Anda di halaman 1dari 1

IRLANDIA CONTINENT

Irlandia adalah sebuah pulau yang terletak di barat laut benua Eropa dengan total luas 84,421km21 yang kurang lebih 70.000 km2 nya adalah bagian dari Republik Irlandia dan sisanya adalah bagian dari Irlandia Utara. Pulau Irlandia ini terletak antara 51 - 55 garis Lintang Utara dan 5 - 10 bujur barat2, yang membuat perbedaan antara musim panas dan musim dingin sangat ekstrim di Irlandia. Di Utara dan Baratnya Irlandia dibatasi oleh Samudera Atlantik, di bagian Selatan dibatasi oleh Laut Celtic, sedangkan di bagian Timur ada Laut Irish yang tersambung pada Samudera Atlantik melalui selat St. George. Irlandia memiliki berbagai macam bentuk muka bumi. Irlandia memiliki pegunungan di tengahtengah pulaunya, dan mempunyai empat puncak gunung yang tingginya diatas 3000 kaki yang terletak di MacGillycuddy Reeks di Kerry. Puncak tertingginya adalah Carrauntoohil yang mencapai ketinggian 3406 kaki. Di bagian barat Irlandia, terbentang sungai terpanjangnya yaitu sungai Shannon sepanjang 386 km. Berbeda dengan bagian Baratnya yang penuh oleh pesisir laut, tebing-tebing, dan gunung, bagian Timurnya hanya didominasi oleh pantai-panatai penuh pasir. Sedangkan di bagian Selatannya, Irlandia memiliki gabungan pemandangan dari lembah dan pegunungan.

1 2

Professor William Nolan. Geography of Ireland. Diakses dari http://www.gov.ie/en/essays/geography.html Ibid.

Anda mungkin juga menyukai