Anda di halaman 1dari 4

A.

Konsep Keluarga Sejahtera Sekitar 56% keluarga di Indonesia masih berada dalam tingkat Pra Sejahtera dan Sejahtera I. Mereka belum tergolong miskin, tetapi baru bisa memenuhi kebutuhan fisik minimal. Pada kondisi tersebut, mereka mudah sekali jatuh menjadi miskin. Dalam Program Pembangunan Keluarga Sejahtera BKKBN, Keluarga Pra Sejahtera dan Keluarga Sejahtera I lebih tepat disebut sehagai Keluarga Tertinggal. Karena yang disebut sebagai Keluarga Pra Sejahtera adalah keluarga yang belum dapat memenuhi kebutuhan dasarnya, belum mampu melaksanakan ibadah berdasarkan agamanya masing-masing, memenuhi kebutuhan makan minimal dua kali sehari, pakaian yang berbeda untuk di rumah, bekerja, sekolah, dan bepergian, memiliki rumah yang bagian lantainya bukan dari tanah, dan belum mampu untuk berobat di sarana kesehatan modern. Keluarga Sejahtera I adalah keluarga yang kondisi ekonominya baru bisa memenuhi kebutuhan dasarnya secara minimal, tetapi belum mampu memenuhi kebutuhan sosial psikologisnya. Sedangkan kriteria yang ditetapkan BPS (Biro Pusat Statistik) tentang garis kemiskinan ialah kemampuan seseorang untuk memenuhi kebutuhan makan 2.100 kalori perhari perkapita. Menurut kriteria BPS tersebut sekarang tinggal 11,5% penduduk Indonesia yang hidup dibawah garis kemiskinan, sedangkan menurut kriteria BKKBN adalah 40,33% penduduk Indonesia yang belum sejahtera. Bahkan dari dengar pendapat di DPR-RI terungkap lebih dari 50% penduduk Indonesia masih Pra Sejahtera gara-gara kriteria lantai tanah. Oleh sebab itu kemudian dicanangkanlah gerakan gotong royong melaksanakan pemelesteran pada rumah-rumah yang masih berlantai tanah. Dalam Pembangunan Keluarga Sejahtera, yaitu upaya menanggulangi kemiskinan pada keluarga-keluarga Pra Sejahtera dan Sejahtera I, diperlukan kesabaran yang cukup tinggi. Kepada mereka perlu dilakukan kegiatan komunikasi, informasi dan edukasi yang dilakukan secara berkesinambungan dan terpadu, sehingga mereka mampu mengubah kehidupan menjadi lebih baik. Pada hakekatnya indikator Pendataan Keluarga Sejahtera tersebut menggunakan perumusan konsep "Keluarga Sejahtera" yang lebih luas daripada sekedar definisi kemakmuran atau kebahagiaan. Undang-Undang No. 10 tahun 1992 menyebutkan bahwa Keluarga Sejahtera adalah keluarga yang dibentuk berdasarkan perkawinan yang sah, mampu memenuhi kebutuhan hidup spiritual dan material yang layak,

bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, memiliki hubungan yang serasi, selaras. dan seimbang antar anggota, serta antara keluarga dengan masyarakat dan lingkungannya. Hasil pemetaan keluarga di Indonesia mengisyaratkan bahwa kita perlu memusatkan perhatian kepada keluarga-keluarga yang masih berada dalam tahap Pra Sejahtera dan Keluarga Sejahtera (KS) I di desa untuk diberdayakan dengan pendekatan pembangunan yang berwawasan kependudukan. Artinya masyarakat, disamping diajak untuk melanjutkan pembinaan Gerakan KB yang telah terlaksana dengan baik itu, sekarang juga harus diajak memberdayakan keluarganya menjadi pelaku pembangunan. Pemberdayaan ini merupakan usaha pengembangan penduduk yang kini sudah makin sehat, senang bersekolah dan sanggup bekerja keras. Upaya ini harus diikuti dengan investasi yang menarik dibidang ekonomi keluarga di setiap desa. Desa harus dijadikan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi baru. Upaya ini sekaligus dikaitkan dengan usaha-usaha menumbuhkan kebiasaan menabung dan memberikan kredit usaha kepada keluarga Pra Sejahtera dan KS I. Jika di masa lain setiap lembaga menentukan kebutuhan dan bentuk bantuannya, maka dalam pemberdayaan bidang ekonomi ini setiap lembaga pedesaan harus mampu membaca kebutuhan keluarga yang sekaligus mencerminkan kebutuhan pasar. Artinya mereka harus membaca kebutuhan penduduk yang akan menyiapkan produk-produk yang diarahkan untuk dijual di pasar dengan keuntungan. Dengan demikian lembaga pedesaan harus bisa membantu penduduknya melalui latihan, magang dan kegiatan yang mungkin bisa dipusatkan di lembagalembaga desa agar makin memperbanvak keluarga yang bisa menjadi pelaku pembangunan ekonomi yang menguntungkan. Keberhasilan upaya ini bukan dengan menghitung jenis industri dan besarnya produk industri dan jasa saja, melainkan juga persentase jumlah dan penyebaran keluarga yang ikut serta secara aktif dalam gerakan pembangunan ekonomi keluarga tersebut yang erat hubungannya dengan pemberdayaan sumber daya manusia di desa. Persentase jumlah dan penyebaran tersebut diupayakan dengan Gerakan Bangga Suka Desa (Gerakan Membangun Keluarga Modern dalam Suasana Kota di Desa). Gerakan ini merupakan upaya disengaja untuk memberdayakan keluarga dengan membangun penduduk dan keluarga modern di desa. Melalui gerakan ini masyarakat diharapkan mampu membangun keluarga dan penduduk menjadi handal, mandiri dan dinamis. Mereka diharapkan dapat mengambil prakarsa untuk membangun kota-kota

baru yang siap menampung modernisasi dan kemajuan penduduk yang ingin bergerak dari pertanian tradisional ke bidang yang lebih produktif dan memberi keuntungan atau penghasilan yang lebih memadai. Dalam Pembangunan Keluarga Sejahtera yang dikaitkan dengan upaya untuk menanggulangi kemiskinan dari keluarga-keluarga Pra Sejahtera dan Sejahtera I diperlukan kesabaran yang tinggi. Mereka memerlukan penanganan yang sabar dan contoh-contoh sederhana agar bisa mengikuti gerakan dengan irama yang cocok dengan irama mereka sendiri. Untuk itu perlu dilakukan kegiatan komunikasi, informasi, dan edukasi serta advokasi yang dilakukan secara terus menerus untuk mempersatukan komitmen dan mendukung pembangunan secara terpadu, minimal dengan sasaran yang sama. Anjuran perlu terus menerus dilakukan kepada keluarga dengan sasaran untuk menyesuaikan sikap, kalau perlu merubah sikap dan tingkah laku seluruh anggota keluarga. Sasaran harus diusahakan untuk berani mengambil prakarsa dan mencoba, biarpun dalam bentuk yang sederhana, langkah-langkah konkrit sebagai awal dari perubahan tingkah laku dalam bidang pembangunan ekonomi itu. Secara sederhana mereka harus bisa menindak lanjuti sikapnya yang positip dengan tindakan nyata. Keluarga Indonesia yang tertinggal, yang relatif tidak siap menjadi pelaku pembangunan, harus secara sabar dituntun dan dididik untuk dijadikan kekuatan pembangunan. Pendidikan dan latihan itu harus dilakukan dengan contoh-contoh nyata yang memberi keuntungan kepada mereka yang ikut latihan secara nyata. Dengan perubahan sikap, kemauan dan ketrampilan yang makin tinggi untuk rnembangun, maka mereka harus juga diberikan motivasi untuk mempraktekkan latihannya. Bila telah yakin maka mereka akan memerlukan dukungan modal, sehingga dana yang tersedia dapat diberikan sebagai dukungan agar mereka bisa memulai mempraktekkan gagasannya yang akan menguntungkan ketika dijual, atau dengan kata lain melaksanakan proyek-proyek pembangunan yang dilakukan oleh keluarga mereka sendiri. Untuk membantu mengembangkan pemasaran, pemerintah harus bisa mulai mengembangkan perdagangan di desa-desa dan bisa mengembangkan pasar-pasar baru. Demikian pula perlu dikembangkan pusat rujukan sebagai wahana bagi keluargakeluarga yang melakukan kegiatan industri dan perdagangan baru tapi menginginkan konsultasi untuk mendapatkan nasehat dan konsultasi teknis.

Sedang untuk mengetahui perkembangannya, disamping perlu dilakukan evaluasi secara nasional diperlukan pula evaluasi mandiri dari masing-masing keluarga sehingga dapat membantu mereka menilai apakah usahanya berhasil atau masih perlu dipacu lagi. Evaluasi ini harus didasarkan pada indikator yang setiap kemajuannya memberi motivasi positip untuk makin maju dan pandai bersyukur karena kesejahteraannya makin bertambah baik.

Anda mungkin juga menyukai