Anda di halaman 1dari 2

POTENSI INFUSA DAN EKSTRAK ETANOL HERBA MENIRAN (Phyllanthus niruri L.

) TERHADAP PELURUHAN BATU GINJAL KALSIUM SECARA IN VITRO

INTISARI Penderita penyakit batu yang terdapat pada saluran kemih, salah satunya berupa batu ginjal, terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Berdasarkan survey angka kejadian, diketahui yang paling banyak terjadi adalah batu ginjal jenis kalsium. Pada penelitian sebelumnya terhadap tanaman obat yang dapat meluruhkan batu ginjal ditemukan adanya senyawa flavonoid. Senyawa inilah yang diduga berperan dalam proses peluruhan batu ginjal. Salah satu tumbuhan yang mengandung flavonoid adalah herba meniran (Phyllanthus niruri L.). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi infusa dan ekstrak etanol herba meniran sebagai peluruh batu ginjal secara in vitro. Pembuatan infusa dilakukan dengan modifikasi waktu selama 45 menit, dan penyarian dengan maserasi menggunakan pelarut etanol 70 %. Kemudian masing-masing hasil penyarian dibuat konsentrasi kadar 10 %; 15 %; 20 %; 25 %; 30 %. Uji kualitatif dengan metode Kromatografi Lapis Tipis (KLT), menggunakan fase diam silika gel 60 F254 dan fase gerak n-butanol:asam asetat:air (4:1:5 v/v), bahwa kedua bentuk ekstrak tersebut terbukti mengandung flavonoid. Analisis jenis batu ginjal menggunakan spektrofotometer Fourier Transform Infrared (FTIR), diketahui batu ginjal yang digunakan merupakan jenis kalsium. Diperoleh hasil pengukuran kadar kalsium yang terlarut dalam infusa dengan Spektrofotometer Serapan Atom (SAA) sebesar 0,15 %; 0,24 %; 0,34 %; 0,44 %; 0,51 %, sedangkan pada ekstrak etanol sebesar 0,49 %; 0,72 %; 0,84 %; 0,93 %; 0,94 %. Hasil uji statistik dengan uji T menghasilkan bahwa perbedaan pelarut mempengaruhi kadar kalsium yang terlarut, sedangkan pada uji anova menghasilkan bahwa peningkatan kadar infusa dan ekstrak etanol berpengaruh pada kadar kalsium yang terlarut, kecuali pada ekstrak etanol kadar 25 % dan 30 %. Kata kunci : batu ginjal kalsium, ekstrak etanol, infusa, in vitro, Phyllanthus niruri L

xii

POTENCY OF INFUSION AND ETHANOL EXTRACT STONEBREAKER HERB (Phyllanthus niruri L.) TO SOLUBLE CALCIUM KIDNEY STONE WITH IN VITRO METHOD

ABSTRACT

Patients who have stone disease of the urinary tract, one kind of kidney stone, is constantly increasing from year to year. Based on the incidence survey, the most common known is the type of calcium kidney stones. In previous research on medicinal plants that could shed a kidney stone found in the flavonoids. These compounds are thought to play a role in the decay process of kidney stones. One of the plants that contain flavonoids are stonebreaker or SeedUnder-Leaf herb (Phyllanthus niruri L.). The aims of this research is to find out the potential of infusion and ethanol extracts stonebreaker herb as kidney stones decay with in vitro method. To make infusion done by modification time over 45 minutes and extraction prepared by maceration using 70% ethanol. Then each outcome is made extract concentration levels 10 %, 15 %, 20 %, 25 %, 30 %. Qualitative test with Thin Layer Chromatography (TLC), using silica gel 60 F254 as stationary phase and butanol:acetic acid:water (4:1:5) as mobile phase, that both forms of the extract proved to contain flavonoids. Analysis type kidney stones using a spectrophotometer Fourier Transform Infrared (FTIR), known kidney stone is a type of calcium. Provided the results of measurements of dissolved calcium levels in infusion with Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS) of 0,15 %, 0,24 %, 0,34 %, 0,44 %, 0,51 %, while the ethanol extract of 0,49 %, 0,72 %, 0,84 %, 0,93 %, 0,94 %. Statistical test results with the T test that the difference of solvent affect the solubility of calcium, while in the anova test result that increased concentration of infusion and ethanol extract influence on the levels of dissolved calcium, except at concentration of 25% and 30% ethanol extract. Key word : calcium kidney stone, ethanol extract, infusion, in vitro method, Phyllanthus niruri L

xiii

Anda mungkin juga menyukai