Anda di halaman 1dari 4

TATA TERTIB MAHASISWA BARU FPIK 2013

Semua mahasiswa baru FPIK, wajib mengikuti seluruh acara kegiatan PMB 2013 dan menandatangani daftar hadir. Bagi mahasiswa baru yang tidak mengikuti (seluruh/sebagian) kegiatan PMB 2013 diwajibkan mengikuti remedial PMBmelalui Dosen Wali, Dosen Pendamping Kemahasiswaan, PD I, PD III, BEM dan Senat FPIK. Apabila tidak lulus dalam ujian remedial tersebut maka: Diwajibkan untuk mengikuti PMB pada tahun berikutnya atau Tidak berhak menjadi asisten dosen untuk seluruh mata kuliah Tidak berhak mendapatkan Beasiswa yang diselenggarakan oleh FPIK

Pada tanggal 27-28 Agustus 2013 : Laki-laki : 1. kemeja putih polos (dimasukkan di celana) 2. dasi hitam polos 3. gerper hitam 4. celana bahan hitam (no jeans) 5. kaos kaki putih (5 cm diatas mata kaki) 6. sepatu dominan warna Hitam 7. potongan rambut tidak lebih dari 1 cm 8. jam tangan yang masih berfungsi (wajib) 9. no aksesoris Perempuan : 1. jilbab putih polos (kain, no model) menutupi dada 2. mengenakan 2 pita merah dan 4 pita biru 3. yang tidak berjilbab dikuncir dengan jumlah pita (dari depan kebelakang) 4. kemeja putih polos panjang (no ketat dan dimasukkan) 5. dasi hitam utk yg tdk berjilbab (yang ber jilbab tidak memakai dasi) 6. gesper hitam 7. rok bahan kain hitam panjang (no ketat no jeans) 8. kaos kaki putih polos (5 cm diatas mata kaki) 9. sepatu dominan warna Hitam 10. jam tangan (masih berfungsi) wajib 11. no aksesoris

Pada tanggal 29-30 Agustus 2013 Laki-laki : 1. batik berkerah

2. ketentuan lain sama seperti hari sebelumnya 3. no dasi Perempuan : 1. batik berkerah 2. untuk yang berjilbab menggunakan jilbab warna hitam (no tipis) 3. ketentuan lain sama seperti hari sebelumnya 4. no dasi Pada tanggal 31Agustus 2013 Sama seperti hari sebelumnya, untuk ketentuan pakaian outbond liat dibawah : Laki-laki : 1. kaos bahan dasar hitam 2. celana training panjang 3. kaos kaki putih 4. sepatu olahraga 5. slayer merah (kelautan) biru (perikanan) 6. slayer diikat dikepala Perempuan : 1. kaos bahan dasar hitam (no ketat) 2. celana training panjang (no ketat) 3. kaos kaki putih 4. sepatu olahraga 5. jilbab hitam (no tipis) 6. slayer merah (kelautan) biru (perikanan) 7. slayer diikat dikepala Mahasiswa baru tidak diperkenankan memakai perhiasan dan aksesoris (kecuali anting bagi mahasiswa putri), semua mahasiswa baru tidak diperkenankan mewarnai rambut,tidak diperbolehkan bertato, tidak diperkenankan menggunakan dan mengaktifkan alat elektronik seperti handphone, Mp3 dsb, kecuali jam tangan. (diperbolehkan membawa jam tangan) selama acara PMB berlangsung, dilarang membawa senjata tajam, rokok, minum-minuman keras dan obat-obatan terlarang, semua mahasiswa baru dilarang membawa kendaraan pribadi selama acara kegiatan PMB berlangsung. Diwajibkan membawa alat tulis (termasuk buku agenda UNDIP), obat-obatan pribadi (terutama bagi yang sakit), peralatan ibadah termasuk sajadah dan mukenah (bagi mahasiswa putri) sesuai kebutuhan masing-masing dan tugas yang diminta panitia PMB 2013. Mahasiswa membawa thumbler di isi air minum sendiri selama kegiatan PMB.

Keterangan/peraturan lain mengacu kepada Buku Pedoman Penyelenggaraan PMB UNDIP 2013. Membawa foto 3x4 (4 buah) dengan background/latar warna merah, menggunakan kemeja rapih.Dibalikfoto sudah diberi keterangan (nama,nim, jurusan, prodi) dan dimasukkan dalam plastik/diberi klip agar tidak hilang.

Tugas dari panitia PMB FPIK 2013 : membawa buku tulis (Jurusan Perikanan: diberi sampul warna biru; Jurusan Kelautan: diberi sampul warna merah), cover diberi keterangan Nama,Nim,Jurusan, Prodi, Asal sekolah, Asal daerah, lalu di tempel pas foto 4x6. Lembar pertama buku berisikan :cerita singkat tentang kehidupan pribadi (cita-cita, motto hidup, tujuan hidup untuk masa depan).

Mahasiswa baru wajib menghafal lagu mars dan hymne Universitas Diponegoro. Mahasiswa Baru wajib mengikuti acara Expo UKK, LKMM Pra Dasar, Sosialisasi PKM, GOM, dan Pakem yang diadakan setelah acara PMB FPIK 2013, dll. Acara-acara lain yang diselenggarakan sebelum dan setelah acara PMB FPIK tersebut diatas bukan tanggung jawab Panitia PMB Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro 2013.

Peserta Membawa Bibit pohon Mahoni,atau bibit pohon mangga, atau bibit pohon buah lainya. Tinggi lebih dari 1 meter dan berkualitas Baik. (bukan dari bibit yang Tumbuh Liar Kemudian dimasukan polybag)

Bagi mahasiswa baru diwajibkan memakai Cocard tanggal 27 31 Agustus 2013 dengan keterangan sbb: Warna Cocard biru untuk Perikanan dan merah untuk Kelautan, ukuran 25cmx25cm Bentuk Cocard: Jurusan Perikanan (bentuk biota Chaetodon lunula), Jurusan Kelautan (bentuk biota Culcita sp) Isi Cocard terdiri dari: Nama, NIM, Prodi, Jurusan, Asal Sekolah, Asal Daerah, Motto Hidup dan Cita-cita. Ditempel foto diri ukuran 4x6 (berwarna, pakaian resmi, latar warna merah) Rafia biru (perikanan) dan rafia merah (kelautan) Agar Cocard tidak mudah terlipat, cocard dilaminating Cocard dibuat rangkap 2 untuk bagian depan dan belakang Dibalik cocard tertuliskan klasifikasi dan kegunaan dari bentuk cocard (dari artikel ilmiah) *******

NB: PADA HARI KE-2 PMB SELASA 27 AGUSTUS 2013, PESERTA WAJIB HADIR PUKUL 05.30 WIB DI GEDUNG LPPU UNIVERSITAS DIPONEGORO. DAN DILARANG MEMBAWA KENDARAAN.

Anda mungkin juga menyukai