Anda di halaman 1dari 5

Retyped by: Kiki IPD11

UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS)


PROGRAM MKDU PPDS I PERIODE JANUARI 2011
MATA KULIAH ETIK DAN HAM (EHM)

1. Hak seorang lansia dalam mendapatkan layanan prima di bidang kesehatan


tertera di PERDA V/2007 tentang kesejahteraan lansia. Perlu dilakukan hal
hal sebagai berikut:
a. Asesabilitas ke PRM terdekat
b. Perawatan rumah bila perlu (home care)
c. Perawatan akhir hayat
d. Pendampingan kader kesehatan
e. Semua benar
2. Mana yang benar: orang yang sehat jiwanya adalah orang yang .
a. Mendapatkan kepuasan dari apa yang telah diperjuangkan
b. Kekecewaan yang telah dialaminya dapat dipakai sebagai pelajaran
c. Lebih puas memberi daripada menerima
d. a dan b benar
e. a, b dan c benar
3. Dalam mengembangkan situasi terapeutik, perlu memperhatikan adanya:
a. Transferensi
b. Empati, simpati
c. Hambatan
d. Transferensi balasan
e. Betul semua
4. Tujuan akhir dari komunikasi efektif adalah agar:
a. Baik dinilai orang
b. Dapat memaksakan kehendak
c. Terjadi partisipasi aktif dan kerjasama
d. Dapat saling memperbaiki
e. Saling menguntungkan
5. Pada keadaan pasien gawat darurat maka model relasi dokter pasien yang
paling cocok dipakai adalah:
a. Model horizontal
b. Model kontraktual
c. Model patrilineal
d. Model tukang
e. Komunikasi non verbal

Retyped by: Kiki IPD11

6. Komunikasi dengan lansia harus diperhatikan hal hal sebagai berikut,


kecuali:
a. Noice (background)
b. Distractibility
c. Artikulasi
d. Sensory load
e. Pengulangan pesan
7. Semua ini termasuk usaha untuk mengembangkan sikap proaktif, kecuali:
a. Win win solution
b. Olahraga teratur
c. Belajar seumur hidup
d. I am ok, you are ok
e. Jalan pintas
8. Bp. G, 37 tahun, menderita kelumpuhan ke 2 extremitasnya setelah terjadi
kecelakaan lalu lintas. Riwayat sebelumnya G sering terlibat kriminalitas,
menyalahgunakan obat dengan seenaknyasendiri G menyatakan bahwa dirinya
mendapat hukuman dari Tuhan oleh larena banyak dosanya di masa lalu.
Perilaku sakit seperti tersebut dipengaruhi oleh:
a. Beliefnya
b. Pengalamannya masa lalu
c. Peran sosialnya
d. Peran pasien
e. Kebiasaannya
9. Procrastination adalah salah satu reaksi dalam proses mencari pengobatan
yang:
a. Mencari alternatif sumber pengobatan
b. Menghentikan pengobatan
c. Mengobati diri sendiri dengan berbagai ramuan
d. Menunda mencari pengobatan meskipun gejala penyakit sudah
dirasakan
e. Berobat ke beberapa fasilitas kesehatan
10. Tahapan reaksi psikologis pada orang sakit:
a. Anger denial depression bargaining acceptance
b. Anger denial bargaining depression acceptance
c. Denial anger bargaining acceptance depression
d. Denial anger bargaining depression acceptance
e. Denial bargaining anger depression acceptance

Retyped by: Kiki IPD11

11. Manusia menurut ahli antropologi sosial adalah:


a. Makhluk bebas
b. Makhluk bertulang belakang
c. Makhluk soliter
d. Makhluk holistik
e. Makhluk sosial
12. A, wanita, 29 tahun, dosen, datang ke poli umum RS Internasional Surabaya
dengan keluhan utama perdarahan pervaginam. Setelah diperiksa, dokter
menyarankan harus masuk rumah sakit (MRS). A menolak dengan alasan
banyak tugas yang belum diselesaikan. Penolakan A untuk MRS menunjukkan
bahwa A belum berperan sebagai pasien. Peran pasien (Talcott Parson) semua
di bawah ini benar, kecuali:
a. Mau sembuh
b. Mau membayar semua pengeluaran pengobatan
c. Mau menerima pertolongan orang lain
d. Mau dibebaskan dari tugas tugas kantor
e. Mau mencari pertolongan yang baik
13. Hal hal di bawah ini perlu agar hubungan interpersonal baik, kecuali:
a. Simpati
b. Percaya
c. Sikap suportif
d. Sikap terbuka
e. Empati
14. Berikut cara mengatasi depresi pada penderita dengan penyakit terminal:
a. Umumnya sulit diatasi karena penyakitnya yang sudah parah
b. Tidak perlu intervensi karena depresi adalah wajar pada kondisi
terminal
c. Yang terbaik adalah diberikan obat anti depresan
d. Gejala fisiknya diatasi, maka depresinya bisa membaik
e. Bila fisik masih kuat dilakukan krisis intervensi dan bila perlu diberi
medikamentosa
15. Dalam praktek kedokteran , latar belakang sosial dan budaya seorang dokter
membentuk pola interaksi dan komunikasi terhadap pasien dan sejawat
lainnya ditentukan oleh hal di bawah ini, kecuali:
a. Health condition
b. Individual style
c. Personal belief
d. Professional knowledge
e. Semua salah
3

Retyped by: Kiki IPD11

16. Relasi dokter pasien yang baik, dibangun melalui:


a. Transferensi balasan
b. Mendengar dengan sabar keluhan pasien
c. Memberikan penjelasan secara ilmiah popular tentang penyakit pasien
d. Mendengar keluhan pasien
e. Melakukan pemeriksaan laboratorium yang sesuai
17. Definisi sehat menurut WHO adalah:
a. Kondisi sehat fisik dan mental
b. Kondisi menyeluruh kesejahteraan fisik, mental dan sosial
c. Sehat fisik, mental dan sosial
d. Kondisi menyeluruh kesejahteraan fisik, mental dan sosial, bukan
sekedar tidak adanya penyakit dan kelemahan
e. Semua salah
18. Tanda bahwa sudah terjadi komunikasi interpersonal yang baik antara dokter
pasien adalah:
a. Pasien mau bekerja sama dengan dokter
b. Pasien tidak pernah menyalahkan dokter
c. Pasien sering datang ke tempat dokter praktek
d. Pasien memuji dan mengagumi kepandaian dokter
e. Pasien makin kritis dalam bertanya
19. Yang paling benar tentang kebutuhan utama menjelang akhir hayat:
a. Bebas menentukan pengobatan untuk diri sendiri
b. Bebas dari keluhan fisik, psikologik, sosial dan spiritual
c. Bebas dari masalah biaya pengobatan
d. Bebas dari tanggung jawab keluarga
e. Bisa sembuh dari penyakit yang diderita
20. Ciri ciri sikap proaktif semua di bawah ini, kecuali:
a. Mengajukan beberapa alternatif untuk menjalankan tugasnya
b. Melakukan sesuatu atas kesadaran dirinya
c. Bertanggung jawab atas perbuatannya
d. Mohon pada atasan agar memahami dirinya
e. Menyalahkan lingkungan atas kesalahannya
Jawaban versi dr.Hafid Algristian
-EECC
-EADD
DBA-BDABE
Jawabannya yang distabilo kuning itu versi mas andri wiguna ortho
4

Retyped by: Kiki IPD11

Anda mungkin juga menyukai