Anda di halaman 1dari 5

REFLEKSI KASUS

Perusahaan Tas Kulit CV.Real Issue

Disusun Untuk Memenuhi Sebagian Syarat Dalam Mengikuti Ujian Program Pendidikan Profesi Kedokteran di Bagian Ilmu Kesehatan Masyarakat

Disusun oleh : Restuning Diah D. S (20080310169) Rizki Hermawan S (20080310171) Aviv Aziz Triono (20080310209)

FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA BAGIAN ILMU KESEHATAN MASYARAKAT PUSKESMAS SEWON II 2013

HALAMAN PENGESAHAN

Refleksi Kasus Perusahaan Tas Kulit CV.Real Issue

Preceptor

BAB 1 PENDAHULUAN

1. Latar Belakang Indonesia merupakan salah satu negara berkembang yang telah mencanangkan era industrialisasi. Berdasarkan pengalaman dari negaranegara maju menunjukkan bahwa banyak masalah yang terjadi pada awal masa industrialisasi dimana hanya masyarakat industri yang belum siap mental menjadi korban dari industri tersebut. Perkembangan di bidang industri dapat meningkatkan taraf hidup, namun apabila tidak dikelola dengan baik dan profesional dapat menyebabkan timbulnya kcelakaan kerja dan penyakit akibat pekerjaan. Salah satu industri yang berada di wilayah kerja puskesmas Sewon II Bantul adalah industri tas kulit CV.Real Issue. Berdasarkan pengamatan terhadap beberapa faktor resiko penyakit akibat kerja di CV.Real Issue adalah nyeri pinggang dan luka akibat benda tajam seperti pisau, gunting dan jarum. 2. Rumusan Masalah Berdasarkan uraian di ats permasalahan yang dikaji dalam pengamatan home industri CV.Real Issue adalah proses produksi dan perilaku pekerja yang dapat menimbulkan penyakit akibat kerja. 3. Tujuan Pengamatan a. Mengetahui faktor resiko dan gangguan kesehatan yang berhubungan dengan kerja. b. Mengetahui pengaruh proses kerja dan beban kerja terhadap kesehatan pekerja. 4. Manfaat Penelitian a. Pengamat Mengetahui permasalahan kesehatan dan keselamatan kerja akibat proses kerja di CV. Real Issue

b. Puskesmas Mampu memberikan informasi tentang penyakit atau permasalahan kesehatan akibat kerja di wilayah kerja puskesmas Sewon II Bantul sehingga dapat dilakukan upaya peningkatan kesehatan kerja dengan mengendalikan dan mencegah masalah yang dapat ditimbulkan akibat kerja. c. Pemilik Industri Menambah pengetahuan mengenai kerja atau penyakit yang ditimbulkan akibat kerja sehingga memudahkan bagi pemilik industri untuk memberikan kebijakan yang terbaik dalam meningkatkan mutu dan produktivitas secara maksimal.

BAB II METODE PENGAMATAN

1. Cara Pengamatan Pengamatan yang dilakukan pada CV.Real Issue berupa wawancara serta mengamati proses kerja dan mengamati lingkungan kerjanya. 2. Tempat dan Waktu Pengamatan Pengamatan berlokasi di tempat produksi tas kulit CV.Real Issue yang terletak di yang dilaksanakan selama 1 hari yaitu tanggal 29 November 2013. 3. Subjek Pengamatan Subjek dalam pengamatan ini adlaah pekerja dan lingkungan kerja di industri tas kulit CV.Real Issue. 4. Pengumpulan Data Sumber data dikumpulkan dengan 3 metode : a. Wawancara dengan menggunakan kunjungan langsung ke lokasi industri b. Observasi lapangan dengan melihat secara langsung kondisi lingkungan dan proses produksi.

Anda mungkin juga menyukai