Anda di halaman 1dari 26

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

MEMULAI SISTEM OPERASI LINUX UBUNTU ( SHELL )


Sub Materi : Login, Password, logout, halt, add user TIU : Diharapkan setelah melaksanakan pokok bahasan ini, mahasiswa dapat memahami serta mengetahui langkah-langkah untuk mengoperasikan system operasi linux khususnya di shell. TIK : Setelah melaksanakan praktikum ini, mahasiswa sudah dapat memahami cara melakukan login, memasukkan password, logout dan halt. Penjelasan Seputar Shell Shell adalah program khusus yang bisa digunakan untuk berinteraksi dengan kernel. Kernel yang dimaksud adalah kernel sistem operasi yang sedang aktif. Shell merupakan salah satu dari sekian banyak bahasa pemrograman. Shell memiliki sebuah keunikan tersendiri, Karena berjalan disebuah platform Linux atau Unix, dan memiliki konsep perintah tingkat tinggi. Shell juga dikenal dengan bahasa command line processing ini karena sintak yang digunakan di dalam pemrograman shell merupakan perintah-perintah dasar dari Linux atau Unix.Selain itu juga sintak Shell dapat langsung dieksekusi langsung pada terminal console Linux atau Unix. Perintah Login Untuk mengawali proses masuk ke dalam suatu system operasi disebut login. Biasanya proses login kedalam suatu system operasi selalu ditandai dengan langkah-langkah berikut : Contoh : login : <isi user yg aktif > <enter> password : <isi password user tersebut> <enter> misalnya :

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

login :celvinjii<enter> password : hasrif<enter> Jika sukses hasilnya : celvinjii@labsobj:$ Jika gagal hasilnya : incorrect login Ingat jika anda memasukkan user atau password anda maka perhatikan hal-hal yang berhubungan dengan karakter huruf/angka (huruf kecil/besar, spasi, tanda baca ) sebab di shell linux sangat sensitive dengan hal-hal tersebut makanya disebut case sensitive. Bila anda telah memasukkan user atau password dengan benar maka anda akan otomatis masuk ke dalam menu shell. Jika user atau password anda salah maka biasanya muncul pesan incorrect login. Perintah Logout Jika user anda sudah aktif dalam sebuah shell dan anda ingin keluar dari shell tersebut maka anda cukup mengetikkan perintah : exit atau logout ( ctrl+d ) Perintah Halt Bila anda sudah ingin mengakhiri aktivitas-aktivitas di shell dan ingin menshutdown komputer, maka cukup anda mengetikkan perintah : sudo halt secara otomatis komputer akan mati.

Perintah membuat user baru ( add user ) Jika ingin membuat user baru pada sebuah shell maka cukup mengetikkan perintah berikut : Contoh : useradd becce<enter> password acil<enter>

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

Perintah pwd Jika anda ingin melihat direktori yang aktif pada saat anda pertama kali login maka cukup mengetikkan perintah berikut : Contoh : celvinjii@labsobj:$pwd<enter>
Perintah ls Jika ingin menampilkan isi dari suatu direktori maka cukup mengetikkan ls. Contoh jika anda ingin melihat isi direktori pada user celvin: celvinjii@labsobj:$ls<enter> Masih ada beberapa option tambahan yang sering digunakan untuk memadukan perintah ls, mislanya : 1. ls a fungsinya untuk menampilkan semua file atau direktori yang bersifat hidden atau tersembunyi ( hal itu ditandai dengan awalan tanda titik (.) ) 2. ls -f fungsinya untuk menampilkan file atau direktori tanpa proses sortir 3. ls -F fungsinya untuk menampilkan file atau direktori yang berawalan tanda slash (/) untuk direktori, tanda asterisk (*) untuk file yang bersifat executable, tanda add (@) untuk file simbol link, tanda sama dengan (=) untuk socket, tanda persen (%) untuk whiteout, dan vertical bar (|) untuk FIFO. 4. ls l fungsinya untuk menampilkan file dan direktori dalam tampilan lengkap ( terdiri dari nama file, ukuran, tanggal dimodifikasi, pemilik, group, dan mode atau attributnya. 5. ls -R fungsinya untuk menampilkan seluruh direktori beserta isi direktori tersebut. Untuk lebih jelasnya silahkan anda mencoba keseluruhan perintah-perintah di atas.

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

Perintah man ls Kadang kala kita ingin melihat lebih detail perintah-perintah yang berhubungan dengan perintah yang akan kita butuhkan. Untuk meminta bantuan tersebut anda bias mengetikkan seperti contoh berikut : celvinjii@labsobj:$man ls<enter> atau ls help<enter> Latihan Keluar kembali dari shell dan ketikkan kembali sejumlah perintah-perintah yang telah dijelaskan di atas.

Tugas Dirumah Jelaskan fungsi dari perintah-perintah berikut yang disertai contoh ( login dengan user menggunakan nama stambuk anda masing-masing dan print screen ) : a) id, b) logname, c) newgrp, d) set, e) tty, f) uname, g) whoami

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

PERINTAH-PERINTAH DASAR DI LINUX UBUNTU ( SHELL )


Sub Materi : mkdir, cd, cat, clear, rm, cp, mv TIU : Diharapkan setelah melaksanakan pokok bahasan ini, mahasiswa dapat memahami serta mengetahui perintah-perintah dasar di shell linux ubuntu. TIK : Setelah melaksanakan praktikum ini, mahasiswa sudah dapat memahami cara membuat direktori, membersihkan layar, menghapus, mengkopi, mengganti, memindahkan.

Perintah mkdir Fungsi dari perintah mkdir adalah untuk membuat direktori baru. Contoh untuk membuat direktori baru dengan nama STMIK caranya : celvinjii@labsobj:$mkdir STMIK<enter> Jika anda ingin membuat direktori lebih dari satu maka caranya : celvinjii@labsobj:$mkdir STMIK DIPANEGARA MAKASSAR<enter> maka akan terbuat tiga direktori yaitu : STMIK, DIPANEGARA dan MAKASSAR Perintah cd Fungsi dari perintah ini adalah untuk mengaktifkan suatu direktori sebagai direktori kerja. Contoh : celvinjii@labsobj:$cd STMIK<enter> maka anda akan masuk atau aktif pada direktori STMIK Untuk kembali ke direktori awal anda dapat menggunakan perintah cd ..

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

Perintah cat Fungsi dari perintah ini adalah untuk membuat atau menampilkan suatu file. Contoh untuk membuat file makan yang isinya pisang.txt, mangga.txt : celvinjii@labsobj:$cat>makan<enter> pisang.txt<enter> mangga.txt<enter> ctrl+d <perintah untuk menyimpan> Sedangkan untuk menampilkan hasil dari pada file yang telah dibuat maka cukup mengetikkan perintah : celvinjii@labsobj:$cat makan<enter> Perintah clear Fungsi dari perintah ini adalah untuk membersihkan layar jika sudah penuh. Contoh : celvinjii@labsobj:$makan/clear Perintah rm Fungsi dari perintah ini adalah untuk menghapus direktori atau file. Contoh : celvinjii@labsobj:$rm stmik < untuk menghapus direktori yg tidak ada isinya > celvinjii@labsobj:$rm r stmik < untuk menhapus direktori beserta isinya >

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

Perintah cp

Perintah ini berfungsi untuk mengkopi suatu file atau direktori. Contoh :

Perintah mv Perintah ini berfungsi untuk mengubah atau memidahkan suatu direktori atau file. Contoh :

Latihan 1. Buat sebuah susunan direktori minimal ada 8 direktori 2. Dalam setiap direktori ada 3 file yang isinya 4 kata 3. Dalam susunan direktori tersebut mengandung perintah-perintah : mkdir, cd, cat, clear, rm, cp, mv Latihan dirumah : Jelaskan fungsi dari pada perintah-perintah berikut dan sertakan contohnya ( print screen menggunakan user stambuk masing-masing) : 1. 2. 3. 4. find more expr bc 5. date 6. grape 7. Lp 8. mail 9. sort 10. vi 11. wc 12. touch

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

PERINTAH PERMISSION FILE


Sub Materi : chmod ( owner, group, other ) TIU : Diharapkan setelah melaksanakan pokok bahasan ini, mahasiswa dapat memahami serta mengetahui perintah-perintah dalam mengakses sebuah file. TIK : Setelah melaksanakan praktikum ini, mahasiswa sudah dapat memahami cara mengubah perizinan dari suatu file yaitu penggunaan perintah chmod ( owner, group, other ) Perintah chmod Perintah chmod digunakan untuk mengubah permisi dari suatu file dalam memberikan izin atau akses terhadap suatu user. Contoh :

Latihan Buatlah sebuah atau beberapa file atas direktori kemudian lakukan instruksi berikut ini : 1. 2. 3. 4. Ubah perizinan dengan mode x-r- -x- r-x Tampilkan hasilnya (berubah atau tidak ) Ubah kembali perizinan dengan mode r-wx-r-x Buatkan sendiri periziznan filenya.

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

MULTI USER
Sub Materi : talk, write, wall TIU : Diharapkan setelah melaksanakan pokok bahasan ini, mahasiswa dapat memahami serta menggunakan instruksi-instruksi dalam linux. TIK : Setelah melaksanakan praktikum ini, mahasiswa dapat memahami cara menggunakan fasilitas multi user. Perintah talk Fungsi perintah ini digunakan untuk berkomunikasi dengan user lain ( perintah ini hanya berlaku untuk dua user diman satu user berfungsi sebagai pemanggil dan user yang satunya sebagai penerima. Perintahnya : talk<ketik user yang aktif> Misalnya user celvinjii akan memanggil user thabranijii untuk saling berkomunikasi maka user celvinjii mengetikkan perintah seprti berikut : Contoh : celvinjii@sobj$talk thabranijii<enter> Demikian sebaliknya jika thabranijii ingin berkomunikasi dengan celvinjii maka thabranijii mengetikkan perintah seperti berikut : celvinjii@sobj$talk celvinijii<enter> dalam artian kedua user tersebut harus sama-sama dalam keadaan online. Jika sudah terhubung maka user celvinjii dan thabranijii dapat melakukan komunikasi dengan saling mengirim informasi.

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

Perintah write Perintah write digunakan untuk mengirim pesan ke user yang lain. Perintahnya : write <userthabranijii> tetapi perlu diperhatikan bahwa terminal anda dan terminal user yang dituju harus memiliki izin akses write. Jika salah satu terminal ini tidak memiliki akses write maka utilitas ini tidak dapat dipergunakan. Untuk mengetahui setting terminal anda, caranya sebagai berikut : a. Untuk mengetahui nomor terminal yang anda pakai, gunakan utilitas tty Contoh : celvinjii@sobj:$tty<enter> /dev/tty2 b. Setelah mengetahui nomor terminal yang digunakan, jalankan perintah ls untuk melihat apakah terminal anda memiliki akses write atau tidak. Contoh : celvinjii@sobj:$ls al/dev/tty2<enter> crw-w-w- celvinjii users 4, 24April 20 18:10 /dev/tty2 Hal ini berarti user celvinjii memiliki hak akses berarti dapat dipergunakan. Jika ternyata terminal anda tidak memiliki akses write, anda dapat menggunakan utilitas mesg untuk dapat mengubah statusnya. Contoh : celvinjii@sobj:$mesg y<enter> Ketika anda akan mencoba mengirim pesan kepada user thabranijii, terlebih dahulu anda melakukan pengecekan terhadap status dari user thabranijii dengan melakukan perintah berikut : celvinjii@sobj:$who|graph thabranijii<enter> thabranijii tty3 April 23 17:20

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

Hal ini berarti user thabranijii sudah login ke system. Setelah itu lakukan pengecekan terhadap akses writenya dengan perintah brikut : Contoh : celvinjii@sobj:$ls al/dev/tty3<enter> crw-w-w- thabranijii celvinjii users 5, 25 april 19 18:23 /dev/tty2 Setelah semuanya dinyatakan valid, berate utilitas ini sudah dapat dipergunakan secara sah. Contoh : Jika celvinjii akan mengirim pesan ke thabranijii, maka celvinjii akan mengetikkan perintah : Contoh : celvinjii@sobj:$write thabranijii<enter> Hay friend apa kabar neh ^D celvinjii@sobj:$ Secara otomatis jika computer pada thabranijii dalam keadaan online, maka pada layer thabranijii akan tampil pesan yang dikirim oleh celvinjii tadi menjadi : celvinjii@sobj:$ Message from celvinjii@sobj:$on tty2 at 23:20 Halo guys Jika ingin kembali ke shell prompt, cukup menekan ^c atau ^z

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

Perintah wall Fungsi perintah ini adalah untuk mengirim pesan secara universal. Khusus untuk perintah ini, jika sekali mengirim maka semua user akan menerima pesan yang dituliskan oleh si pengirim. Namun biasanya perintah ini dibatasi penggunaannya oleh administrator system. Perintahnya : celvinjii@sobj:$wall <isi berita> .. . ^d Sama halnya pada perintah write tadi, bagi user yang mendapat pesan tersebut normalkan shell prompt anda dengan menekan ^c atau ^z Latihan Lakukan pengiriman pesan kepada teman anda dengan menggunakan perintah mesg dan wall dengan ketentuan mengandung 5 kata.

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

PERINTAH METACHARACTER
Sub Materi : asterix(*), san, TIU : Diharapkan setelah melaksanakan pokok bahasan ini, mahasiswa dapat memahami serta menggunakan instruksi-instruksi dengan berbagai karakter. TIK : Setelah melaksanakan praktikum ini, mahasiswa dapat memahami cara menggunakan fasilitas karakter atau mewakili beberapa karakter. Perintah asterix(*) Perintah ini digunakan untuk menampilkan file dengan sederetan karakter yang mengikutinya. Contoh : celvinjii@sobj:$ls lan* menampilkan daftar file yang diawali kata lan ( misalnya lan, lana, lanu, lanud, landak, ) Perintah meta(?) Fungsi symbol ini adalah digunakan untuk menampilkan file dengan mencocokkan sebuah karakter apa saja. Contoh : celvinjii@sobj:$ls man? Yaitu menampilkan daftar file yang diawali dengan kata man dan diikuti dengan sebuah karakter apa saja. Termasuk kategori misalnya mani, manis, manasu, male, ) celvinjii@sobj:$ls p* .c yaitu menampilkan daftar file yang diawali huruf p dan diakhiri dengan .c. ( termasuk kategori misalnya p.c, pp.c, pro4.c, .. )

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

celvinjii@sobj:$ls n??o menampilkan daftar file yang diawali dengan huruf n diikuti duah buah karakter apa saja dan kemudian huruf o ( termasuk kategori nano, nino, neno, .. ) Perintah meta [] Simbol [] berfungsi untuk menampilkan awal dan akhir dari sebuah kelas karakter Contoh : celvinjii@sobj:$ls san[dal] yaitumenampilkan daftar file yang diawali dengan san dan diikuti dengan sebuah karakter d, a dan l termasuk kategori misalnya sand, sana, sanl celvinjii@sobj:$ls bar [a-z] yaitu menampilkan daftar file yang diawali dengan bar dan diikuti dengan sebuah huruf kecil ( termasuk kategori misalnya bara, barb, barbc, ., barbz) tapi tidak termasuk kategori misalnya bar1, barA, barang, .. Latihan Tampilkan sebuah huruf awal dengan huruf awal capital ( B sampai H ) dengan sebuah digit 1 sampai 10 Tugas Di Rumah Cari perintah-perintah yang berhubungan dengan REDIRECTION dan berikan contoh-contoh penggunaanya ( login dengan user anda masing-masing yang ditandai dengan stambuk anda serta tugas diprint screen dan tugas tidak boleh sama )

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

PEMROGRAMAN SHELL
Sub Materi : Pemrograman shell TIU : Diharapkan setelah melaksanakan pokok bahasan ini, mahasiswa dapat memahami serta menggunakan instruksi-instruksi dalam membuat program sederhana. TIK : Setelah melaksanakan praktikum ini, mahasiswa dapat memahami cara menggunakan syntax-syntax dalam membuat sebuah program sederhana di shell linux. Macam-macam shell
Bourne shell(sh), C shell(csh), Korn shell(ksh), Bourne again shell(bash),

Mengetahui jenis shell yang sedang aktif


$echo_$SHELL

mengecek versi bash shell yang digunakan


$echo_$BASH_VERSION

----------------------------------------------------------------------------------- pemrograman shell


menyusun atau mengelompokkan beberapa perintah shell (internal atupun eksternal command) menjadi kumpulan perintah yang melakukan tugas tertentu sesuai tujuan penyusunnya. Kelebihan shell di linux dibanding sistem operasi lain adalah bahwa shell di linux memungkinkan kita untuk menyusun serangkaian perintah seperti halnya bahasa pemrograman (interpreter language), melakukan proses I/O, menyeleksi kondisi, looping, membuat fungsi, dsb. adalah proses - proses yang umumnya dilakukan oleh suatu bahasa pemrograman, jadi dengan shell di linux kita dapat membuat program seperti halnya bahasa pemrograman, untuk pemrograman shell pemakai unix atau linux menyebutnya sebagai script shell.

Program sederhana
Ketikkan perintah dibawah ini

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

$echo_Praktikum Pemrograman Shell Ketikkan perintah dibawah ini $echo_Saya login sebagai : $LOGNAME
--------------------------------------------------------------------------------------------------------

Kita juga dapat menyimpan script (kode) program kita ke sebuah file dan mengeksekusi file tersebut dengan menggunakan perintah tertentu, dibawah ini akan diperlihatkan contohnya o $nano_latihan1 o Ketikkan sesuai dengan kotak dibawah #!/bin/bash echo_Pemrograman Shell Pertamaku
o Ubah atribut file $sudo_chmod_ 777_latihan

melihat hasilnya $./latihan ----------------------------------------------------------------------------------------------

Dengan menggunakan langkah yang sama, buatlah program sederhana dengan ketentuan sebagai berikut : Nama file : latihan2 Isi : #!/bin/bash echo nama : namaanda echo nim : nimanda echo kelas : kelas anda ------------------------------------------------------------- Nama file : latihan3 Isi : #!/bin/bash echo direktori aktif : ;pwd echo user login : ;who echo tanggal;date echo selesai -------------------------------------------------------------------------- Nama file : latihan4 Isi : #!/bin/bash echo n direktori aktif : ;pwd echo n user login : ;who echo n tanggal;date echo n selesai

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

Penggunaan variabel
Pada pemrograman shell kita juga dapat menggunakan variable, berikut ini merupakan contoh penggunaan variable.

Deklarasi variable dan langsung memberi nilai pada variable tersebut


namaku=risal

jika nilai dari suatu variable mengandung spasi maka harus diberi tanda kutip
namaku=risal burhanuddin syam

memasukkan nilai suatu variable ke variable yang laing


variabel1=variabel2 ----- memasukkan nilai variable 2 ke variabel1

menampilkan nilai suatu variable


echo nilainya yaitu $variabel1 -------------------------------------------- menampilkan nilai variable 1

Nama file : latihan5 Isi : #!/bin/bash namaku=risal burhanuddin syam echo namaku $namaku copynama=namaku echo nilai copynama $copynama echo selesai

Perintah input:
kita bisa menggunakan perintah read untuk meminta inputan user melalui keyboard. Berikut contoh kodenya.

Nama file : latihan1.sh Isi : #!/bin/bash #latihan3.sh echo n nama : read nama echo n nim : read nim echo -e nama : $nama echo -e nim : $nim

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

Perintah if
Format :
if [ekspresi]; then kode_jika_ekspresi_benar fi

Contoh perintah if.

Nama file : if.sh Isi : #!/bin/bash


echo read if [ echo fi -n "Masukkan password : " password $password = "sobj" ]; then "Anda benar"

Perintah if/else
Format :
if [ekspresi]; then kode_jika_ekspresi_benar else kode_jika_ekspresi_salah fi

Contoh perintah if/else.

Nama file : ifelse.sh Isi :


#!/bin/bash echo -n "Masukkan password : " read password if [ "$password" = "sobj" ]; then echo "anda benar" else echo "password salah" fi

Perintah if/elif/else
Format :
if [ekspresi]; then kode elif kode else kode fi

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

Contoh perintah if/elif/else.

Nama file : ifelif.sh Isi :


#!/bin/bash clear echo "MENU HARI INI"; echo "-------------"; echo "1. Bakso "; echo "2. Gado-Gado "; echo "3. Exit "; echo "Pilihan anda [1-3] :" read pilih if [ "$pilih" = 1 ]; then echo "Bakso" elif [ "$pilih" = 2 ]; then echo Gado-Gado else echo "Exit" fi

Tugas Di Rumah Buat sebuah contoh pemrograman penjualan di shell yang minimal terdiri dari 5 proses. ( tugas tidak boleh sama dan tugas diprint screen).

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

KONFIGURASI IP ADDRESS
Sub Materi : Konfigurasi IP address, netmask, network, samba TIU : Diharapkan setelah melaksanakan pokok bahasan ini, mahasiswa dapat memahami serta melakukan konfigurasi IP address untuk koneksi dalam sebuah jaringan. TIK : Setelah melaksanakan praktikum ini, mahasiswa dapat memahami cara melakukan settingan IP, Konfigurasi IP address, netmask, network
Sebelum melakukan konfigurasi ipaddress pada ubuntu ada baiknya memeriksa apakah kartu jaringan kita dikenal oleh sistem,perintah yang digunakan yaitu : $sudo dmesg | grep eth

Perintah ini akan menampilkan beberapa keterangan mengenai kartu jaringan kita. Jika anda tidak mendapatkan hasil (tidak ada keterangan yang muncul), berarti kartu jaringan kita tidak dikenali oleh sistem. buka file interfaces yang terletak pada direktori /etc/network. $sudo nano /etc/network/interfaces Nano merupakan salah satu editor teks yang biasa digunakan untuk mengedit file teks, sebenarnya masih ada editor lain seperti vi. Berikut ini merupakan isi dari file interfaces (komputer lain bisa saja berbeda isinya).

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

Ubah file tersebut hingga tampak seperti dibawah ini. auto lo iface lo inet loopback #Theprimarynetworkinterface auto eth0 iface eth0 inet static address 192.168.1.33 netmask 255.255.255.0 network 192.168.1.0 broadcast 192.168.1.255 Simpan file smb.conf dengan menekan ^O (ctrl+O) pada keyboard, tekan ^X (ctrl+X) untuk keluar gateway 192.168.1.254 dari editor nano. Restart servis dengan menggunakan perintah : $ sudo /etc/init.d/networking restart Perintah ini digunakan untuk membaca perubahan konfigurasi yang telah dilakukan pada file interfaces.

Untuk mengecek ip address, dapat dilakukan dengan mengetikkan perintah $ ifconfig

Agar lebih yakin, anda dapat mengetikkan perintah ping untuk memeriksa ip address $ ping 192.168.1.33 Jika anda melihat tampilan seperti dibawah ini berarti konfigurasi kita berhasil.

Hingga tahap ini anda telah melakukan konfigurasi ipaddress. --------------------------------------------------------------------------------------Perintah-perintah tambahan $sudo ifconfig eth0 192.168.1.15

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT. Perintah ini digunakan untuk memberi ip address 192.168.1.15 ke komputer kita. $sudo ifconfig eth0 192.168.1.15 netmask 255.255.255.0 broadcast 192.168.1.255 Jika ingin lebih lengkap anda bisa menggunakan perintah diatas (memberikan ipaddress,subnetmask dan broadcast) ke komputer kita.

Tugas Di Rumah Buat konfigurasi IP menggunakan stambuk anda masing-masing dan tampilkan setiap konfigurasi yang anda buat dan koneksikan dengan komputer teman anda dan tampilkan test koneksi yang sukses ke komputer teman anda dan sharing satu file ke computer teman anda (tampilkan dengan print screen seluruh konfigurasi yang anda lakukan )

Konfigurasi Samba
Samba adalah implementasi dari SMB protocol yaitu protocol yang digunakan oleh sistem operasi MS seperti MS Windows untuk men-sharing file dan printer, dengan samba kita bisa mengakses sumber daya (file dan printer) yang ada di linux dari windows, begitu juga sebaliknya. Banyak hal yang kita bisa lakukan dengan samba namun untuk praktikum ini kita hanya menggunakan samba untuk melakukan sharing data (folder dan file). File konfigurasi samba terletak pada /etc/samba/smb.conf untuk membukanya anda dapat menggunakan perintah $sudo nano /etc/samba/smb.conf Berikut ini merupakan potongan dari file smb.conf beserta keterangannya. [Global] workgroup = LAB STMIK # ubah workgroup sesuai keinginan anda netbios name = SERVER # ubah nama komputer sharing sesuai keinginan server string = LAB SAMBA STMIK DIPANEGARA #keterangan mengenai server silahkan # di isi sesuai dengan keinginan anda security = SHARE encrypt passwords = No show add printer wizard = No hosts allow = 192.168.93.0/27

#jaringan yang di izinkan untuk mengakses server samba

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT. Buka file smb.conf dengan editor nano lalu tambahkan teks dibawah (teks didalam kotak) dibagian paling bawah dari file smb.conf. [direktorisharing] comment = data bersama path = /home/direktorisamba guest ok = yes browseable = yes read only = no create mask = 0777 directory mask = 0777 writable=yes simpan hasil perubahan. Buat satu direktori dengan nama direktorisamba di /home $sudo mkdir /home/direktorisamba Masuk kedirektori direktorisamba, buat beberapa file di dalamnya. $cd /home/direktorisamba $sudo touch file1 file2 file3 Ubah permisi dari direktori direktorisamba $ sudo chmod 777 R /home/direktorisamba Daftarkan user ke samba $sudo smbpasswd a usersistem Usersistem ialah user yang telah terdaftar pada sistem sebelumnya , user tersebut harus kita daftarkan lagi ke samba dengan mengetikkan perintah diatas,jangan lupa memberikan password untuk user samba kita (ingat, password untuk user samba berbeda dengan password sistem, password ini nantinya akan digunakan untuk proses autentikasi pada saat kita ingin mengakses sumber daya (file dan printer dari server samba). Restart servis samba dengan menggunakan perintah : $ sudo /etc/init.d/samba restart ,atau gunakan perintah dibawah ini $ sudo smbd restart $ sudo nmbd restart Test konfigurasi yang telah kita buat dengan mengetikkan perintah : $ testparm Untuk mengakses samba dari windows bisa melakukan langkah-langkah berikut

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT. Buka explorer, pada bar address ketikkan \\ipserversamba, untuk lebih jelasnya silahkan lihat pada gambar

Anda juga bisa menggunakan perintah smbclient pada terminal linux untuk mengakses sumber daya yang ada di jaringan, contoh perintahnya $mbclient L ipaddressserversamba $mbclient L 192.168.1.145 (perintah ini diketikkan pada client samba/komputer yang ingin

mengakses sumber daya server samba) Jika anda ingin melakukan mounting dari sumber daya yang ada dalam jaringan anda bisa menggunakan perintah berikut: Format perintah : $sudo mount -t smbfs -o username=??? //hostname/resource /mountpoint Contoh penggunaan : $mount -t smbfs -o username=user17 //192.168.1.45/direktorisamba /home Perintah ini digunakan untuk memount data yang berada di /home/direktorisamba pada computer server ke /home dari komputer local kita (perintah diatas di ketikkan pada computer yang ingin mengakses sumber daya / client samba). Gunakan perintah ls untuk mengetahui apakah kita sudah berhasil melakukan proses mounting $ls /home

Tugas Sharing beberapa file ke seluruh teman anda yang terhubung dijaringan.

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT.

BUKU PANDUAN PRAKTIKUM SISTEM OPERASI BERBASIS JARINGAN

PENYUSUN
ERFAN HASMIN,S.KOM.,MT.

HANYA DIGUNAKAN DALAM LINGKUNGAN STMIK DIPANEGARA MAKASSAR 2013

ERFAN HASMIN, S.KOM.,MT. LEMBAR KONSULTASI Praktikum Sistem Operasi Berbasis jaringan NIM : Nama : No Tanggal Materi Kuliah Paraf Asisten / Dosen

10

Anda mungkin juga menyukai