Anda di halaman 1dari 3

Analisis Pull-Apart Basin di dalam Tectonic Escape Basin untuk Eksplorasi Hidrokarbon

BAB I Pendahuluan I.1. Latar Belakang Tektonik merupakan suatu aspek dalam bidang Geologi yang sangat penting, terutama pada daerah tektonik aktif seperti Indonesia yang batuannya secara dominan telah mengalami proses tektonik. Proses tektonik merupakan proses awal yang mengakibatkan adanya deformasi, perubahan morfologi dan topografi. Deformasi yang dibentuk oleh proses tektonik ini umumnya terbagi menjadi dua, yaitu deformasi ductile yang membentuk perlipatan, dan deformasi brittle yang membentuk sesar dan kekar. Selain mempengaruhi bentukan batuan pada daerah yang dilaluinya, proses tektonik juga besar pengaruhnya dalam pembentukan cekungan. Dari awal pembukaan suatu cekungan, hingga inversi cekungan yang mengakibatkan akumulasi hidrokarbon. Bentuk bentuk cekungan ini umumnya dipengaruhi oleh proses tektonik yang membentuknya. Sebagai contoh, cekungan yang terbentuk dari proses tektonik berupa sesar turun sangat berbeda ciri dan tipenya dibandingkan dengan cekungan yang terbentuk oleh proses tektonik berupa sesar geser. Pada sistem cekungan yang terbentuk oleh sesar geser dikenal terminologi pull-apart basin, yaitu cekungan yang terbentuk akibat proses sesar geser baik proses pembajian (wedging) ataupun proses sobekan (tearing). Sistem cekungan ini sangat menarik untuk dibahas, dikarenakan prosesnya yang cukup kompleks dan adanya struktur struktur sekunder yang banyak dan kompleks. Di dunia, terdapat beberapa cara terbentuknya cekungan pull-apart, namun terdapat satu proses yang sangat besar skalanya, dan cukup berpengaruh bagi daerah sekitar yang dilaluinya. Proses itu adalah tectonic escape yang merupakan sesar geser yang sangat besar yang diakibatkan oleh tumbukan suatu kerak kontinen dengan kontinen lain atau busur kepulauan. Contoh daerah yang mengalami tectonic escape ini adalah tumbukan India ke Asia, dan daerah

BAB I. Pendahuluan

Analisis Pull-Apart Basin di dalam Tectonic Escape Basin untuk Eksplorasi Hidrokarbon

Anatolia. Terutama pada tumbukan India ke Asia, pengaruhnya sangat besar bagi daerah timur Asia, karena mengalami banyak sesar sesar geser yang cukup panjang. Pada karya referat ini akan dibahas mengenai eksplorasi hidrokarbon pada cekungan yang mengalami pull-apart yang diakibatkan proses tectonic escape. Pembahasan ini didasari oleh adanya kesadaran bahwa cekungan yang terbentuk dari proses pull-apart walaupun tidak terlalu besar, namun memiliki nilai yang cukup ekonomis, sehingga dapat dimanfaatkan untuk eksplorasi hidrokarbon. Selain itu, pada daerah Indonesia sendiri diperkirakan terdapat hasil dari tectonic escape ini, sehingga dapat dimanfaatkan untuk pengembangan eksplorasi hidrokarbon didaerah yang belum dieksplorasi, khususnya pada daerah Indonesia.

I.2. Maksud dan Tujuan Maksud dari penulisan karya referat ini adalah untuk menjelaskan proses dan tahapan pembentukan pull-apart basin pada daerah yang terpengaruh oleh tectonic escape untuk pemanfaatannya dalam eksplorasi hidrokarbon. Tujuan dari pembuatan karya referat ini adalah untuk lebih memahami tahapan pembentukan dan syarat tectonic escape, proses pembentukan pull-apart basin, serta tahapan tahapan eksplorasi hidrokarbon pada daerah tertentu, sehingga dapat diaplikasikan pada daerah di Indonesia.

I.3. Batasan Masalah Pull-apart basin yang terbentuk oleh tectonic escape dan hubungannya dengan Eksplorasi hidrokarbon ini difokuskan pada: 1. tectonic escape yang terdiri atas pengertian umum, asal mula dan karakteristik, serta hubungannya dengan struktur kompresi dan ekstensi.

BAB I. Pendahuluan

Analisis Pull-Apart Basin di dalam Tectonic Escape Basin untuk Eksplorasi Hidrokarbon

2.

Pull-apart basin meliputi pengertian dan pemahaman awal, serta pembentukannya oleh tectonic escape.

3.

Eksplorasi Hidrokarbon pada daerah pull-apart basin meliputi metode, play concept, sistem hidrokarbon dan strudi kasus di beberapa cekungan.

I.4. Metode Penyusunan Referat Karya referat yang bejudul analisis pull-apart basin di dalam tectonic escape basin untuk eksplorasi hidrokarbon ini dikerjakan dengan metode studi pustaka yang memanfaatkan pustaka yang berhubungan dengan tema karya referat ini. Selain penggunaan studi pustaka, digunakan pula jaringan internet untuk mendapatkan pengetahuan dan informasi lebih mengenai pull-apart basin dan tectonic escape. Proses penyusunan karya referat ini meliputi pencarian tema yang tepat, penyusunan judul, pengumpulan pustaka yang berhubungan dengan judul karya referat, pencarian yang berhubungan dengan judul karya referat menggunakan internet, penyusunan bab pada karya referat, pengerjaan karya referat, serta konsultasi dengan Dosen Pembimbing dan penyelesaian.

BAB I. Pendahuluan

Anda mungkin juga menyukai