Anda di halaman 1dari 2

1.

Sepertiga terakhir malam/ waktu sahur Allah SWT turun ke langit dunia apabila tinggal sepertiga malam yang terakhir dan berfirman : Siapa saja yang berdoa kepada-Ku niscaya akan Aku kabulkan, siapa saja yang meminta kepada-Ku niscaya akan Aku berikan. Siapa saja yang meminta ampun kepada-Ku niscaya akan Aku ampuni (Hadis Riwayat Bukhari dan Muslim) 2. Ketika berbuka puasa Dari Abdullah bin Amr bin Ash RA, mendengar Rasulullah SAW bersabda. Sesungguhnya bagi orang yang berpuasa pada saat berbuka ada doa yang tidak ditolak 3. Saat Lailatul Qodar Malam tersebut merupakan waktu untuk meraih kebaikan2, dikabulkannya doa, dilipat gandakannya pahala. Amal yang dilakukan pada waktu itu lebih baik daripada seribu bulan yang dilakukan di waktu selainnya. Allah taala berfirman :Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan 4. Ketika adzan Dari Sahl bin Saad Radhiyallahu anhu bahwa Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda. Ada dua doa yang tidak tertolak atau jarang tertolak ; doa pada saat adzan dan doa tatkala perang berkecamuk 5. Antara adzan dan iqomah Tidaklah ditolak doa di antara azan dan iqamah. (Hadis Riwayat Tirmizi) 6. Saat sujud dalam sholat Waktu yang paling dekat antara seorang hamba dengan Rabbnya adalah saat ia sujud. Oleh karena itu, perbanyaklah doa. (Hadis Riwayat Muslim) 7. Ketika sebelum/ sesudah salam dalam sholat Dari Abu Umaamah radliyallaahu anhu : Dikatakan : Wahai Rasulullah, kapankah waktu yang paling baik saat doa dikabulkan ? Beliau bersabda : Akhir waktu malam dan akhir shalat-shalat yang diwajibkan 8. Pada hari Jumat Nabi SAW bersabda : Pada hari Jumaat itu, ada satu waktu yang apabila seseorang hamba memohon kepada Allah sesuatu, maka akan diberikan-Nya (Hadis Riwayat Bukhari). 9. Ketika hujan turun Dari Sahl bin aad Radhiyallahu anhu bahwasanya Rasulullah SAW bersabda Dua doa yang tidak pernah ditolak ; doa pada waktu adzan dan doa pada waktu turun hujan (HR. Abu Dawud) 10. Hari rabu antara dzuhur dan ashar Hal ini diceritakan oleh Jabir bin Abdillah Radhiallahuanhu Nabi SAW berdoa di Masjid Al Fath 3 kali, yaitu hari Senin, Selasa, dan Rabu. Pada hari Rabu lah doanya dikabulkan, yaitu diantara dua shalat. Ini diketahui dari kegembiraan di wajah beliau. Berkata Jabir : Tidaklah

suatu perkara penting yang berat pada saya kecuali saya memilih waktu ini untuk berdoa, dan saya mendapati dikabulkannya doa saya . Pada riwayat lain diceritakan Pada hari Rabu lah doanya dikabulkan, yaitu diantara shalat Zhuhur dan Ashar (HR. Ahmad) 11. Ketika hari Arofah/ wuquf di Arofah Nabi SAW bersabda Sebaik-baik doa adalah pada hari Arafah, dan sebaik-baik doa yang aku dan para nabi yang lain ucapkan ialah (maksudnya) : Tiada Tuhan yang sebenarnya yang layak disembah melainkan Allah, tiada sekutu bagi-Nya, bagi-Nya kerajaan dan pujian, dan Dia Maha Berkuasa atas segala sesuatu (Hadis Riwayat Tirmizi) 12. Ketika perang/ jihad fii sabilillah Telat bersabda Rasululloh SAW Ada 2 doa yang tidak akan ditolak/ jarang ditolak . dan ketika perang saat dua pihak saling menyerang (HR. Abu Dawud) 13. Ketika meminum air zamzam Rasulullah SAW bersabda Khasiat Air Zam-zam itu sesuai niat peminumnya (HR. Ibnu Majah) 14. Ketika musafir/ berpergian Dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda Tiga macam doa yang pasti terkabul tanpa diragukan lagi, yaitu doa orang yang dizhalimi, doa seorang musafir, doa kedua orang tua atas anaknya (HR Abu Daud dan At Tirmidzi ) 15. Doa yg dipanjatkan ketika orang tsb tidak dihadapannya Dari Ummu Ad Darda` radhiyallahu anha, Rasulullah SAW bersabda Doa seorang muslim kepada saudaranya yang dilakukan tidak dihadapannya adalah mustajab. Di sisi kepalanya ada seorang malaikat yang diberikan tugas setiap kali dia mendoakan kebaikan kepada saudaranya maka malaikat yang bertugas tadi mengucapkan: Amin, semoga bagimu juga mendapatkan demikian (HR Muslim) 16. Saat mendengar ayam jantan berkokok Dari Abu Hurairah radhiallahu anhu, Rasulullah SAW bersabda Apabila kalian mendengar kokokan ayam maka mohonlah anugerah kepada Allah karena ayam itu melihat malaikat. Apabila kalian mendengar ringkihan keledai berlindunglah kepada Allah dari gangguan syaithan karena keledai itu melihat syaithan (HR Al Bukhari Muslim ) 17. Saat memejamkan mata orang yg meninggal Dari Ummu Salamah bahwa Rasulullah mendatangi rumah Abu Salamah (pada hari wafatnya) dan beliau mendapatkan kedua mata Abu Salamah terbuka lalu beliau memejamkannya kemudian bersabda Sesungguhnya tatkala ruh dicabut, maka pandangan mata akan mengikutinya Semua keluarga histeris. Beliau bersabda Janganlah kalian berdoa untuk diri kalian kecuali kebaikan, sebab para malaikat mengamini apa yang kamu ucapkan (Shahih Muslim)

Anda mungkin juga menyukai