Anda di halaman 1dari 14

2013

iLmu iDevice

Free E-book Untuk Pengguna iDevice Indonesia

charger iDevice
Mengapa Harus Pakai

semua tentang

Charger Yang Asli?

Model Power Adapter Apple


Untuk iDevice iPhone Tidak Mau Ngecharge?

Ini Solusinya

Ciri-ciri Charger Asli

Semua Tentang Charger iPhone, iPad, iPod


Penulis: Budiman Rubia Viqih a.k.a. bugeMac Penyunting: bugeMac Disain Cover: Stroke.Keyboard Tata Letak: Stroke.Keyboard Diterbitkan pertama kali oleh: iLmu iDevice illustrasi cover: Stroke.Keyboard

Redaksi: Jl. Margonda Raya, Depok, Jawa Barat Telp.: (021) ... E-mail: iLmuiDevice@yahoo.com Apabila Anda menemukan kesalahan cetak atau kekeliruan informasi pada e-book ini, harap menghubungi redaksi iLmu iDevice. Contact bugeMac Twitter: @BudimanRubiaV Facebook: http://www.facebook.com/brviqih Contact Stroke.Keryboard Facebook: http://www.facebook.com/strokekeyboard Blog: http://strokekeyboard.wordpress.com Instagram: StrokeKeyboard ID Kaskus: StrokeKeyboard Toko Online: http://strokekeyboard.tokobagus.com

Semua istilah iPhone, iPod, iPad, iDevice, Apple, iTunes, Apple Power Adapter, Mac, MacBook dan lain-lain adalah milik dan trademark Apple Inc.

- edisi 1 - 2013

edisi 1 - 2013 -

iLmu iDevice

semua tentang charger iDevice

Mengapa Harus Pakai


oleh: bugeMac (@BudimanRubiaV)

Charger Yang Asli?

Hati-hati dengan power adapter (charger) iDevice yang dijual di online store atau forum jual beli dengan harga yang sangat murah, karena bisa berakibat buruk buat iDevice. Jangan tergiur dengan iklan original, OEM atau satu pabrik tapi tanpa lisensi dari Apple dengan harga di bawah 80 ribu rupiah tapi akan mengorbankan iDevice yang mahal.

ni beberapa alasan kenapa kita harus menghindari membeli charger murah atau asli tapi palsu (aspal). Artikel ini adalah rangkuman dari beberapa sumber yang membahas hardware gadget seperti www.arcf.com, www.tomshardware.com, www.ifixit.com, www.howitwork.com, www. howstuffworks.com. Charger yang palsu cepat rusak karena komponennya murah. Menyebabkan baterai mudah bocor dan usia baterai pendek. Dapat merusak hardware terutama logic board dan logic power. Dapat menyebabkan panas berlebihan (overheating), bahkan iDevice terbakar. Daya input dan output tidak stabil. Menyebabkan iDevice mati total.

- edisi 1 - 2013

Mengapa Yang Palsu & KW itu Murah?


1. Material murah Material atau bahan pembuat charger yang palsu sangat murah karena untuk menekan harga jual semurah mungkin. Dengan material murah maka badan charger tidak tahan panas dan mudah terbakar. Walau charger kualitas nomor dua (KW) menggunakan material yang lumayan bagus tetap harus memperhatikan faktor lainnya. Beberapa hasil bedah charger aspal, mesin utama tidak dilindung apa-apa. Lihat gambargambar di samping sebagai perbandingan dengan charger authentic genuine Apple. 2. Pengerjaan asal jadi Karena rata-rat charger yang murah itu adalah home industry, jadi pengerjaannya asalasalan, mulai dari penyolderan komponen, pengepakan dan quality control product yang rendah. Berbeda dengan yang authentic genuine yang pengerjaannya dengan mesin, ada pengujian lab, dan quality product yang tinggi. 3. Tidak stabil Charger asli iDevice mempunyai output tegangan 5Volt dan 5.1Volt, sedangkan. Jika charger tidak stabil dan memberikan output lebih dari 5.1Volt ke iDevice maka akan merusak iDevice. Jadi hal ini yang dikhawatirkan dari charger palsu, KW, OEM dan abal-abal. 4. Komponen elektronik murah Jika kita sering merakit alat elektronik pasti akan tahu bahwa tiap komponen itu ada kelasnya. Sebagi contoh resistor, capasitor, IC, dioda, dan lain sebagainya itu semakin mahal itu akan semakin awet, tahan panas,
edisi 1 - 2013 -

ada plat sebagai pendingin Charger asli susah dibongkar & bahan sangat kuat

komponen kualitas tinggi

komponen tersusun rapi dan pengerjaan oleh mesin

iLmu iDevice
dan stabil. Ini juga berlaku untuk charger iDevice. Menurut www.tomshardware.com, perbedaan harga komponen charger asli bisa 50-70% lebih mahal dibanding dengan yang palsu/aspal/KW. Daftar di bawah ini sebagai contoh harga komponen-komponen penyusun authentic genuine power adapter model A1265, berdasarkan ifixit, arcf.com, tomshardware.com. Jika ditotal harga komponennya saja sudah lebih dari $4,3 , belum termasuk bahan pvcnya, box, pengerjaan, dan lain-lain. Jadi wajar harga dasar charger model A1265 itu sangat mahal, bisa lebih dari Rp.80ribu. Nah kalo ada yang jual dengan harga di bawah harga dasar pembuatannya, apa kita yakin charger yang dijual adalah authentic genuine dari Apple?

semua tentang charger iDevice

board primer

board sekunder komponen penyusun rapi

Komponen Penyusun
0402 SMD resistor 0805 SMD capacitor SMD transistor fusible resistor 1A 600V (1J) diode thermistor Y capacitor 3.3uF 400V electrolytic capacitor TL431 1.5uH inductor SCD 34 diode 2801 optocoupler 1HNK60 transistor USB jack 100uF tantalum capacitor L6565 IC 330uF tantalum polymer capacitor (Sanyo POSCAP) flyback transformer

Harga
$0.01 $0.01 $0.02 $0.03 $0.06 $0.07 $0.10 $0.10 $0.10 $0.12 $0.23 $0.26 $0.22 $0.43 $0.44 $0.55 $1.0 $1.36

Tips Membeli Charger


Belilah power adapter (charger) yang asli walau harganya mahal. Lebih baik berani membeli dengan harga di atas 100ribu daripada harus mengorbankan iDevice. Kalau bukan authentic genuine Apple, hindari beli yangg palsu, KW, KW super +, yang ngaku-ngaku OEM, berasal dari pabrik Apple tapi tanpa lisensi. Jangan beli yang tanpa merk. Sebab barang bermerk dapat diklaim dan dituntut secara hukum jika produknya dapat merusak dan membahayakan si pengguna. Kita juga dapat membeli charger alternatif bukan dari Apple tapi dari vendor dan merk-merk yang terkenal sudah punya nama sperti Griffin, Capdase, Kensington, Mophie, dan lain-lain yang sudah mempunyai standar dari Apple.

- edisi 1 - 2013

Tabel Original Model Power Adapter Apple untuk iDevice


Gambar Nama Agency Marking Watt Support untuk

Apple 10W USB Power Adapter

10W

Semua model iPhone Semua model iPad

Apple USB Power Adapter

5W

Semua model iPhone iPad Mini

Apple 12W USB Power Adapter

12W

Semua model iPhone Semua model iPad

Apple 5W USB Power Adapter

5W

Semua model iPhone iPad Mini

Apple 5W USB Power Adapter

5W

Semua model iPhone iPad Mini

iPod USB Power Adapter

5W

Semua model iPhone Semua iPod

sumber: www.apple.com

edisi 1 - 2013 -

iLmu iDevice

semua tentang charger iDevice

Ciri-ciri Power Adapter A1300


oleh: bugeMac (@BudimanRubiaV)

Authentic Genuine Apple

ower adapter untuk iDevice ini untuk negara-negara Eropa dan sebagian Asia termasuk Indonesia. Power Adapter Model A1300 dan A1400 body-nya berbentuk pipih dan mempunyai 2 pin plug. Supaya tidak tertipu dengan charger palsu yang beredar dipasaran diharapkan mengenal ciri-ciri authentic genuine power adapter dari Apple sebagai berikut:

Di dalam terdapat Serial Number sebanyank 14-16 digit

Cetakan body sangat rapi dan presisi. Warna body bagian luar tidak terlalu putih (tidak seperti kertas tapi cenderung gelap. Warna bagian dalam keabu-abuan. Mempunyai ukuran badan 48mm x 35mm x 14mm. Mempunyai ukuran keseluruhan 65mm x 35mm x 14mm. Tidak cepat panas dan tidak mengakibatkan charger panas berlebihan.

Tulisan berwarna abu-abu Perhatikan Agency Marking

- edisi 1 - 2013

Arti Titik Hijau (Green Dot) di Charger iPhone

Model A1265, A1385


oleh: bugeMac (@BudimanRubiaV)

emenjak iPhone 3G dirilis, kita bisa melihat perubahan bentuk dari chargernya dibanding dengan iPhone 2G. Pada iPhone 2G, chargernya berbentuk kotak besar (Model A1205) dan dilengkapi dengan power cord secara terpisah. Sedangkan untuk charger yang baru (terutama USA) berbentuk langsung tanpa cord power dan biasanya pin colokannya berbentuk pipih. Charger Model A1265, A1385 ini masih digunakan sampai iPhone 5 karena memang charger model ini terbilang paling bandel dibanding model lainnya. Nah, kita sering melihat charger-charger iPhone Model A1265, A1385 ini ada bulatan berwarna hijau, apa artinya? Awalnya, Apple memproduksi model ini ada beberapa masalah yang terjadi diantaranya overheating berlebihan pada batere saat iPhone dicharge, dapat merusak logicboard iPhone, serta membuat batere cepat drop/bocor. Untuk itu, Apple me-recall semua charger yang dibundle sama iPhone 3G waktu itu dan menggantikannya dengan yang baru dan ditandai bulatan hijau untuk membedakannya. Waktu itu mendapat recall secara cepat adalah negara United States, Argentina, Canada, Chile, Colombia, Costa Rica, Ecuador, El Salvador, Guatemala, Honduras, Japan, Mexico, Panama dan Peru. Jadi bulatan hijau pada charger yang kita temui sekarang adalah charger yang aman dan dapat digunakan untuk semua jenis iPhone dan iPod. Permasalahan yang disebutkan di atas sudah ditangani. Saat kita membeli iPhone bekas dan chargernya tidak ada bulatan hijaunya lebih baik ditolak deh atau kita minta ganti yang baru untuk mencegah terjadi hal yang tidak diinginkan.

edisi 1 - 2013 -

iLmu iDevice

semua tentang charger iDevice

iPhone Tidak Mau Ng-charge?

Ini Solusinya
oleh: bugeMac (@BudimanRubiaV)

ika tidak sengaja atau membiarkan batere iPhone (iDevice) hingga kosong 0% dan iPhone sulit power on lagi, ikuti langkah-langkah di bawah ini, sebab iPhone tidak dapat menyala belum tentu karena kerusakan hardware (batere bocor, dock port rusak, atau logic board jebol).Karena semua hardware iDevice

itu dikendalikan oleh iOS, maka asumsi pertama kita adalah karena masalah software. Jika iPhone kita termasuk berumur tua seperti iPhone 2G, 3G/3Gs kemungkinan drop-nya batere bisa saja terjadi tapi tidak ada salahnya ikuti dulu langkah berikut.

Solusi Pertama
iPhone tetap dalam keadaan di-charge. Lakukan force reboot dengan cara tekan tombol power dan tombol home bersamaan selama minimal 15 detik atau sampai iPhone hidup dan logo Apple tampil. Jika sudah logo Apple tampil lepaskan tombol power dan tombol home.
Tombol Power

Solusi Kedua
Charge iPhone seperti biasa menggunakan chager dan kabel asli (authentic genuine) minimal 15 menit. Jangan charge menggunakan komputer atau laptop untuk kasus ini. Jika tidak ada indikasi apa-apa saat dicharge, biarkan saja selama minimal 15 menit. Coba hidupkan iPhone dengan menekan tombol Power dengan iPhone tetap terhubung dengan charger. Jika batere iPhone benar-benar kosong (drain), biasanya setelah 15 menit dan kita menekan tombol Power akan muncul gambar seperti di samping, yaitu garis merah dalam batere dan di bawahnya ada icon diminta iPhone dicharge. Jika gambar di atas tampil dan iPhone mati kembali,
Tombol Home

Batere dalam keaadaan drain

10 - edisi 1 - 2013

berati kita masih membutuhkan ng-charge iPhone lebih lama, yaitu kurang lebih 3 jam karena batere mengalami drain. Setelah 3 jam, tekan tombol power dan tombol home secara bersamaan selama 8 detik, jika muncul slide to power off geser untuk mematikan iPhone. Biarkan minimal 10 detik untuk memastikan iPhone mati. Cabut charger, kemudian pasang lagi charger hingga iPhone nyala dan normal kembali.

Geser untuk mematikan iPhone

Solusi Ketiga
Jika solusi pertama dan kedua tidak berhasil, kita dapat mencoba restore iPhone dalam keadaan iPhone mati. Pastikan iTunes di komputer kita adalah versi terbaru, dan siapkan iOS terbaru yang sesuai dengan iPhone kita. Pastikan iPhone benar-benar mati yaitu dengan cara menekan tombol power dan tombol home bersamaan beberpa detik. Jika memang muncul slide to power off geserlah untuk mematikan iPhone. Jika tidak, biarkan iPhone mati sendiri. Hubungkan iPhone ke komputer menggunakan kabel asli, TAPI tombol power dan tombol home tetap ditekan saat dihubungkan ke iTunes. Dalam waktu 3 detik, lepaskan tombol power tapi tombol home tetap ditekan. Tunggu sampai iTunes membaca iPhone dan meminta kita merestore iPhone. Jika belum berhasil terbaca oleh iTunes, cobalah menggunakan cara DFU mode tapi setelah kabel dihubungkan ke komputer cepatcepatlah tombol power dilepas dan tombol home tetap ditekan.

iTunes meminta restore iPhone selanjutnya restore iPhone

Ganti betere iPhone (iDevice)

Solusi Keempat
Jika sudah mencoba solusi-solusi di atas secara berulang tidak berhasil, berarti ada kemungkinan ada masalah dengan hardware seperti batere sudah drop. Ganti batere dengan batere yang original dan bawa ke tempat service yang terpercaya.
edisi 1 - 2013 -11

iLmu iDevice

semua tentang charger iDevice

Tips Agar Tidak Mengalami Kasus Di atas


Usahakan iPhone (iDevice) di-charge jika sudah ada warning bahwa batere sudah 20%. Jika memang terpaksa untuk digunakan, tetap jangan kurang dari 5%. Jika sudah 5% tapi kita tidak sempat untuk ngecharge lebih baik iPhone (iDevice) dimatikan saja. Kalau kita sering berpergian jauh, tidak ada salahnya membawa dan menggunakan PowerBank untuk menghindari kasus drain 0%. Gunakan PowerBank yang berkualitas dan cocok untuk iPhone (iDevice), jangan pakai yang murahan.

info niaga

Two in One Power Adapter


Power adapter dari CAPDASE ini unik karena dia menggabungkan charger iPad dan charger iPhone menjadi satu sehingga dapat me-charge iPad & iPhone bersamaan. Dual USB Power Adapter ini mempunyai output arus 3.1Amp yaitu 2.1Amp untuk iPad dan 1Amp untuk iPhone. Karena charger iPad dengan output 2.1Amp sangat aman untuk iPhone jadi sebenarnya Dual USB Power Adapter ini dapat digunakan untuk dua iPhone sekaligus. Anda dapat memesan Dual USB Power Adapter dari CAPDASE seharga Rp.190ribu ini ke Stroke.Keyboard di 021.85563418

Menggabungkan charger iPad & iPhone menjadi satu

12 - edisi 1 - 2013

Charger Tidak Support?


oleh: bugeMac (@BudimanRubiaV)

ungkin diantara kita pernah ada yang mengalami dari gambar-gambar seperti di bawah ini saat akan me-charge iPhonenya. Artikel ini akan membantu para
Pastikan charger dan kabel adalah asli/genuine bawaan saat membeli. Pastikan charger dan kabel berfungsi dengan baik. Caranya coba di iDevice lain. Bersihkan port dock dengan sikat gigi halus.

pengguna iDevice supaya tidak panik terlebih dahulu. Langkah-langkah di bawah ini mungkin menjadi solusi untuk masalah yang dihadapi.

Jika ini terjadi di iPhone 5, kemungkinan ini kena kasus faulty circuit lightning cable. Harap langsung minta ganti ke tempat Anda membeli iPhone

Ganti setingan menjadi Mode Air Plane. Coba lagi charge iPhone. Masih tetap muncul pesan tersebut? Ikuti langkah 3.

6
Instal aplikasi gratis di App Store bernama Battery Docktor. Charge lagi iPhone dengan charger asli atau charger non-Apple tapi berkualitas tinggi.

3
Ganti setingan menjadi mode Air Plane. Matikan (power off) iPhone, dan charge kembali iPhone atau hubungkan dengan komputer. Jika belum berhasil, lakukan sekali lagi.

7
Coba secara berulang iPhone di-charge menggunakan charger ke listrik, cabut, dan charge ke komputer. Jika tidak berhasil juga, ikuti langkah 8.

4
Charge iPhon, jika pesan di samping muncul tekan dam tahan tombol Dismiss atau Yes. Saat menahan tombol Dismiss cabut charger. Dan masih menahan tombol tadi, charge kembali iPhonenya.

8
restore iPhone. Dan jika setelah restore tidak ada perubahan, pesan masih muncul, berarti harus mengganti port dock iPhone

edisi 1 - 2013 - 13

iLmu iDevice

Dimana Mencari Charger Authentic

Tapi Dengan Harga Yang OK?


Menyediakan Segala Macam Asesoris dan Sparepart iDevice Authentic

Genuine Apple untuk iDevice

Charger iPhone Charger iPad

Charger iPhone Charger Mac

Charger iPhone Charger iPhone

Dual Charger Car Charger

14 - edisi 1 - 2013

Anda mungkin juga menyukai