Anda di halaman 1dari 4

7

BAB II LANDASAN TEORI

A. SEJARAH PERKEMBANGAN EDM Asal mula EDM (Electrical Discharge Machining) adalah pada tahun 1970,ketika ilmuwan Inggris Joseph Priestly menemukan efek erosi dari percikan arus listrik. Pada tahun 1943, ilmuwan Rusia B. Lazarenko dan N. Lazarenko memiliki ide untuk memanfaatkan efek merusak dari percikan arus listrik untuk membuat proses yang terkontrol untuk permesinan secara elektrik pada bahan konduktif. Dengan adanya ide tersebut , proses EDM telah lahir. Lazarenko bersaudara menyempurnakan proses dengan cara menempatkan cairan tidak konduktif di mana percikan listrik terjadi di antara dua konduktor, cairan tersebut di namakan dielektrik (dielectric). Rangkaian listrik yang membuat peristiwa tersebut terjadi di gunakan sebagai nama proses ini. Pada saat ini telah banyak unit EDM yang di gunakan lebih maju daripada milik Lazarenko.

B. PERKEMBANGAN EDM EDM berkembang bersama dengan mesin bubut ,mesin frais dan mesin gerinda sebagai teknologi yang terdepan. EDM terkenal dalam hal kemampuanya untuk membuat bentuk kompleks pada logam-logam yang sangat keras. Penggunaan yang umum untuk mesin EDM adalah dalam pemesinan dies, perkakas potong, dan cetakan (moulds) yang terbuat dari baja yang telah di keraskan, tungsten carbide , high speed steel, dan material yang lain yang tidak mungkin dikerjakan dengan cara tradisional (penyayatan).

Proses ini juga telah memecahkan banyak masalah pada pembuatan bahan exotic, seperti Hastelloy,Nitralloy, Waspalloy and Nimonic, yang di gunakan secara luas pada industry-industri pesawat ruang angkasa. Dengan telah di temukanya teknologi yang maju tentang keausan electrode, ketelitian dan kecepatan , EDM telah mengganti proses pemotongan logam yang lama pada beberapa aplikasi. Factor lain yang menyebabkan berkembangnya penggunaan EDM adalah kemampuanya mengerjakan bentuk tipis, khususnya dalam pengerjaan ketinggian dan ketirusan. EDM yang menggunakan kawat (wire EDM) dapat membelah dengan ketinggian 16 inchi (sekitar 400mm), dengan kelurusan 0,0005 inchi (0,0125mm) tiap sisi. Pada waktu yang lalu, EDM digunakan terutama untuk membuat bagian- bagian mesin yang sulit dikerjakan dengan proses konvensional. Pertumbuhan penggunaan EDM pada sepuluh tahun terakhir menempatkan proses pembuatan komponen dirancang menggunakan EDM terlebih dahulu, sehingga EDM bukanlah pilihan terakhir, tetapi pilihan yang pertama. C. KEUNTUNGAN DAN KERUGIAN EDM Keuntungan Penggunaan: Berikut ini adalah beberapa kelebihan yang diperoleh dari

penggunaan mesin EDM dalam manufaktur : 1. Dapat membuat bentuk kompleks yang kemungkinan sukar dilakukan dengan mesin konvensional 2. Dapat mengerjakan material benda kerja yang keras dengan tingkat kepresisian tinggi 3. Dapat mengerjakan bagian bentuk yang sangat kecil sekalipun, tanpa cemas bagian tersebut ikut terpotong

4. Tidak ada kontak langsung antara alat dan benda kerja sehingga tidak timbul distorsi pada pemakanan 5. Dapat membuat kehalusan permukaan benda kerja dengan baik 6. Lubang dapat dibuat secara mudah, tepat dan baik

Kerugian Penggunaan 1. Beberapa kerugian dari EDM meliputi: 2. laju pengikisan material benda kerja atau material removal rate (MRR) 3. pada operasi EDM lebih lambat dibandingkan metode

permesinan tradisional yang menghasilkan chips secara mekanis. 4. Tambahan waktu dan biaya yang digunakan untuk membuat elektroda untuk RAM / setempel EDM. 5. Mereproduksi sudut tajam pada benda kerja sulit karena memakai elektroda. 6. Konsumsi daya spesifik sangat tinggi. 7. Timbul overcut. Over cut adalah suatu deviasi yang

menunjukkan bahwa besarnya diameter lubang yang dikerjakan dengan proses EDM lebih besar dari ukuran elektrodanya. 8. Terjadi keausan pahat bila pemakaian berulang 9. Bahan yang bukuan konduktor listrik dapat dikerjakan dengan mesin yang diset secara khusus

10

10. Mesin EDM dan perlengkapannya masih relatif mahal 11. Penggunaan mesin EDM dibatasi oleh ukuran tangki kerja penampung 12. cairan dielektrik. Mesin EDM standar populer yang

digunakan sekarang 13. memiliki keterbatasan.

Anda mungkin juga menyukai