulit manusia tergantung dari jumlah pigmen yang dihasilkan oleh melanosit dan jumlah yang di pindahkan ke keratinosit.Butir-butir melanin dibentuk dalam bangunan khusus dalam sel yang dinamakan melanosom.Melanosom berbentuk ovoid dengan ukuran sekitar 0,20,6 mikron. Apabila dalam epidermis tidak ditemukan melanin akan menyebabkan albino.Melanin di duga berfungsi untuk melindungi tubuh terhadap pengaruh sinar ultraviolet. Melanin juga dapat ditemukan pada retina dan dalam melanosit dan melanofor pada dermis. Eumelanin adalah pigmen coklat tua yang dihasilkan oleh melanosit yaitu sel epidermis khusus yang terdapat di bawah atau di anatar sel-sel stratum basale dalm folikel rambut. Pigmen yang ditemukan dalam rambut merah disebit feomelanin dan mengandung sistein sebagai bagian dari strukturnya. Melanosit berasal dari sel krista neural. Melanosit memiliki badan sel bulat, dan dari badan sel tersebut terjulur cabang-cabang yang tak teratur dan panjang ke dalam epidermis, yang berjalan di antar sel-sel stratum basale dan stratum spinosum. Bagian ujung juluran ini berakhir dalm invaginasi sel yang berada di kedua lapisan tesebut. 1 Juncqueira LC, Carneiro J. Kulit. Dalam: Juncqueira LC, Carneiro J. Histologi dasar. Edisi 10. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran EGC;2008.p.358-9

Anda mungkin juga menyukai