Jelajahi eBook
Kategori
Jelajahi Buku audio
Kategori
Jelajahi Majalah
Kategori
Jelajahi Dokumen
Kategori
1. Pengertian Administrasi
Telah dimaklumi bahwa manusia sebagai makhluk sosial senantiasa didorong oleh adanya berbagai macam
kebutuhan, baik kebutuhan primer, kebutuhan skunder maupun kebutuhan tersier. Dalam upaya memenuhi kebutuhan
hidupnya, setaiap orang tidak selamanya mampu untuk mengusahakan dan mencukupi berdasar atas kemampuan dan
kekuatan dirinya sendiri, hingga pada akhirnya seseorang tidak dapat melepaskan ketergantungannya dengan orang lain
(dengan kata lain akan senantiasa membutuhkan adanya bantuan dari orang lain).
Sebagai sarana untuk dapat mencukupi apa yang menjadi kebutuhan hidupnya, seseorang pada akhirnya
tersadarkan diri untuk membentuk kelompok bersama, --dengan tujuan agar harapan dan cita-citanya dapat terwujud
dengan baik dan relatif cepat—dalam konteks inilah yang sering disebut dengan berorganisasi. Dengan demikian
jelaslah bahwa, upaya mewujudkan cita-cita, harapan dan keinginan tidak mungkin dicapai atau diwujudkan dengan
mengabaikan adanya suatu bantuan dari orang lain, atau harus melakukan kerjasama antar sesama manusia. Untuk lebih
mengefektifkan dan mengoptimalisasikan bentuk-bentuk kerjasama dalam mayarakat itu diperlukan adanya suatu
penataan. Penataan ini penting artinya, bukan saja agar harapan setiap individu yang tergabung dalam organisasi itu
dapat terpenuhi, akan tetapi dalam rangka pula mengoptimalkan setiap keterampilan, kemampuan dan kecakapan yang
2
dimiliki setiap anggota. Ilmu yang berkaitan dengan bagaimana menjadikan kerjasama dalam sebuah organisasi itu agar
lebih baik efektif dan efisien dalam mewujudkan tujuan bersama (organisasi) dan atau tujuan individu dapat disebut pula
a. Secara Etimologis
Apa sebenarnya makna dari administrasi itu ?. untuk dapat menjawab pertanyaan tersebut ini, kita dapat
memandangnya dari berbagai sudut. Banyak para ahli memberikan arti atau definisi kata “administrasi”. Istilah
administrasi itu berasal dari bahasa latin “administrare” yang berarti membantu atau melayani. Kata sifatnya
“administrativus” dan kata bendanya “administration”. (Hendiyat Sutopo dan Wasty Sumanto, 1982 : 15 – 16) Dimock
dan Dimock (1953 : 3) mengartikan administrasi adalah : melaksanakan tugas pemerintah yang dilaksanakan dengan
mengkoordinasikan usaha orang-orang sehingga mereka dapat bekerja bersama-sama untuk menyelesaikan apa yang
Batasan makna tersebut di atas kiranya memberi suatu pemahaman bahwa, kata “administrasi” itu berarti pula
to- conduct atau to- serve. Dengan demikian kata administrasi yang dipakai ini adalah merupakan pengertian
administrasi dalam arti umum atau luas. Kata administrasi dalam arti umum/luas ini diambil dari bahasa latin yang
kemudian masuk ke dalam bahasa Inggris sehingga menjadi kata “to administer” yang berarti mengurus, mengelola atau
3
mengerjakan. Sedangkan kata benda dari to administer ialah administration, dan kata sifatnya adalah administrative.
Kata administration dari bahasa Inggris ini kemudian ditranslite ke dalam bahasa Indonesia yaitu administrasi.
Disamping kata administrasi itu berasal dari bahasa latin yang kemudian diambil alih ke dalam bahasa Inggris,
ternyata juga berasal dari bahasa Belanda yaitu : administratie, yang berarti setiap penyusunan keterangan-keterangan
secara sistematis dan pencatatannya secara tertulis dengan maksud untuk memperoleh suatu ikhtisar mengenai
keterangan-keterangan itu dalam keseluruhannya dan dalam hubungannya satu sama lain. (Pariata Westra, 1978 : 4-5)
Dari penyataan di atas, dapat dipahami bahwa kata administrasi yang diambil dari bahasa Belanda mempunyai makna
ketata-usahaan atau tulis menulis di kantor. Dengan demikian pengertian ini mengandung makna lebih sempit.
Penggunaan kata atau istilah administrasi ini hendaknya tidak dicampur-adukkan. Artinya jika kita akan menggunakan
atau menamakan kegiatan perkantoran atau kegiatan tulis menulis hendaknya tidak menggunakan kata administrasi akan
tetapi lebih tepat menggunakan nama tata usaha, dengan maksud agar dapat dibedakan kata administrasi dengan
Untuk uraian dan penjelasan selanjutnya pada tulisan ini secara umum menggunakan kata administrasi yang
berarti umum atau luas. Pengertian administrasi secara luas ini, para ahli yang memberikan definisi yang berbeda-beda
4
(sebanyak orang yang mendefinisikannya). Untuk lebih menambah pemahaman kita terhadap pengertian administrasi
dalam arti umum ini, dapat kita perhatikan pendapat-pendapat berikut ini.
b. Secara Semantik
Administrasi dapat diartikan keseluruhan proses yang mempergunakan dan mengikutsertakan semua sumber
potensi yang tersedia dan yang sesuai, baik personal maupun material, dalam usaha untuk mencapai bersama suatu
tujuan secara efektif dan efisien. (Moh. Riva’i, 1986 : 25) Batasan ini secara jelas menerangkan bahwa yang dimaksud
dengan administrasi adalah, kegiatan yang berkaitan dengan upaya memanaj atau menggerakkan atau menata segenap
potensi atau sumber daya organisasi (sumber daya manusia dan sumber daya alam/lingkungan), dengan maksud agar
semua sumber itu dapat digunakan dan dimanfaatkan untuk mendukung tercapainya tujuan secara efektif dan efisien.
Sejalan dengan pernyataan di atas Hendiyat Sutopo menegaskan bahwa, administrasi itu adalah aktivitas
individu-individu (para pejabat) dalam suatu organisasi yang berkaitan dengan tugas memerintah, memajukan dan
memperlengkapi usaha bersama dari kelompok individu untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. (1982 : 17)
Pengertian administrasi ini jelas menunjukkan pada suatu arti aktivitas atau proses melaksanakan kegiatan secara
bersama.berupa kegiatan menggerakkan, memajukan atau menyediakan sarana/prasarana yang diperlukan bagi aktivitas
Statemen ini menunjukkan pula bahwa dalam suatu organisasi ada orang yang memimpin/manajer. Sebagai
seorang manajer ia harus mampu melaksanakan kegiatan administrasi secara dinamis atau statis. Administrasi diartikan
pula sebagai suatu kegiatan atau rangkaian kegiatan yang berupa proses pengelolaan usaha sekelompok manusia yang
tergabung dalam suatu organisasi, untuk mencapai tujuan bersama yang telah ditetapkan sebelumnya, agar efektif dan
Jika administrasi itu merupakan kegiatan bagi seorang pemimpin --dengan menunjuk pada kegiatan manajerial--,
maka sudah barang tentu dalam kaitan ini terselenggaranya kegiatan administrasi itu tidak dapat dilepaskan dari peran
serta dan aktivitas individu/personil yang ada di bawah komando pemimpin. Ini artinya kegiatan administrasi itu bukan
saja berarti manajerial (bagi pemimpin) akan tetapi juga merupakan kegiatan yang bermakna membantu, melayani.
Sedangkan orang yang memberi bantuan disebut pembantu atau orang yang melayani disebut dengan pelayan. Sebagai
penjelasan singkat dari pemahaman yang terakhir ini, kita dapat memperhatikan pernyataan di bawah ini :
Istilah administrasi berasal dari bahasa Latin ad dan ministrare (to server, melayani). Prefiks ad – berfungsi
mengintensifikasi kata ministrare. Kata ministrare berkaitan dengan kata minister (a person authorized to conduct
religius, worship; a clergyan; pastor) dan ministry (the service, functions, or profession of a minister of religion). Akar
6
kara minister mengandung serabut kata minis – artinya kecil. Jadi orang yang melayani (yang melakukan service), yaitu
servant, memiliki posisi lebih rendah dari para orang atau pihak yang dilayani olehnya. (Taliziduhu Ndraha, 1989 : 1)
Keterkaitan aktivitas orang-orang yang tergabung di dalam organisasi kiranya merupakan suatu hal yang tidak
bisa dipungkiri adanya. Ini artinya administrasi itu adalah merupakan sesuatu yang terdapat didalam suatu organisasi
modern dan memberi hayat kepada organisasi tersebut, sehingga organisasi itu dapat berkembang, tumbuh dan
bergerak. (Prajudi Atmosudirjo, 1979 : 21 ) Untuk memperjelas keterkaitan aktivitas orang-orang di dalam suatu
organisasi tersebut, dapat kiranya kita memperhatikan penjelasan lebih lanjut dari Prajudi Atmosudirjo tentang
1. Administrasi merupakan fenomena sosial, suatu perwujudan tertentu di dalam masyarakat (modern). Eksistensi dari
administrasi ini berkaitan dengan organisasi, artinya administrasi itu terdapat di dalam suatu organisasi.
2. Administrasi merupakan suatu hayat atau kekuatan yang memberikan hidup atau gerak kepada suatu organisasi.
Tanpa administrasi suatu organisasi akan mati, tanpa administrasi yang sehat, maka organisasi itu tidak akan sehat
pula. Pembangkit dari pada administrasi sebagai kekuatan/energi atau hayat ini adalah administrator, yang harus
pandai menggerakkan seluruh sistemnya yang terdiri atas para manajer, staffer dan personil lainnya.
7
3. Administrasi merupakan suatu fungsi yang tertentu untuk mengendalikan, menggerakkan dan mengarahkan suatu
organisasi yang dijalankan oleh administrator dibantu oleh team bawahannya, terutama para manager dan staffer.
4. Administrasi merupakan suatu kelompok orang-orang yang secara bersama-sama merupakan badan pimpinan (the
goverming body) dari pada suatu organisasi, yang merupakan pimpinan atau team pimpinan.
5. Administrasi merupakan suatu seni (art, kunst) yang memerlukan bakat dan ilmu (science, knowledge, wetenschap,
6. Administrasi merupakan suatu proses penyelenggaraan bersama atau proses kerjasama antara sekelompok orang-
orang secara tertentu untuk mencapai sesuatu tujuan tertentu yang telah ditentukan dan direncanakan sebelumnya.
7. Administrasi merupakan suatu jenis tingkah laku atau sikap kelakuan tertentu yang memerlukan sikap serta kondisi
mental yang tertentu, dan merupakan suatu tipe tingkah laku manusia yang tertentu.
8. Administrasi merupakan suatu praktek (pratice) atau tehnik (teknique) yang tertentu, suatu tata cara
melakukan/mengerjakan sesuatu, yang memerlukan kemampuan, kemahiran, ketrampilan (skill) atau kebiasaan yang
9. Administrasi merupakan suatu system yang tertentu, yang memerlukan input, transportasi, pengolahan, dan out-put
10.Administrasi merupakan suatu tipe manajemen yang tertentu yang merupakan “overall management” dari pada
suatu organisasi. Walaupun administrasi itu merupakan manajemen, akan tetapi administrasi mempunyai banyak segi
atau aspek lain lagi, sehingga sampai batas-batas tertentu dapatlah dikatakan bahwa manajemen itu merupakan inti
Dari beberapa uraian tersebut di atas, dapatlah kiranya dipahami bahwa pengertian/definisi kata administrasi
a. Dari sudut makna sempit, administrasi itu mempunyai arti setiap kegiatan yang berkaitan dengan tata-tulis
menulis/catat mencatat atau surat menyurat yang biasa dilaksanakan di kantor-kantor (sekolah, pemerintah dan
perusahaan) secara sistematis dalam rangka membantu penelusuran kembali tentang ikhtisar surat itu.
b. Dari sudut makna luas, administrasi itu mempunyai pengertian segenap proses atau serangkaian proses kegiatan
berupa penataan terhadap pekerjaan pokok yang dilakukan oleh sekelompok orang dalam suatu sistem kerjasama
Dari beberapa definisi administrasi di atas, dapat diambil beberapa unsur pokok pikiran yang ada dalam definisi
administrasi, yaitu :
2) Adanya proses atau serangkaian proses kegiatan yang dilakukan oleh sekelompok orang tersebut.
3) Adanya kerjasama, bahwa rangkaian/tahapan kegiatan sekelompok orang itu dilakukan dalam rangka usaha
4) Adanya tujuan tertentu yang telah ditetapkan atau dicita-citakan untuk realisasinya (Tujuan organisasi, institusi).
B. Pengertian Manajemen
Dalam kehidupan sehari-hari sering kita jumpai pula pemakaian kata-kata manajemen, selain pengertian
administrasi itu sendiri. Oleh karena dalam dunia pendidikan sering ada istilah manajemen pendidikan, manajemen
Barangkali akan timbul suatu pertanyaan mengapa sudah ada istilah administrasi pendidikan juga kadang-kadang
ada istilah manajemen pendidikan, manajemen pengajaran, manajemen pembelajaran ?. Adakah substansi makna yang
membedakan dibalik kalimat itu ?. Sementara itu kata administrasi dalam arti sempit atau dalam arti luas sudah kita
ketahui, agar lengkap pemahaman kita tentang kedua istilah di atas perlu kiranya kita mencermati pengertian
manajemen.
Manajemen adalah suatu aktivitas menggerakkan orang lain sesuatu kegiatan memimpin, atas dasar sesuatu yang telah
diputuskan dahulu Menurut M. Manulang ( 1976 : . 7) Dalam “Encyclopedia of the Social Science” didefinisikan
bahwa manajemen adalah “proses dengan mana pelaksanaan dari pada suatu tujuan tertentu (yang) diselenggarakan dan
diawasi”.
Kedua batasan tersebut di atas memberikan suatu pengertian bahwa manajemen itu berkaitan dengan suatu
kemampuan orang untuk menggerakkan orang lain untuk bekerja/berbuat sebagi upaya mencapai suatu tujuan. Atau
dengan kata lain manajemen itu adalah suatu kemampuan seseorang untuk bekerja melalui aktivitas-aktivitas yang
dilakukan oleh para anggota. Dengan demikian orang yang menggerakkan orang lain sehingga mereka mau dan mampu
Untuk mempertegas kesimpulan di atas, kita dapat memahami statemen berikut bahwa, berfikir secara
menejemen adalah berfikir bagaimana cara mengendalikan, mengerakkan dan memanfaatkan segala apa (factor-faktor,
sumber-suber daya) yang menurut perencanaan (Planning) diperlukan untuk menyelesaikan atau mencapai suatu prapta
(obyektive) atau tujuan (goal) yang tertentu (Prajudi Atmosudirjo, 1979 : 34)
Apabila inti dari administrasi itu adalah manajemen, maka isi pokok dari kegiatan manajerial itu adalah
kepemimpinan. Sementara itu untuk dapat mengelola kegiatan kerjasama, diperlukan kecakapan khusus untuk
11
menggerakkan orang lain, diperlukan cara yang disebut “human relation”. Jika digambarkan eksistensi dan keterkaitan
antara administrasi manajemen, leadership dan human relation adalah sebagai berikut :(1979 : 74 – 75)
Organisation
Administration
Management
Leardership
Human Relation
Dari gambar di atas jlaslah bahwa dalam sebuah organisasi apapun, apakah dalam bidang pendidikan,
perusahaan, pemerintahan, atau dalam sebuah organisasi besar atau kecil sangat diperlukan adanya administrasi (Oteng
Sutrisna 1987). Administrasi dalam arti luas (bersifat manajerial) atau dalam arti sempit (bersifat administratif), kedua-
duanya sangat diperlukan dalam sebuah organisasi. Karena administrasi di sini merupakan hayat, ruh, penggerak atau
motor bagi dinamika organisasi. Administrasi dalam arti dinamis ini diperlukan, oleh karena kita maklumi bahwa dalam
setiap organisasi sudah tentu terdapat beberapa unsur atau komponen yang menjadikan terbentunya sebuah organisasi.
Unsur atau komponen dimaksud adalah : Man, Money, Machine, Matrial dan Method yang kesemuanya dalam
12
pemakaiannya dibangun dalam sebuah lingkungan budaya dalam organisasi itu sendiri. Hubungan antara kelima unsur
Mone
Method
y
Man
Matrial Machine
Dari kelima unsur di atas, unsur manusia adalah merupakan unsur yang paling menentukan atau mempengaruhi
terhadap efektifitas pemanfaatan atau penggunaan sumber-sumber organisasi dimaksud. Artinya dalam sebuah
organisasi, dinamika gerak organisasi itu keempat unsur itu akan dipakai secara maksimal atau tidak, semuanya sangat
tergantung pada kemauan dan kemampuan manusia atau personil dalam mencapai tujuan.
Matrial
Money
Tu
Ma j
n uan
13
Machin
e
Metho
d
Gambar 3. Independensi unsur Man terhadap unsur –unsur organisasi yang lain.
C. Administrasi Pendidikan.
Dalam dunia pendidikan atau sekolah, kegiatan administrasi atau manajemen keduanya dipergunakan untuk
Definisi administrasi pendidikan banyak ragam diberikan oleh para ahli/ilmuan atau praktisi. Baragamnya definisi
administrasi yang ada, menunjukkan adanya sudut pandang yang berbeda. Dengan demikian sulit bagi kita untuk
mendapat dan menentukan mana definisi administrasi yang baik dan sempurna (karena hal ini bersifat relatif). Untuk
mengetahui lebih lanjut tentang definisi dimaksud kita dapat melihat pendapat-pendapat di bawah ini :
14
Administrasi pendidikan adalah suatu proses keseluruhan, semua kegiatan bersama dalam bidang pendidikan
dengan memanfaatkan semua fasilitas yang tersedia baik personil, materiil ataupun spirituil untuk mencapai tujuan
pendidikan. (S. Nasution, 1972 : 245) Sedangkan pendapat lain menyatakan bahwa, administrasi pendidikan itu
bukanlah pekerjaan tulis menulis di kantor saja/belaka. Ia melibatkan komponen manusia dengan berbagai potensinya
dan komponen non manusia dengan berbagai jenisnya. Semua perlu ditata dan dikoordinasikan atau didayagunakan
Dari pendapat di atas, dapat kiranya kita pahami bahwa administrasi pendidikan itu bukan hanya berkaitan
dengan kegiatan tulis-menulis saja (ini artinya kegiatan tulis-menulis itu hanyalah merupakan bagian kecil dari kegiatan
administrasi yang berfungsi sebagai sarana atau alat untuk mencapai tujuan), akan tetapi di sini lebih menekankan pada
suatu kegiatan yang berkaitan dengan bagaimana mengelola, melaksanakan dan menyelenggarakan pendidikan,
sehingga dapat memanfaakan dan mengembangkan potensi yang dimiliki oleh personal, untuk mendukung keberhasilan
Sedangkan siswa dalam konteks penyelenggaraan pendidikan yang baik, dan berhasil berfungsi sebagai objek
dan subyek pendidikan. Ini artinya kegiatan-kegiatan administrasi di bidang pendidikan, dijadikan sarana untuk
mendukung ketercapaian maksud pendidikan itu, yaitu mampu mengantarkan siswa menjadi manusia yang
15
berkepribadian, berwatak, cerdas, terampil, kuat fisiknya dan kuat keyakinan beragamanya. Ini semua tidak lain
dilakukan dengan cara mengadakan dan melaksanakan kegiatan belajar mengajar (pembelajaran). Lebih jelas lagi proses
belajar mengajar ini, bukan saja memindahkan/mentransfer nilai-nilai dan budaya, akan tetapi lebih dari itu, yaitu
bagaimana agar anak itu bisa dididik dari belum berkepribadian yang baik menjadi memiliki watak dan kepribadian yang
luhur, berakhlak yang mulia, dan bagaimana agar anak dapat menerima materi pembelajaran, sehingga dari belum tahu
menjadi tahu, dari belum mengerti/memahami menjadi mengerti dan mampu memahami segala macam ilmu yang
Dalam kurikulum SMP tahun 1975 dijelaskan bahwa :administrasi pendidikan adalah segala usaha bersama
dalam mendayagunakan semua sumber (personil maupun materiil) secara efektif dan efisien guna menunjang tercapainya
tujuan pendidikan.
Sejalan dengan pengertian di atas dinyatakan pula bahwa, administrasi Madrasah ialah segala usaha bersama
untuk mendayagunakan sumber-sumber baik personil maupun materiil secara efektif dan efisien guna menunjang
Berdasarkan batasan ini maka ada 3 (tiga) prinsip umum yang perlu diperhatikan dalam pemaknaan administrasi
pendidikan ::
16
1) Administrasi Madrasah bersifat praktis, dapat dilaksanakan (workable) sesuai dengan kondisi dan situasi nyata di
Madrasah.
2) Administrasi Madrasah berfungsi sebagai sumber informasi bagi peningkatan pengelolaan pendidikan dan proses
belajar mengajar.
3) Administrasi Madrasah dilaksanakan dengan suatu system mekanisasi kerja yang menunjang realisasi pelaksanaan
Walaupun dalam uraian di atas menunjukkan adanya kekhususan tentang pengertian administrasi
Madrasah/sekolah dan bukan administrasi pendidikan, namun demikian kita dapat memahami bahwa administrasi
(prinsip-prinsip atau teori-teori tentang administrasi dalam arti sempit ataupun dalam arti luas) dipakai dalam dunia
pendidikan hanyalah semata-mata dijadikan sarana atau means untuk mencapai tujuan pendidikan secara maksimal,
Oleh karena yang membedakan antara administrasi perusahaan, administrasi pemerintahan dengan administrasi
pendidikan adalah pada input, prosesor --digunakan untuk memproduk atau menghasilkan out-put organisasi—serta
bidang garapnya, dengan demikian bahasan dalam administrasi pendidikan akan banyak jenis ragam bidang administrasi
17
yang digarap, antara lain : administrasi kurikulum, administrasi siswa, administrasi kepegawaian, administrasi biaya,
Ditegaskan oleh Oteng Sutisna, bahwa administrasi itu dimanapun sama, apakah dalam pemerintahan,
perusahaan, atau pendidikan, apakah dalam usaha yang besar dan kompleks seperti misalnya sebuah departemen
pendidikan atau dalam usaha yang kecil dan sederhana seperti misalnya sebuah sekolah dasar. (1987 : 2 )
Oleh karena proses administrasi pendidikan itu merupakan rangkaian atau tahapan kegiatan penataan terhadap
pekerjaan-pekerjaan pendidikan, maka kegiatan administrasi pendidikan itu pada hakekatnya bukan merupakan kegiatan
yang bersifat substansif yang langsung berhubungan dengan upaya pencapaian tujuan pendidikan, akan tetapi
merupakan suatu proses atau rangkaian kegiatan penataan terhadap pekerjaan-pekerjaan di bidang pendidikan agar
Dengan demikian jelaslah di sini bahwa kegiatan administrasi pendidikan yang bersifat substanstif tidak dapat
dikategorikan/disamakan dengan kegiatan administrasi pendidikan dalam arti manajerial atau administrative. Sebagai
suatu contoh kita lihat tujuan dan tugas pokok suatu sekolah : Tugas pokok Sekolah Menengah Umum adalah
menyelenggarakan kegiatan pendidikan dan pengajaran di atas pendidikan tingkat dasar dengan memberikan pendidikan
18
dan pengajaran yang berdasarkan kebudayaan kebangsaan Indonesia dengan cara ilmiah yang meliputi pendidikan dan
pengajaran, penelitian dan pengabdian pada masyarakat dan sesuai dengan peraturan pemerintah yang berlaku.
Memperhatikan tugas pokok sebagaimana tersebut di atas, maka sekolah sebagai sebuah organisasi formal yang
mempunyai ciri kegiatan khusus (yaitu menyelenggarakan kegiatan proses pembelajaran), maka kegiatan administrasi
a. Kegiatan Substantif
Kegiatan administrasi pendidikan yang bersifat substantif, adalah kegiatan yang dilakukan oleh guru yang secara
langsung berkaitan dengan inti pokok dari kegiatan pendidikan. Inti atau substansi kegiatan pendidikan ini segala apa
yang dilakukan oleh guru dalam rangka menjadikan anak mau dan mampu mempelajari dan menguasai materi yang telah
b. Kegiatan Administratif
Kegiatan ini dilakukan guru berkaitan dengan tata tulis-menulis yang ada kaitannya dengan tugasnya
sebagai seorang guru, mulai dari membuat perencanaan materi pembelajaran, selama melaksanakan kegiatan
pembelajaran, dan sampai pada kegiatan berupa melaksanakan kegiatan perbaikan terhadap hasil dan proses
1). Berdasarkan kurikulum/bidang study yang menjadi tanggung jawabnya, guru membuat Rencana Kegiatan
Pembuatan program tahunan didasarkan atas : banyaknya materi pembelajaran dalam satu tahun pelajaran (untuk
setipa tingkat kelas), analisis materi pembelajaran yang telah dibuat, alokasi waktu yang tersedia dengan melihat :
susunan program, kelender pendidikan, perhitungan minggu efektif untuk kegiatan pembelajaran, perhitungan waktu
untuk ulangan harian dan umum, perhitungan waktu untuk perbaikan, waktu untuk cadangan.
20
3). Membuat program semester (Promes) Pada kegiatan ini guru menetapkan ada berapa satuan pelajaran
yang akan dijadikan program satuan pelajaran, yang telah ditetapkan pada bulan ke berapa dan minggu ke berapa,
serta jumlah jam pelajaran yang akan digunakan untuk setiap minggunya.
PSP ini merupakan salah satu bagian program pembelajaran yang memuat satuan pelajaran untuk disajikan
dalam beberapa kali pertemuan/tatap muka, sesuai dengan banyaknya bahan/materi pembelajaran yang terkandung
a. Menyusun dan mengatur buku-buku sekolah : perpustakaan, Induk, Leger, Kleper, dan lain sebagainya.
21
Memberi motivasi kepada pegawai untuk mengerjakan tugas sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Mendelegasikan tugas-tugas pemantauan dan penyelenggaraan kegiatan ketata-usahaan, pengawasan dan tugas
Jika kita cermati secara seksama dari contoh tersebut di atas, maka kita dapat mengambil suatu kesimpulan
bahwa semua jenis administrasi itu mempunyai kesamaam dalam proses, apakah itu dalam administrasi pendidikan,
administrasi perusahaan, administrasi pemerintahan atau administrasi di bidang lainnya. Kesmaan itu terletak prosesnya
sedangkan perbedaannya terletak pada isinya atau tugas pokok yang harus dilaksanakan oleh organisasi tersebut.
Pada prinsipnya pembicaraan tentang apa sebenarnya yang menjadi tujuan dari administrasi pendidikan, kiranya
tidak dapat dipisahkan dengan tujuan pendirian suatu organisasi atau sekolah. Atau dengan kata lain tujuan administrasi
pendidikan tidak dapat dipisahkan dengan tujuan pendidikan itu sendiri. Sebagaimana telah kami paparkan pada uraian-
22
uraian sebelumnya bahwa, administrasi (teori-teori administrasi atau manajerial) dipakai dalam dunia pendidikan
hanyalah berfungsi sebagai alat saja. Sehingga bagaimanapun disini tujuan administrasi pendidikan itu tidak bisa
dilepaskan dengan tujuan pendidikan nasional secara umum, dan pencapaian tujuan pendidikan nasional-pun takdapat
Untuk dapat lebih mencermati dan memahami keterkaitan antara administrasi dengan pendidikan (dari segi
tujuan yang akan dicapai) alangkah baiknya kita lihat masing-masing tujuan tersebut.
Pembangunan nasional bertujuan untuk mewujudkan suatu asyarakat adil dan makmur yang merata materiil dan
spirituil berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 dalam wadah Negara Kesatuan Republik
Indonesia yang merdeka, berdaulat, bersatu, dan berkedaulatan rakyat dalam suasana perikehidupan bangsa yang
aman, tenteram, tertib dan dinamis dalam lingkungan pergaulan dunia yang merdeka, bersahabat, tertib dan
Sepintas kilas tujuan pembangunan nasional sebagaimana dipaparkan di atas tidak mencerminkan adanya suatu
konstelasi atau keterkaitan antara tujuan pembangunan dengan tujuan pendidikan nasional. Namun apabila kita cermati
ternyata untuk dapat mewujudkan kondisi bangsa dan rakyat yang sedemikian digambarkan di atas, apakah itu
23
masyarakat yang makmur, atau masyarakat yang merdeka, itu semua tidak akan dapat dicapai tanpa adanya modal
Oleh karena tercapainya tujuan pembangunan nasional tersebut di atas, tidak dapat dilepaskan dengan fondasi
atau asas yang mendasarinya. Ini artinya suatu pembangunan nasional tersebut dalam aplikasi dan dalam berbagai
macam bentuknya haruslah senantiasa bertumpu pada asas-asas yang ada. Seperti halnya ditegaskan bahwa salah satu
asas pembangunan nasional itu adalah asas ilmu pengetahuan dan Teknologi; bahwa agar pembangunan nasional dapat
memberikan kesejahteraan rakyat lahir batin yang setinggi-tingginya, penyelenggaraannya perlu menerapkan nilai-nilai
ilmu pengetahuan dan teknologi, serta mendorong pemanfaatan, pengembangan dan penguasaan ilmu pengetahuan dan
teknologi secara seksama dan bertanggungjawab dengan memperhatikan nilai-nilai agama dan nilai-nilai luhur budaya
Dengan adanya penegasan tersebut di atas, maka jelaslah bahwa pembangunan nasional Indonesia kita tidak bisa
mengesampingkan makna pentingnya kegiatan pendidikan bagi terwujudnya masyarakat yang cerdas, taqwa dan
terampil. Sementara itu tujuan pendidikan nasional kita adalah mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan
manusia Indonesia seutuhnya, yaitu manusia yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan berbudi
24
pekerti luhur, memiliki pengetahuan dan ketrampilan kesehatan jasmani dan rohani, kepribadian yang mantap dan
mandiri serta rasa tanggung jawab kemasyarakatan dan kebangsaan. (UUSPN, 1989 : 8 – 9)
Jelaslah kiranya bahwa tujuan pendidikan nasional tersebut di atas merupakan salah satu upaya mewujudkan
tercapainya tujuan pembangunan nasional, oleh karena pencapaian tujuan pembangunan nasional itu bukan hanya
Sebagaimana kita maklumi bahwa tujuan pembangunan nasional itu upaya pencapaiannya juga dijabarkan lagi
menjadi tujuan-tujuan pembangunan daerah, baik itu di tingkat propinsi atau di tingkat kabupaten. Sementara itu tujuan
pendidikan nasional yang telah ditetapkan itu juga diikuti dengan adanya suatu kurikulum nasional, walaupun kurikulum
nasional itu telah ditetapkan (harus diikuti oleh suatu sekolah) namun untuk dapat mengembangkan wawasan budaya
kedaerahan, ternyata pada tiap masing-masing wilayah juga menetapkan adanya suatu kurikulum muatan local
(MULOK). Hal ini menandakan bahwa tujuan pembangunan manusia melalui lembaga pendidikan/sekolah ternyata juga
Setelah diketahui konstelasi antara tujuan pembangunan nasional dengan tujuan pendidikan nasional, maka apa
sebenarnya yang menjadi tujuan dari administrasi pendidikan itu ?. Seperti telah kami singgung dalam pembicaraan di
muka, bahwa maksud pemakaian teori administrasi di sekolah adalah sebagai alat, maka yang menjadi tujuan umum
25
administrasi pendidikan adalah meningkatkan efisiensi dan efektifitas penyelenggaraan kegiatan operasional
Jika demikian penerapan atau penggunaan teori-teori adminisrasi di sekolah diharapkan dapat
meningkatkan/mendukung tercapainya tujuan pendidikan (dari tujuan pendidikan nasional sampai dengan tujuan
pendidikan khusus/operasional). Untuk mengetahui tujuan adminstrasi pendidikan ini kita dapat emperhatikan
Pada hakekatnya tujuan jangka pendek administrasi pendidikandi sekolah adalah agar tersusun dan
terlakssna suatu system pengelolaan komponen instrumental proses pendidikan, yang terdiri dari : komponen-
komponen siswa, pegawai, guru, prasarana, sarana, organisasi, pembiayaan, kurikulum, tata laksana dan hubungan
masyarakat; guna menjamin terlaksananya proses pendidikan di sekolah yang relevan, efektif dan efisien yang
Uang menjadi tujuan menengah dari kegiatan administrasi pendidikan di sekolah adalah tujuan instutusional
Semua tujuan jangka menengah yang akan dicapai itu nantinya diharapkan akan mendukung tercapainya tujuan
yang lebih luas, yaitu tujuan nasional. Oleh sebab itu kegiatan administrasi pendidikan di sekolah hendaknya dalam
jangka panjang juga diharapkan akan mendukung tercapainya tujuan pendidikan nasional tersebut. (Muljani A. Nurhadi,
1983 : 27 – 44).
Jika uraian-uraian tentang tujuan pembangunan dan tujuan pendidikan nasional tersebut digambarkan dalam
bentuk bagan tentang konstelasinya masing-masing, kiranya dapat dipaparkan sebagai berikut :
Sekolah/Kurikulum
Tujuan Pembangunan Tujuan Administrasi
Nasional &Kurikulum
Daerah Jangka Menengah
Muatan Lokal
27
Tujuan Administrasi
Sekolah : Proses
Jangka Pendek
Belajar Mengajar
Dari gambaran tersebut di atas maka kita dapat memahami bahwa penyelenggaraan kegiatan administrasi
pendidikan itu pada hakekatnya mencakup suatu seluruh kegiatan pendidikan secara makro, yaitu dari kegiatan
administrasi pendidikan di tingkat nasional sampai dengan kegiatan administrasi pendidikan di lembaga pendidikan atau
Sekaligus di sini kita dapat mengerti bahwa aministrasi pendidikan dengan administrasi pendidikan di sekolah
tidaklah sama khususnya dalam kegiatan administrasi pendidikan yang bersifat substantif (ini hanya ada di sekolah).
DAFTAR KEPUSTAKAAN
GBHN
1993 GBHN Dan Susunan Kabinet Pembangunan VI, Semarang : Aneka Ilmu
Hadari Nawawi
28
Departemen Agama
1994 Kurikulum Madrasah Aliyah, Petunjuk Pelaksanaan Administrasi Madrasah, tp : 1995/1996.
Muljani A. Nurhadi
1983 Administrasi Pendidikan di Sekolah, Yogyakarta : Andi Offset.
Nasution. S
1972 Azaz-Azaz Kurikulum, Bandung Jemars.
Oteng Sutrisna
1987 Administrasi Pendidikan, Dasar-Dasar Teoritis Untuk Praktik Profesional, Bandung : Angkasa.
Pariata Westra
1978 Ensiklopedi Administrasi, Jakarta : Gunung Agung.
Prajudi Atmosudirjo
1979 Dasar-Dasar Ilmu Administrasi, Jakarta : tp.
Rifa’i Moh.
1986 Administrasi dan Supervisi Pendidikan, Bandung : Jemmars.
Sarjuli
1984 Diktat Administrasi Pendidikan, Yogyakarta : tp.
Sondang P. Siagian
1980 Filsafat Administrasi, Jakarta : Gunung Agung.
29
Taliziduhu Ndraha
1988 Konsep Administrasi dan Administrasi di Indonesia, Jakarta : Bina Aksara
UUUSPN 1989
tth system Pendidikan Nasional, Klaten : Intan Pariwara.