Anda di halaman 1dari 9

Menginstal ITALC pada Ubuntu Karmic ( LTSP )

ITALC adalah aplikasi untuk memonitor sekaligus mengontrol client dalam suatu jaringan dalam berbagai cara. Sebenarnya saya pernah mencoba Italc sebelumnya, tetapi waktu itu masih belum berhasil untuk menampilkan client LTSP pada monitor Italc, kemudian beberapa waktu yang lalu saya mencoba kembali dan kali ini berhasil menampilkan client LTSP pada monitor Italc di server. Untuk menginstal Italc di Ubuntu Karmic, sangat mudah tinggal ketik di terminal : sudo apt-get install italc-master Maka Ubuntu akan menginstal italc plus file - file dependensinya. Setelah proses instalasi selesai, dilanjutkan dengan setup Authentication Keys dengan cara sbb : sudo su ica -createkeypair Langkah ini akan membuat key pada /etc/italc/keys yang berisi key private dan public. Lalu agar Italc ini hanya bisa dijalankan oleh kita saja selaku administrator tidak oleh user yang lain, maka perlu diatur ownership dari file-file pada /etc/italc/keys/private. Misalnya Italc master hanya bisa dijalankan oleh user dalam grup teachers, maka kita buat grup baru dengan nama teachers : sudo addgroup teachers lalu masukkan user ( misal masdjo ) ke dalam grup teachers : sudo adduser masdjo teachers Kemudian set ownership dari file-file keys yang telah dibuat dengan langkah : sudo su chgrp -R teachers /etc/italc/keys/private chmod -R 640 /etc/italc/keys/private chmod -R ug+X /etc/italc/keys/private Dengan langkah tersebut maka hanya user dalam grup teachers yang bisa menjalankan Italc. Sekarang coba kita jalankan italc, dengan klik Applications - System Tools - Italc master interface .... apa yang terjadi ... akan muncul warning sbb :

Wah ... kok eror ya, kok bisa gitu sih ? Padahal authentication-keys sudah dibbuat ? Ternyata service Italc belum dijalankan, service ini bernama ica, ( Italc Client Application ) bisa dicek dengan command sbb :

ps -A | grep -w ica Jalankan service ica dengan mengetik : ica-launcher & Lalu jalankan Italc. Untuk selanjutnya service ini akan dijalankan secara otomatis setiap komputer server boot. Jika tidak ada kesalahan harusnya Italc sudah bisa dijalankan dengan tampilan kirakira seperti berikut :

Lho ... kok sepi, gak ada client yang tampil ...? Agar client bisa ditampilkan, tutup Italc, reboot client yang aktif, lalu jalankan kembali Italc sehingga Italc akan Auto-detect client yang ada dan akan terlihat kira-kira sbb :

Dengan tampilan seperti itu maka kita sudah mampu 'menguasai' client. Dan ini adalah fitur yang ada pada Italc :

Sementara itu dulu catatan saya, untuk lebih jelasnya bisa menengok alamat sbb : http://italc.sourceforge.net/home.php http://italc.sourceforge.net/wiki/index.php?title=Main_Page

sumber: http://masdjo-blueskynet.blogspot.com/2010/09/menginstal-italc-pada-ubuntu-karmic.html

Disk Quota di Ubuntu Linux


Membuat Aturan Pembatasan Pemakaian Ruang Harddisk ( Disk Quota )

Disk Quota adalah pemberian quota atau jatah ruang pada media peyimpanan dengan ukuran tertentu untuk masing-masing user pada sistem multiuser. Di Ubuntu, cukup mudah dilakukan. Kita akan melakukan quota dengan metode journaling quota, dengan langkah-langkah sbb : 1. Install quota sudo apt-get install quota 2. Edit /etc/fstab shg jadi kira-kira sbb : sudo gedit /etc/fstab Cari mount untuk root ( / ) Semula :
Code:

UUID=d5a73efb-4baa-4972-b689-6b3b0912e64d / ext4 errors=remount-ro 0 1 Menjadi :


Code:

UUID=d5a73efb-4baa-4972-b689-6b3b0912e64d / ext4

errors=remountro,usrjquota=aquota.user,grpjquota=aquota.group,jqfmt=vfsv0 0 1

UUID sesuaikan dg nomor UUID di komputer (ada di fstab) atau bisa dicek dengan mengetikkan command sudo blkid di terminal 3. Buat file untuk menyimpan aturan quota di / ( root ) sudo touch /aquota.user /aquota.group Ubah mode menjadi : sudo chmod 600 /aquota* 4. REBOOT Komputer 5. Atur Quota Per-User : Misal : kuota = 1 GB per user ---> 1 GB = 1000000 KiloByte root = ada di /dev/sda8 (sesuaikan dg posisi root di partisi harddisk) sudo edquota -u masdjo -f /dev/sda8

Menjadi kira-kira seperti ini :


Code:

Disk quotas Filesystem soft /dev/sda8 0

for blocks 0

user soft 1000000

masdjo

(uid hard

1000000

1000): inodes hard 0 0

Simpan dengan menekan Ctrl+O, lalu keluar dengan Ctrl+X Ulangi untuk masing2 user 6. Sesuaikan grace-period sudo edquota -t -f /dev/sda8 Menjadi :
Code:

Grace period before enforcing soft limits for users: Time units may be: days, hours, minutes, or seconds Filesystem /dev/sda8 Block grace period 0seconds Inode grace period 0seconds

7. Matikan quota : sudo quotaoff -avug

8. Aktifkan quota : sudo quotaon -avug Untuk melihat kuota yang telah ditentukan : sudo repquota -a Maka akan terlihat kira-kira sbb :
Code:

root@blueskynet:/home/masdjo# repquota -a *** Report for user quotas on device /dev/sda8 Block grace time: 00:00; Inode grace time: 00:00 Block limits User used soft File limits hard grace used soft hard grac

---------------------------------------------------------------------

root daemon man lp libuuid syslog

-- 4720752 -----56 1416 9312 24 2700 4 20

0 0 0 0 0 0 0 0 4 0 0

0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

206444 4 118 3 3 26 1 5

0 0 0 0 0 0 0 0 1

0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 262 0 0

avahi-autoipd -couchdb --

speech-dispatcher -gdm dhcpd masdjo clamav klien01 klien02 klien03 klien04 klien05 rian andri yuni ------------740 12

95 3 5563 9 1059 1306 829 831 771 1531 670

0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

227248 1000000 1000000 22708 74564 106712 63520 61192 21528 153448 79512 0 500000 500000 500000 500000 500000 500000 250000 3016 0 500000 500000 500000 500000 500000 500000 250000 250000

250000

Sekarang kita coba, apakah benar-benar ada quota tersebut, misal disini mengcopy file ISO yang besar diatas 1 GB. Setelah proses copy berjalan beberapa saat muncul message sbb :

Dari pesan kesalahan dapat diketahui bahwa kuota penyimpanan telah terlampaui sehingga proses copy tidak dapat dilanjutkan, berarti langkah pengaturan kuota (Disk Quota) telah berhasil dilakukan. Yesss....... !!! Sekarang saatnya untuk ngopi lagi :)

Sedikit Catatan Untuk Ubuntu 10.10 Maverick Meerkat Ternyata journaling quota tidak bisa dilakukan di Ubuntu 10.10, entah karena apa (mungkin bug..?), tetapi masih bisa dilakukan quota sebagai berikut : 1. Pada /etc/fstab ganti baris : errors=remountro,usrjquota=aquota.user,grpjquota=aquota.group,jqfmt=vfsv0 menjadi errors=remount-ro,usrquota,grpquota,jqfmt=vfsv0 2. Hapus /aquota.user /quota.group dan /aquota.group, ganti dengan /quota.user dan :

sudo rm /aquota* && sudo touch /quota.user /quota group sudo chmod 600 /quota* 3. Remount : sudo mount -o remount / 4. Checkquota : sudo quotacheck -avugm 5. Aktifkan Quota : sudo quotaon -avug Selanjutnya seting kuota bisa dilakukan, sama seperti yang telah dituliskan di atas. Sumber Acuan : 1. http://www.howtoforge.com/perfect-server-ubuntu-10.04-lucid-lynxispconfig-2-p4 2. http://ubuntuforums.org/archive/index.php/t-1014051.html 3. http://ubuntuforums.org/showthread.php?t=289571 Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke Facebook Label: Ubuntu Reaksi: 6 komentar:

1. dagingkuda15 November 2010 09.36

wah, kalau mau mengatur kuota untuk pacar dan istri, caranya piye pak djo?
Balas

2. MasDjo15 November 2010 12.30

Wah...itu spesifik utk tiap2 user beda2 carane .... ora iso dijabarkan dimari.... :D
Balas

3. mazrezzz16 November 2010 16.42

' manteb tenan :D kalau buat user LTSP ada bedanya tidak dari seting diatas?? THX
Balas

4. MasDjo17 November 2010 17.16

@mazrezzz : justru yg di atas saya coba di LTSP server, dan berhasil... user gak bisa over-quota
Balas

5. Anonim24 November 2010 18.19

go ubuntu 10.10 ra iso go quota wis tak coba pancen iso pas direstart bubar kabeh mending go 10.04
Balas

6. MasDjo27 November 2010 11.17

Saya sudah coba juga di Ubuntu 10.10, dan hasilnya bisa ! Coba dilakukan dg SINGLE-MODE sbb:

Reboot komputer, pd menu grub tekan 'e' (edit), cari baris sbb : linux /boot/vmlinuz-2.6.32-25-generic root=UUID= .... ro quiet splash ganti dg : linux /boot/vmlinuz-2.6.32-25-generic root=UUID= .... rw single lal...u tekan 'ctrl+t' (boot) akan muncul menu, pilih netroot Coba lakukan seting quota dg non-journal dulu : 1. Edit /etc/fstab : jadikan kira2 sbb : errors=remount-ro,usrquota,grpquota 0 1 2. # rm /aquota* # touch /quota.user /quota.group # chmod 600 /quota* 3. # mount -o remount / 4. # quotacheck -avugm Jika tidak ada eror, lanjutkan dg membuat journal quota 5. Edit /etc/fstab : jadikan kira2 sbb : errors=remountro,usrjquota=aquota.user,grpjquota=aquota.group,jqfmt=vfsv0 0 1 6. # rm /quota* # touch /aquota.user /aquota.group # chmod 600 /aquota* 7. Lakukan lagi step 3 dan 4 8. # quotaon -avug

Anda mungkin juga menyukai