Anda di halaman 1dari 3

Laporan Kerja Praktek I

BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang

Kemajuan teknologi kemaritiman dan perkapalan di Indonesia menuntut mahasiswa yang merupakan pilar kemajuan teknologi selanjutnya untuk tetap memperbaharui wawasan dan keilmuannya. Mahasiswa yang tanggap dan cerdas sadar akan peran sertanya pada masa yang akan datang dalam menghadapi persaingan pasar bebas yang mengharuskan para lulusan sarjana perguruan tinggi dapat berkompetisi antar lulusan lainnya untuk dapat membaktikan ilmunya demi kemaslahatan masyarakat luas. Dalam menunjang kesiapannya maka dibutuhkan fasilitas yang dapat dijadikan barometer mahasiswa dalam mengetahui kemampuannya dalam dunia kerja

sesungguhnya, sehingga dengan mengetahui langsung di lapangan maka mahasiswa dapat mengevaluasi diri akan kesiapan dan kekurangan yang harus diperbaiki dalam menghadapi dunia kerja. Untuk mencapai maksud tersebut maka setiap mahasiswa, khususnya Mahasiswa Jurusan Teknik Sistem Perkapalan, Fakultas Teknologi Kelautan, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya diharuskan mengikuti Kerja Praktek sebagai salah satu syarat dan penilaian untuk memenuhi beban studi sesuai dengan kurikulum yang berlaku. Kerja Praktek ini diharapkan dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mempersiapkan diri dengan berbagai macam pengalaman yang tidak diajarkan pada bangku perkuliahan sebelum terjun ke dunia industri selepas studinya kelak. Oleh karena hal tersebut, saya melaksanakan kerja praktek di galangan kapal PT. Antakesuma Inti Raharja yang selanjutnya disebut PT. Air, Jl. Margomulyo Permai Blok CC 11.

Jurusan Teknik Sistem Perkapalan |FTK - ITS

Laporan Kerja Praktek I

1.2 Tujuan

Sesuai kurikulum Jurusan Teknik Sistem Perkapalan, FTK-ITS pelaksanaan kerja praktek dilakukan pada tahap sarjana, dengan beban kredit 2 SKS. Kerja praktek pertama dilaksanakan di galangan kapal. Tujuan dilaksanakannya kerja praktek ini adalah: 1. Agar mahasiswa mempunyai pengetahuan tentang kerja praktek di lapangan. 2. Untuk menunjang teori yang telah diberikan selama kuliah dan latihan. 3. Mahasiswa lebih memahami permasalahan yang sesungguhnya terjadi di lapangan.

Untuk tujuan tersebut mahasiswa diwajibkan mencari Industri-industri galangan ataupun permesinan yang dapat menerima kerja praktek dan mahasiswa diwajibkan

membuat laporan kerja praktek yang dibimbing dan disetujui oleh pembimbing kerja praktek di galangan dan dosen pembimbing di Jurusan Teknik Sistem Perkapalan ITS. 1.3 Manfaat

1. Terciptanya suatu hubungan yang sinergis, jelas dan terarah antara dunia perguruan tinggi dan dunia kerja sebagai pengguna outputnya. 2. Meningkatkan kepedulian dan partisipasi dunia usaha dalam memberikan kontribusinya pada sistem pendidikan nasional. 3. Membuka wawasan mahasiswa agar dapat mengetahui dan memahami aplikasi ilmunya di dunia industri pada umumnya serta mampu menyerap serta berasosiasi dengan dunia kerja secara utuh. 4. Mahasiswa dapat mengetahui dan memahami sistem kerja di dunia industri sekaligus mampu mengadakan pendekatan masalah secara utuh. 5. Menumbuhkan dan menciptakan pola berpikir konstruktif yang lebih berwawasan bagi mahasiswa.

Jurusan Teknik Sistem Perkapalan |FTK - ITS

Laporan Kerja Praktek I

I.4 Jadwal Pelaksanaan

Jadwal pelaksanaan Kerja Praktik ini dilaksanakan pada 19Agustus 2013 sampai dengan 18September 2013. Berikut jadwal atau pembagian tugas saat saya melaksanakan Kerja Praktik ini.

Jurusan Teknik Sistem Perkapalan |FTK - ITS

Anda mungkin juga menyukai