Anda di halaman 1dari 12

KENALI DAN CEGAH PENYAKIT HEPATITIS A

APA ITU HEPATITIS?


Hepatitis A adalah penyakit hati yang disebabkan oleh virus hepatitis A. Secara umum, ditularkan melalui oral (mulut) Penyakit ini di sebabkan oleh Hepatitis A virus (HAV). Hepatitis A dapat ditularkan oleh tinja, makanan, dan minuman yang telah terkontaminasi oleh virus Hepatitis A

PREVALENSI KEJADIAN HEPATITIS A

HEPATITIS A

Penyakit Hepatitis A memiliki masa inkubasi 2 sampai 6 minggu sejak penularan terjadi, barulah kemudian penderita menunjukkan beberapa tanda dan gejala terserang penyakit Hepatitis A. Gejala biasanya berlangsung kurang dari 2 bulan; sebagian orang dapat menderita sampai 6 bulan.

Demam ringan Kelelahan Nyeri otot Sakit kepala Kehilangan nafsu makan, mual, muntah, diare,

BAGAIMANA GEJALA HEPATITIS A?

nyeri perut bagian atas


Air seni berwarna pekat Penyakit kuning (mata dan kulit menjadi kuning)

BAGAIMANA HEPATITIS A DAPAT MENULAR?


Hepatitis virus dapat ditularkan oleh :
Makanan yang tercemar tanpa dimasak tepat (kerang terutama kerang seperti tiram, kerang, remis, dll) Minum air yang terkontaminasi Kontak pribadi dengan orang yang terinfeksi

SIAPA SAJA YANG MENGHADAPI RISIKO?

Penyedia makanan
Orang yang sering jajan Orang yang belum menderita hepatitis A dan belum divaksinasi terhadap penyakit ini menghadapi risiko terjangkit penyakit ini.

BILA TERDAPAT GEJALA TERSEBUT??


Segera ke dokter/ fasilitas kesehatan terdekat Minum obat secara teratur Istirahat total

Menjaga asupan makanan


Selalu mencuci tangan terutama setelah ke kamar kecil untuk mencegah penularan terhadap orang-orang sekitar

BAGAIMANA PENCEGAHAN YANG TEPAT?


Sering cuci tangan, terutama setelah ke kamar kecil, sebelum makan, dan setelah mengganti popok bayi masak atau cuci sampai bersih makanan sebelum dimakan dan menyimpan makanan dengan baik dan bersih (memasak makanan dengan pemanasan sampai 85C selama minimal dalam waktu 1 menit) Jangan minum air dari sumber yang belum dinyatakan bersih Menjaga kebersihan lingkungan (terutama dapur dan toilet).

PENCEGAHAN UTAMA ADALAH DENGAN

VAKSIN!

Vaksin hepatitis A membantu menghasilkan antibodi terhadap virus. Orang dewasa yang berusia lebih dari 30 tahun mungkin sudah mengembangkan kekebalan terhadap hepatitis A. Vaksinasi membutuhkan 2 kali suntikan, diberikan 6 bulan sampai 18 bulan. Tubuh membutuhkan waktu 4 minggu untuk mengembangkan antibodi terhadap hepatitis A setelah injeksi vaksin pertama. Vaksin ini dianggap efektif selama 15 20 tahun atau lebih.

KECUALI!!! IBU HAMIL

LAPOR KE DOKTER

SEGERALAH KE DOKTER ATAU KE FASILITAS KESEHATAN TERDEKAT JIKA ANDA MENGALAMI TANDA DAN GEJALA-GEJALA TERKENA HEPATITIS A !!!

SEKIAN TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai