Anda di halaman 1dari 2

AHLI WARIS ALM. DARMUN (BPK.

UNTUNG DAN ENAM SAUDARANYA) VS PURI REGENCY KERANJI Karawang, 12 Maret 2011

I . PEMILIK, LUAS TANAH DAN LOKASI 1. Pemilik Tanah Bpk. Darmun (Alm), almarhum meninggal pada tahun 2000, sekarang adalah ahli waris Bpk. Darmun sebanyak 7 (tujuh orang anak) yang dalam hal ini diwakili oleh Bpk. Untung. 2. Luas Tanah Luas tanah adalah 23 000 M2 (duapuluh tiga ribu meter persegi). 3. Lokasi Tanah Pasar Keranji Baru.

II . PENYEROBOT DAN TAHUN PENYEROBOTAN Nama dari badan hukum penyerobot telah tiga kali mengalami pergantian dengan nama-nama sebagai berikut : 1 . Lumbung Jaya Sakti. 2 . Bumi Fajar Indah. 3 . Puri Regency Keranji. Penyerebotan lahan secara penuh dilakukan pada tahun 2003 yang ditandai dengan perintah pengosongan lahan dan pemberian uang pindah kepada seluruh pemilik sah tanah, sebesar Rp. 2 000 000.- (dua juta rupiah). Dan terhadap pemberian uang pindah tersebut pihak pemilik tanah tidak mau menerima/tidak mengambil uang pindah tersebut.

Namun sebelum tahun 2003, yaitu tepatnya tanggal 23 Juli 1996, telah diadakan pertemuan antara pihak yang berkeinginan untuk membeli tanah tersebut (dalam hal ini adalah penyerobot) dengan pemilik sah tanah, namun tidak terjadi kesepakatan mengenai harga sehingga negosiasi mengalami kebuntuan. III . PELAKU DAN SAKSI NEGOSIASI Bpk. Untung adalah salah satu dari orang yang terlibat dalam negosiasi yang terjadi pada tanggal 23 Juli 1996. IV . PENAWARAN

Pihak penyerobot pada negosiasi yang terjadi pada 23 Juli 1996, mengajukan penawaran dengan harga sebagai berikut : 1 . tanah yang ada bangunannya Rp. 125 000.- (seratus duapuluh lima ribu ruliah). 2 . tanah yang tidak ada bangunannya Rp. 75 000,- (tujuh puluh lima ribu rupiah). V. HAL-HAL YANG DIMINTA KEJELASANNYA : 1 . PENCABUTAN SURAT KUASA. Mencabut surat kuasa dari kuasa hukum Bpk. Untung. 2 . SURAT KUASA. Mengingat bahwa Bpk. Untung adalah memiliki enam saudara sekandung, maka Bpk. Untung meminta saran mengenai bentuk surat kuasa, apakah bersifat bersama-sama menandatangani pelimpahan kuasa kepada kuasa hukum, atau perlu adanya kesepakatan tertulis antara anggota keluarga, yang berisi pelimpahan perwakilan keluarga kepada Bpk. Untung. 3 . HARGA TANAH. Bpk. Untung memperkirakan harga tanah tersebut saat ini telah mencapai Rp. 3 000 000.-/m2, dan dalam hal ini Bpk. Untung meminta harga Rp. 1 000 000.-/m2.

Anda mungkin juga menyukai